Anda di halaman 1dari 1

Pada dasarnya obat anti psikosis ini dibagi ke dalam dua golongan besar, yaitu anti-psikosis tipikal dan

anti-psikosis atipikal

Obat tipikal hanya bekerja sebagai dopamine D2 reseptor antagonis yaitu memblokade dopamine pada
reseptor pasca-sinaptik neuron di otak, khususnya di system limbik dan system ekstrapiramidal.

Obat tipikal  mengobati gejala positif saja

Gejala positif : gangguan asosiasi pikiran (inkoherensi), isi pikiran yang tidak wajar (waham), gangguan
persepsi (halusinasi), gangguan perasaan (tidak sesuai dengan situasi).

Obat atipikal bekerja pada Dopamine D2 reseptor dan serotonin 5 HT2 reseptor

Obat antipsikosi atipikal  mengobati gejala positif dan negatif

Gejala negatif : gangguan perasaan (afek tumpul, respon minimal), gangguan hubungan social (menarik
diri, pasif, apatis), gangguan proses pikir (lambat, terhambat), isi pikiran yang stereotip dan tidak ada
inisiatif, perilaku yang sangat terbatas dan cenderung menyendiri (abulia).

Anda mungkin juga menyukai