Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS PUSIAN
KECAMATAN DUMOGA
Jln. AKD, Desa Pusian Selatan, Email : pkm.pusian.2019@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS PUSIAN


NOMOR : …………….

TENTANG
MONITORING PENGELOLAAN DAN PELAKSANAAN
UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT (UKM)

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA PUSKESMAS PUSIAN KECAMATAN DUMOGA,

Menimbang: a bahwa dalam rangka pemberian pelayanan publik yang berkualitas dan mampu
memberikan kepuasan bagi masyarakat merupakan kewajiban yang harus dilakukan oleh
pemerintah;
b bahwa agar kinerja UKM Puskesmas dapat ditingkatkan secara berkesinambungan,
maka perlu disusun kebijakan evaluasi UKM Puskesmas dengan indicator – indicator
kinerja yang jelas;
c bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana di maksud pada huruf a dan b perlu
menetapkan keputusan Kepala Puskesmas Pusian Kecamatan Dumoga Tentang
Penetapan Penanggung Jawab Upaya Kesehatan Masyarakat;

Mengingat: 1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik
Indonesia tahun 2009 Nomor 144,Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 5063);
2. Undang-undang Nomor 25 Tahun 2009 tantang Pelayanan Publik;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor.75 Tahun.2014 tentang Puskesmas;
4. Peraturan Menteri Kesehatan No.4 tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimal di
Bidang Kesehatan;
5. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
No.1457/MENKES/SK/X/2003 tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan
Di Kabupaten / Kota;
6. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No.128/MENKES/SK/II/2004
tentang Kebijakan Dasar Puskesmas;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 46 tahun 2015, tentang
Akreditasi Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS PUSIAN KECAMATAN DUMOGA


TENTANG PENETAPAN PENANGGUNG JAWAB UPAYA KESEHATAN
MASYARAKAT (UKM).

Kesatu : Penetapan Penaggung Jawab UKM di Puskesmas agar mampu mengkoordinir setiap
pemegang program supaya kegiatan UKM berjalan sesuai dengan rencana pelaksanaan
kegiatan Puskesmas.

Kedua : Penetapan Penaggung Jawab UKM Puskesmas sebagaimana termuat didalam lampiran
merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari surat keputusan ini.
Ketiga : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Pusian Selatan


Pada tanggal :

KEPALA UPTD PUSKESMAS PUSIAN


KECAMATAN DUMOGA

Ns. Ni Nyoman Sususn, S.Kep.MM


LAMPIRAN : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS
PUSIAN KECAMATAN DUMOGA
NOMOR :
TANGGAL :
TENTANG : PERSYARATAN KOMPETENSI
PENANGGUNG JAWAB UPAYA
KESEHATAN MASYARAKAT

KOMPETENSI PENANGGUNG JAWAB UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT

1. Penanggungjawab Upaya Kesehatan Masyarakan merupakan seorang tenaga kesehatan dengan tingkat
pendidikan paling rendah Diploma;
2. Mampu menggali dan bertukar pikiran secara verbal dan non verbal dengan masyarakat;
3. Mampu mengidentifikasi, menjelaskan dan merancang penyelesaian masalah kesehatan menurut ilmu
kedokteran kesehatan mutakhir:
4. Mengelola kesehatan masyarakat secara komprehensif, holistik, berkesinambungan, koordinatif dan
kolaboratif dalam konteks pelayanan kesehatan;
5. Mengakses, mengelola dan menilai kritis kesahihan dan kemampu terapan informasi untuk menjelaskan
dan menyelesaikan masalah / mengambil keputusan dalam kaitannya dengan pelayanan kesehatan
masyarakat;
6. Berperilaku profesional dalam praktek kesehatan dan mendukung kebijakan kesehatan.

KEPALA PUSKESMAS PUSIAN


KECAMATAN DUMOGA

Ns. Ni Nyoman Susun, S.Kep.MM

Anda mungkin juga menyukai