Anda di halaman 1dari 5

Serang, 2 September 2019

Nomor :
Lampiran : 1 (satu) lembar
Perihal : Laporan Dinamika Hukum Pemda

Kepada:
1. Yth. Menteri Dalam Negeri RI
2. Yth. Sekretaris Jendral
di
Tempat

Dengan hormat,

Menindaklanjuti Surat dari Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor : 180/7927/SJ
tanggal 15 Agustus 2019 perihal Laporan Dinamika Hukum Pemerintah Daerah. Sehubungan
dengan hal tersebut diatas kami sampaikan laporan terkait data – data yang diminta
(sebagaimana terlampir), antara lain :

1. Laporan rekapitulasi perkara Litigasi dan Non Litigasi bulan Januari s.d. Agustus 2019;
2. Laporan rekapitulasi terkait Pemberhentian Tidak Hormat (PTDH) Pegawai Negeri Sipil
(PNS); dan
3. Laporan dinamika hukum strategis pada Pemerintah Daerah.

Demikian kami sampaikan, atas perhatian dan kerja samanya dihaturkan terima kasih.

Hormat kami,
Asisten Daerah Bidang Administrasi Pemerintahan

DRS. ASEP SAEFUDIN MUSTOFA, MM


NIP. 19600330 198103 1 005

Tembusan:
1. Sekretaris Daerah Kabupaten Serang.
LAMPIRAN

1. Laporan Rekapitulasi Perkara Litigasi dan Non Litigasi Bulan Januari - Agustus 2019
a. Terdapat 2 (dua) Perkara Litigasi di Pengadilan Negeri Serang :

No Jenis Perkara Nomor Reg. Pihak Deskripsi


1 Perkara Perdata 57/Pdt.G/2019/ Penggugat: Sengketa tanah yang
tentang PN.Srg Maman Sumantri terletak di Desa Nambo
Perbuatan Bin Saikol Ilir, Kecamatan Cikande,
Melawan Kabupaten Serang
Hukum (PMH) Tergugat:
1. Rusly Wijaya Status:
2. Dasatria Utama Rabu, 26 Juni 2019
3. Samah Proses sidang pertama

Turut Tergugat:
1. Kantor
Pertanahan
Kabupaten
Serang
2. Pemerintah
Kabupaten
Serang
3. Pemerintah
Kecamatan
Cikande
4. Pemerintah Desa
Nambo Ilir

2 Perkara Perdata 86/Pdt.G/2019/ Penggugat: Sengketa tanah yang


tentang PN.Srg Alvin Martin Darwin terletak di Kecamatan
Perbuatan Cikande, Kabupaten
Melawan Tergugat: Serang
Hukum (PMH) 1. PT Zinkpower
Austrindo Status:
2. PT Pancatama Kamis, 8 Agustus 2019
Gotong Royong Penetapan Hari Sidang
Pertama
Turut Tergugat:
1. H. Sainam
2. Karli Boenyamin
3. Kepala Kantor
Pertanahan
Nasional Serang
4. Notaris PPAT
Nurlani Yusuf,
S.H., M.Kn
5. Camat PPAT
Kecamatan
Cikande
6. Kelurahan
Kepala Desa
Sukatani
7. Kelurahan
Kepala Desa
Leuwilimus
8. Melinda Peggy
Darwin
b. Terdapat 1 (satu) Perkara Non Litigasi :
Mediasi antara Pemerintah Kabupaten Serang dengan Ahli Waris Tanah terkait sengketa
lahan sekolah SMPN 1 Mancak, Kabupaten Serang.

2. Laporan Rekapitulasi terkait Pemberhentian Tidak Hormat (PTDH) Pegawai Negeri


Sipil (PNS)
Periode Januari – Agustus 2019, di Pemerintah Kabupaten Serang tidak terdapat Surat
Keputusan Bupati tentang Pemberhentian Tidak Hormat (PTDH) Pegawai Negeri Sipil.

3. Laporan Dinamika Hukum Strategis Pada Pemerintah Daerah


PENYELENGGARAAN BANTUAN HUKUM DI KABUPATEN SERANG

Menindaklanjuti amanat Pasal 19 Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2011 tentang


Bantuan Hukum yang memberikan kewenangan kepada Pemerintah Daerah untuk
menyelenggarakan Bantuan Hukum bagi masyarakat miskin di daerah berdasarkan Anggaran
Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) dengan menjunjung asas persamaan di depan hukum
(equality before the law). Dalam konteks ini, Kabupaten Serang telah telah mengesahkan
Peraturan Daerah Kabupaten Serang Nomor 4 Tahun 2018 tentang Penyelenggaraan Bantuan
Hukum Bagi Masyarakat Miskin.
Lebih lanjut, Perda Bantuan Hukum ini berlaku bagi Lembaga Bantuan Hukum/
Organisasi Masyarakat yang terakreditasi oleh Kementerian Hukum dan HAM Banten yaitu
sebanyak 17 (tujuh belas) Organisasi Bantuan Hukum atau Lembaga Bantuan Hukum (LBH)
se-Provinsi Banten untuk periode 2019 – 2021. Hal ini dapat ditunjukkan dengan adanya
persyaratan bagi pemberi bantuan hukum yang harus berbadan hukum, terakreditasi, memiliki
kantor atau sekretariat yang tetap, memiliki pengurus dan memiliki program bantuan hukum.
Bagi penerima bantuan hukum, permohonan bantuan hukum dapat diajukan kepada LBH/
Ormas yang ditunjuknya, kemudian pemberi bantuan hukum memberikan layanan bantuan
hukum secara gratis dan mempertanggungjawabkannya.
Syarat penerima bantuan hukum yaitu melampirkan Kartu Tanda Penduduk (KTP),
surat keterangan tidak mampu, permohonan bantuan hukum dan dokumen lain yang terkait
perkara. Setelah diterima, pemerintah daerah memverifikasi kesesuaian datanya.

Berdasarkan Dokumen Pelaksanaan Anggaran SKPD Kabupaten Serang Tahun


Anggaran 2019 telah dianggarkan Rp.300.000.000,- (tiga ratus juta Rupiah) dalam
pemenuhan bantuan hukum bagi masyarakat miskin di Kabupaten Serang untuk satu tahun
anggaran.

Pemberian bantuan hukum dapat dilakukan secara litigasi dan nonlitigasi. Hingga bulan
Agustus 2019 telah tercatat 24 (dua puluh empat) permohonan kasus perkara litigasi pidana
yang diajukan oleh 2 (dua) LBH yaitu LBH MANDIRI Banten dan LBH SIKAP Banten
kepada Pemda Kabupaten Serang melalui Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten
Serang, dengan rincian sebagai berikut:
NO. NO. SURAT NO. NAMA PENERIMA ASAL BIAYA
PERMOHONAN PERKARA BANTUAN KECAMATAN BANTUAN
HUKUM HUKUM
1. 001/IV/PLBHMB/Per.Bankum- 924/Pid.Sus/201 AHMAD RIFAI Kec. Cikande Rp 10.000.000,-
Pemkab.Srg/2019 8/PN.Srg Alias ARIF Bin
MUHAMAD MUJINI
2. 002/IV/PLBHMB/Per.Bankum- 39/Pid.Sus/2019 FERI GUNAWAN Kec. Kramatwatu Rp 10.000.000,-
Pemkab.Srg/2019 /PN.Srg Bin MUHARI

3. 003/IV/PLBHMB/Per.Bankum- 899/Pid.Sus/201 AHMAD Kec. Waringin Rp 10.000.000,-


Pemkab.Srg/2019 8/PN.Srg KURNIADIN Kurung
FURQON Bin
KETOT
KHAERUDIN
4. 004/IV/PLBHMB/Per.Bankum- 59/Pid.Sus/2019 RONI SETIAWAN Kec. Cikande Rp 10.000.000,-
Pemkab.Srg/2019 /PN.Srg Bin Alm RIFKI
5. 005/IV/PLBHMB/Per.Bankum- 135/Pid.Sus/201 ASNAPIUDIN Alias Kec. Bandung Rp 10.000.000,-
Pemkab.Srg/2019 9/PN.Srg PEOT Bin (Alm)
SALINDRA
6. 006/IV/PLBHMB/Per.Bankum- 882/Pid.Sus/201 JALALUDIN alias Kec. Pabuaran Rp 10.000.000,-
Pemkab.Srg/2019 8/PN.Srg JALAL Bin
BAKRUDIN
7 007/IV/PLBHMB/Per.Bankum- 969/Pid.Sus/201 SIGIT SUSENO alias Kec. Cikande Rp 10.000.000,-
Pemkab.Srg/2019 8/PN.Srg SENO Bin ABDUL
SUKUR
8 008/IV/PLBHMB/Per.Bankum- 894/Pid.Sus/201 MARZUKI alias Kec. Pulo Ampel Rp 10.000.000,-
Pemkab.Srg/2019 8/PN.Srg AAN bin Alm. H.
MARSAID
9 009/IV/PLBHMB/Per.Bankum- 134/Pid.Sus/201 FIKRI Kec. Kibin Rp 10.000.000,-
Pemkab.Srg/2019 9/PN.Srg HIDAYATULLAH
Bin ASTARI
10 010/IV/PLBHMB/Per.Bankum- 72/Pid.Sus/2019 ROKIB bin (alm) Kec. Tanara Rp 10.000.000,-
Pemkab.Srg/2019 /PN.Srg ASMAWI

11 011/V/PLBHMB/Per.Bankum- 89/Pid.Sus/2019 MURTA alias Kec, Cinangka Rp 10.000.000,-


Pemkab.Srg/2019 /PN.Srg KETOD Bin
MUSLIK
12 012/V/PLBHMB/Per.Bankum- 789/Pid.Sus/201 ARIYAN SANDI Kec. Tanara Rp 10.000.000,-
Pemkab.Srg/2019 8/PN Serang alias BOTAK alias
MBE alias
NANGCIK
USAMAN
13 013/V/PLBHMB/Per.Bankum- 173/Pid.Sus/201 SARIPUDIN bin Kec. Tanara Rp 10.000.000,-
Pemkab.Srg/2019 9/PN.Srg (alm) H.NANI
14 014/V/PLBHMB/Per.Bankum- 0405/Pdt.G/201 MARYATI Binti Kec. Pontang Rp 10.000.000,-
Pemkab.Srg/2019 9/PA.Srg MAHIRI
15 015/V/PLBHMB/Per.Bankum- 251/Pid.B/2019/ ABDUL ROHIM Bin Kec. Pabuaran Rp 10.000.000,-
Pemda.Srg/2019 PN.Srg SOBARI
16 016/V/PLBHMB/Per.Bankum- 184/Pid.B/2019/ MUHIDIN alias Kec. Cikande Rp 10.000.000,-
Pemda.Srg/2019 PN.Srg MIMIN Bin HASAN
17 017/V/PLBHMB/Per.Bankum- 289/Pid.B/2019/ SUHADA Bin (Alm) Kec. Gunung Sari Rp 10.000.000,-
Pemda.Srg/2019 PN.Srg SLAMET
18 003/KS/LBH SIKAP 55/Pid.Sus- RIFKI CHANDRA Kec. Kibin Rp 10.000.000,-
BANTEN/II/2019 Narkotika/2019/ ALIAS KIKI Bin H.
PN.Srg SAMSIR
19 004/KS/LBH SIKAP 33/Pid.Sus/2019 AHMAD Kec. Jawilan Rp 10.000.000,-
BANTEN/II/2019 /PN.Srg HASANUDIN
ALIAS PEDET Bin
SUNTAMA
20 006/KS/LBH SIKAP 69/Pid.Sus/2019 MAHPUD Bin ALM. Kec. Kibin Rp 10.000.000,-
BANTEN/II/2019 /PN.Srg ARJALI
21 007/KS/LBH SIKAP 57/Pid.Sus/2019 AGUS ABDUL Kec. Baros Rp 10.000.000,-
BANTEN/II/2019 /PN.Srg JAWAD ALIAS
JONO Bin ALM. H.
SAID
22 008/KS/LBH SIKAP 119/Pid.Sus/201 NAKRAWI Bin Kec. Cikeusal Rp 10.000.000,-
BANTEN/II/2019 9/PN.Srg SAMANI
23 008/KS/LBH SIKAP 356/Pdt.G/2019/ TASFIYAH Binti Kec. Kramatwatu Rp 10.000.000,-
BANTEN/IV/2019 PA.Srg TAIFUR
24 007/KS/LBH SIKAP 400/Pdt.G/2019/ SRI RAHAYU Binti Kec. Kragilan Rp 10.000.000,-
BANTEN/V/2019 PA.Srg SUGANDI
Dari beberapa bentuk bantuan hukum yang telah terlaksana, pemenuhan bantuan hukum di
Kabupaten Kabupaten Serang sampai sejauh ini belum maksimal karena belum dirasakan oleh
seluruh lapisan masyarakat khususnya masyarakat yang terkena masalah hukum. Masih banyak
masyarakat miskin yang tidak mengetahui hak-haknya dalam memperoleh bantuan hukum secara
gratis. Bahwa dalam upaya pemenuhan Perda Bantuan Hukum tersebut, Pemda Kabupaten
Serang telah berupaya melakukan sosialisasi program bantuan hukum kepada masyarakat.
Dengan adanya Perda Bantuan Hukum bagi Masyarakat Miskin di Kabupaten Serang
menunjukkan telah adanya komitmen pemerintah daerah dalam pemenuhan bantuan hukum di
Kabupaten Serang.

Anda mungkin juga menyukai