Anda di halaman 1dari 1

Nama : Kenneth Christian Nathanael

NIM : 165090700111010

Metode Penelitian dan Teknik Penulisan Ilmiah

Judul Skripsi:
Eksplorasi Potensi Hidrokarbon Dengan Menggunakan Metode Gradien Vertikal Gayaberat Pada
Lapangan “X”

Rencana Dosen Pembimbing Skripsi:


 Dosen 1: Bapak Prof. Drs. Adi Susilo, MSi., Ph.D. (Dosen Teknik Geofisika Universitas
Brawijaya)
o Alasan: Beliau merupakan salah satu Guru Besar dalam bidang Ilmu Geofisika
Eksplorasi Sumber Daya Alam baru sekaligus dosen pembimbing akademik penulis,
sehingga penulis yakin beliau sangat cakap dalam bidang penelitian yang penulis
angkat.
 Dosen 2: Ibu Ermin Retnowati (PT. Pertamina Upstream Technology Center)
o Alasan: Beliau merupakan pembimbing lapang dari Praktik Kerja Lapang Penulis
saat melakukan penelitian metode gayaberat di lapangan “X” yang dilaksanakan oleh
PT. Pertamina Upstream Technology.

Deskripsi Skripsi:
Tingginya biaya dan risiko kegagalan dari eksplorasi hidrokarbon, khususnya minyak dan
gas bumi, maka dibutuhkan suatu metode untuk meminimalisir risiko tersebut. Metode eksplorasi
utama dalam penentuan lokasi titik bor minyak dan gas bumi adalah survey metode seismik refleksi
dan Wireline Logging. Akan tetapi kedua metode tersebut cenderung mahal dan sulit. Sehingga agar
kedua metode tersebut tepat sasaran maka dibutuhkan suatu metode pendahuluan, salah satunya
adalah survey metode gayaberat. Metode gayaberat merupakan salah satu metode geofisika medan
potensial yang memanfaatkan perbedaan massa jenis batuan dibawah permukaan bumi. Batuan yang
padat dan tidak terisi fluida memiliki densitas yang lebih tinggi dibandingkan dengan bantuan yang
berongga dan terisi fluida.
Akuisisi data metode gayaberat dilakukan dengan menggunakan instrumen Scintrex CG-5
Autograv yang merupakan gravimeter dengan ketelitian hingga mikroGal. Data dengan akurasi yang
tinggi dibutuhkan agar analisa yang dilakukan akurat. Akuisisi metode gayaberat dilakukan dengan
penggunaan tripod untuk mendapatkan nilai percepatan gravitasi pada ketinggian yang berbeda.
Perbedaan nilai gayaberat pada 2 ketinggian digunakan untuk mendapatkan nilai gradien vertikal dari
percepatan gayaberat di suatu titik. Peta residual dari anomali Bouguer lengkap dibandingkan dengan
peta gradien vertikal gayaberat agar didapat lokasi potensial fluida. Lokasi tersebut menjadi
rekomendasi untuk pelaksanaan survey metode seismik refleksi dan Wireline Logging untuk
mendapatkan struktur dan parameter fisis bawah permukaan bumi yang menjadi lokasi potensial
keberadaan hidrokarbon (untuk selanjutnya dilakukan pemboran).

Anda mungkin juga menyukai