Anda di halaman 1dari 1

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN


A. Kesimpulan
Dari Hasil Praktek Keja Lapangan (PKL) di Rumah Sakit Umum Daerah Mas
Amsyar Kasongan Kabupaten Katingan selama 1 bulan. Kesimpulan yang dapat kami
sampaikan ialah sebagai berikut :
1. Praktek Kerja Lapangan merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat dan
berguna bagi mahasiswa untuk penambahan ilmu pengetahuan yang mungkin
tidak didapatkan dibangku perkuliahan
2. Mahasiswa telah dididik dan dilatih di Instalasi Farmasi Rumah Sakit Umum
Daerah Mas Amsyar Kasongan meliputi pengelolaan pembekalan farmasi seperti
perencanaan, pengadaan barang, penyimpanan, pencatatan, dan mampu
menjalankan tugas tenaga teknis kefarmasiaan secara baik.
3. Kegiatan Praktek Kerja Lapangan di Instalasi Farmasi Rumah Sakit Umum
Daerah Mas Amsyar Kasongan telah mendapatkan gambaran mengenai struktur
organisasi, tugas dan fungsi Tenaga Teknis Kefarmasian (TTK).
B. Saran
Adapun saran dan masukkan yang dapat kami sampaikan sebagai beriku:
1. Sebaiknya dibutuhkan ruangan khusu yang lumayan luas untuk meracik obat agar
lebih nyaman dan sangat mudah untuk mengerjakan racikan obat, sewaktu-waktu
jika dibutuhkan racikan yang sangat banyak tidak terlalu banyak menyita waktu
agar obat racikan lekas diberikan.
2. Untuk gudang lebih diperhatikan kembali dalam pengaturan suhu ruangan agar
kualitas obat tetap terjaga dengan baik.
3. Diharapkan kerja sama antara Rumah Sakit Umum Daerah Mas Amsyar Kasongan
dengan Universitas Muhammadiyah Palangkaraya, agar terus dipertahankan dapat
dikembangkan agar generasi-generasi selanjutnya dapat mendapatkan ilmu yang
banyak dari pembelajaran di Rumah Sakit Umum Daerah Mas Amsyar Kasongan
Kabupaten Katingan.

Anda mungkin juga menyukai