Anda di halaman 1dari 3

TATA IBADAH MALAM PERSIAPAN NATAL

Senin, 24 Desember 2018

Tema : “Puji - Pujian Menyambut Kedatangan Tuhan” (Lukas 1 : 46 – 56)

Warna liturgi : Persiapan Natal : Biru

PERSIAPAN DAN PENAATAN SIMBOL LITURGI


 Lagu – lagu Natal diperdengarkan
 Satu buah lilin Putih besar sebagai simbol Persiapan Natal, dalam lingkaran Adventus diletakkan di
atas meja persembahan (vas bunga diletakkan di tempat lain).
 Prokantor dan Kantoria memperkenalkan lagu-lagu yang akan dinyanyikan
 Doa Persiapan di Konsistori

----- Setelah dentangan lonceng 3 x, Jemaat berdiri dan menyanyikan Nyanyian Rohani No. 39 : 1 – 4 diikuti
prosesi para pelayan memasuki ruangan ibadah didahului oleh Penyalaan Lilin oleh Pelayan Firman ---------

MENGHADAP TUHAN
Pelayan : Bersama para malaikat, marilah kita memuji Tuhan
Jemaat : Hosiana…. Hosiana bagi Tuhan
Pelayan : Hosiana bagi Tuhan, Raja segala Raja
Jemaat : Hosiana bagi Tuhan yang melawat umatNya
Pel+Jmt : Kemuliaan bagi Allah di tempat yang mahatinggi dan damai sejahtera di bumi
di antara manusia yang berkenan kepadaNya

VOTUM DAN SALAM


Pelayan : Ibadah Persiapan Perayaan Natal Kristus di saat ini, berlangsung dalam nama Allah Bapa, Anak dan
Roh Kudus. Damai Sejahtera menyertai jemaat.
Jemaat : Damai sejahtera menyertaimu juga.
Pel+Jmt : Haleluya - Amin

MENYANYI : NY. ROH. NO. 38 : 1 – 3 Dari Pulau Dan Benua”


Dari pulau dan benua terdengar selalu trus
Lagu pujian semua bagi nama Penebus
Glooooria, muliakan Tuhan, Glooooria muliakan Tuhan
Tinggi-tinggi dalam sorga, tentra Tuhan yang kudus
Tak lelah menyanyi juga, dihadapan Penebus
Glooooria, muliakan Tuhan, Glooooria muliakan Tuhan
Tentera yang Tuhan punya’ ninggikan PanglimaNya
Lagu surga, lagu dunia sama diterimaNya
Glooooria, muliakan Tuhan, Glooooria muliakan Tuhan

duduk
BERITA KELAHIRAN KRISTUS
Anak Remaja 1 : Lalu kata Maria : “Jiwaku memuliakan Tuhan dan hatiku bergembira karena Allah
Juruselamatku,
Anak Remaja 2 : sebab Ia telah memperhatikan kerendahan hambaNya. Sesungguhnya, mulai dari sekarang
segala keturunan akan menyebut aku berbahagia,
Anak Remaja 3 : Karena yang Mahakuasa telah melakukan perbuatan-perbuatan besar kepadaku dan
namaNya adalah kudus.
Anak Remaja 4 : Dan rahmatNya turun temurun atas orang-orang yang takut akan Dia.

PENGAKUAN JEMAAT YANG MENYAMBUT TUHAN


Pelayan : Bangsa yang berjalan di dalam kegelapan telah melihat terang yang besar, mereka yang diam di
negri kekelaman, atasnya terang telah bersinar
Jemaat : Ia datang kepada milik kepunyaanNya, tetapi orang-orang kepunyaanNya tidak menerima Dia
Pelayan : Sebab seorang anak telah lahir untuk kita, seorang putera telah diberikan untuk kita, lambang
pemerintahan ada di atas bahunya, dan namanya disebutkan orang:
Jemaat : Penasehat Ajaib, Allah yang Perkasa, Bapa yang Kekal, Raja Damai
MENYANYI : NY. ROH. NO. 40 : 1 – 3
Hai gembala Efrata, bangun, bangun, tengoklah !
Dengar segenap udara dipenuhi bunyi suara
Gloria, gloria, kidung yang belum pernah terdengar di dunia
Bawa khabar senang, dari langit yang cerlang
Bethlehem di Efrata, baik di sana carilah
Anak dalam kain bedungan, yang berbaring di palungan
Gloria, gloria ! kanak-kanak itulah
Tuhan segap dunia, bangun carilah terus, Putra itu yang kudus
Persembahan apakah kamu bri kepadaNya
Atas mas dan harta benda, dipilihNya hati rendah
Gloria, gloria ! mari kita khabarkan di negeri sekalian
Kejadian Putera, Juruselamat dunia

PEMBACAAN PUISI (oleh seorang remaja putri dan putra diiringi instrumen lembut)

NATAL BUKAN CUMA PERAYAAN


(Puisi kepada warga bangsa yang merayakan Natal) oleh Wimpie Pangkahlia

Seperti putaran bumi yang pasti terjadi


Kelahiran Yesus Kristus kembali diperingati
Pada Hari Agung Natal tahun ini
Dalam suka cita dan keceriaan hati yang bersemi
Dalam kidung Malam Kudus yang mengalun abadi
Ketika Natal yang agung kau rayakan lagi
Seperti pada tahun-tahun yang lalu
Ingatlah, Natal bukan Cuma cahaya lilin dan kerlip lampu warna warni
Bukan pula cuma nyanyian Malam Kudus yang syahdu
Tetapi hakikat sebuah kelahiran baru
Yang mesti kau lakukan dalam hidup bagi sesama dan negeri ini
Saudaraku, Natal bukan cuma perayaan kelahiran Sang Penebus
Tetapi apa yang mesti kau lakukan bagi bangsa yang sakit ini
Ketika kekerasan seolah menjadi budaya dan tidak perlu diberangus
Ketika pembodohan dan kebohongan tak dianggap salah lagi
Dan ketika nama Tuhan tetap disebut dalam nafsu korupsi
Saudaraku, apalah artinya Natal yang agung kau rayakan
Serta tanganmu berlumur percikan darah kekerasan
Apalah artinya kau berteriak mengaku beragama
Kalau tak kau nyatakan dalam kasih bagi sesama anak bangsa
Selamat Natal kepada warga bangsa yang merayakan
Pegang erat mereka yang kelaparan dan kedinginan
Lepaskan mereka yang terperangkap kebodohan dan kemiskinan
Sadarkan mereka yang gemar melakukan kekerasan
Dan penguasa yang memperjualbelikan kekuasaan serta jabatan

Saudaraku, semoga Natal membawa kebaikan dan pembaruan


Selamat Natal dan Tahun Baru
Di rumah kenangan, malam hari, Natal 2018

BERITA SUKACITA NATAL:


Pelayan : Suatu tunas akan keluar dari tunggul Isai; dan taruk yang akan tumbuh dari pangkalnya akan berbuah.
Roh TUHAN akan ada padanya. Roh hikmat dan pengertian, roh nasihat dan keperkasaan, roh
pengenalan dan takut akan Tuhan; ya, kesenangannya ialah takut akan TUHAN.

PELAYANAN FIRMAN :
- Doa Pembacaan Alkitab : oleh Penatua
- Pembacaan Alkitab : Lukas 1 : 46 – 56 (Secara berbalasan laki-laki dan perempuan)
- Respons Jemaat : Maranatha (3x)
- Khotbah :
VOCAL GROUP/PS

PENGAKUAN IMAN (berdiri)

PERSEMBAHAN PUJIAN : VOCAL GROUP/Paduan Suara

PERSEMBAHAN SYUKUR :
- Anjuran : Maka masuklah mereka ke rumah itu dan melihat Anak itu bersama Maria, ibuNya, lalu sujud
menyembah Dia. Merekapun membuka tempat harta bendanya dan mempersembahkan
persembahan kepadaNya, yaitu: emas, kemenyan dan mur.
- Persembahan syukur diberikan sambil diiringi Ny. Roh. No. 35 :1 dst
- Doa Persembahan (oleh Diaken)

DOA SYAFAAT :

PENGUTUSAN DAN BERKAT: (berdiri)


Pelayan : Karya agung Tuhan nyata di sepanjang hidup ini. Ia tidak pernah meninggalkan kita sendirian. Ia
hadir dalam hidup kita menolong, menopang dan menguatkan kita. Karena itu, patutlah kita memuji
NamaNya sepanjang hari-hari hidup kita. Songsonglah kelahiranNya dengan pujian-pujian.
Jemaat : Kami memuji NamaNya. ….Hosiana…Hosiana…Mubaraklah Dia yang datang dalam nama Tuhan

MENYANYI: NY. ROH. NO. 29


Muliakanlah, Muliakanlah Tuhan Allah, Tuhan Allah Maha Tinggi
Damai sejahtera turun ke bumi, bagi orang kesudian Allah
Muliakanlah Tuhan Allah, Muliakanlah Tuhan Allah
Damai sejahtera turun ke bumi, damai sejahtera turun ke bumi
Bagi orang, bagi orang, kesudian Allah
Bagi orang kesudian Allah, bagi orang kesudian Allah
Kesudian Allah
Muliakanlah, muliakanlah Tuhan Allah, Tuhan Allah Maha Tinggi
Damai sejahtera, turun ke bumi bagi orang kesudian Allah
Amin, amin

Pelayan : Arahkanlah hatimu kepada Tuhan dan terimalah berkatNya: “TUHAN memberkati engkau dan
melindungi engkau, TUHAN menyinari engkau dengan wajahNya dan memberi engkau kasih karunia,
TUHAN menghadapkan wajahNya kepadamu dan memberi engkau damai sejahtera.
Jemaat : Amin….Amin…Amin (dinyanyikan)

NYANYIAN JABAT TANGAN : NY. ROH. NO. 30 : 1 – 3

SELAMAT MEMPERSIAPKAN DIRI MENYAMBUT NATAL KRITUS 2018

Anda mungkin juga menyukai