Anda di halaman 1dari 3

CHECKLIST MENGGUNAKAN KATARTIK

Nama : …………………………………… NIM : …………………………………

ASPEK YANG DINILAI NILAI


0 1 2
Definisi :

Obat katartik yaitu obat yang digunakan untuk mengatasi kesulitan


defekasi (buang air besar) karena tinja yang mengeras dan karena tidak
mampunya otot polos usus untuk mengeluarkan tinja ataupun karena adanya
obstruksi intra/ekstralumen usus sehingga penderita biasanya mengalami
konstipasi dan obtipasi

Tujuan :
a. Untuk mendorong defekasi
b. Untuk mengurangi mengedan saat defekasi
c. Untuk pengosongan usus yang segera (missal untuk pemeriksaan
endoskopi, dicurigai terkena racun, konstipasi akut)
d. Untuk pengosongan usus segera untuk persiapan pelaksanaan prosedur
diagnostic

Indikasi:
Digunakan pada penyakit bila mengejan atau tinja keras akan
membahayakan,misalnya wasir,hernia,gagal jantung,hipertensi berat.
Kontra indikasi:
Pemberian pada pasien yang menderita gagal ginjal, pasien dengan
appendik, pasien dengan ulserasi usus halus.
Pelaksanaan
1. Persiapan pasien :
• Memperkenalkan diri
• Bina hubungan saling percaya
• Meminta pengunjung atau keluarga meninggalkan ruangan
• Menjelaskan tujuan
• Menjelasakan langkah prosedur yang akan di lakukan
2. Persiapan alat dan bahan :
Alat :
 Serbet makan
 Gelas berisi air minum
 Pipet
 Bengkok
Bahan :
 Obat katartik (missal dulcolax tablet
 Tissue
 Air putih
Tahap pre interaksi
1. Cuci tangan
2. Siapkan alat-alat
Tahap orientasi
1. Memberi salam , panggil klien dengan panggilan yang disenangi
2. Memperkenalkan nama perawat
3. Jelaskan prosedur dan tujuan tindakan pada klien atau keluarga
4. Menjelaskan tentang kerahasiaan
Tahap Kerja
1. Jelaskan prosedur pada klien
2. Jelaskan kepada klien tata cara penggunaan obat tersebut dan
sesuai dosis yang dianjurkan
3. Cuci tangan
4. Berikan obat katartik kepada klien sesuai dengan resep dokter
5. Membantu klien meminumkan obat jika tidak mampu
6. Membersihkam mulut klien dengan menggunakan tissue.
7. Merapikan alat
8. Cuci tangan
Tahap terminasi
1. Menyimpulkan hasil prosedur yang dilakukan
2. Melakukan kontrak untuk tindakan selanjutnya
3. Berikan reinforcement sesuai dengan kemampuan klien
Tahap Evaluasi
Menanyakan pada pasien apa yang dirasakan setelah dilakukan kegiatan .
Tahap dokumentasi
Catat seluruh hasil tindakan dalam catatan keperawatan
Keterangan :

0 = tidak dikerjakan

1= di kerjakan tapi tidak lengkap/ tidak sempurna

2= dikerjakan dengan sempurna

Anda mungkin juga menyukai