Anda di halaman 1dari 44

DAFTAR ISI

COVER ............................................................................................................................... i

DAFTAR ISI ........................................................................................................................ ii

KOMPETENSI DASAR ....................................................................................................... 1

INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI ....................................................................... 1

PENGERTIAN SISTEM OPERASI JARINGAN ................................................................. 1

FUNGSI SISTEM OPERASI JARINGAN ........................................................................... 1

MENGAMATI DAN MENANYA .......................................................................................... 2

KEBUTUHAN HARDWARE SOJ ....................................................................................... 2

MENGUMPULKAN INFORMASI ........................................................................................ 7

MACAM-MACAM SOJ ........................................................................................................ 7

KELEBIHAN DAN KEKURANGAN SOJ ............................................................................ 9

MENALAR ........................................................................................................................... 12

INSTALASI SISTEM OPERASI JARINGAN ...................................................................... 13

MENGOMUNIKASIKAN ..................................................................................................... 18

KONFIGURASI IP ADDRESS ............................................................................................ 38

RANGKUMAN ..................................................................................................................... 42

ii
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

BAHAN AJAR

Kompetensi Dasar

3.1. Menerapkan sistem operasi 4.1. Menginstalasi sistem operasi


jaringan jaringan

Indikator Pencapaian Kompetensi

3.1.1. Menjelaskan sistem operasi 4.1.1 Melakukan instalasi sistem operasi


jaringan jaringan
3.1.2. Menjelaskan Macam-macam 4.1.2 Menguji hasil instalasi sistem
system operasi jaringan berbasis operasi jaringan
GUI/Text 4.1.3. Melakukan konfigurasi IP pada
3.1.3. Menjelaskan fungsi dari system sisitem operasi jaringan
operasi jaringan 4.1.4 Membuat laporan instalasi sistem
3.1.4. Menjelaskan Kelebihan dan operasi jaringan
Kekurangan Dari setiap SOJ
3.1.5. Menjelaskan spesifikasi hardware
yang dibutuhkan

1. Pengertian Sistem Operasi Jaringan


Pengertian sistem operasi jaringan (bahasa Inggris Network Operating System) adalah
sistem operasi yang diinstal pada komputer server yang ditujukan untuk menangani
jaringan. Pada umumnya, sistem operasi ini banyak menyediakan layanan atau service
yang diajukan untuk melayani pengguna, seperti layanan file sharing, printer sharing DNS
service, Web server, FTP server, DHCP, database dan lain sebagainya.

2. Fungsi Sistem Operasi Jaringan


 Pusat kendali sumber daya jaringan
 Akses aman ke sebuah jaringan
 Mengizinkan remote user terkoneksi ke jaringan.

DEV KURNIADI 1
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

 Mengizinkan user terkoneksi ke jaringan lain (misalnya internet)


 Back up data dan memastikan data tersebut tersedia.

MENGAMATI dan MENANYA


Saksikan dan perhatikan video yang ditujukan pada link di bawah ini :

https://www.youtube.com/watch?v=XStwJFka7OA

Setelah Siswa menyaksikan video tersebut, Berdasarkan pengamatan siswa,


1. Apa saja perangkat keras yang dibutuhkan untuk melakukan instalasi sistem
operasi jaringan pada video tersebut ?
2. Apa sajakah perangkat lunak (software) yang dibutuhkan untuk melakukan
instalasi sistem operasi jaringan dalam video tersebut ?
3. Bagaimana cara melakukan instalasi sistem operasi jaringan dalam video ?
4. Bagaimana konfigurasi sistem operasi jaringan pada video tesebut?

3. Kebutuhan Hardware untuk Sistem Operasi Jaringan


A. Hardware :
1. Personal computer

Personal Computer atau PC merupakan perangkat utama dalam suatu jaringan


computer. PC inilah yang akan bekarja mengirim dan mengakses data dalam jaringan.

DEV KURNIADI 2
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

2. NIC

NIC merupakan port yang menghubungkan computer dengan jaringan. Port atau card ini
bergabung di dalam PC yang menempel pada Main Board. Berdasarkan tipe bus, ada
beberapa tipe NIC atau Network Card, yaitu ISA dan PCI.

B. Kabel jaringan
- Kabel Coaxial

Tampilan fisik terdiri dari kawat tembaga sebagai inti yang dilapisi oleh isolator.
- Fiber Optik

DEV KURNIADI 3
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

Terbuat dari serat kaca dengan teknologi canggih dan mempunyai kecepatan
transfer data yang lebih cepat.
- Twisted Pair

Terdiri dari beberapa kabel yang saling melilit. Ada dua jenis kabel Twisted Pair. Shielded
Twisted Pair (STP) dan Unshielded Twisted Pair (UTP).

C. Konektor

Sebagai sarana penghubung antar kabel dengan colokan NIC.

D. Hub/Switch

DEV KURNIADI 4
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

Hub adalah alat yang digunakan untuk menghubungkan antar komputer dan perlatan lain
dalam jaringan. Fungsi hub yaitu untuk mengarahkan informasi dalam jaringan sehingga
sampai ke tujuan. Namun untuk mendapatkan kualitas transformasi data yang baik dapat
digunakan switch untuk menggantikan hub. Hub dan switch memiliki persamaan fungsi
untuk mengarahkan informasi dalam jaringan. Namun switch memiliki nilai lebih
dibandingkan hub.

E. Modem

Modem atau Modul the Modulator adalah peralatan jaringan yang digunakan untuk
terhubung ke jaringan internet menggunakan kabel telpon. Dengan kata lain, modem
adalah alat yang bertugas untuk mengubah data dari bentuk digital ke analog dan
sebaliknya yang bisa dipahami oleh kita.
F. Bridge

Bridge adalah peralatan yang digunakan untuk memperluas atau memecah jaringan.
Bridge berfungsi untuk menghubungkan dan menggabungkan media jaringan yang tidak
sama.

G. Router

DEV KURNIADI 5
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

Router memiliki kemampuan melewatkan paket IP dari satu jaringan yang berbeda ke
jaringan lain yang bukan susunan atau jaringan yang mungkin memiliki banyak jalur
diantara keduanya. Router berfungsi sebagai penghubung antar dua atau lebih jaringan
untuk meneruskan data dari satu jaringan ke jaringan lainnya.

H. Repeater

Repeater berguna untuk memperkuat sinyal dengan cara menerima sinyal dari suatu
segmen kabel LAN lalu memancarkan kembali dengan kekuatan yang sama dengan
sinyal asli pada segmen kabel lain.

DEV KURNIADI 6
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

MENGUMPULKAN INFORMASI
Sebelum Anda melanjutkan modul ini, silahkan anda mencari referensi di internet
tentang perangkat keras yang dibutuhkan dalam sistem operasi jaringan.

Tuliskan jawaban Anda pada tabel di bawah ini :

Nama perangkat Fungsi Merek Kisaran Harga

Rp………..
Rp………..
Rp………..
Rp………..
Rp………..
Rp………..
Rp………..
Rp………..
Rp………..
Rp………..
Rp………..
Rp………..

4. Macam-macam Sistem Operasi Jaringan

1. Banyan VINES
Banyan VINES (Virtual Integrated Network Service) adalah sebuah sistem operasi
jaringan populer pada akhir dekade 1980-an hingga awal dekade 1990-an yang banyak
digunakan dalam jaringan-jaringan korporat. Vines pada awalnya dibuat berdasarkan
protokol jaringan yang diturunkan dari Xerox Network System (XNS). VINES sendiri
menggunakan arsitektur jaringan terdistribusi klien atau server yang mengizinkan klien-
klien agar dapat mengakses sumber daya di dalam server melalui jaringan.

DEV KURNIADI 7
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

2. Novell Netware
Novell Netware adalah sebuah sistem operasi jaringan yang umum digunakan dalam
komputer IBM PC atau nkompatibelnya. Sistem operasi ini dikembangkan oleh Novell,
dan dibuat oleh Novell Inc. berbasis tumpukan protokol jaringan Xerox XNS. Novell
Netware dahulu digunakan sebagai LAN-based network operating system. Banyak
digunakan pada awal sampai pertengahan tahun 1990-an.

3. Microsoft LAN Manager


LAN Manager adalah sebuah sistem operasi jaringan yang dikembangkan oleh Microsoft
Corporation bersama dengan 3Com Corporation. LAN Manager didesain sebagai penerus
perangkat lunak server jaringan 3+Share yang berjalan di atas sistem operasi MS-DOS.

4. Microsoft Windows NT Server


Microsoft Windows NT Server menggunakan non-dedicated server sehingga
memungkinkan untuk bekerja pada komputer serevser, protocol jaringan menggunakan
TCP/IP dan Windows NT merupakan sebuah sistem operasi 32-bit dari Microsoft yang
menjadi leluhur sistem operasi Windows 2000, Windows XP, Windows Server 2003, dan
Windows Vista.

5. Windows 98, Windows 2000 Profesional, Windows XP Profesional, dan Windows


NT Workstation
Seluruh windows yang ada di atas tidak digunakan oleh server, tetapi dapat digunakan
untuk menyediakan sumber daya untuk jaringan (work station), seperti dapat mengakses
file dan menggunakan printer.

6. GNU/LINUX
GNU/LINUX adalah turunan dari Unix yang merupakan freeware dan powerfull operating
system,memiliki implementasi lengkap dari arsitektur TCP/IP. Beberapa varian UNIX,
seperti SCO OpenServer, Novell UnixWare, atau Solaris adalah turunan dari Unix yang
merupakan freeware dan powerfull operating system,memiliki implementasi lengkap dari

DEV KURNIADI 8
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

arsitektur TCP/IP. Linuk merupakan sistem operasi yang paling banyak digunakan
sebagai server saat ini, contoh sistem operasi jaringan dengan linux diantaranya adalah
RedHat, Caldera, SuSE, Debian, Fedora, Ubuntu dan Slackware.

7. UNIX
UNIX dapat menangani pemrosesan yang besar sekaligus menyediakan layanan internet
seperti web server, FTP server, terminal emulation (telnet), akses database, dan Network
File System (NFS) yang mengijinkan client dengan sistem operasi yang berbeda untuk
mengakses file yang di simpan di komputer yang menggunakan sistem operasi UNIX.

5. Kelebihan dan Kekurangan SOJ

Kelebihan system operasi linux


1.Tingkat keamanaan yang baik
Kelebihan yang di miliki oleh linux adalah keamananya, jika di banding dengan system
operasi popular lainya keamanaan yan di miliki linux paling baik. Multi-user yang
terpasang di linux ini mencegah virus menyebar dari satu user ke user lainya jadi tidak
salah linux memiliki keamanan yang baik.

DEV KURNIADI 9
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

2. Lebih murah di bandingkan dengan system operasi lainya


Jika di bandingkan dengan windows linux ini lebih murah, pasalnya di windows harus
mengeluarkan biaya sebesar 500 ribu untuk mendapatkan lisensi originalnya sdangkan
linux anda dapat mendapatkannya secara gratis dan.

3. Memiliki kode system operasi 32 bit


Dengan kode 32 bit yang di miliki oleh linux maka akan berdapak baik bagi kinerja system
operasinya, selain itu juga akan menhindari terjadinya crash aplkasi saat di gunakan. Bagi
anda pengguna linux jangan kuatir jika anda menginstal aplikasi yang tidak kopentebel
dengan bit, karena system operasi anda akan menjaganya agar komputer tidak hang dan
baik baik saja.

4. Tampilan grafik yang baik


Banyak yang berangapan jika system operasi open sorce maka memiliki grafik yang
kurang baik. Padahal grafik yang di tampilkan linux sangat baik dan juga mendukung eye
cathching. Pada distro linux grafik yang di tampilkan akan lebih baik karena menggunakan
full grafis. Yang di mana layanan command dan perintahnya dengan tampilan full grafis,
jadi tidak salah kalau linux memiliki tampilan yang tidak kalah dengan windows.

5. Mendukung akses sitem file yang berbeda


Tahukah anda kalau system operaasi linux mendukung format format system file dari
operasi lain sebanyak 33 macam file. jad jangan kuatir terhadap kemampuan pembacaan
format file linux. Format file tesebut mencakupi format sosftware software, format hardisk
format file.

6. Lebih sepesifikasinya penggunaan linux


Tersepesifikasinya penggunaan linux di khususkan kepada ditro linux. Bagi pengguna
linux anda dapat memilih system operasi yang sesuai dengan kebutuhan anda melalui
distro linux. Contohnya bagi anda yang membutuhkan system operasi untuk server anda
dapat menggunakan debian ataupun redhat. Dan begitu pula dengan yang lainya.

1
DEV KURNIADI
0
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

7. Mudah di modifikasi
Karena system opersi linux bersifat open sorce jadi bagi anda yang suka mengotak ngatik
software ataupun os komputer anda dapat mencobanya ini. Dan juga anda dapat
mengembangkan linux ini semaksimal mungkin. Jadi jangan kuatir dengan linux karena
akan membuat anda bereksperimen.

8. Cocok di jadikan komputer server


Linux memiliki kecepatan dan kesetabilan dalam pengoprasianya, jadi tidak salah os ini
sangat cocok di jadikan untuk komputer server, admin ataupun personal komputer.cara
kerja server debian pun tidak berbeda dengan server windows hanya saja yang
membedakan bahasa pemrograman pada system operasi dan prinsip dari jaringan
komputer yang di gunakan.

9. Spesifikasi hardware yang tidak besar


Jika anda mau menginstal system operasi linux tapi ragu ragu karena spesifikasi komputer
anda rendah? Jangan khawatir karena linux tidak membutuhkan spek yang tinggi, dan
dapat di jalankan pada komputer yang memiliki spesifikasi yang rendah. Ayok buruan
install jangan ragu ragu.

10. Software bawaan sudah terinstal dan mudah di operasikan


Linux ini memiliki software bawaan yang secara otomatis terinstal pada saat anda
menginstal system operasi linux. Contoh software yang terinstal seperti software jaringan,
software utilitas dan software driver. Jadi linux ini hampir mirip dengan windows.

Kekurangan system operasi linux


1. Jika terjadi masalah pada OS, sulit mengatsainya
Kurangnya teknisi yang bisa mengerti system operasi linux ini menjadi penyebab, hal ini
di karenakan kurang banyaknya pengguna dari linux. Sehingga terjadi trouble shoting
pada fisik lumayan sulit untuk mengatsinya dan dapat di selesaikan dari video yang dapat
kita lihat dari internet.

1
DEV KURNIADI
1
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

2. kurangnya dukungan software


tidak mendukungnya software games dan aplikasi aplikasi untuk di pasang di linux, nah
hal ini lah yang menyebabkan pengguna sulit untuk meyesuaikan dengan linux. Apalagi
pada software software editing video dan software gratis lainya yang tidak dapat di pasang
di linux.

3. Kalah saing dengan system operasi lainya


Pada system operasi linux sangat kalah bersaing jika di bandingkan dengan windows dan
mac os. Meskipun linux bersifat gratis namun tidak banyak memikat untuk mencobanya.
Karena kalah saing tersebut linux sulit untuk meroket.

MENALAR

Dengan menggunakan Aplikasi Virtualbox dan file ISO Debian , buatlah simulasi
sistem operasi jaringan dengan perangkat virtual. Kerjakan bersama-sama dengan
kelompok kemudian buatlah laporannya.

………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………
………..……………………………………………………………………………

1
DEV KURNIADI
2
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

6. Instalasi Sistem Operasi Jaringan

Langkah - langkah instalasinya akan dibagi menjadi 5 tahapan besar, yakni:

A. Konfigurasi virtualbox untuk melakukan menempatkan file komputer virtual pada drive
D

B. Pembuatan komputer virtual debian

C. Penyertaan file image Debian

D. Penentuan urutan booting

E. Instalasi Debian.

A. Konfigurasi VirtualBox

Tahapan ini dapat dilewati jika ingin menyimpan komputer virtual di lokasi bawaan
VirtualBox, yakni di drive System Windows (biasanya drive C). Apabila menggunakan
sistem Linux, secara default lokasi instalasi komputer virtual ada di lokasi direktori home
masing- masing user (biasanya di filesystem /home).
1. Pastikan aplikasi VirtualBox telah terinstal. Bukalah aplikasi VirtualBox.

2. Buka menu File > Preferences… atau dapat dengan menekan Ctrl + G

3. Pada tab General > untuk input Default Machine Folder pilih opsi Other kemudian
tentukan lokasi file komputer virtual akan disimpan, misalnya pada lokasi
D:\DATA\VirtualBoxDisk.

1
DEV KURNIADI
3
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

4. Untuk menyelesaikan tekan OK.

B. Pembuatan Komputer Virtual Debian

1. Pada aplikasi VirtualBox buka menu Machine > New atau toolbat New atau tekan Ctrl

+ N untuk membuat komputer virtual baru.

2. Pada window yang muncul, untuk entri Name: isikan


dengan “debian” tanpa tanda kutip

seperti gambar berikut. Selanjutnya klik Next.

1
DEV KURNIADI
4
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

3. Pada window berikutnya, isikan memori maksimal dari komputer ini yang akan
digunakan untuk menjalankan komputer virtual ubuntu. Pada kasus ini isikan dengan
512 MB, disarankan kalau mampu isikan nilai 1024 MB, yang penting tidak melewati
batas hijau dari bar.

4. Pada window berikutnya, penentuan besarnya harddisk yang akan digunakan untuk
komputer virtual ubuntu. Pilih Create a virtual hard drive now.

1
DEV KURNIADI
5
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

5. Pada window berikutnya, pilihlah jenis hard drive VDI (VirtualBox Disk Image).

Kemudian klik Next.

6. Pada window yang muncul pilih Dynamically allocated, kemudian klik Next.

7. Pada window ini, biarkan tetap 8 GB untuk ukuran hard drive-nya. Klik Create untuk
melanjutkan.

C. Penyertaan File Image Debian ke Komputer Virtual

1. Masih pada aplikasi VirtualBox, klik kanan pada komputer virtual debian yang baru

saja dibuat kemudian pilih Settings….

2. Pada window yang tampil pilih tab Storage dan klik tree Emtpy yang berada di bawah

Controller: IDE.

3. Klik tombol untuk mencari file image Debian yang telah didownload sebelumnya.

1
DEV KURNIADI
6
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

4. Terakhir klik tombol OK untuk menyelesaikan.

D. Penentuan Urutan Booting

Langkah ini penting dilakukan untuk dapat mengatur urutan pencarian booting
sistem operasi.
1. Dari aplikasi virtualbox akses kembali window Settings dari komputer virtual debian.

2. Pilih tab System dan pastikan pilihan Boot order menempatkan CD/DVD diatas Hard
Disk, apabila belum klik CD/DVD dan gunakan tombol atau untuk menaikan atau
menurunkan, sehingga seperti tampilan berikut.

1
DEV KURNIADI
7
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

3. Kemudian klik OK untuk menyelesaikan. Dengan ini booting akan lebih dulu mencari
ke CD/DVD dibandingkan Hard Disk.

MENGOMUNIKASIKAN
Apabila Siswa sudah berhasil mengkonfigurasi sesuai dengan petunjuk sebelumnya,
Presentasikan hasil konfigurasi komputer visual yang siap diinstall dengan Sistem
Operasi Debian di depan kelas dengan menggunakan media LCD proyektor.

1
DEV KURNIADI
8
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

E. Instalasi Debian pada Komputer Virtual

1. Klik dua kali pada komputer virtual debian untuk menghidupkan komputer tersebut.

2. Pada tampilan berikut gunakan keyboard panah bawah untuk memilih menu
Graphical

Install dan tekan enter.

3. Pada window pemilihan bahasa, pilihlah bahasa Indonesia. Lanjutkan dengan


menekan Continue atau menekan keyboard Enter.

1
DEV KURNIADI
9
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

4. Pada pemilihan lokasi pastikan lokasinya adalah Indonesia, kemudian klik Lanjutkan.

Gunakan keyboard panah atas-bawah atau mouse untuk memilih lokasi.

2
DEV KURNIADI
0
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

5. Pada pengaturan keyboard pastikan pilihan pada Inggris Amerika dan tekan
keyboard

Enter atau tekan Lanjutkan.

6. Pada tampilan pengaturan jaringan ini pilihlah Lanjutkan.

2
DEV KURNIADI
1
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

7. Demi menjamin kelancaran proses instalasi, untuk sementara konfigurasi jaringan


akan diabaikan. Pilih opsi Jangan mengatur jaringan saat ini. Kemudian tekan Enter.

8. Pada window penentuan nama host berilah nama sesuai keinginan masing-masing,
misalnya: kdebian, kemudian tekan Enter.

2
DEV KURNIADI
2
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

9. Selanjutnya, isilah password user root, yang nanti akan digunakan untuk mengakses
sistem Debian. Tekan Enter untuk melanjutkan.

10. Pada tampilan berikut sistem akan meminta nama lengkap user, username dan
password yang akan digunakan untuk menggunakan sistem ini.
2
DEV KURNIADI
3
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

2
DEV KURNIADI
4
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

11. Berikutnya pada penentuan waktu, pilih sesuai daerah yang didiami saat ini.

2
DEV KURNIADI
5
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

12. Berikutnya akan disuguhi tampilan untuk menentukan skema partisi harddisk. Skema
yang akan digunakan adalah.
- Partisi / (primer) dengan kapasitas 6 GB dari 8 GB harddisk yang disediakan.

- Partisi /home (logikal) dengan kapasitas 1 GB.

- Partisi swap (logikal) dengan kapasitas 1 GB. Untuk membuat skema diatas pilihlah
metode Manual.

13. Selanjutnya, pilihlah hard disk yang terdeteksi, dalam hal ini adalah VBOX
HARDDISK, kemudian tekan Enter atau klik tombol Lanjutkan.

2
DEV KURNIADI
6
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

14. Setelah itu, pada konfirmasi pembuatan tabel partisi pilih Ya.

2
DEV KURNIADI
7
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

15. Lanjut lagi, untuk membuat partisi baru pilih RUANG KOSONG, dan tekan Lanjutkan
atau Enter.

16. Berikutnya pilih Buat partisi baru.

2
DEV KURNIADI
8
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

17. Gantilah nilai 8.6 GB menjadi 6.6 GB.

18. Pada penentuan Jenis partisi pilih Primer.

2
DEV KURNIADI
9
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

19. Sedangkan untuk lokasi pilihlah Awal.

20. Pada tampilan konfirmasi pilihlah Selesai menyusun partisi dan klik tombol
Lanjutkan.

3
DEV KURNIADI
0
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

21. Berikutnya pilih kembali RUANG KOSONG > Buat partisi baru > pada
tampilan penentuan partisi nyatakan ukurannya sebesar 1 GB.

22. Pada bagian jenis pastikan pilihannya Logikal dan lokasinya di Awal. Kemudian pada
tampilan susunan partisi pastikan Titik kait-nya adalah /home.

3
DEV KURNIADI
1
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

23. Terakhir untuk membuat partisi swap, pilih kembali RUANG KOSONG > Buat partisi
baru sehingga muncul tampilan penentuan ukuran partisi. Pastikan besarnya minimal
sama besar dengan besarnya RAM yang digunakan di komputer virtual ini.

24. Pada bagian jenis partisi pilihlah Logikal dan tekan Enter. Berikutnya pilih menu

Gunakan sebagai: dan tekan Lanjutkan.

3
DEV KURNIADI
2
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

25. Pada daftar sistem file yang ada pilih ruang swap kemudian tekan Enter.

26. Pada tampilan berikutnya pilih Selesai menyusun partisi dan tekan Enter.

3
DEV KURNIADI
3
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

27. Hasil akhirnya bila sesuai dengan skema akan seperti berikut ini.

28. Dari tampilan ini pilih menu Selesai mempartisi dan tulis perubahan-perubahannya
ke hard disk dan tekan tombol Lanjutkan. Pilih Ya dan tekan Enter dari window
konfirmasi yang tampil.

3
DEV KURNIADI
4
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

29. Pilih Tidak untuk pemindaian CD/DVD lainnya dan penggunaan mirror pada jaringan.

3
DEV KURNIADI
5
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

30. Apabila ingin berpartisipasi pada kontes popularitas aplikasi Debian pilih Ya pada
window yang muncul.

31. Pada pemilihan aplikasi yang terinstall biarkan dalam kondisi bawaannya dan klik

Lanjutkan.

3
DEV KURNIADI
6
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

32. Pada konfigurasi pemasangan boot loader pilih Ya dan tekan tombol Lanjutkan.

33. Apabila berhasil berikut merupakan tampilan Login dari Debian setelah instalasi.

3
DEV KURNIADI
7
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

7. Konfigurasi IP Adress pada Sistem Operasi Jaringan

File yang harus di edit file "interface"


Oke bila sudah tau file yang harus kita edit untuk mengkonfigurasi ip addressnya,
sekarang langsung saja kita mulai pada tahap yang pertama, seperti yang di tunjukan oleh
nomer satu yang di bawah ini.

1. Edit file interfaces yang berada di direktori /etc/network dengan perintah "nano
/etc/network/interfaces" tanpa tanda petik

3
DEV KURNIADI
8
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

2. Bila kalian sudah mengetikan perintah di atas, maka akan muncul tampilan kurang
lebih seperti gambar di bawah ini

3. Ubah sedikit script yang ada di file konfigurasi (file interfaces), dengan keterangan :
allow-hotplug di ganti dengan auto, dan kata dhcp di ganti dengan static, lalu di bawahnya
di isi dengan ip yang mau kita tentukan dan sesuaikan. Untuk lebih jelasnya silahkan lihat
gambar di bawah ini. Bila terasa sudah tidak ada lagi yang mau ketik (selesai), silahkan

3
DEV KURNIADI
9
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

tekan "Ctrl + x => y => Enter". itu berfungsi untuk mengesave file yang telah kita edit.
untuk contoh mudahnya seperti Ctrl + s di Msword.
address 192.168.10.1 => ip komputer
nemask 255.255.255.0
network 192.168.10.0
broadcast 192.168.10.254
gateway 192.168.10.1

4. Selanjutnya jika kalian sudah menyetting dan mengesave file konfigurasi interface,
sekarang kita restart interfacesnya, agar bisa langsung di lihat hasilnya apakah konfigurasi
kita benar atau salah, dan cara untuk merestartnya yaitu dengan mengetikan perintah
"/etc/init.d/networking restart"

4
DEV KURNIADI
0
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

5. Bila kalian mengkonfigurasinya dengan baik tanpa ada kesalahan, maka hasil bila
interfacesnya di restart akan muncul tampilan seperti gambar berikut.

6. Dan untuk mengetahui apakah ip yang di setting kita sesuai dengan apa yang kita
inginkan dalam penyetingan tadi, kita hanya cukup mengetikan perintah "ifconfig", dan
taraa bisa di lihat pada gambar dibawah, bahwa ip dari komputer debian ini adalah
192.168.10.1 (sesuai dengan apa yang kita setting tadi)

4
DEV KURNIADI
1
INSTALASI DAN KONFIGURASI
IP ADDRESS DEBIAN 7 01/01/2019
(WHEEZY)

jadi bisa di pastikan bahwa proses konfigurasi IP Address pada Debian 7 ini behasil
dengan sempurna, tanpa ada masalah.

RANGKUMAN
Sistem operasi jaringan adalah sistem operasi yang diinstal pada komputer server yang
ditujukan untuk menangani jaringan. Adapun fungsi dari SOJ antara lain sebagai Pusat
kendali sumber daya jaringan, Akses aman ke sebuah jaringan, Mengizinkan remote user
terkoneksi ke jaringan, Mengizinkan user terkoneksi ke jaringan lain (misalnya internet),
dan melakukan Back up data serta memastikan data tersebut tersedia. Untuk membangun
suatu sistem jaringan, diperlukan perangkat keras seperti berikut : PC, NIC, Konektor,
Kabel, HUB/Switch, Modem, Bridge, Router, Repeater. Sistem operasi linuk memiliki
banyak kelebihan apabila digunakan sebagai Sistem Operasi Jaringan. Untuk
mempraktikan installasi dan konfigurasi SOJ, dapat menggunakan mesin virtual.

SELAMAT BELAJAR

4
DEV KURNIADI
2

Anda mungkin juga menyukai