Anda di halaman 1dari 1

Kasus pembunuhan dan penganiayaan kakak beradik di rumah mereka, di Jalan Masjid Al

Baido RT 3 RW 5, Kampung Duku, Sudimara, Ciledug, Tangerang Selatan, Banten pada


Minggu 7 Juni 2015 mulai menemui titik terang. Diduga, sebelum dibunuh, sang adik Putri
Mariska (13) mengalami kejahatan asusila.

Hasil visum yang dilakukan polisi terhadap jasad Putri, ditemukan dugaan adanya kejahatan
asusila sebelum siswi kelas 1 MTS Al-Islamiyah Ciledug tersebut dibunuh.

Kepala Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Bidokkes) Polda Metro Jaya Kombes Musyafak
mengatakan, dari visum ditemukan ada sperma kering di dekat alat vital korban.

"Dan dari hasil pemeriksaan ditemukan positif sperma dari Mr X dengan golongan darah O
dengan rhesus positif," kata Musyafak di Tangerang, Jumat (12/6/2015).

Polisi juga mengambil sampel darah Muhammad Rizky Silaban, kakak Putri yang menjadi
korban penusukan, beserta darah ibu kandung korban sebagai pembanding. Muhammad
Rizky selamat namun terluka parah di bagian leher.

"Sampel darah tersebut juga telah dibawa ke lab DNA Dokpol Pusdokkes di Cipinang untuk
diperiksakan," jelas Musyafak.

Kasat Reskrim Polres Metro Tangerang AKBP Sutarmo menyatakan telah mendapat hasil
visum. Selanjutnya akan digunakan kepentingan penyelidikan.

"Sampai sekarang kita masih bekerja, jadi belum ada perkembangan yang mengarah kepada
tersangka. Hasil visum ada, tapi tidak bisa kita ungkapkan," kata Sutarmo.
Putri dan Rizky menjadi korban penganiayaan orang tidak dikenal yang masuk ke rumah
mereka. Peristiwa mengerikan itu terjadi saat orangtua mereka sedang membeli daging
kambing di pasar.

Rizky menuturkan, dia baru saja pulang dari masjid saat peristiwa itu terjadi. Dia memergoki
seorang pria bermasker dengan pisau di tangan. Sementara tubuh Putri adiknya terbungkus
handuk.

Putri sudah tidak bernyawa dengan bekas luka yang cukup dalam di bagian leher. Rizky
kemudian mencoba meringkus pelaku seorang diri dan tertusuk bagian lehernya, hingga
akhirnya warga membawanya ke RS Bhakti Asih, Ciledug, Tangerang, Minggu 7 Juni 2015.
(Mvi/Sss)

Anda mungkin juga menyukai