Anda di halaman 1dari 6

KERANGKA ACUAN PROGRAM

PENINGKATAN MUTU DAN KESELAMATAN PASIEN


UPTD PUSKESMAS CLUWAK

A. Pendahuluan
Tujuan pembangunan kesehatan adalah tercapainya kemampuan untuk hidup
sehat bagi setiap penduduk agar dapat mewujudkan derajat kesehatan masyarakat yang
optimal, sehingga peningkatan mutu pelayanan kesehatan yang baik dengan biaya
yang terjangkau oleh masyarakat harus di upayakan.
Meningkatnya pendidikan dan sosial ekonomi masyarakat menuntut perubahan
pelayanan kesehatan yang lebih baik, lebih ramah dan lebih bermutu. Dengan semakin
meningkatnya tuntutan masyarakat akan mutu pelayanan maka fungsi pelayanan
kesehatan termasuk pelayanan puskesmas secara bertahap perlu terus ditingkatkan
agar menjadi lebih efektif, efisien serta memberikan kepuasan terhadap pasien,
keluarga maupun masyarakat dengan tetap mengedepankan keselamatan pasien.
Dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, seluruh unit pelayanan yang
ada dan seluruh karyawan berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang bermutu
dan peduli terhadap keselamatan pasien, pengunjung, masyarakat, dan karyawan yang
bekerja di Puskesmas.
Keselamatan pasien (patient safety) adalah suatu sistem dimana puskesmas
membuat asuhan pasien lebih aman. Sistem tersebut meliputi: asessmen risiko,
identifikasi dan pengelolaan hal yang berhubungan dengan risiko pasien, pelaporan
dan analisis insiden, kemampuan belajar dari insiden dan tindak lanjutnya serta
implementasi solusi untuk meminimalkan timbul nyaris resiko. Sistem ini mencegah
terjadinya cidera yang disebabkan oleh kesalahan akibat melaksanakan suatu tindakan
dan tidak mengambil tindakan yang seharusnya diambil.
Program mutu dan keselamatan pasien merupakan program yang wajib
direncanakan, dilaksanakan, dimonitor, dievaluasi dan ditindaklanjuti di seluruh
jajaran yang ada di Puskesmas, mulai dari Kepala puskesmas, penanggung jawab
pelayanan klinis, dan seluruh karyawan. Oleh karena itu perlu disusun program
peningkatan mutu dan keselamatan pasien Puskesmas Cluwak yang menjadi acuan
dalam penyelenggaraan program peningkatan mutu dan keselamatan pasien di
Puskesmas Cluwak.
B. Latar Belakang
Jumlah pengunjung Puskesmas Cluwak cenderung mengalami peningkatan dari
waktu ke waktu seiring dengan semakin meningkatnya kepesertaan BPJS yang
memilih puskesmas Cluwak sebagai pemberi pelayanan tingkat pertama. Peningkatan
kunjungan pasien di UPTD Puskesmas Cluwak harus diikuti dengan peningkatan mutu
pelayanan dengan mengutamakan keselamatan pasien di puskesmas.
Tidak ada satupun dokter atau petugas kesehatan lainnya yang ingin pasiennya
celaka. Oleh karena itu, keselamatan pasien menjadi isu penting dan terus-menerus
disosialisasikan dalam lingkungan fasilitas kesehatan. Berbagai metode dan
pendekatan diciptakan dan terus-menerus disempurnakan untuk mencapai titik
terendah angka kejadian tak diinginkan yang masih mungkin untuk dicapai.
Penggunaan teknologi dan system keselamatan dimaksimalkan untuk
meningkatkan outcome pelayanan. Perencanaan, monitoring dan evaluasi mutu
pelayanan klinis serta keselamatan pasien menjadi tanggung jawab tenaga yang
bekerja di pelayananklinis.
Peningkatan mutu klinis dan keselamatan pasien harus dilakukan secara terus-
menerus dan berkesinambungan di setiap unit pelayanan. Pengorganisasian program
peningkatan mutu dan keselamatan pasien dilakukan oleh tim Peningkatan Mutu dan
Keselamatan Pasien di UPTD Puskesmas Cluwak.

C. Tujuan
Tujuan umum:
Meningkatkan mutu dan keselamatan pasien dengan memberikan pelayanan yang
aman, nyaman dalam rangka menjamin keselamatan pasien di UPTD Puskesmas
Cluwak
Tujuan khusus:
1. Terlaksananya program keselamatan pasien puskesmas secara sistematis dan
terarah
2. Terlaksananya pencatatan insiden di UPTD Puskesmas Cluwak dan pelaporannya
3. Terciptanya budaya keselamatan pasien di puskesmas
4. Meningkatnya akuntabilitas puskesmas terhadap pasien dan masyarakat
5. Menurunkan Kejadian Tidak Diharapkan (KTD) di puskesmas
6. Terlaksananya program-program pencegahan sehingga tidak terjadi pengulangan
Kejadian Tidak Diharapkan ( KTD ).
D. Kegiatan pokok dan rincian kegiatan
Kegiatan pokok:
Terselenggaranya program Peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien di Puskesmas
Cluwak yaitu :
1. Pembentukan Tim PMKP
2. Manajemen resiko klinis
3. Pemantauan indikator kinerja petugas dan perilaku pemberi pelayanan klinis
4. Pemantauan indikator mutu klinis dan sasaran keselamatan pasien
5. Pencatatan dan pelaporan insiden
6. Peningkatan mutu dan keselamatan pasien di area prioritas
7. Penggunaan obat antibiotika rasional
8. Program Pencegahan dan Pengendalian Infeksi
9. Monitoring dan evaluasi program mutu dan keselamatan pasien
10. Pendidikan dan pelatihan

Rincian Kegiatan :

NO. KEGIATAN POKOK RINCIAN KEGIATAN


1. Pembentukan Tim PMKP Pembentukan Tim PMKP
Penyusunan rencana program PMKP
2. Manajemen Resiko Klinis Identifikasi resiko di pelayanan klinis
Analisis resiko
Pengendalian resiko
3. Pemantauan indikator kinerja petugas Penilaian kinerja petugas
dan prilaku pemberi pelayanan klinis Penilaian kualifikasi dan kewenangan klinis
Penilaian kompetensi petugas
Penetapan indikator perilaku
Penilaian perilaku petugas pemberi layanan klinis
Analisis dan tindak lanjut
4. Pemantauan indikator mutu klinis dan Penyusunan indikator mutu
sasaran keselamatan pasien Penetapan target indikator mutu
Penetapan indikator sasaran keselamatan pasien
Penetapan target sasaran keselamatan pasien
Pengumpulan data indikator mutu dan sasaran
keselamatan pasien
Analisis dan tindak lanjut
5. Pencatatan dan pelaporan Insiden Identifikasi insiden
Pelaksanaan pencatatan dan pelaporan insiden
Analisa insiden
Rencana tindak lanjut
6. Peningkatan mutu dan keselamatan Pemilihan dan Penetapan area prioritas
pasien di area prioritas Penyusunan Rencana Peningkatan mutu dan
keselamatan pasien di area prioritas
Pelaksanaan Peningkatan mutu dan keselamatan
pasien di area prioritas
7. Penggunaan obat antibiotika Pengumpulan data penggunaan obat antibiotika
rasional
Monitoring penggunaan obat antibiotika rasional
8. Program Pencegahan dan Penbentukan tim Pencegahan dan Pengendalian
Pengendalian Infeksi (PPI) Infeksi
Penyusunan dokumen PPI
Penyusunan rencana kegiatan program PPI
Sosialisasi program PPI
Pengusulan pengadaan alat dan bahan program
PPI
Pelaksanaan kegiatan program PPI
Monitoring evaluasi program PPI
9. Monitoring dan evaluasi program Pencatatan dan pelaporan setiap bulan
mutu dan keselamatan pasien Monitoring dan evaluasi program mutu dan
keselamatan pasien setiap bulan
Pendidikan dan pelatihan peningkatan
10. Pendidikan dan pelatihan
kompetensi
Pelatihan PPI, K3
Inhouse Training PPI, KP, BHD dan APAR

E. Cara Melaksanakan Kegiatan


Secara umum dalam pelaksanaan Program Mutu dan Keselamatan Pasien adalah
mengikuti siklus Plan Do Check Action, kegiatan dilakukan dengan membentuk tim
dan penanggungjawab program, melakukan pertemuan/rapat, survey, melalui
observasi, melakukan audit, pencatatan dan pelaporan saat ada insiden.

F. Sasaran
Pelaksanaan Program Mutu dan Keselamatan Pasien di Puskesmas Cluwak
sebesar 90% pada akhir Desember 2019.

G. Biaya
Biaya diambil dari dana BLUD Puskesmas Cluwak tahun 2019.

H. Jadwal pelaksanaan kegiatan


Jadwal Pelaksanaan Program Mutu dan Keselamatan Pasien UPTD Puskesmas
Cluwak tahun 2019 adalah sebagai berikut:
Bulan
No Kegiatan
Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des
1 Pembentukan tim
X
PMKP
2 Manajemen resiko
X
klinis
3 Pemantauan
indikator kinerja
petugas dan X X X X X X X X X X X X
perilaku pemberi
pelayanan klinis
4 Pemantauan
indikator mutu
klinis dan sasaran X X X X X X X X X X X X
keselamatan
pasien
5 Pencatatan dan
X X X X X X X X X X X X
pelaporan insiden
6 Peningkatan mutu
dan keselamatan
X X X X X X X X X X X X
pasien di area
prioritas
7 Penggunaan obat
X X X X X X X X X X X X
antibiotika
8 Program
Pencegahan dan
X X X X X X X X X X X X
Pengendalian
Infeksi
9 Monitoring dan
evaluasi program
mutu dan X X X X X X X X X X X X
keselamatan
pasien
10 Pendidikan dan
X X X X
Pelatihan
I. Evaluasi pelaksanaan kegiatan dan pelaporan
Pelaporan dan evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan program mutu dan
keselamatan pasien dilakukan oleh Ketua Tim PMKP setiap 6 bulan dan dilaporkan
kepada Ketua Tim Mutu dan kepada Kepala Puskesmas.

J. Pencatatan, pelaporan dan evaluasi kegiatan


1. Pencacatan dan pelaporan dibuat oleh tim PMKP dan dilaporkan saat monitoring
evaluasi setiap bulan kepada Kepala Puskesmas.
2. Pelaporan insiden dilakukan oleh tim PMKP kepada Kepala Puskesmas setiap
bulan atau setiap kali ada insiden dengan grading kuning dan merah. Pelaporan
terdiri dari:
a. Pelaporan internal yaitu mekanisme/alur pelaporan di internal puskesmas.
b. Pelaporan eksternal yaitu pelaporan dari puskesmas ke Dinas Kesehatan
Kabupaten Pati.
3. Evaluasi dilakukan oleh Ketua Tim Mutu dan Kepala Puskesmas setiap bulan pada
saat monitoring evaluasi.

Anda mungkin juga menyukai