Anda di halaman 1dari 2

KERANGKA ACUAN KERJA

PENGADAAN POLI GERIATRI


BULAN JUNI 2019
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH MAMPANG PRAPATAN

A. Pendahuluan
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik Tahun 2014, Umur Harapan
Hidup (UHH) di Indonesia untuk wanita adalah 73 tahun dan untuk pria adalah
69 tahun. Sementara data Kementerian Kesehatan RI Tahun 2017 diperkirakan
adanya peningkatan populasi Lanjut Usia sebesar 23,66 juta jiwa atau sekitar
9,03%. Diprediksi jumlah penduduk Lanjut Usia di Indonesia Tahun 2020 (27,08
juta), Tahun 2025 (33,69 juta), Tahun 2030 (40,9 juta) dan Tahun 2035
mencapai (48,19 juta). Pada Tahun 2010 perkembangan penduduk Lanjut Usia
sekitar 9,03% dari seluruh populasi penduduk Indonesia. Angka tersebut
menurun menjadi 8,1% penduduk Lanjut Usia pada Tahun 2015 di Indonesia.
Pada Tahun 2017 Jawa Tengah menduduki peringkat kedua dengan
banyaknya penduduk Lanjut Usia (Badan Pusat Statistik Tahun 2017)
Pada Tahun 2015 angka kesakitan Lanjut Usia sebesar 29,62% artinya
bahwa dari setiap 100 orang Lanjut Usia, 28 diantaranya menderita sakit.
Menurut Laporan Data dari Badan Pusat Statistik (2017). Pada Tahun 2015
angka kesakitan Lanjut Usia diperkotaan dan pedesaan sekitar 28,62%. Atas
dasar tersebut, sesuai dengan visi, misi, tujuan Undang-Undang dan Peraturan
Pemerintah yang berkaitan dengan Lanjut Usia serta ketentuan yang berlaku
di Rumah Sakit Umum Daerah Mampang Prapatan maka dibuatlah pelayanan
Geriatri.

B. Tujuan Kegiatan
1. Tujuan Umum :
Pelayanan Geriatri RSUD Mampang Prapatan bertujuan untuk
memberikan pelayanan yang bermutu bagi pasien geriatri.
2. Tujuan Khusus :
a. Pemenuhan sarana dan prasarana pelayanan sesuai standar
pelayanan geriatri.
b. Pemenuhan standar peralatan di pelayanan geriatri.
c. Peningkatan mutu pelayanan geriatri

C. Ruang Lingkup
Poli geriatri RSUD Mampang Prapatan akan diadakan di Lantai 4
bersama dengan Poli Penyakit Dalam dan melibatkan dokter spesialis
rehabilitasi
medik, dokter spesialis saraf, dokter umum, perawat, laboratorium, farmasi
dalam pelayanan geriatri.

D. Waktu dan Tempat Pelaksanaan :


Poli Geriatri di RSUD Mampang Prapatan direncanakan akan dilaksanakan
pada:
Bulan : Juni 2019
Tempat : Lantai 4, RSUD Mampang Prapatan
E. Biaya Kegiatan
NO KEBUTUHAN JUMLAH
1. Hand Rail kamar mandi laki-laki di lantai 4 1
2. Hand Rail di Lift 2
3. Hand Rail di Poli Geriatri 1
4. Acrylic tulisan Poli Geriatri 1

F. Penutup
Demikianlah kerangka acuan kerja Pengadaan Poli Geriatri Bulan Juni
2019 RSUD Mampang Prapatan ini dibuat dengan harapan dapat dilaksanakan
dengan sebaik-baiknya.

Mengetahui, Jakarta, 24 Mei 2019


Kepala Seksi Pelayanan Medis Ketua Tim Geriatri

dr. Gafar Hartatiyanto, MARS,M.H dr. Ibrahim Agung, Sp.KFR


NIP. 197506122006041003 NIP. 20180208165

Anda mungkin juga menyukai