Anda di halaman 1dari 5

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Puskesmas adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang


menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan upaya kesehatan
perorangan tingkat pertama, dengan lebih mengutamakan upaya promotif
dan preventif, untuk mencapai derajat kesehatan masyarakat yang
setinggi-tingginya di wilayah kerjannya.
Menurut peraturan permenkes RI No 75 tahun 2014 tentang pusat
kesehatan masyarakat pada pasal 4 disebutkan bahwa puskesmas
mempunyai tugas melaksanakan kebijakan kesehatan untuk mencapai
tujuan pembangunan kesehatan di wilayah kerjannya dalam rangka
mendukung terwujudnnya kecamatan sehat.
Fungsi puskesmas sebagaimana tertuang dalam pasal 5 permenkes
RI No 75 tahun 2014 meliputi :
a. Penyelenggaraan UKM Tingkat Pertama di Wilayah kerjannya
UKM adalah upaya kesehatan masyarakat yang meliputi setiap
kegiatan untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan serta
mencegah dan menanggulangi timbulnya masalah kesehatan
dengan sasaran kesehatan keluarga, keluarga, masyarakat.
b. Penyelengaraan UKP tingkat pertama di wilayah kerjannya
UKP adalah upaya kesehatan perseorangan yang meliputi suatu
kegiatan dan atau serangkaian kegiatan pelayanan kesehatan
yang bertujuan untuk peningkatan, pencegahan, penyembuhan,
pencegahan penyakit, pengurangan penderita akibat penyakit
dan pemulihan kesehatan perseorangan.
UPT Puskesmas Botania adalah salah satu puskesmas yang ada di
Kota Batam. UPT Puskesmas Botania yang memiliki wilayah kerja di
kelurahan Belian, Kecamatan Batam Kota. UPT Puskesmas Botania
terletak di kompleks perumahan Botania garden, Kelurahan Belian,
Kecamatan Batam Kota. UPT. Puskesmas Botania di resmikan pada
tanggal 11 Juni 2011 oleh Walikota Batam, Drs. Ahmad Dahlan, MH.
Dalam melakukan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat,
UPT. Puskesmas Botania memiliki satu puskesmas pembantu bernama
pustu taman raya. Pustu taman raya terletak di perumahan taman raya
tahap I, Kelurahan Belian Kecamatan Batam Kota. Pada saat ini,
UPT.Puskesmas Botania membuka layanan rawat jalan, UGD 24 jam,
serta membuka unit rawatan inap khusus untuk kasus persalinan.
B. Tujuan
1. Tujuan umum
Setelah melakukan prakek lapangan kelompok 6 mendapatkan
pengalaman tentang manajemen dan program di puskesmas
yang dikunjungi

2. Tujuan khusus
a. Mengetahui cara yang dilakukan puskesmas dalam
melakukan:
1) Pelayanan kesehatan lingkungan
2) Pelayanan kesehatan ibu dan anak serta KB
3) Pelayanan gizi
4) Pelayanan pencegahan dan pengendalian penyakit
5) Pelayanan kesehatan perorangan
6) Pelayanan promosi kesehatan
7) Pelayanan penunjang
8) Pelaksanaan program indonesiasehat dengan
pendekatan keluarga
b. Mampu menyimpulkan tentang pelayanan kesehatan di
puskesmas lokasi OL

C. Sasaran

Puskesmas Botania Kota Batam

D. Waktu dan Tempat

Di UPT. Puskesmas Botania pada tanggal 30 April 2019.


BAB II

PROSES KEGIATAN OBSERVASI LAPANGAN

Waktu Kegiatan Tempat PJ


07.00 Persiapan OL Bapelkkes Batam Panitia
08.00- Perjalanan Bus Panitia
09.00
09.00- 1.pembukaan Puskesmas Panitia
11.00 2.doa Botania
3.kata sambutan kapus
4.kata sambutan
peserta
5.foto bersama
6.paparan dari kapus
7.diskusi
11.00- Perjalanan pulang Bus Pihak
12.00 puskesmas
BAB III

HASIL KEGIATAN OBSERVASI LAPANGAN

UPT. PUSKESMAS BOTANIA

A. GAMBARAN UMUM

UPT. Puskesmas Botania mempunyai wilayah kerja disatu kelurahan


yaitu kelurahan Belian Kecamatan Batam Kota. Luas wilayah daratan
kelurahan belian yaitu sebesar 17.683 KM2 dan luas lautannya 7248 KM2.
Kondisi geografis berupa dataran yang mudah di jangkau dengan semua
kendaraan baik mobil ataupun motor. Kelurahan belian memiliki ketinggian
dataran maksimum 30 M diatas permukaan laut. Batas wilayah UPT.
Puskesmas Botania adalah sebagai berikut :
Utara : Kelurahan Sambau
Selatan : Kelurahan Muka Kuning
Timur : Kelurahan Baloi Permai
Barat : Kelurahan Batu Besar

Wilayah kerja UPT.Puskesmas Botania terdiri dari 54 RW dan 194


RT jumlah penduduk kelurahan belian sebanyak 106.054 jiwa, dengan
komposisi jumlah penduduk laki-laki sebanyak 53.290 jiwa dan jumlah
penduduk perempuan sebanyak 52.764 jiwa. Dari piramida penduduk
kelompok umur terbanyak berada pada usia 35-39 tahun.

KOMPOSISI JULAH PENDUDUK KELURAHAN BELIAN(BPS)

Perempuan,
52,764 LAKI-LAKI,
53,290

Gambar 1. KOMPOSISI JULAH PENDUDUK KELURAHAN BELIAN(BPS)


B. SUMBER DAYA MANUSIA

Per 31 Desember 2018, jumlah ketenagaan di UPT.Puskesmas


Botania berjumlah 53 orang dengan perincian sebagai berikut :

No. Jenis Tenga Jumlah Keterangan


1. Kepala Puskesmas 1
2. Kasubag Tata Usaha 1
3. Dokter 4
4. Dokter Gigi 4 1 dokter gigi sedang mengikuti
izin belajar
5. Apoteker 1
6. Bidan 13 Tenaga bidan di puskesmas
terdiri dari 6 bidan ASN dan 7
bidan tenaga kontrak
7. Perawat 12 Tenaga perawat di puskesmas
terdiri dari 8 perawat ASN dan
4 Perawat tenaga kontrak
8. Perawat Gigi 1
9. Asisten Apoteker 2
10. Kesehatan Masyarakat 1
11. Kesehatan lingkungan 1
12. Nutritionist 1
13. Analis kesehatan 2
14. Staff penunjang 6
adminitrasi
15. Juru 3
Total 53

C. UKM Essendial
1. Pelayanan Kesehatan Lingkungan
2. Pelayanan Kesehatan Ibu, Anak, dan Keluarga Berencana
3. Pelayanan Gizi
4. Pelayanan Pencegahan dan Pengendalian Penyakit
D. UKP
E. Pelayanan Penunjang
F. PIS-PK

Anda mungkin juga menyukai