Anda di halaman 1dari 2

Ketika berada di pantai, tentu ada keinginan untuk menyaksikan matahari terbit dan

matahari terbenam. Begitu pula, ketika berada di Pantai Pangandaran, Jawa Barat,
matahari terbit dan terbenam dapat disaksikan dengan Indah. Bentuk semenanjung dari
Pantai Pangandaran membuat kita bisa menikmati matahari terbit di sisi pantai timur
dan tenggelam di sisi pantai barat.

Pemandangan Pantai Pangandaran sangat memesona. Di sebelah kanan terlihat


perbukitan yang memanjang. Sementara itu, di sisi kiri terdapat perkampungan nelayan
dengan beraneka perahu tradisional. Selain itu, di sisi kanan pun terdapat hutan cagar
alam Pananjung yang dipakai sebagai penyangga ekosistem sekaligus tujuan wisata. Di
pantai ini pun banyak dipenuhi kios cinderamata, penginapan, dan took kelontong. Hal
ini sangat menarik jika mengabdikan pantai dengan teman atau keluarga dalam media
foto atau video. Selain itu, hal ini pun dapat dijadikan pengalaman yang tidak akan
terlupakan.
Contoh teks deskripsi tentang sekolah

Sekolahku

Sekolahku mempunyai lingkungan yang sangat bersih dengan halaman parkir dan
lapangan upacara yang luas.

Sekolahku mempunyai 3 gedung utama sebagai tempat pembelajaran siswa, yaitu


Gedung A, B, dan C.Lokasi sekolahku tepat berada di tengah-tengah sawah, sehingga
membuat suasana sekolah tampak segar dan sejuk.

Semua lantai kelas menggunakan keramik.Sekolahku mempunyai aula yang besar yang
biasanya digunakan untuk acara-acara seperti wisuda, nikah, olahraga, dan lainnya.

Selain itu, sekolahku mempunyai ruang laboratorium komputer yang cukup


banyak.Warna merah dengan kombinasi abu-abu menjadi dominasi warna yang sangat
mencolok di sekolahku, masjid dan kantin tidak lupa menambah lengkap keindahan
sekolahku.

Anda mungkin juga menyukai