Anda di halaman 1dari 29

1.

Wanita usia 20 tahun G1P0A0 hamil 8 minggu mengeluh pusing, lemah, mual & muntah sejak 1 minggu
yg lalu. Riwayat 2 minggu lalu dilakukan USG dalam batas normal. Px fisik tidak ditemukan tanda
dehidrasi, penurunan berat badan, akral hangat, vital sign normal. Dokter menyarankan px penunjang
untuk menilai berat penyakitnya. Apakah px penunjang tsb?
a. Hb darah
b. Glukosa urine
c. Keton urine
d. Protein urine
e. Bakteri urine

2. Seorang ibu datang ke kelas ASI membawa bayinya yang baru berusia 3 hari. ibu mengeluhkan ASInya
tidak mau keluar padahal ibu sudah cukup makan, cukup istirahat dan saat ini tidak dalam kondisi stress.
Pada pemeriksaan fisik, dijumpai papilla mammae milik ibu terbenam ke dalam payudara. Sebagai dokter
pro-ASI, maka langkah yang paling tepat untuk menangani pasien ini adalah?
a. Menyarankan ibu untuk tetap memberi ASI diselingi dengan susu formula sedikit-sedikit
b. Menyarankan ibu unutk tetap memberi ASI diselingi dengan pemberian MPASI
c. Menyarankan ibu untuk menggunakan cara memerah ASI dan hanya memberikan ASI perah saja
seterusnya pada anaknya
d. Menyarankan ibu untuk membeli alat pemerah manual agar ASI dapat keluar lancar
e. Menyarankan pada ibu untuk memberi ASI secara langsung yang benar dan menjelaskan bahwa
puting susu yang terbenam tidak mempengaruhi pemberian ASI pada bayi

3. Seorang laki-laki usia 18 tahun dating dengan luka di kaki kiri bagian bawah selama 3 minggu.
Pemeriksaan fisik didapatkan ulkus, kotor, berbentuk cawan, dan mengeluarkan cairan serosa-
anguelenta. Penatalaksanaannya…
a. Oleskan salep antibiotic
b. Berikan serbuk antibiotic
c. Bersihkan dengan NaCl 0,9%
d. Kompres terbuka dengan rivanol 0,1%
e. Kompres terbuka dengan kalium pemenganat

4. Seorang perempuan usia 40 th dating ke poli dengan keluhan rasa baal pada jari tangan dan kakinya.
Keluhan rasa baal pada jari tangan dan kakiknya. Keluhan disertai kram dan kejang otot pada tungkainya.
Pasien diketahui baru menjalani OP pengangkatan kelenjar tiroidnya yg membesar. Pada pemeriksaan
fisik didapatkan tanda vital dalam batas normal, perioral tingling (+), chovstek sign (+). Apakah hasil
laboratorium yang paling mungkin ditemukan ?
a. Peningkatan kadar kalsium dan kadar magnesium normal
b. Penurunan kadar kalsium dan peningkaktan kadar magnesium
c. Peningkatan kadar kalsium dan magnesium
d. Penurunan kadar kalsium dan magnesium
e. Kadar kalsium yang normal dan penurunan kadar magnesium

5. Seorang dokter puskesmas daerah malaria diminta melakukan penelitian klinik obat anti malaria
kombinasi baru. Untuk memastikan kemanfaatan kliniknya maka dipilih dua parameter utama yakni
eradikasi plasmodium dan kesembuhan klinik yang dinilai dari tingkat demamnya. Kapan pengukuran
tersebut harus dilakukan ?
a. Pre-intervensi
b. Post-intervensi
c. Pre-post intervensi
d. Serial
e. Saat datang konsultasi

6. Seorang dokter praktek dilibatkan dalam suatu penelitian uji klinik fase III (randomize double blind clinical
controled trial ) yang dilakukan untuk mengetahui apakah Lemvastin (suatu obat penurunan kadar
kolesterol) lebih baik disbanding simvastatin dalam menurunkan kadar kolesterol. Penelitian ini
melibatkan 300 subyek, pria dan wanita, umur antara 45-65 tahun. Semua variable dikendalikan,
termasuk ketaatan subyek dalam minum obat. Apakah tujuan yang ingin dicapai dalam uji klinik
tersebut?
a. Effectiveness
b. Reliability
c. Efficiency
d. Efficacy
e. Safety

7. Puskesmas A mengalami KLB diare. Kasus diare kali ini meningkat dua kali lipat dari pada sebelumnya,
dan di dapatkan kasus kematian balita akibat diare. Seorang dokter kepala puskesmas tersebut ingin
melakukan penelitian untuk menegakkan diagnosis permasalahan kelompok untuk mendapatkan jalan
keluar permasalah kelompok. Apa yang dibutuhkan untuk meneggak diagnosis permasalah kelompok
tersebut?
a. Analisis masalah kelompok
b. Mengumpulkan data survailens
c. Menegakkan hipotesis
d. Menegkkan diagnosis banding kasus kelompok
e. Menentukkan penanggulangan

8. Seorang dokter ingin melakukan penelitian terkait perilaku merokok mahasiswa di sebuah Universitas.
Penelitian dilakukan dengan wawancara mendalam kepada mahasiswa yang oleh temannya di
identifikasi sebagai perokok. Apa yg harus dilakukan agar krediabilitas penelitian tersebut baik?
a. Mengobservasi kegiatan merokok mahasiswa di kampus
b. Melakukan wawancara mendalam kepada dekan dan dosen
c. Melakukan diskusi kelompok terarah dengan tutor mahasiswa.
d. Menambah subyek mahasiswa merokok untuk diteliti.
e. Memasukkan pewawancara laki-laki dan perempuan dalam tim penelitian.

9. Dokter puskesman mengikuti peneliian tentang membandingkan antara obat A dan obat B berdasarkan
konsentrasi endapan yang ada di urin. Caranya adalah pasien meminum obat A kemudian ditunggu
selama 1 jam dan dihitung konsentrasi endapan yang ada di urin. Pada pasien yang samas kemudian
ditunggu 1 minggu sampai endapan tersebut hilang dan dilakukan hal yang sama menggunakan obat B.
dari hasil penelitian hasilnya adalah signifikan, P<0,003. Metode yg digunakan adalah
a. Mann whitney
b. Chi-square
c. T-test
d. One way ANOVA
e. Wilcoxon

10. ISPA penyakit no.1 dari 10 penyakit tersering. Kepala puskesmas ingin melakukan intervensi. Sebelumnya
melakukan studi tentang distribusi penyakit ISPA di daerah kerjanya. Apakah desain penelitian pada
kasus diatas?
a. Deskriptif
b. Eksperinmental
c. Analitik
d. Deskriptif dan analitik
e. Case control

11. Perempuan 40th datang ke puskesmas dengan keluhan terdapat bercak kehitaman di pipi sebelah kiri
sejak 12 th yang lalu. Dari pemeriksaan dermatologis di dapatkan papul hiperpigmentosa, soliter, batas
jelas, tidak ada perdarahan, tidak nyeri tekan. Diagnosis yang tepat adalah:
a. Nevus pigmentosus
b. Melanoma maligna
c. Carsinoma sel basal
d. FDE

12. Seorang pekerja bangunan mengeluh tangan terasa gatal. Keluhan membaik bila pasien tidak bekerja.
Pada pemeriksaan kulit tampak papul, fissure, dan ekskoriasi, pemeriksaan penunjang yang diperlukan
untuk menegakkan diagnosis adalah
A. Uji gores
B. Uji tusuk
C. Uji tempel
D. Uji tempel atopi
E. Uji provokasi

13. Seorang laki-laki, 35 tahun datatang diantar keuarganya setelah mengalami kecelakaan lalu-lintas. Pasien
tampak gelisah ingin buang air kecil, pada pemeriksaan vesica urinaria penuh, keluar darah dari muara
uretra, dan hematom di perineum. Dokter jaga telah mematikan jalan nafas dan hemodinamik stabil.
Apakah yang tepat dilakukan?
a. Memasang folley cateter dengan ukuran kecil
b. Memasang folley cateter dengan ukuran yang sesuai
c. Memasang kateter dengan bantuan mandrin
d. Melakukan pungsi suprapubik
e. Melakukan businasi uretra dan insersi kateter

14. Dokter jaga igd ada 4 pasien. Pertama pasien post ditusuk dadanya, hbis dipx dinyatakan meninggal.
Pasien kedua dri ICU dgn pneumonia dipx meninggal. Pasien ketiga kecelakaan, keluarganya nganter
pingin mastiin udh meninggal belum, setelah dipx dinyatakan meninggal (DOA). Keempat ada jenazah
tak dikenal dikirim oleh polisi.Yg harus dipx forensik yg mana?
a. jenazah pertama
b. jenazah kedua
c. jenazah ketiga
d. Jenazah keempat
e. Jenzah tidak boleh diperiksa

15. Seorang pasien laki-laki datang karena kecelakaan sepeda motor. Pasien mengeluhkan dirinya tidak bisa
kencing dan keluar darah dari lubang kencingnya. Foto pelvis : fraktur ramus os pubis Apa diagnosis yang
paling mungkin dari kasus :
a. Ruptur Uretra posterior
b. Ruptur Uretra anterior
c. Ruptur Buli Intraperitoneal
d. Ruptur Buli ekstraperitoneal
e. Trauma skrotum

16. Seorang anak perempuan 2 tahun dibawa oleh ibunya ke UGD karena kejang. Kejang pertama 3 menit,
lalu 2 jam setelahnya selama 10 menit. Kejang didahului dengan demam. Terdapat riwayat sering kejang
jika demam. Tidak ada kaku kuduk. Tindakan apa yang selanjutnya dilakukan?
a. Pemeriksaan EEG
b. Lumbal pungsi
c. Pemberian obat antiepilepsi peroral
d. Pemberian obat diazepam per rektal
e. Pemberian obat diazepam intravena

17. Seorang dokter akan melakukan pelacakan terhadap anak yang tiba-tiba lumpuh kaki kanannya,
sebelumnya demam sudah 5 hari.
Specimen apa yang diambil?
a. Darah
b. Feses
c. CSF
d. Swab tenggorokan
e. Urine

18. Sebagai dokter umum di Puskesmas. Anda berupaya untuk meningkatkan kesadaran ibu akan pentingnya
pemberian nutrisi. Hal ini berupaya untuk meningkatkan peranan ibu dalam masyarakat. Dalam
pencapaian upaya ini, Anda memberikan penyuluhan kepada Ketua RT. Apa peranan Ketua RT?
a. Sasaran primer
b. Sasaran sekunder
c. Sasaran tersier
d. Penanggung jawab masyarakat
e. Perwakilan pemerintahan

19. Dokter memeriksa px sesuai nomor antrian. Lalu menulis resep sesuai dx, mencatat pada rekam medis
dan menyimpan rekam medis dgn baik. Lalu dtg pasien KLL diantar polisi dlm keadaan perlu segera
amputasi, dokter pun mendahulukan pasien ini, memeriksanya setelah minta izin. Prinsip respect pd
dokter
a. Memeriksa px sesuai nomor antri
b. Menulis resep
c. Mencatat dan menyimpan rekam medis dgn baik
d. Meminta izin sebelum memeriksa
e. Mendahulukan yg gawat

20. Seorang pria dibawa ke IGD setelah ditikan pada punggung kanan, pasien dalam keadaan sesak nafas.
Dari pemeriksaan fisik didapati ketinggal bernafas pada dada kanan, hipersonor, suara nafas menghilang.
Dilakukan pemasangan WSD, apa yang terjadi pada pasien diatas?
A. Tekanan paru lebih rendah dari ruang antar paru
B. Tekanan paru lebih tinggi dari ruang antar paru
C. Terjadi peningkatan volume antara paru dengan dinding paru
D. Terjadi penumpukan udara dan cairan antara paru dengan dinding paru
E. Pergeseran jantung dan mediastinum ke sisi kontralateral

21. Penyakit infeksi dan non infeksi yang ada di Puskesmas selalu ceria :
Penyakit Jumlah
Kasus
Hipertensi 3365
TB 349
DBD 120
ISPA 3949
Gizi Buruk 41
Dalam menentukan prioritas suatu penyakit berdasarkan PAHO dengan menggunakan metode “
Magnitude of the problem “, yang menjadi prioritas adalah ?
a. Hipertensi
b. TB
c. DBD
d. SPA
e. Gizi Buruk

22. Laki-Laki, 30 tahun, mengalami penurunan kesadaran sejak 4 hari yang lalu. Riwayat keluar cairan dari
telinga sejak 2 minggu yang lalu. TD: 150/90 mmHg, HR: 120x/menit, RR: 20x/menit, T: 39 C. Dari hasil
pemeriksaan didapati, GCS 234, brudzinski (+), Oppenheim (+). Pemeriksaan penunjang yang harus
dilakukan untuk membantu menegakkan diagnosa?
a. Foto polos kepala
b. USG kepala
c. CT scan kepala non kontras
d. CT scan kepala dengan kontras
e. MRI kepala

23. Pasien datang dengan keluhan nyeri perut kanan bawah sudah seharian ini. Pasien juga mengeluhkan
demam dan mual muntah. Dari pemeriksaan fisik, didapatkan nyeri di appendix kanan, obsturator sign
(+), psoas sign (+). Apalagi tanda yang positif ditemukan...
a. rovsing sign
b. pekak alih
c. cullen sign
d. caput sign
e. murphy sign

24. Pasien 26 tahun, G1P0A0, pecah ketuban sejak 6 jam lalu, TD 210/110 mmhg, HR 100x/i, RR 28x/i, suhu
37 C, mekonium (+), proteinuria (++). Dokter memberi...
a. Beri anti hipertensi, anti kejang, forceps
b. Beri anti hipertensi, anti kejang, ekstrasi vakum
c. Beri anti hipertensi, anti kejang, induksi persalinan
d. Beri anti hipertensi, anti kejang, sectio caesaria
e. Beri anti hipertensi, anti kejang, tunggu persalinan spontan

25. Seorang anak laki-laki umur 8 tahun dibawa oleh ibunya ke IGD dengan keluhan nyeri tungkai kanan sejak
3 hari yang lalu. Bengkak pada paha kanan juga dijumpai. Riwayat jatuh pada tungkai dan mengenai
tembok dijumpai pada pasien 1 minggu yang lalu. Pada 1/3 femur distal dijumpai bengkak, nyeri dan
kemerahan. Pada pemeriksaan Radiologis didapatkan gambaran “Soft Swelling Tissue” , reaksi periosteal,
dan gambaran radiolusen pada 1/3 femur distal yang dilapisi sklerotik.
Apakah diagnosis pasien diatas?
a. Osteoarthritis
b. Osteomyelitis Akut
c. Osteosarcoma
d. Septic Arthritis
e. Stress Fracture

26. seorang wanita berusia 50 tahun datang ke praktek dokter umum dengan keluhan timbul bentol bentol
merah pada wajah .keluhan bentol di sertai dengan nyeri .pada pemeriksaan tanda vital didapatkan
tekanan darah 130/80 mmHg ,denyut nadi 80 x/menit ,frekuensi nafas 20 kali/menit dan suhu 36,o c
.pada pemeriksaan ditemukan vesikel pada wajah (+) ,nyeri (+) ,eritema(+) dan unilateral .pasien pernah
mengalami sakit cacar sebelumnya saat masa kanak kanak ,terapi yang di berikan
a. olinovir 4x500 mg/ hari selama 5 hari
b. asiklovir 5x200mg/hari selama 7 hari
c. danovir 2x500mg/hari selama 7 hari
d. asiklovir 5x800mg /hari selama 7 hari
e. interferon 1x200mg/hari selama 10 hari

27. Seorang laki-laki berusia 21 tahun datang ke tempat praktek dokter umum dengan keluhan nyeri saat
kencing dan keluar cairan nanah dari kemaluan. Dari hasil pemeriksaan mikroskopis sekret ditemukan
kuman Diplococcus gram negatif intrasel. Dokter kemudian memberikan pengobatan selama 7 hari. Saat
kontrol, dari pemeriksaan mikroskopis sudah tidak ditemukan kuman. Tindakan dokter selanjutnya yang
paling tepat adalah :
a. Mengobati pasien untuk uretritis gonore
b. Mengobati pasien untuk uretritis gonore dan non gonore
c. Mengobati pasien untuk uretritis non gonore
d. Menyatakan pasien sudah sembuh
e. Mengobati pasangan pasien untuk servisitis gonore

28. Seorang perempuan berusia X tahun dinyatakan telah meninggal di RS. Selama 1 bulan ini pasien dirawat
dengan diagnose AIDS. Apa yang seharusnya dilakukan oleh seorang dokter untuk menjaga kerahasiaan
penyakitnya?
a. Tidak boleh memberitahukan nya kepada dokter yang tidak merawatnya
b. Tidak boleh memberitahukan nya kepada petugas jenazah
c. Tidak boleh memberitahukannya kepada polisi
d. Tidak boleh memberitahukannya kepada Dinas Kesehatan

29. Seorang wanita hamil usia 37 minggu datang ke RS karena merasakan ingin melahirkan. 1 hari lalu
sudah dicoba ditolong oleh dukun. Akan tetapi, tidak berhasil. DJJ janin 140x/menit, kepala janin
telah masuk ke bidang Hodge III, bukaan cerviks telah 7cm, Hisnya 4x dalam 10 menit selama 40
detik. Penyebab yang mungkin adalah…
A. CPD
B. Panggul sempit
C. Hypertonia uteri
D. Hipotonia uteri

30. Di suatu desa sering mengalami kejadian luar biasa (KLB) dan penyakit menular. Karakteristik desa
tersebut adalah desa tersebut dialiri oleh 2 sungai yang sudah tercemar oleh limbah. Kemudian desa
tersebut juga sering dilalui oleh kendaraan. Jumlah penduduk yang banyak serta rumah penduduk
yang rapat. Kemungkinan penyebab terjadinya KLB dan penyakit menular tersebut adalah…
A. Dialiri oleh 2 sungai
B. Jumlah penduduk
C. Luas wilayah
D. Sering dilalui kendaraan
E. Kurangnya kesadaran penduduk

31. Seorang pria 20 tahun dengan keluhan batuk kering selama 6 minggu, keringat malam, penurunan
berat badan. pemeriksaan awal yang tepat dilakukan untuk pasien ini adalah …
a. Foto thorax
b. Bronkoskopi
c. Tes mantoux
d. Tes nitrat
e. Tes Tzank
32. Seorang ayah membawa anak nya ke dokter dengan keluhan gatal2 pada kaki. Anak sering bermain
dilapangan tanpa sendal. Pada pemeriksaan fisik didapatkan garis berkelok-kelok di betis. Apakah
penatalaksanaan nya?
a. Piperizin
b. Pirantel pamoat
c. Albrndazole
d. Permetrin 5%
e. Sulfur

33. Seorang laki-laki 27 thn dtg dgn kluhan demam, meriang, menggigil sudah 4 hari ini. Pasien diketahui
baru pulang dr Papua. Hasil pemeriksaan darah tepi didapatkan eritrosit membesar dan juga ditemui
merozoit. Apakah penyebab?
a. Plasmodium vivax
b. Plasmodium ovale
c. Plasmodium knowlesi
d. Plasmodium malariae
e. Plasmodium falciparum

34. Anak usia 2 tahun, belum bisa duduk, spastik, drolling, belum bisa bicara dgn jelas, jika diangkat
kakinya seperti gunting. Apa yg sebaiknya dilakukan pada pasien ini?
a. anamnesis, pem.fisik, pem.penunjang
b. rujuk bedah ortho, setelah anamnesis, pemfis, pem.penunjang
c. anamnesis, pem.fisik, pem.khusus
d. rujuk rehabilitasi medik, setelah anamnesis, pemfia, pem.penunjang
e. Pem.penunjang dan pem.khusus

35. Seorang anak usia 10 tahun datang dengan keluhan mengalami mimisan. Hal ini sudah sering
berulang, perdarahan mudah dihentikan dengan cara menekan hidung. Riwayat demam dan trauma
disangkal. Sumber perdarahan dicurigai dari:
a. Septum nasi
b. sfenopalatina
c. ethmoidalis posterior
d. nasofaring posterior

36. Didapati gambar telur. Tata laksana adalah?

a. pirazikuantel
b. mebendazole
c. albendazole
d. pirantel pamoat
e. DEC

37. Beberapa mahasiswa melakukan mediasi ke panti jompo. Apa jenis tindakan tersebut
a. Sosial support
b. Advokasi action
c. Ekonomi action
d. Adminiatrasi action
38. Seorang pria usia 60 tahun datang dengan keluhan buang air besar berdarah sejak 1 tahun lalu.
Pasien juga mengeluhkan penurunan berat badan meskipun nafsu makan tetap. Pasien juga
mengeluhkan sulit buang air besar. Pada pemeriksaan radiologi dijumpai filling defect, apple core,
penyempitan lumen. Diagnosis apa yang mungkin pada pasien ini?
A. IBD
B. Kolitis ulseratif
C. Penyakit chron
D. Tumor ganas kolon
E. Hemoroid

39. Seorang pria usia 60 tahun datang dengan keluhan buang air besar berdarah sejak 1 tahun lalu.
Pasien juga mengeluhkan penurunan berat badan meskipun nafsu makan tetap. Pasien juga
mengeluhkan sulit buang air besar. Pemeriksaan apa yang diperlukan untuk pasien tersebut?
A. Foto polos
B. USG abdomen
C. MRI abdomen
D. Barium enema
E. CT scan abdomen

40. Pada puskesmas pada suatu daerah terjadi peningkatan kasus diare. Warga sekitar minum air dari
sumur yang baru tetapi jarang memasak air. Apa faktor lingkungan yang mungkin mengakibatkan
peningkatan kasus diare?
A. Tercemarnya air minum oleh ecoli
B. Kesadaran warga sekitar yang kurang
C. Kurangnya efektivitas kerja puskesmas
D. E.coli lebih berbahaya dari salmonella

41. Pada suatu daerah didapati kasus batuk rejan. Kepala puskesmas menganjurkan pemberian vaksinasi
DPT. Apa prinsip pemberian vaksinasi tersebut?
A. Promosi kesehatan
B. Proteksi spesfik
C. Pencegahan komplikasi
D. Deteksi dini
E. Pembatasan kecacatan

42. Seorang pasien datang dengan keadaan lemah, TD 90/70, HR 120x/menit, RR 24x/menit, temp 36,9
C. Dari anamnesis didapati pasien mendapat suntikan antibiotik sekitar 2 jam sebelumnya. Obat yang
tepat diberikan pada pasien ini adalah :
A. Deksamethasone
B. Epinefrin
C. Atropin
D. Anti-histamin
E. Antibiotik

43. Seorang dokter keluarga merawat pasien dengan riwayat DM tipe 2 selama 20 tahun. Saat ini
terdapat keluhan adanya ulkus gangrene pada kaki kanan. Untuk keluhan tersebut dokter tersebut
melakukan rujukan ke dokter internis di rs lain dan tetap melakukan pengobatan untuk keluhan yang
masih bias diatasi olehnya. Tipe rujukan apa?
a. Split referral
b. Cross referral
c. Collateral referral
d. Interval referral
e. Horizontal referal

44. Perempuan 25 tahun berobat ke puskesmas dengan keluhan BAB berdarah segar dan menetes,
keluhan disertai nyeri dan terdapat benjolan dianus yang muncul saat mengejan, benjolan mulai
dirasa saat hamil anak ke 2, tidak ada perubahan pola BAB dan penurunan BB, DX?
a. Fisura ani
b. Fistula ani
c. Prolapses ani
d. Hemoroid eksterna
e. Hemoroid interna

45. Seorang anak laki2 dibw berobat dengan keluhan nyeri pada telinga kanan. Keluar cairan disangkal.
Pada pemeriksaan tampak perforasi membran timpani. Obat yang dapat diberikan adalah :
a. dekongestan + analgetik
b. dekongestan + antibiotik
c. mukolitik + analgetik
d. mukolitik + antibiotik
e. dekongestan + mukolitik

46. Dilakukan penelitian untuk mengetahui obat antihipertensi yang paling efektif, antara obat
antihipertensi merk A, obat anti hipertensi merk B, dan palcebo. Yang diperhatikan adlah tekanan
sistolik dan diastolik. Penelitian jenis apakah yang dilakukan :
a. uji korelasi
b. uji T pair
c. uji anova
d. Uji T tets
e. Uji chi kuadrat

47. Seorang laki-laki berusia 30 tahun datang ke dokter dengan keluhan rambut rontok yang sudah
dialami sekitar 2 bulan ini. Pada pemeriksaan fisik terdapat beberapa bercak berbentuk oval pada
kulit kepala dengan diameter 3-5 cm, exclamation mark (+), Diagnosis yang paling mungkin adalah
….
a. Tinea kapitis
b. Tinea korporis
c. Trikotilomania
d. Alopesia areata
e. Sifilis sekunder

48. Seorang perempuan 35 tahun datang ke IGD dengan nyeri perut kanan atas yang dirasakan setelah
pulang dari acara resepsi pernikahan. Nyeri dirasakan hilang timbul, menjalar sampai ke dada dan
bahu sebelah kanan.
Apa saran yang sebaiknya anda berikan pada pasien tersebut?
a. Kurangi makanan berlemak
b. Kurangi makanan pedas
c. Kurangi makanan asam
d. Perbanyak minum air putih
e. Perbanyak makanan berserat

49. Seorang laki-laki 54 tahun datang ke IGD RS dengan penurunan kesadaran sejak 4 jam yang lalu.
Pasien merupakan penderita diabetes melliuts sejak lama. Keadaan umum lemah, tidak sadar, TD
120/80 mmHg, HR 120x/menit, suhu 38,2 C, napas bau buah segar. KGD sewaktu 600g/dL.
Apa yang menyebabkan napas bau buah segar pasien tersebut?
a. Badan keton yang terlalu tinggi
b. Ureum yang terlalu tinggi
c. Kreatinin yang terlalu tinggi
d. Gula darah yang terlalu tinggi
e. Kolesterol yang terlalu tinggi

50. Pasien, 56 tahun datang dengan diagnosa gagal ginjal dan perlu hemodialisa namun pasien menolak
untuk mengikuti saran dokter. Apa yang harus dilakukan oleh dokter?
a. merayu pasien untuk hemodialisa
b. merayu keluarga pasien untuk hemodialisa
dokter setuju secara lisan
b. meminta pasien menandatangani informed consent
c. merujuk pasien ke dokter spesialis penyakit dalam
d. tetap melakukan hemodialisa langsung

51. seorang wanita datang dengan keluhan bengkak bengkak di badan dan sesak setelah meminum obat
antibiotic yang dibeli dari apotik, apakah obat yang diberikan ?
a. efedrin
b. adrenalin
c. steroid
d. nsaid
e. antibiotic

52. Seorang anak laki-laki umur 8 tahun dibawa oleh ibunya ke IGD dengan keluhan nyeri tungkai kanan
sejak 3 hari yang lalu. Bengkak pada paha kanan juga dijumpai. Riwayat jatuh pada tungkai dan
mengenai tembok dijumpai pada pasien 1 minggu yang lalu. Pada 1/3 femur distal dijumpai bengkak,
nyeri dan kemerahan. Pada pemeriksaan Radiologis didapatkan gambaran “Soft Swelling Tissue” ,
reaksi periosteal, dan gambaran radiolusen pada 1/3 femur distal yang dilapisi sklerotik.
Apakah diagnosis pasien diatas?
a. Osteoarthritis
b. Osteomyelitis Akut
c. Osteosarcoma
d. Septic Arthritis
e. Stress Fracture

53. Seorang Ibu , 28 tahun G2P1A0 datang ke UGD untuk melakukan persalinan per vaginam. Pasien
mempunyai riwayat hipertensi gestasional. Berat bayi 4800 gram. Pada saat kepala bayi keluar, bahu
sangkut di belakang simfisis. Sehingga dokter melakukan manuver. Bayi lahir menangis, kemerahan,
dan lengan kanan tidak bisa digerakkan.
Apakah yang terjadi pada bayi tersebut?
a. Trauma Plexus Brachialis
b. Trauma Nervus Radialis
c. Trauma Nervus Medialis
d. Trauma Nervus Aksilaris
e. Trauma Nervus Muskulokutaneus

54. Seorang Ibu umur 60 tahun dibawa ke UGD dengan keluhan sesak napas. Pasien cepat merasa letih
jika berjalan ke kamar mandi dan hilang jika pasien duduk dan istirahat. Riwayat terbagun tengah
malam karena sesak dan batuk dijumpai pada pasien. Riwayat hipertensi dijumpai. TD : 180/100,
Nadi 100 x/i. Ictus kordis pada iga IV, 3 cm medial linea midklavikularis sinistra. Pada auskultasi
dijumpai ronki basah pada kedua lapangan paru, dan oedem pretibial dijumpai.
Manakah hal yang mendasari kondisi pasien diatas?
a. Penyakit Jantung Kongenital
b. Demam Rheumatic
c. Hipertensi Kronis
d. Emboli Paru
e. Kelainan Katup Jantung

55. Seorang Bapak, umur 58 tahun datang ke UGD dengan keluhan sesak napas dan batuk berdahak
sejak 3 bulan ini. Riwayat merokok dijumpai dari umur 12 tahun. Pada pemeriksaan spirometri
dijumpai tanda-tanda obstruksi pada pasien.
Manakah obat yang merupakan kontraindikasi pada pasien diatas?
a. Aminofilin
b. Propanolol
c. Ipratropium Bromida
d. Budesonide
e. Ciclesonide

56. Sepasang suami istri, ingin KB. Namun suami tidak ingin menggunakan alat kb kondom dan tidak
ingin dengna pantang berkala dan senggama terputus. Istri sudah punya 2 anak. Ingin menggunakan
alat kb untuk mencegah kehamilan selama 3 tahun. Ada riwayat ket. Riwayat DM dan hipertensi
disangkal. Kb yang cocok?
a. Implan
b. Pil kombinasi
c. Kb suntik
d. AKDR
e. Perpanjang masa laktasi

57. Seorang laki-laki minum obat lepra selama 2 bulan. Pada pemeriksaan tampak macula eritema multiple.
Bakteri morfologi 5 %. Pembengkakan nervus medianus dan auricularis. Granuloma hampir sepanjang
nervus. Apakah diagnosis pasien ini?
a. Lepra tuberkuloid
b. Reaksi reversal
c. ENL
d. Phenomena lucio
e. Morbus Hansen

58. Pasien laki laki 70 tahun di rawat di ICU dan di pasang ventilator. Tiba-tiba pasien mengalami mati batang
otak (brain stem death). Apakah tindakan yg tepat di lakukan dokter?
a. Pasien sudah meninggal dan dokter harus mencabut ventilator
b. Pasien belum meninggal tetapi dokter dapat mencabut ventilator atas seizin keluarga pasien
c. pasien sudah meninggal dan dokter tidak boleh mencabut ventilator kecuali atas seizin keluarga
pasien
d. pasien sudah meninggal namun dokter hanya boleh mencabut ventilator setelah keluarga pasien
melunasi pembayaran tagihan biaya
e. pasien sudah meninggal namun dokter hanya boleh mencabut ventilator kalau ada pasien lain yg
membutuhkan alat tersebut
59. Laki-laki 30 tahun datang ke praktek dokter dengan keluhan nyeri kencing dan nanah. Pasien
melakkukan hubungan seksual dengan PSK 1 pekan lalu. Dokter menyarankan untuk memeriksa nanah.
Bagaimanakah cara mengambil sedimen uretra?
a. diambil minimal 1 jam setelah miksi
b. menempelkan objek glass pada muara uretra
c. harus dilakukan milking
d. diambil dengan sengkelit
e. diambil dengan sedimen urin

60. Seorang anak usia 6 tahun datang ke dokter dengan keluhan luka kecil pada hidung dan ujung mulut
sejak 5 hari yll. Awalnya muncul bintik-bintik kecil berisi cairan berwarna keruh kekuningan, mudah
pecah dan kering dan berbentuk luka berwarna kekuningan, tidak ada demam. Pada pemriksaan fisik
didapatkan krusta yang menempel dan mudah dilepas. Terapi yang diberikan?
a. Antihistamin
b. Antiviral
c. Antibiotik
d. Antijamur
e. Kortikosteroid

61. Wanita usia 26 tahun, hamil 12 bulan, datang dirujuk oleh bidan dengan keluhan utama timbul lenting
di tubuhnya sejak 2 hari yang lalu. Lenting awalnya timbul di badan, lalu meluas ke lengan dan tungkai.
Demam+ tidak enak badan+, pemeriksaan fisik lesi: vesikel multiple dengan dasar eritema seperti embun
diatas kelopak mawar, krusta, erosi diskret. Apakah pengobatan pada pasien ini?
a. Krim acyclovir 2x/hari
b. Tablet acyclovir 5x800 mg selama 7 hari
c. Tablet amoksisilin 3x500 mg selama 5 hari
d. Tablet valacyclovir 3x/hari selama 5 hari
e. Tablet clindamycin 2x300 mg + bedak salicyl

62. Seorang perempuan berusia 35 tahun datang ke klinik kecantikan dan meminta dokter untuk
memperbaiki hidungnya dengan operasi plastik. Dokter tidak menemukan indikasi medis dan khawatir
akan dituduh sebagai praktik kedokteran tanpa indikasi yang tepat. Pasien berpendapat bahwa dokter
tidak memiliki alasan untuk menolak karena merasa dirinya cantik dan mampu untuk membayar, serta
berhak untuk meminta itu. Dokter kemudian meminta pasien untuk membahasnya serta menemukan
cara yang lebih baik bersama-sama. Apakah yang paling diharapkan oleh pasien dalam konteks hubungan
dokter-pasien pada kasus tersebut?
a. Dokter menentukan segalanya
b. Dokter memberikan obat terbaru
c. Dokter memenuhi setiap keinginan pasien
d. Dokter memberikan usaha terbaiknya
e. Dokter membuat pasien sehat dan senang

63. Laki-laki 21 tahun, datang ke IGD RS dengan keluhan mimisan setelah dipukul orang 30 menit yang lalu.
Pada pemeriksaan ditemukan hidung bengkok dan ada krepitasi. Pada rhinoskopi anterior di dapatkan
masih ada gumpalan darah dan masih terdapat perdarahan aktif. Apa tatalaksana yang harus segera
dilakukan?
a. Reposisi 3 jam pertama, dilajutkan dengan tampon
b. Reposisi 3 jam pertama, tidak perlu tampon
c. Tampon hidung tidak perlu reposisi
d. Pasang gips kupu-kupu di hidung
e. Reposisi 3 jam pertama, jika epistaksis tampon.

64. Terjadi KLB DBD di kota A sejak 5 februari sampai 20 februari 2018.
5 feb : 2 orang
7 feb : 3 orang
8 feb : 5 orang
11 feb : 2 orang
12 feb : 15 orang
16 feb : 17 orang
18 feb : 9 orang
20 feb : 3 orang
Kapan tanggal yang paling tepat saat pemaparan penyakit tersebut?
a. 5 jan - 17 jan 2018
b. 7 jan - 18 jan 2018
c. 9 jan - 16 jan 2018
d. 29 jan - 10 feb 2018
e. 27 jan - 10 feb 2018

65. Laki2 45th didiagnosis dokter Hepatitis A. Dokter menyuruh pasien untuk beristirahat dirumah dan
tidak bekerja. Kategori tindakan dokter tersebut adalah?
a. Karantina
b. dissability limitation
c. isolasi
d. tertiary prevention
e. secondary prevention

66. Anak Laki-laki post KLL dating dengan lutut kiri bengkak dan mengaku pinggul kiri tidak dapat
digerakkan. PF :lutut kiri bengkak disertai krepitasi. Tindakan awal yang harus dilakukan :
a. reduksi
b. fiksasi
c. recognition
d. pembidaian
e. rehabilitasi

67. Seorang anak laki-laki usia 8 tahun dating bersama ibunya, dengan keluhan kepala terasa gatal.
Tampak rambut sang anak berwarna abu-abu, terdapat lesi eritema, batas tegas, diameter sekitar 4
cm, rambut mudah patah/rontok, dan terdapat alopesia.Terapi apakah yang tepat diberikan?
a. PUVA
b. Prednisone
c. Mebendazol
d. Ketoconazole
e. Hidrokortison

68. Seorang anak laki-laki usia 8 tahun dating bersama ibunya, dengan keluhan kepala terasa gatal.
Tampak rambut sang anak berwarna abu-abu, terdapat lesi eritema, batas tegas, diameter sekitar 4
cm, rambut mudah patah/rontok, dan terdap atalopesia. Diagnosis pada kasus tersebut?
a. Tineacapitis
b. Ptiriasis alba
c. Alopesiaareata
d. Pediculosiscapitis
e. Dermatitis seboroik

69. Seorang pria usia 17 tahun dating dengan keluhan terdapat bercak putih di dada kanan. Pasien juga
mengeluh bercak gatal ketika berkeringat. Pasien masih dapat merasakan sensasi raba atau punnyeri
di bercak tersebut. Dari pemeriksaan thorax dextra didapatkan lesi macula hipopigmentasi, skuama
halus, dengan batas tidak tegas. Penatalaksanaan pada pasien ini?
a. Dapson
b. Gameksan
c. Metrotreksat
d. Ketoconazole
e. Prednisone

70. Seorang pasien post KLL, dokter menyatakan bahwa pasien mengalami cedera kepala dan terdapat
perdarahan yang harus dilakukan operasi. Setelah dilakukan operasi, pasien dirawat di ICU dan pasien
mengalami hematothorak massive, kelalain apa yg dilakukan oleh dokter
a. Malfeasance
b. Misfeasance
c. Nonfeasance
d. Intentionally
e. Lack of skill

71. Laki2 nyeri kepala sebelah 1 hr lalu, wajah dahi dan mata kanan tajam dan berdenyut, mata merah,
hidung berair, suhu 37, hiperestesi wajah kanan, terapinya adalah
a. Paracetamol 250 mg
b. Tramadol 500 mg
c. Asmef 200 mg
d. Na diclofenak 500 mg
e. Ibuprofen 400 mg

72. Seorang laki-laki 70 tahun dibawa oleh keluarganya karena sering lupa. Pasien mengalami gangguan
memori jangka pendek. Pasien memiliki riwayat stroke. Obat yang diberikan adalah?
a. Dopamine
b. Dopenezide
c. Cholinesterase
d. Triheksilphenydil
e. Citicoline

73. Pasien datang dengan keluhan nyeri, bengkak, dan merah pada ibu jari kaki kiri selama 2 hari. Pasien
memeiliki iwayat hipertensi 5 tahun dan gout artHRitis. Dua minggu yang lalu pasien mengkonsumsi
diuretik untuk pengobatan hipertensinya. Pemeriksaan penunjang yang diperlukan adalah?
a. Leukosit darah
b. Foto rontgen pedis
c. Pemeriksaan kristal monosodium uric pada cairan sendi
d. Pemeriksaan asam urat darah
e. Pemeriksaan asam urat urine 24 jam

74. Orang panas dan menggigil dan berkeringat 1 minggu. Riwayat dari papua. Dari hapisan darah ditemukan
eritrosit membesar dan terdapat gambaran merozoit. Jenis plsmodium?
a. P vivax
b. P ovale
c. P falciparum
d. P malariae
e. P knowlesi

75. Perempuan 50 tahun menderita DM ± 10 tahun, pengobatan OAD. Pasien akan beralih pengobatan ke
insulin long acting. Apa edukasi yang tepat yang diberikan oleh dokter?
a. Insulin digunakan 2x/hari
b. Insulin disuntikkan setelah suapan pertama
c. Insulin disuntikkan sebelum berolaHRaga
d. Insulin disuntikan sebelum tidur
e. Insulin disuntikkan setelah makan

76. Wanita 67 tahun dibawa oleh keluarganya untuk kontrol DM. Pasien memilki riwayat DM sejak 10 tahun
yang lalu. Pasien saat ini telah mendapat Glibenklamid 5 mg ½ jam sebelum makan, dan metformin 3x500
mg setelah makan. Gula darah pasien rata-rata 300-360 mg/dL. Berapa target gula darah yang
diharapkan agar dikatakan terapi berhasil?
a. GDP > 126
b. GD2PP < 200
c. GDP < 126 atau GD2PP < 200
d. GDP 80 - 100 atau GD2PP 80 - 140
e. GDA < 200
77. Laki-laki 53 th, datang dengan ke dokter umum dengan keluhan nyeri sendi karena rematik yang
dideritanya. Saran dietnya adalah ...
a. Mengandung makanan tinggi lemak
b. Mengandung makanan tinggi protein
c. Mengandung makanan tinggi omega 3
d. Mengandung makanan tinggi omega 6
e. Mengandung makanan tinggi karbohidrat

78. Pasien berusia 60 tahun datang dengan keluhan sesak napas setelah berjalan ke kamar mandi dan harus
beristirahat setelah BAB. Sesak berkurang saat duduk dan sering terbangun malam hari karena batuk.
Dari pemeriksaan fisik didapatkan hipertensi, hiperventilasi, takikardi, ictus cordis pada ICS VI 3 cm lateral
dari MCL sinistra, pada auskultasi ditemukan ronkhi basah halus pada kedua basal paru, didapatkan juga
edema pretibial. Apakah kemungkinan abnormalitas pada jantung?
a. Ventrikel dan atrium kanan hipertrofi
b. Ventrikel kiri atrium kiri hipertrofi
c. Biventrikular hipertrofi
d. Ventrikel kanan dan kiri hipertrofi
e. Atrium kanan dan kiri hipertrofi

79. Laki-laki 23 th, datang ke PKM dengan keluhan dada berdebar-debar. TD 110/75, N 120x/m, RR 24x/m.
Auskultasi : bising diastolik dan opening snap. Gambaran EKG yang paling mungkin adalah ...
a. SVT
b. VT
c. VF
d. AF
e. Torsade de pointes

80. Wanita usia 30 tahun sedang hamil 3 bulan mengalami keluhan sering merasa haus meskipun
dirasa minum cukup dan aktivitas tidak berat sejak 4 minggu yang lalu. Dari hasil pemeriksaan gula
darah didapatkan GDS 290mg/dl. Pasien sudah dilakukan terapi modifikasi gizi tetapi kadar gula
darah tidak turun.
Apa terapi yang cocok untuk pasien ini?
a. Glibenklamid
b. Metformin
c. Insulin
d. Nateglinid.
e. Rosiglitazon

81. Pasien laki-laki dating dengan luka pada tangan terasa panas,kemerahan dan nyeri setelah tersiram asam
sulfat saat bekerja. Pada pemeriksaan fisik didapatkan luka kemerahan pada lengan kanan bawah dan
tangan, panas, dan tidak ada nyeri sentuh. Apakah diagnosa kasus di atas :
a. Luka bakar grade I
b. Luka bakar grade IIA
c. Luka bakar grade IIB
d. Luka bakar grade III
e. Luka bakar grade IV

82. Pasien laki-laki datang ke IGD dalam keadaan tidak sadar setelah mengalami kecelakaan 1 jam yang lalu.
Saat pemeriksaan pasien membuka mata dengan rangsang nyeri dan dapat melokalisir nyeri. Jika ditanya
dapat menjawab dengan kata-kata yang jelas namun tidak membentuk kalimat. Apakah derajat trauma
kapaitis pada pasien ini?
a. Sangat ringan
b. Ringan
c. Sedang
d. Berat
e. Sangat berat

83. Andi usia 3 tahun dibawa ibunya karena keluhan nyeri saat berkemih. Nyeri disertai dengan bengkak
pada ujung OUE. Tindakan yang dilakukan pada pasien ini adalah…
a. Pemberian antibiotic
b. Pemberian antinyeri
c. Membersihkan muara OUE
d. Mendilatasi prepotium
e. Sirkumsisi

84. Ibu pasien berusia 39 tahun G2P1A0 dengan riwayat DM gestasional. Saat terminasi, ibu diputuskan
menjalani SC akan tetapi terjadi kesulitan saat mengeluarkan bayi karena ukuran besar. Bayi keluar tidak
menangis, tidak aktif, kemudian bayi dibersihkan dan dihangatkan. Pada pemeriksaan fisik denyut
jantung <100 x/m, dilakukan ventilasi positif tetapi denyut jantung <60x/menit, kemudian dilakukan
kompresi dada. Apa yang menunjukkan keberhasilan tindakan?
a. Saturasi oksigen >95%
b. Frekuensi nafas >60x/m
c. Ekstremitas tidak ditemukan sianosis
d. CRT <2 detik
e. Frekuensi jantung pada tali pusat >60x/menit

85. Anak umur 10 tahun dengan keluhan mata kabur sebulan terahir. Disekolah masih merasa kurang jelas
walau duduk di bangku terdepan, menonton TV juga selalu dalam jarak yang dekat. Pemeriksaan visus,
pinhole visus membaik, koreksi dengan spheris (-) dan silinder (-) visus juga membaik
Diagnosis pada pasien ini ?
a. Simple myopi
b. Simple myopi presbiopi
c. Simple astigmatisma
d. Compound astigmatisma
e. Mix astigmatisma

86. Wanita umur 37 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan mata mengganjal dan berpasir sejak 2 bulan
yang lalu. Disertai dengan mata merah dan penglihatan menurun. Riwayat hipertiroid. Pemeriksaan fisik
visus ODS 20/40 pinhole 20/25, kornea agak keruh, terwarnai dengan fluorosensi, Schimmer’s test 5mm,
tidak tampak kongestif pembuluh darah
Diagnosa pada pasien ini ?
a. Episkleritis
b. Eksoftalmus
c. Dry eye syndrome
d. Thyroid ophtalmopathy
e. Sindroma mata computer

87. Seorang pria umur 25 tahun datang dengan keluhan mata kiri terasa perih setelah kena sinar las. Pasien
menutup mata karena silau jika terkena cahaya. Dari pemeriksaan didapatkan injeksi konjunctiva,
terdapat luka di bola mata, tes fluoresensi (+)
Diagnosa pada pasien ini ?
a. Konjungtivitis
b. Episkleritis
c. Keratitis
d. Uveitis
e. Blepharitis

88. Perempuan usia 33 taun datang ke puskesmas dengan keluhan terkadang mata berair, perih dan terasa
seperti ada pasir di mata. PF didapatkan kulit terasa kering dan pasien sangat kurus dengan IMT = 17.
Apakah kelainan pada mata yang terjadi ?
a. Timbul bitot spot pada konjungtiva
b. Keratinisasi bagian superior kornea
c. Penyumbatan kelenjar lakrimalis
d. Waktu keluar air mata = 15 detik
e. Faktor sel goblet meningkat

89. Seorang wanita datang ke praktek dokter bedah plastic dan meminta untuk hidungnya dimancungkan.
Setelah dilakukan tindakan, hasilnya tidak sesuai dengan yang diharapkan meskipun pasien sedah
mengikuti semua instruksi dokter. Bagaimana pendapat saudara?
a. Selama dokter bedah plastic melakukan tindakan terbaik dengan standar tertinggi, dokter bedah
tidak bersalah
b. Dokter bersalah karena kontrak dokter-pasien adalah kontrak hasil
c. Dokter tidak bersalah karena berhasil tidaknya operasi bukan urusan dokter
d. Dokter bersalah karena sudah mengambil pekerjaan yang bukan pekerjaannya
e. Dokter tidak bersalah karena sudah melakukan sesuai dengan kompetensinya

90. Wanita hamil G1P0A0 dengan keadaan hamil normal datang ke dokter obgyn. Setelah diperiksa ternyata
sudah waktunya melahirkan. Pasien meminta dilakukan SC dan Dokter obgyn akhirnya melakukan SC.
Bagaimana pendapat saudara?
a. Benar, karena dokter melakuakan berdasarkan permintaan pasien
b. Benar, karena pasien nyaman
c. Salah, karena tidak melakukan SOP sesuai kehamilan normal
d. Benar, karena menuruti keinginan pasien
e. Benar, karena sesuai pada metode kedokteran terbaru

91. Tn. X ditemukan meninggal mendadak dalam rumahnya. Istrinya mengaku pasien menderita hipertensi
dan tidak rajin mengontrolkan kesehatannya. Sebelumnya pasien tidak pernah memeriksakan diri pada
anda. Pemeeriksaan objektif apa yang bisa anda lakukan?
a. Alloanamnesa
b. Menanyakan pada dokter yang merawat pasien sebelumnya
c. Memeriksa tanda kematian tidak wajar pada pasien
d. Melakukan pemeriksaan toksikologi
e. Menulis surat kematian
92. Pria 30 tahun datang ke dokter. Dokter memutuskan menginjeksi obat, sebelumnya sudah menanyakan
ke pasien apakah ada alergi obat, pasien menjawab tidak ada. Besoknya pasien datang dengan gejala
alergi obat. Kejadian ini termasuk;
a. Kecelakaan medis
b. Malpraktek
c. Resiko medis
d. Resiko yang tidak dapat diprediksi
e. Resiko yang tidak bisa dihindari

93. Seorang peneliti ingin meneliti apakah terdapat hubungan antara paparan asap pabrik terhadap fungsi
faal paru. peneliti akan membandingkan pegawai pabrik yang selalu terpapar dengan asap pabrik dengan
pegawai bank yang berada di kantor dan tidak terkena asap rokok. Metode penelititian apa yang tepat
untuk digunakan?
a. Cross sectional
b. Kohort
c. Case control
d. Deskriptif
e. Eksperimental

94. Seorang dokter ingin melakukan penelitian terhadap pasien-pasiennya yang menderita kanker hati guna
mencari kaitannya dengan faktor resiko kebiasaan meminum minuman keras. Dokter melakukan
penelitian terhadap pasiennya yang menderita kanker hati dan tanpa kanker hati, kemudian mencari tahu
riwayat konsumsi minuman keras yang dikelompokkan menjadi peminum dan bukan peminum selama
beberapa tahun terakhir. Jenis uji hipotesis yang sebaiknya digunakan adalah?
a. Uji korelasi
b. Uji T berpasangan
c. Uji T tidak berpasangan
d. Uji chi kuadrat
e. Uji anova

95. Seorang dokter adalah direktur rumah sakit swasta B. Terletak pada wilayah A. Dokter tersebut
menginginkan rumah sakit B yang dikelolanya berkembang menjadi rumah sakit khusus kanker karena di
wilayah tersebut belum memiliki rumah sakit jenis ini, semntara jumlah penderita kanker cukup banyak.
Fungsi menejemen apakah yang dilakukan oleh dokter?
a. Planning
b. Organization
c. Actuating
d. Controlling
e. Evaluation

96. Jurnal kedokteran melapor adanya efek samping obat baru foto sensitif, oleh karena itu pihak farmasi
melakukan penelitian terhadap efek samping obat tersebut, metode penelitian apa yang dilakukan pihak
farmasi agar penelitiannya efisien?
a. Deskriptif
b. Eksperimen
c. Potong lintang
d. Kasus kontrol
e. Cohort

97. Seorang dokter ingin melakukan penelitian untuk mengetahui hubungan penyakit liver dan konsumsi
alcohol. Dokter ini mengikuti penyakit pasien sampai 5 tahun. Dokter tersebut menggunakan pasien yang
tidak meminum alcohol sebagai kontrol. Jenis penelitian yang dipakai dokter tersebut adalah..
a. Penelitian lapangan
b. Penelitian potong-lintang
c. Cohort
d. Case control
e. Penelitian kualitatif

98. Pria 60 tahun datang ke puskesmas karena bengkak pada kedua tungkai sejak 1 minggu yang lalu. Pasien
punya riwayat batuk dan sesak sejak 5 tahun. T=130/80 mmHg N=90x/m RR=28x/m. pada pemeriksaan
fisik didapatkan auskultasi hipersonor, suara nafas vesikuler menjauh, edema tungkai, barrel chest,
rhonki pada basal paru tidak dijumpai. Diagnosis yang tepat adalah?
a. Gagal jantung kiri
b. Gagal jantung kanan
c. Gagal jantung kongestif
d. Gagal jantung acute on chronic
e. Edema paru akut

99. Pasien wanita mengeluhkan sesak yang memberat sejak 1 bulan terakhir. Terdapat bengkak pada perut
dan tungkai. Pemeriksaan didapatkan ronki basah pada kedua paru, pulsus defisit (+), murmur diastolik
pada apex, apakah diagnosisnya?
a. Aorta stenosis
b. Pericarditis
c. Mitral regurgitasi
d. Mitral stenosis
e. Aorta regurgitasi

100. Tn. Gugun mengeluh berdebar-debar. Pemeriksaan fisik TD 80/60 mmHg, nadi teraba cepat & lemah,
akral dingin. Pada pemeriksaan EKG didapatkan hasil berikut

Apa yang berikutnya dilakukan?


A. Defibrilasi
B. Manuver vagal
C. Resusitasi jantung paru
D. Pemberian adenosin intravena
E. Kardioversi

101. Seorang laki-laki 42 tahun, datang ke IGD karena sesak saat beraktivitas, tidur dengan 2 bantal,
perkusi dada redup pada bagian basal kedua paru, kedua kaki bengkak. Riwayat sering terbangun tengah
malam karena sesak dijumpai. Obat yang tepat bagi pasien?
a. Thiazid
b. Spironolactone
c. Furosemid
d. Captopril
e. Digoxin

102. Ny. Angela 67 tahun datang dengan keluhan cepat lelah. Pada pemeriksaan fisik didapatkan TD
130/80, HR 60 x/menit, RR 23 x/menit, suhu afebris. Pada pemeriksaan EKG didapatkan hasil sebagai
berikut:

Apa diagnosis yang paling tepat untuk kasus tersebut?


A. AV blok derajat 0
B. AV blok derajat 1
C. AV blok derajat 2 mobitz 1
D. AV blok derajat 2 mobitz 2
E. AV blok derajat 3

103. Seorang laki-laki 68 tahun dibawa ke UGD dengan keluhan sesak sejak 3 hari yang lalu. Sejak 2 minggu
yang lalu mengalami batuk berdahak. Pasien merupakan perokok kronis sejak SMA sebanyak kurang
lebih 1 pak per hari. Dari hasil pemeriksaan fisik , TTV: 120/90 mmHg, N=84x/m RR=28x/m Tax=37,8˚C.
Pemeriksaan kepala leher nafas cuping hidung, retraksi otot strenokleidomastoideus. Pemeriksaan
thorax tampak barrel chest dan retraksi interkostal, palpasi hiperinflasi, perkusi hipersonor, auskultasi
bronkovesikuler menjauh. Apakah terapi awal pada pasien tersebut?
a. Oksigenasi dan antibiotic intravena
b. Oksigenasi dan beta agonis inhalasi
c. Oksigenasi dan kortikosteroid inhalasi
d. Oksigenasi dan methylxantine oral
e. Oksigenasi dan antileukotrien oral

104. Pasien usia 70 tahun, datang dengan keluhan sesak yang dirasakan sejak 6 bulan yang lalu, namun
memberat 2 hari yang lalu. Pasien merupakan perokok aktif, 20 batang/hari. Pemeriksaan fisik: T=140/90
mmHg RR34x/m. wheezing (+) saat ekspirasi, rhonki di basal paru (+) kiri dan kanan, diafragma rendah.
Apakah diagnosis pada pasien ini?
a. Bronchitis
b. Bronkiektasis
c. PPOK eksaserbasi akut
d. Asma bronkiale
e. Atelectasis

105. Nn. X, usia 28 tahun datang ke IGD karena mengalami KLL. Pada PF fisik pasien tampak sesak berat.
RR 42x/menit, nadi teraba lemah, TD 80/60 mmHg, JVP meningkat dan terdapat deviasi trakea ke kanan.
Terlihat jejas memar pada bagian dada kiri. Ekspansi dada kiri tertinggal. Pada auskultasi suara nafas kiri
menurun. Diagnosis yang paling tepat adalah
a. Pneumothoraks primer
b. Pneumothoraks spontan
c. Pneumothoraks Open
d. Pneumothoraks tension
e. Pneumothoraks sekunder

106. Wanita 28 tahun, KU: batuk sejak 2 bulan yll, dua minggu ini batuk darah, cepat lemas, sesak, demam
sumer-sumer. Suara paru vesikular, terdapat ronki basah halus pad aparu sebelah kanan. Hasil lab: LED
40, WBC 10.000 BTA (-), apda foto radiologis tampak perselubungan di paru sebelah kanan. Diagnosa
yang mungkin?
a. Pneumonia
b. TB paru
c. Asthma bronkiale
d. Bronkitis
e. Edema paru

107. Anak, 7 tahun, diantar ke IGD dalam keadaan merintih dan menangis kesakitan setelah tersiram air
panas sejak 30 menit yang lalu. Pada pemeriksaan didapatkan luka bakar pada lengan kanan dan dada
kanan berupa bula dan kulit yang hiperemis. Derajat luka bakar yang dialami pasien?
a. Derajat I
b. Derajat IIa
c. Derajat IIb
d. Derajat III
e. Derajat IV

108. Perempuan usia 83 th dtg dgan keluhan nyeri perut, tdak bisa BAB, dan muntah tiap makan dan min
um. Dr menyarankan pasien tersebut dirwat di rumah sakit, namun pasien menolak dan mengatakan le
bih nyaman berada di rumah, bahakan dirinya berkeinginan untuk meninggal di rumah saja. Karena dkt
er tdak berhasil membujuk maka dokter mengijinkan pasien dirwat dirumah. Apakah prinsip dasar bioet
ik yg di pakai sebgai dasar pertimbangan dkter.
a. altruisme
b. otonomi
c. beneficience
d. non maleficience
e. justice

109. Wanita 20th datang ke UGD diantar oleh keluarga dlm keadaan tidak sadar. Dokter mendiagnosis
cedera kepala berat. Orang tua pasien panik dan tidak bisa ambil keputusan. Kaidah yg benar menurut
kaidah dokter yang terkait penatalaksanaan pada pasien ini adalah?
a. Justice
b. Non maleficience
c. Honesty
d. Beneficience
e. Autonomy

110. Seorang laki-laki berusia 24th datang ke klinik rs dengann keluhan nyeri lutut. Pasen adlh seorang
atlit angkat besi. Keluhan bermula san pasien mencoba angkat besi dr posisi jongkok. Ketika mencoba
berdiri, kaki kanannya terpitar keluar. Dia merasa rasa tidak nyaman pada lutut kanan, namun msh bs
berjalan seperti biasa. Keesokkan harinya, lutut bengkak dan kaku. Px penunjang yg memberikan
gambaran terbaik adalah?
a. Rontgen
b. CT-Scan
c. Biopsi
d. Arthroskop
e. Lab. Cairan Sendi

111. Seorang laki-laki berusia 59 tahun datang ke IGD RS dengan keluhan benjolan pada lipat paha kiri.
Keluhan nyeri perut, mual, dan muntah disangkal. Benjolan terkadang berada di buah pelir kiri. Benjolan
dapat dimasukkan, dan apabila pasien diminta mengejan, maka akan kembali timbul benjolan di lipat
pah kiri. Diagnosis yang tepat untuk kasus tersebut adalah ...
a. Hernia inguinal lateralis sinistra
b. Hernia inguinal medialis sinistra
c. Hernia reponible
d. Hernia irreponible
e. Hernia ventralis

112. Seorang perempuan usia 20 tahun G1P0A0 datang dengan keluhan mual dan pusing berputar. Usia
kehamilan 34/35 minggu. Tekanan darah 160/110. Sebelumnya pasien tidak memiliki riwayat darah
tinggi. Apakah diagnosis untuk pasien ini ?
a. Hipertensi kronis
b. Hipertensi gestasional
c. Preeklamsia
d. Preeklamsia impending eklampsia
e. Superimposed preeklampsia

113. Seorang wanita mengeluh keputihan, keputihan dirasakan 2 minggu ini, keputihan kuning dan
berbuih. Nyeri dan panas saat kencing. Dokter melakukan pemeriksaan, ditemukan, mikroorganisme
bentuk buah pear, dengan flagel anterior dan posterior. Berinti satu. Nama mikroorganisme tersebut
adalah..
a. Trichomonas vaginalis
b. Schistosoma hematobium
c. Giarrdia lamblia
d. Candida albicans
e. Gardenella vaginalis

114. Pasien perempuan usia 18 bulan dirawat di RS karena diare persisten/kronis. Pasien berat badannya
turun dalam bbrp bulan terakhir. Ibu pasien mengeluhkan anaknya sering batuk pilek dan penurunan
nafsu makan. Pada pemeriksaan fisik di dapatkan lemak subkutis tipis dan sedikit edema di bagian perut
dan kaki, rambut pirang mudah rontok jika dicabut tanpa terasa sakit. Diagnosis utk klasifikasi malnutrisi
pada pasien adalah ?
a. Marasmus
b. Kwasiorkor
c. Marasmik kwasiorkor
d. Status gizi kurang
e. Status gizi sedang

115. Seorang anak laki laki usia 1 bulan datang bersama ibunya ke Puskesmas untuk kepetningan
imunisasi. Menurut ibunya, anak sudah mendapatkan imunisasi BCG dan polio. Jenis imunisasi dan teknik
penmberian yang tepat diberikan saat ini adalah?
a. BCG ulangan intrakutan
b. Polio per oral
c. HepB intramuskular
d. DPT intramuscular
e. Campak subkutan

116. Percakapan dokter pasien di klinik


Dokter : Apa ada terasa nyeri?
Pasien : Tidak
Dokter : Berdarah?
Pasien : Tidak
Kalimat yang diucapkan dokter adalah
a. Pertanyaan terbuka
b. Pertanyaan tertutup
c. Pertanyaan mengarahkan
d. Refleksi isi
e. Refleksi asumsi

117. Seorang pasien didiagnosa oleh dokter menderita kanker, setelah dijelaskan tentang penyakitnya
pasien berkata “Kenapa harus aku TUHAN??? Selama ini aku selalu berbuat baik, kenapa tidak orang lain
saja yang engkau berikan penyakit ini?”. Respon pasien diatas adalah?
a. Menolak
b. Menawar
c. Marah
d. Depresi
e. Penerimaan

118. Seorang anak laki-laki mengeluh demam ringan, malaise, pilek dan nyeri telan sejak 3 hari yang lalu.
Keadaan pasien makin memburuk dan anoreksia. Batuk kering, suara parau dan disertai suara tambahan
(stridor). Pada pemeriksaan fisik didapatkan Bull neck. Septum nares tampak merah, luka garukan, secret
serosangunis purulen. Terdapat pseudomembran pada Septum nasi. Apa penatalaksan preventif kasus
diatas ?
a. Eliminasi
b. Anti agen
c. Karantina
d. Investigasi kasus
e. Vaksin

119. Seorang pasien datang dengan keluhan abtuk batuk yang telah dialami sejak 3 minggu terakhir. Batuk
berdahak disertai dengan bercak darah dan penuruna berat badan. Menurut pasien 1 tahun yang lalu ia
pernag mengalami gejala yang sama, kemudian mendapatkan obat paket selama 2 bulan tetapi
menghentikan sendiri setalah merasa gejala berkurang. Pemeriksaan saat ini BTA dijumpai 3+. Diagnosis
pasien ini adalah?
a. TB paru relaps
b. TB paru kasus baru
c. TB paru kasus gagal
d. TB paru kronis
e. TB paru default

120. Seorang anak perempuan datang ke praktik dokter bersama ibunya karena ibu mengeluhkan anak
terlihat kurus dibandingkan teman sebayanya. Pemeriksaan fisik wajah anak tampak sembab, rambut
kuning dan mudah rontok serta bengkak pada kedua ekstremitas. Penyakit di bawah ini yang patofisiologi
edemanya menyerupai pasien di atas adalah?
a. Edema pada gagal jantung kongestif
b. Edema pada penderita sirosis hepatis
c. Edema pada filariasis
d. Edema pada penderita glomerulonefritis
e. Edema pada trombosis vena dalam

121. Seorang anak diantar ibunya karena mengulhakn suara terdengar bindengan dan menggaung di
telinganya sendiri. Hal ini telah dialami sejak 1 hari terakhir. Sebelumnya menurut ibu anak menderita
batuk dan pilek serta demam yang tidak bterlalu tinggi. Pemeriksaan dijumpai membran timpani konus
cahaya suram. Tatalaksana yang tepat bagi pasien adalah ?
a. Antibiotik tetes telinga
b. Aural toliet dengan peroksida
c. Tetes hidung dekongestan
d. Antibiotik sistemik
e. Tampon likuor burrowi

122. Seorang wanita 17 th diantar kepuskesmas dengan keluhan sering kejang sejak 5 bulan yll. Bentuk
kejang mata melirik keatas, mulut mengecap-ngecap, kelojotan lengan kiri diikuti ke 4 ekstremitas. Lama
kejang 2 menit, saat kejang tidak sadar, setelah kejang pasien bingung. Frekuensi 1x/bulan sebelum
menstruasi, sebelum kejang pasien mual muntah. Riwayat trauma dan penyakit lain disangkal.
Pemeriksaan fisik dalam batas normal. Diagnosisnya adalah :
a. Kejang partial sederhana
b. Kejang partial kompleks
c. Kejang partial umum sekunder
d. Kejang partial sederhana kompleks
e. Kejang partial kompleks umum sekunder

123. Pasien laki-laki usia 50 tahun dating dengan keluhan nyeri pinggang. Nyeri pinggang dirasakan sejak
3 tahun yang lalu. Memberat sejak 5 hari ini dan menjalar sampai tungkai kanan. Nyeri bertambah jika
posisi bungkuk dan berkurang saat terlentang. Pasien bekerja sebagai kuli angkut. Apa diagnosis pasien
ini?
a. Low back pain e.c suspect spondylitis
b. Low back pain e.c. suspect HNP
c. Low back pain e.c Spondilosis
d. Low back pain e.c psikogenik
e. Low back pain e.c reaksi mekanik

124. Seorang wanita berusia 45 tahun datang ke praktik dokter mengeluhkan nyeri pada perut kanan atas
yang dirasakan seperti tertusuk tusuk setiap kali usai makan makanan berlemak seperti gulai, maupun
gorengan. Riwayat BAB bercampur darah tidak dijumpai. Demam ataupun muntah berulang juga tidak
dijumpai. Regio tubuh yang tepat untuk palpasi tanda patognomonik kasus tersebut terletak di?
a. Titik 1/3 lateral jarak umbilikus ke SIAS dextra
b. Sela iga ke 5 line mid axillaris
c. Regio suprapubik
d. Perpotongan arkus kosta dextra dengan linea midclavicula
e. Perpotongan arkus kosta dengan line axillaris anterior

125. Seorang laki-laki, usia 60 tahun datang ke UGD RS dengan keluhan kesulitan buang air kecil dan nyeri.
Sebelumnya pasien terjatuh dan selangkangan membentur palang besi. Dari pemeriksaan dijumpai
keluar darah dari meatus urethra eksterna, tampak hematom dan bengkak di perineum dan skrotum.
Kemungkinan diagnosis pada passien ini adalah?
a. Rupture vesika
b. Rupture skrotum
c. Rupture testis
d. Rupture urethra anterior
e. Rupture urethra posterior

126. Laki laki 56 tahun dating dengan keluhan mudah lelah sejak 1 bulan yang lalu. Keluhan disertai pusing.
Dari anamnesis lanjutan didaptkan pasien seorang vegetarian. Pemeriksaan fisik ditemukan konjungtiva
anemis, atrofi papil, dan tampak kuku sendo. Hasil laboratorium didaptkan Hb 7,2 MCH 24 MCV 72.
Apakah diagnosis pasien tersebut?
a. Anemia defisiensi besi
b. Anemia penyakit kronis
c. Anemia hemolitik
d. Thalassemia
e. Anemia aplastk

127. Seorang laki laki berusia 35 tahun dating dengan keluhan batuk berdahak, batuk dirasa semakin berat
sejak 10 hari yang lalu, terdapat demam, sesak. Pada pemeriksaan fisik didapatkan suhu 39,50 c, RR
28x/menit. Vesikuler paru menurun, terdapat suara ronkhi basah halus paru kiri bawah. Hasil rontgen
thoras didapatkan gambaran bercak kesuraman difus diparu bawah kiri. Apakah diagnosis pasien
tersebut?
a. Pneumonia lobaris inferior sinistra
b. TB paru sinistra aktif
c. Bronkopneumonia sinistra
d. Bronkiris akut
e. Efusi pleura sinistra

128. Seorang wanita 35 tahun dating dengan keluhan nyeri kepala sejak 6 bulan yang lalu, pasien merasa
sulit tidur, tidak nafsu makan dan berat badan turuh 3 KG, pasien cemas akan kondisi keluarganya karena
suami selingkuh. Apakah terapi pasien tersebut?
a. Haloperidol
b. Diazepam
c. Clorpromazin
d. Risperidon
e. Fenobarbital

129. Seorang laki laki 30 tahun dating dengan keluhan nyeri mata kanan setelah dilempar batu. Keluhan
diikuti mual dan muntah. Pada pemeriksaan ditemukan hifema total pada bilik mata. Apakah
pemeriksaan selanjutnya yang tepat?
a. USG
b. CT scan kepala
c. Funduskopi
d. Pemeriksaan lapangan pandang
e. Pemeriksaan TIO

130. seorang wanita usia 55th dtg ke poli dg keluhan terdpt benjolan di leher bagian depan.suara serak
dan nyeri utk menelan.tdk ada keluhan penurunan BB dan berdebar2.px didapatkan kelenjar
membesar,bernodul-nodul.dokter menyarankan melakukan px lab.hasil yg didapatkan pd px lab yaitu?
a. Hipertiroid
b. Hiperkalsemi
c. Eutiroid
d. Hipotiroid
e. Hipokalsemi

131. Seorang wanitga 23 tahun masuk ke IGD karena merasa tercekik disertai jantung berdebart kencang
dan keringat dingin. Ia mengalami ketakutan yang hebat, mencapai puncaknya dalam 10 menit dan
serasa seperti mau mati. Gejala ini sudah dialami yang keempat kalinya dalam satu bulan terakhir dan
sungguh takut hal ini akan terjadi kembali. Diagnosis yang tepat untuk kasus ini adalah?
a. Hipokondriasis
b. Psikotik akut
c. Gangguan cemas menyeluruh
d. Gangguan panik
e. Post traumatic stress disorder

132.Seorang perempuan berusia 26 tahun G2P1A0. Hamil 18 minggu di antar ke IGD RS dengan keluhan per
darahan pervaginam sedikit2 sejak 2 hari yang lalu. Pada pemeriksaan fisik didapatkan TD 110/60 mmH
g, denyut nadi 82x/menit, RR 20 x/menit, dan temp 36,8 oC, Tinggi fundus uteri 2 jari di bawah ubilikus,
DJJ 120x/menit. Pemeriksaan in spekulo servik multipara dan tertutup. Tatalaksana yang sebaiknya dila
kukan adalah?
a. Kuretase sisa konsepsi
b. Rawat inap dan Antibiotik spektrum luas
c. Istirahat tirah baring
d. Pemberian magnesium sulfat
e. Operasi laparotomi darurat

133. Seorang laki-laki usia 46 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan kepala terasa melayang, tanpa
disertai mual muntah. Keluhan dirasakan terus menerus, sejak 2 bulan terakhir. Pemeriksaan fisik
didapatkan TD 160/85 mmHg, nadi 90 x/m, t 37.0 C, RR 18 x/m. Pemeriksaan neurologis didapatkan Tes
Romberg (+) baik ketika membuka mata maupun menutup mata, disertai nistagmus vertikal. Apa Dx yang
paling tepat ?
a. Vertigo sentral
b. Vertigo perifer
c. Menier's disease
d. Motion sickness
e. BPPV

134. Seorang laki-laki 55 tahun, mengeluh sering kencing dan terbangun pada malam hari selama 6 bulan
ini, pada pemeriksaan rectal toucher, teraba prostat kenyal, tidak teraba nodul, nyeri tekan (+).
Kemudian dilakukan pemeriksaan penunjang dari sekresi prostat terdapat leukosit 30/LBP dan kadar PSA
serum tidak meningkat. Apakah kemungkinan diagnosisnya ?
a. Acute bacterial prostatitis
b. Chronic bacterial prostatitis
c. Syphilic prostatitis
d. Benign Prostat Hyperplasia
e. Metastatic prostatic adenocarcinoma

135. Seorang anak laki-laki berumur 6 tahun datang dengan keluhan mata merah yang biasanya hilang
timbuk setelah bernain sepak bola di lapangan. Pada pemeriksaan terdapat gejala blefarospasme,
fotofobia, sekret copious mucoid dan terdapat gambaran cobblestone pada konjungtiva tarsalis superior.
Apakah terapi yg tepat pada pasien tersebut ?
a. Antibiotik topical
b. Antihistamin topical
c. Antiinflamasi topical
d. Antimetabolik topical
e. Air mata buatan

136. Laki-lai 46 tahun datang ke ugd diantar keluarga karena mengeluh kepala terasa pusing sejak bangun
pagi. Pasien merasa ruangan tersebut memutari dirinya. Kemudian dokter membaringkan pasien hingga
kepala 45 derajat di bawah garis horizontal. Apa nama tindakan yang dilakukan oleh dokter tersebut..
a. Baranny manuver
b. Semort manuver
c. Dix-hallpike manuver
d. Eppleys maneuver
e. Brand-darroft manuver
137. Anak perempuan 9 tahun merupakan penderita epilepsi yang terkontrol dengan obat. Selama ini ia
selalu minum obat secara teratur. Saat ini ia mengeluhkan gusinya tampak membesar dan membengkak,
tanpa disertai nyeri. Obat yang paling mungkin menyebabkan keadaan ini adalah..
a. Asam valproat
b. Carbamazepine
c. Etosuksimid
d. Phenytoin
e. Phenobarbital

138. Pasien laki-laki usia 30 tahun datang ke UGD karena keluhan lemas dan tidak bergairah. Pasien juga
sering mengeluh ingin pingsan apabila bekerja berat. Pasien mengkonsumsi omeprazole selama 1 tahun
terakhir. Apakah yang mengakibatkan pasien mengalami keluhan tersebut?
a. Defisiensi asam folat
b. Defisiensi vitamin B1
c. Defisiensi vitamin B6
d. Defisiensi vitamin B12
e. Defisiensi zat besi

139. Seorang wanita mengeluhkan muncul perdarahan berupa bercak bercak dari jalan lahir sejak 3
minggu terakhir. Satu bulan yang lalu, iabaru mulai menggunakan kontrasepsi pil KB hormonal untuk
menunda khemailan. Dari pemeriksaan dijumpai conjunctiva tidak anemis, tanda vital dalam batas
normal. Apa yang sebaiknya anda lakukan sebagaio dokter?
a. Meningkatkan dosis estrogen
b. Meningkakan dosis progesterone
c. Mengganti dengan KB jenis lain
d. Mengganti dengan pil kombinasi
e. Lanjutkan dan observasi setelah 2 bulan

140. Anak berusia 9 tahun dibawa ibunya ke dokter karena lemas terus, pucat, prestasi belajar menurun.
Dari pemeriksaan fisik didapatkan pucat dan anemis. Laboratorium: Hb=7,8 mg/dL, eosinofilia, pada fecal
smear ditemukan telur berdinding tipis. Apakah pengobatan yang tepat pada pasien ini?
a. Tinidazol
b. Tiabendazol
c. Albendazole
d. Metronidazole
e. Ketoconazole

141. Seorang laki-laki 50thn datang dengan keluhan sesak nafas. Hal ini telah dialami os sejak sebulan
terakhir. Dari pemeriksaan fisik dijumpai murmur diastolik pada apeks jantung. Pada pemeriksaan foto
dijumpai gambaran double kontur. Dari pemeriksaan EKG dijumpai kelainan pada gelombang P. Apakah
arti dari gelombang P pada EKG?
a. depolarisasi ventrikel
b. repolarisasi ventrikel
c. depolarisasi atrium
d. repolarisasi atrium
e. abnormal pathway

142. Seorang ibu membawa anaknya ke suatu Puskesmas DTP/RI dengan keluhan anak mengalami diare
sejak 3 hari terakhir, frekuensi diare lebih dari 8 kali per hari dengan konsistensi cair. Menurut ibunya
anak tersebut terlihat hanya tidur saja sejak 6 jam terakhir, buang air kecil terakhir 8 jam yang lalu. Dari
pemeriksaan dijumpai kesadaran mengawan, mata cekung dan turgor kulit kembali lebih dari 2 detik.
Anda adalah dokter yang bertugas di Puskesmas DTP/RI tersebut. Apa yang harus Anda lakukan?
a. Segera merujuk pasien ke rumah sakit untuk perawatan
b. Memasang jalur infus, kemudian segera merujuk pasien ke rumah sakit untuk perawatan
c. Memasang jalur infus, melakukan resusitasi cairan, kemudian merujuk ke rumah sakit untuk
perawatan
d. Memasang jalur infus, melakukan resusitasi cairan, kemudian merawat di Puskesmas saja
e. Memasang jalur infus, melakukan resusitasi cairan, kemudian berobat jalan

143. Seorang ibu datang ke tempat praktek dokter pribadi dengan lebam-lebam di tubuh, tidak berani
menatap mata dokter, tampak takut, tidak mau berkomunikasi. Pendekatan pertanyaan yang sebaiknya
diajukan?
a. Kekerasan masa kecil mempengaruhi perilau. Apakah suami ibu mengalaminya?
b. Jaman sekarang seorang wanita tidak pantas mendapatkan kekerasan fisik dan batin. Apakah ibu
mengalami hal itu?
c. Biasanya saya melihat luka seperti ini karena dipukul. Apakah ibu mengalaminya?
d. Apa suami ibu seorang pecandu alkohol/narkoba?
e. Ibu pasti dipukul oleh seseorang. Mengapa ibu sampai mengalami hal ini?

144. Penelitian croos sectional dilakukan untuk menganalisis factor-faktor yang berhubungan dengan
keputusan orang dengan resiko tinggi HIV aids untuk menerima atau menolak tawaran test HIV pasca
konseling. Data yang diambil meliputi : jenis kelamin (skala nominal), umur (skala ordinal), tingkat
pendidikan (skala ordinal), persepsi adanya resiko infeksi HIV pada dirinya ( skala ratio). Apakah uji
statistic yang paling sesuai untuk mnganalisis perbedaan persepsi pada kelompok yang menerima atau
menolak test HIV?
a. uji T
b. ANOVA
c. C square
d. Korelasi pearson
e. korelasi spearman rank

145. Dokter: Ada yang bisa saya bantu bu?


Pasien: Ini dok, saya merasakan nyeri setiap kali buang air kecil. Sebelumnya belum ada berobat ke
dokter,. tapi.. ini.. (pasien tampak ragu)
Dokter: Oh jadi maksud ibu. Ibu nyeri saat BAK dan belum periksa ke dokter?
Kalimat terakhir dari dokter termasuk:
a. Menunjukan refleksi isi
b. Menunjukkan refleksi perasaan
c. Menunjukan asumsi
d. Menunjukkan evaluasi
e. Menunjukkan pertanyaan terbuka

146. Seorang pasien berusia 34 tahun datang ke dokter praktik umum dengan keluhan sudah dua tahun
menikah tapi belum mempunyai anak. Berikut petikan wawancara pasien tersebut dengan dokter.
Pasien : “Saya sudah 2 tahun menantikan kehadiran buah hati, sampai saat ini belum juga terwujud
padahal semua nasehat sudah saya jalankan. Bahkan saya memutuskan untuk berhenti bekerja, kenapa
saya dok?
Dokter :......
Apakah pernyataan yang paling tepat diungkapkan oleh dokter tersebut?
a. Ya, ibu sudah salah dalam mengambil keputusan untuk berhenti bekerja
b. Mengenai ini, ibu tidak perlu khawatir sudah banyak yang mengalaminya
c. Ibu saya tidak mau mendengar ibu bersedih seperti itu lagi pada saya
d. Saya paham ibu sedih dan kecewa karena belum mempunyai keturunan
e. Ibu tentunya sudah menduga sebelumnya akan terjadi seperti ini bukan?

147. Pasien laki-laki datang dengan keluhan demam dan sakit kepala. Pasien bekerja sebagai tukang
bersih-bersih saluran air. Pasien juga mengeluh nyeri betis dan mual muntah. Suhu 38,9 tanda vital lain
dalam batas normal. Obat yang diberikan?
a. Doksisiklin
b. Penisilin G
c. Metronidazole
d. Ceftriaxone
e. Siprofloksasin

148. Pasien laki-laki datang dengan keluhan keluar cairan dari kemaluan sejak 1 minggu yang lalu. Pasien
mengatakan sering melakukan hubungan seksual dengan pasangan yang berbeda-beda. Pemeriksaan
tanda vital dalam batas normal. Pemeriksaan genitalia tidak didapatkan luka. Kemudian dilakukan
pengambilan apusan urethra dan didapatkan gambaran sebagai berikut:

Apakah terapi yang anda berikan:


a. Cefixim 400 mg / oral, dosis tunggal
b. Azitromisin 1 gr / oral, dosis tunggal
c. Siprofloksasin 2 x 500 mg / oral, 3 hari
d. Cefixim 400 mg / oral, dosis tunggal + azitromisin 1 gr / oral, dosis tunggal
e. Azitromisin 1 gr / oral, dosis tunggal + siprofloksasin 2 x 500 mg / oral, 3 hari

149. Penyuluhan potensial yang berjalan di puskesmas A sebesar 18% (target pencapaian seharusnya
48%). Dari penilaian terhadap manajemen program tersebut, ternyata banyak penyuluhan yang tidak
berjalan dikarenakan pemilihan waktu untuk penyuluhan yang kurang tepat. Apa tindakan yang
sebaiknya dilakukan untuk mengatasi masalah tersebut?
a. Bintek kepala puskesmas kepada petugas PKM
b. Refresing promosi kesehatan dengan petugas PKM
c. Menyusun jadwal penyuluhan bersama kepala PKM
d. Melibatkan masyarakat dalam memulai penyusunan jadwal
e. Studi banding ke PKM dengan pelaksanaan program penyuluhan potensial mencapai 100%

Anda mungkin juga menyukai