Anda di halaman 1dari 12

REKAPITULASI DAN POSTING JURNAL KHUSUS

KE BUKU BESAR

sub tema : Akuntansi

Penulis: sahat sijabat

Tulisan ini tentang rekapitulasi dan posting jurnal khusus ke buku besar. Untuk mempelajari Materi ini
sebaiknya Anda telah memahami materi khusus jurnal khusus perusahaan dagang. Karena materi pada tulisan
ini sangat erat kaitannya dengan materi tersebut.

Setelah selesai mengerjakan jurnal khusus, selanjutnya membuat siklus yang lainnya seperti neraca saldo,
kertas kerja dan laporan keuangan perusahaan dagang yang akan dibahas pada materi selanjutnya.

Setelah mempelajari materil ini, diharapkan Anda dapat menguasai materi rekapitulasi dan posting jurnal
khusus ke buku besar.

Dalam materil ini disajikan 2 kegiatan:

Kegiatan 1:
1. Arti dan tujuan rekapitulasi
2. Rekapitulasi jurnal khusus a. Jurnal pembelian
b. Jurnal pengeluaran kas c. Jurnal penjualan
d. Jurnal penerimaan kas e. Jurnal umum
3. Cara memindahbukukan jurnal khusus ke dalam buku besar
4. Memindahbukukan hasil rekapitulasi jurnal khusus ke dalam buku besar

Kegiatan 2:
1. Saldo sementara akun-akun buku besar
2. Neraca saldo
3. Penyusunan neraca saldo

Untuk lebih memahami uraian materi pada modul ini dengan sungguh-sungguh perhatikan petunjuk sebagai
berikut:
1. Bacalah tulisanl ini dengan teliti;
2. Amatilah bentuk atau contoh-contoh:
- Bagan bentuk jurnal khusus;
- Bagan bentuk buku besar;
- Bagan bentuk rekapitulasi;
3. tulisan ini dapat dipelajari dalam waktu lebih kurang 6 jam pelajaran;
4. Apabila Anda menemukan materi yang sulit dimengerti, coba coment pertanyaan di bawah
5. Apabila Anda sudah selesai mempelajari kegiatan dalam tulisan ini kerjakan tes atau tugas mandiri;
6. Untuk mengukur kemampuan Anda bandingkan hasil tes Anda dengan kunci jawaban;
7. Usahakan jangan melihat kunci jawaban sebelum Anda mengerjakan tes.

Setelah mempelajari materi ini diharapkan Anda memahaminya, karena banyak manfaatnya baik bagi pribadi
atau pun dalam dunia kerja.
Selamat belajar !
Kegiatan Belajar 1

REKAPITULASI DAN POSTING JURNAL KHUSUS KE BUKU BESAR

setelah mempelajari modul ini Anda diharapkan dapat:


1. menjelaskan arti rekapitulasi jurnal khusus;
2. menjelaskan tujuan rekapitulasi jurnal khusus;
3. menjelaskan cara memindahbukukan jurnal khusus ke dalam buku besar;
4. memindahbukukan hasil rekapitulasi jurnal khusus ke dalam buku besar.

Kegiatan Belajar 1:

1. Arti dan tujuan rekapitulasi


2. Rekapitulasi jurnal khusus a. Jurnal pembelian
b. Jurnal pengeluaran kas c. Jurnal penjualan
d. Jurnal penerimaan kas e. Jurnal umum
3. Cara memindahbukukan jurnal khusus ke dalam buku besar
4. Memindahbukukan hasil rekapitulasi jurnal khusus ke dalam buku besar.

1. Arti dan Tujuan Rekapitulasi


Setelah semua transaksi dicatat dalam jurnal khusus, langkah selanjutnya adalah memindahkan ke dalam buku
besar secara berkala pada akhir bulan.

Untuk memindahkan dari jurnal khusus ke dalam buku besar, sebaiknya di buat terlebih dahulu rekapitulasi.
Tujuannya untuk memudahkan dan menghindari dari kesalahan dalam proses pemindah bukuan tersebut.

Yang dimaksud dengan pengertian rekapitulasi adalah penjumlahan secara global angka-angka dalam kolom
dari masing-masing jurnal khusus serta menetapkan kelompok yang di debet atau yang di kredit.

5
Tujuan pembuatan rekapitulasi
1. Mempermudah pemindahbukuan dari jurnal khusus ke dalam buku besar
2. Menentukan jumlah-jumlah yang harus diposting
3. Menghindari kesalahan dari jumlah yang diposting
4. Menjamin kebenaran nama akun yang diposting

Cara membuat rekapitulasi jurnal khusus


1. Menjumlahkan nilai uang yang terdapat dalam kolom jurnal khusus
2. Tentukan perkiraan yang di debet atau yang di kredit
3. Memeriksa keseimbangan jumlah Debet dan Kredit dari masing-masing jurnal khusus.

Bentuk rekapitulasi
Rekapitulasi

Debet Kredit
No Akun Jumlah No Akun Jumlah

Total Total

Keterangan:
No Akun : untuk mencatat nomor akun / perkiraan baik yang di debet atau yang di kredit. No Akun di ambil
dari kode perkiraan akun-akun buku besar.
Jumlah : untuk mencatat jumlah uang untuk tiap-tiap akun.
Total : untuk mencatat perjumlahan uang dari semua akun baik debet atau kredit yang jumlahnya harus
seimbang.
6
2. Rekapitulasi Jurnal Khusus

a. Jurnal Pembelian
Untuk lebih memahami bagaimana cara membuat rekapitulasi dari jurnal pembelian, perhatikan contoh di
bawah ini:

Jurnal Pembelian Hal : 1

Tgl No Keterangan Ref Pembelian Perlengk. Serba-serbi (Dr) Utang


Bukti (Dr) Toko (Dr) Perk Ref Jml Dagang (Cr)

2001 1 01 Toko Rifqy 1.200.000 - - - 1.200.000


Okt 2 02 Toko Hasna - 400.000 - 400.000
3 05 Toko Amelia 1.800.000 - - - 1.800.000
5 06 Toko Didy 2.000.000 - - - 2.000.000
10 07 UD. Makmur - - Peralatan 121 800.000 800.000
Toko
27 09 CV. Mega 2.500.000 - - - 2.500.000
30 10 Toko Makmur - 500.000 - - 500.000

7.500.000 900.000 800.000 9.200.000

Rekapitulasi Jurnal Pembelian

Debet Kredit
No Akun Jumlah No Akun Jumlah

511 7.500.000 211 9.200.000


115 900.000
121 800.000

Total 9.200.000 Total 9.200.000

Keterangan:
Akun yang di debet Akun yang di kredit
(511) Pembelian 7.500.000 (211) Utang Dagang 9.200.000 (115) Perlengkapan 900.000
(121) Peralatan 800.000
9.200.000

7
b. Jurnal Pengeluaran Kas
Untuk membuat rekapitulasi jurnal pengeluaran kas, perhatikan contoh di bawah ini :

Jurnal Pengeluaran Kas Hal : 3

No Serba Serbi Utang Pot. Kas


Tgl Bukti Keterangan Ref (D) Dagang Pembelian (K)
(D) (K)

2001 1 470 Pembelian Tunai 1.500.000 - - 1.500.000


Okt 2 011 Beban Gaji 200.000 - - 200.000
3 002 Toko Jelita - 2.500.000 50.000 2.450.000
4 471 Fa. Melati - 1.500.000 30.000 1.470.000
5 003 Toko Sederhana - 800.000 - 800.000
25 004 Peralatan Toko 400.000 - - 400.000
30 005 Beban Iklan 100.000 - - 100.000

2.200.000 4.800.000 80.000 6.920.000

Rekapitulasi Jurnal Pengeluaran Kas

Debet Kredit
No Akun Jumlah No Akun Jumlah

511 1.500.000 513 80.000


611 200.000 111 6.920.000
121 400.000
612 100.000
211 4.800.000

Total 7.000.000 Total 7.000.000

Keterangan:
Akun yang di debet Akun yang di kredit
(511) Pembelian Tunai 1.500.000 (513) Potongan Pembelian 80.000 (611) Biaya Gaji 200.000
(111) Kas 6.920.000 (121) Peralatan Toko 400.000 7.000.000 (612)
Beban Iklan 100.000
(211) Utang Dagang 4.800.000
7.000.000

8
c. Jurnal Penjualan
Untuk membuat rekapitulasi jurnal penjualan, perhatikan contoh berikut ini:

Jurnal Penjualan Hal: 4

Tgl No Keterangan Ref Syarat Pembayaran Piutang Dagang (D)


Penjualan (K)

2001 1 120 Toko Cahaya 2/10 – n/30 2.500.000


Okt 2 121 Toko Flamboyan 2/10 – n/30 1.600.000
28 122 Toko Melati 2/10 – n/30 2.400.000
30 123 Toko Kemuning 2/10 – n/30 3.500.000

10.000.000

Rekapitulasi Jurnal Penjualan

Debet Kredit
No Akun Jumlah No Akun Jumlah

113 10.000.000
411 10.000.000
Total 10.000.000 Total 10.000.000

Keterangan:
Akun yang di debet Akun yang di kredit
(113) Piutang Dagang 10.000.000 (411)Penjualan 10.000.000
9
d. Jurnal Penerimaan Kas
Untuk membuat rekapitulasi jurnal penerimaan kas, perhatikan contoh di bawah ini:

Jurnal Penerimaan Kas Hal : 5

No Kas Potongan Piutang Penjualan Serba


Tgl Bukti Keterangan Ref (D) Penjualan Dagang (K) Serbi
(D) (K) (K)

2001 1 - Modal Hadiah 10.000.000 - - - 10.000.000


Okt 2 027 Penjualan Tunai 750.000 - - 750.000 -
3 - Pendapatan bunga 100.000 - - - 100.000
4 105 Toko Herlina 1.940.000 60.000 2.000.000 - -
5 106 Fa. Tulus 1.500.000 - 1.500.000 - -
6 125 Toko Kenanga 2.500.000 - - 2.500.000 -
30 107 Toko Mawar 600.000 - 600.000 - -

17.390.000 60.000 4.100.000 3.250.000 10.000.000

Rekapitulasi Jurnal Penerimaan Kas

Debet Kredit
No Akun Jumlah No Akun Jumlah

111 17.390.000 113 4.100.000


413 60.000 411 3.250.000
311 10.000.000
811 100.000

Total 17.450.000 Total 17.450.000


Keterangan:
Akun sebelah debet Akun yang di kredit
(111) Kas 17.390.000 (113) Piutang Usaha 4.100.000 (413) Potongan Penj. 60.000
(411) Penjualan 3.250.000
17.450.000 (311) Modal Hadiah 10.000.000 (811) Pendapatan Bunga 100.000
17.450.000

10
e. Jurnal Umum
Untuk membuat rekapitulasi jurnal umum, perhatikan contoh di bawah ini:

Jurnal Umum Hal: 5

Tgl Keterangan Ref Debet Kredit

2001 3 Utang Dagang 100.000 - Okt


Retur Pembelian - 100.000

4 Retur Penjualan 150.000 - Piutang


Dagang - 150.000

7 Utang Dagang 200.000 - Retur


Pembelian - 200.000

450.000 450.000

Rekapitulasi Jurnal Umum

Debet Kredit
No Akun Jumlah No Akun Jumlah

212 300.000 113 150.000


412 150.000 512 300.000

Total 450.000 Total 450.000

Keterangan:
Akun sebelah debet Akun yang di kredit
(212) Utang Dagang 300.000 (113) Piutang Dagang 150.000 (412) Retur Penjualan
150.000 (512) Retur Pembelian 300.000
450.000 450.000

3. Cara Memindahbukukan Jurnal Khusus ke dalam Buku Besar


Proses pemindah bukuan dari jurnal khusus ke dalam buku besar utama perlu diperhatikan langkah-langkah
sebagai berikut:
1. sediakan jumlah akun yang diperlukan;
2. jumlahkan jurnal khusus kemudian tutup dengan memberi garis ganda pada jumlah;

11
3. membuat rekapitulasi jurnal khusus dengan mengumpulkan akun yang di debet dan akun yang di kredit;
4. siapkan blanko dari akun-akun yang digunakan yang berhubungan dengan jurnal khusus;
5. pindahkan angka-angka yang ada pada akun rekapitulasi ke akun-akun yang bersangkutan;
6. setelah di posting/dipindahkan di bawah kolom jurnal khusus di beri nomor kode perkiraan buku besar,
sedangkan di bawah kolom serba-serbi di beri tanda cek (✓) yang berarti jumlah tersebut telah dibukukan;
7. kolom Ref pada jurnal khusus di isi dengan tanda cek (✓), sedangkan kolom Ref pada kolom serba-serbi di
beri nomor kode perkiraan, berarti jumlah tersebut sudah dicatat dalam buku pembantu;
8. kolom Ref pada perkiraan buku besar diisi dari halaman jurnal khusus.

Bentuk Buku Besar


Bentuk buku besar yang sering dipakai adalah bentuk 4 kolom, karena dengan bentuk 4 kolom ini setiap kali
transaksi dapat diketahui saldonya, baik saldo debet maupun kredit.
Contoh Buku Besar 4 kolom:

Nama Perkiraan No:

Tgl Keterangan Ref D K


Saldo

D K

Keterangan:
Nama Perkiraan : diisi dengan nama perkiraan
No : diisi dengan nomor kode perkiraan
Tgl : diisi dengan tanggal pencatatan, biasanya akhir bulan Keterangan : diisi neraca/saldo
apabila pemindahan angka dari neracan dan di isi tanda (-) apabila di ambil dari jurnal
khusus
Ref : diisi dari halaman jurnal khusus. Misal JPB 1 (Jurnal
Pembelian hal 1)
Debet : mencatat angka sebelah Debet yang diambil dari rekapitulasi sebelah Debet
Kredit : mencatat angka sebelah Kredit yang diambil dari rekapitulasi sebelah Kredit
Saldo : mencatat selisih atau jumlah dari angka yang ada di
Debet dan di Kredit buku besar

12
Sebagai ilustrasi memindahkan dari rekapitulasi jurnal khusus ke buku besar
Rekapitulasi Jurnal Pembelian

Debet Kredit
No Akun Jumlah No Akun Jumlah
511 7.500.000 211 9.200.000
115 900.000
121 800.000
Total 9.200.000 Total 9.200.000

Postingnya sebagai berikut:


Pembelian No : 511

Tgl Keterangan Ref D K Saldo


D K

2001
Okt. 31 JPB

7.500.000 - 7.500.000 -

Perlengkapan Toko No: 115

Tgl Keterangan Ref D K Saldo


D K

JPB
900.000 - 900.000 -

Peralatan Toko No: 121

Tgl Keterangan Ref D K Saldo


D K

JPB

800.000 - 800.000 -
Utang Dagang No: 211

Tgl Keterangan Ref D K Saldo


D K

JPB

- 9.200.000 - 9.200.000

Keterangan:
JPB1 (Jurnal Pembelian hal 1)
13
4. Memindahbukukan Hasil Rekapitulasi Jurnal Khusus ke dalam Buku
Besar
Untuk memposting jurnal khusus ke dalam buku besar, perhatikan contoh sebagai berikut:

a. Posting memindahbukukan jurnal pembelian ke dalam buku besar

Jurnal Pembelian Hal: 1

Tgl No Keterangan Ref Pembelian Perlengk. Serba-serbi (Dr) Utang


Bukti (Dr) Toko (Dr) Perk Ref Jml Dagang (Cr)

2001 1 01 Toko Rifqy (✓) 1.200.000 - - - 1.200.000


Okt 2 02 Toko Hasna (✓) - 400.000 - 400.000
3 05 Toko Amelia (✓) 1.800.000 - - - 1.800.000
5 06 Toko Didy (✓) 2.000.000 - - - 2.000.000
10 07 UD. Makmur (✓) - - Peralatan 121 800.000 800.000
Toko
27 09 CV. Mega (✓) 2.500.000 - - - 2.500.000
30 10 Toko Makmur (✓) - 500.000 - - 500.000

7.500.000 900.000 800.000 9.200.000 (511) (115)


(✓) (211)
Keterangan:
- jurnal pembelian di atas setelah diposting ke buku besar
- tanda cek (✓) pada kolom referensi sudah dibukukan ke buku pembantu
- nomor kode (511), (115), (211), (121) di bawah kolom dan Ref serba-serbi artinya jumlah tersebut sudah
dipostig ke buku besar. Demikian juga untuk jurnal khusus lainnya.
Rekapitulasi Jurnal Pembelian

Debet Kredit
No Akun Jumlah No Akun Jumlah

511 7.500.000 211 9.200.000


115 900.000
121 800.000

Total 9.200.000 Total 9.200.000

14
Posting sebagai berikut:

Pembelian No:511

Tgl Keterangan Ref D K Saldo


D K

2001
Okt. 31 JPB

7.500.000 - 7.500.000 -

Perlengkapan Toko No:115

Tgl Keterangan Ref D K Saldo


D K

2001
Okt. 31 JPB

900.000 - 900.000 -

Peralatan Toko No:121


Tgl Keterangan Ref D K Saldo
D K

2001
Okt. 31 JPB

800.000 - 800.000 -

Utang Dagang No:211

Tgl Keterangan Ref D K Saldo


D K

2001

Okt. 31 JPB

9.200.000 - 9.200.000 -

Keterangan: JPB1 - Jurnal Pembelian hal 1

bersambung........................................................................

Anda mungkin juga menyukai