Anda di halaman 1dari 5

TATA IBADAH PERAYAAN NATAL & PELANTIKAN PENGURUS LEMBAGA

PERSATUAN AMA (PA); PERSATUAN PEREMPUAN (PPr) & PERSATUAN


NAPOSO BULUNG (PNB)
HURIA KRISTEN INDONESIA (HKI) DAERAH VI SUMATERA TIMUR II
SABTU, 11 DESEMBER 2021

Tema: Cinta Kasih Yang Menggerakkan Persaudaraan (1 Petrus 1: 22)


Sub Tema: Melalui Perayaan Natal ini, kiranya persatuan dan kesatuaan kita semakin erat
diikat oleh cinta kasih Kristus, sehingga terjalin persaudaraan yang dipenuhi
damai sejahtera di tengah-tengah gereja dan masyarakat

I. PERSIAPAN IBADAH
1. MC memberikan ucapan selamat datang dan penjelasan tentang hal-hal yang dianggap
perlu sehubungan dengan ibadah.

II. PROSESI
(Peserta prosesi: Pengkhotbah, 1 orang mewakili liturgist, Ketua Panitia Natal, seluruh
Pendeta, dan petugas-petugas lainnya. Prosesi diiringi musik dan lagu)

III. KATA SAMBUTAN:


1. Ketua Panitia Natal

IV. PRA IBADAH


01. BERNYANYI MEDDLEY LAGU-LAGU NATAL
a. KJ NO. 109: 1-2
SL: Sembah dan puji Dia Tuhanmu...
J: Hai mari berhimpun dan bersukaria hai mari semua ke Betlehem. Lihat yang lahir, Raja
bala sorga. Sembah dan puji Dia, sembah dan puji Dia, sembah dan puji Dia Tuhanmu.
Lk: Terang yang Ilahi, Allah yang sejati t’lah turun menjadi manusia.
Pr: Allah sendiri dalam rupa insan! Sembah dan puji Dia, sembah dan puji Dia, sembah
dan puji Dia Tuhanmu

b. KJ NO. 120: 1-2


J: Hai, siarkan di gunung di bukit dan di mana jua, ha, siarkan di gunung lahirnya
Almasih!
SL: Di waktu kaum gembala menjaga dombanya, terpancar dari langit cahaya mulia.
J: Hai, siarkan di gunung di bukit dan di mana jua, hai, siarkan di gunung lahirnya
Almasih!
Gembala sangat takut ketika mendengar nyanyian bala sorga gempita mendengar.
Hai, siarkan di gunung di bukit dan di mana jua, hai, siarkan di gunung lahirnya
Almasih!

c. KJ NO. 101: 1-2


SL: Glo......ria in excelsis Deo! Glo.......ria in excelsis Deo!
J: Alam raya berkumandang oleh pujian mulia; dari gunung, dari padang kidung malaikat
bergema. Glo..... ria in excelsis Dea. Glo... ria in excelsis Deo.
liturgist maju ke altar
II. IBADAH
01. VOTUM + INTROITUS + DOA Jemaat duduk
L1: Di dalam nama Allah Bapa, dan di dalam nama AnakNya Tuhan Yesus Kristus, dan di dalam
nama Roh Kudus, Pencipta langit dan bumi, Kasih karunia dan damai sejahtera menyertai kita
sekalian! Amin. Marilah kita sama-sama berdoa:
L+J: Ya Yesus Kristus Tuhan kami, lihat dan datanglah kepada kami yang bersekutu di sini. Kami
ini adalah umat gembalaanMu. Berilah kasih karunia dan kehidupan kepada kami. Amin.
L2: Angkatlah kepalamu, hai pntu-pintu gerbang dan terangkatlah kamu, hai pintu yang
berabad-abad supaya masuk raja kemuliaan. Siapakah itu raja kemuliaan?
J: “Tuhan jaya dan perkasa, Tuhan perkasa dalam peperangan!”
L1: Angkatlah kepalamu hai pintu-pintu gerbang, dan terangkatlah kamu, hai pintu-pintu
yang berabad-abad supaya masuk raja kemuliaan! Siapakah Dia itu Raja kemuliaan?
J: “Tuhan semesta alam, Dialah Raja kemuliaan!”
L2: Sion akan Kubebaskan dengan penghakiman yang adil dan orang-orangnya yang
bertobat akan Kubebaskan dengan tindakan yang benar. Haleluyah!
J: Menyanyikan: KJ NO. 472: 1
Haleluya – Haleluya – Haleluya – Haleluya. Haleluya – Haleluya – Haleluya –
Haleluya.
L1: Marilah kita berdoa!
Ya Allah, Bapa dari Tuhan Yesus Kristus, yang telah lahir di Betlehem. Kami puji
nama-Mu yang kudus,, karena Engkau telah melawat kami umat-Mu. Engkau telah
memindahkan kami dari kegelapan ke dalam terang dan memperdamaikan kami dengan
Engkau.
L2: Hati kami penuh suka-cita karena kasih-Mu yang telah menggerakkan persaudaraan
kami, sehingga kami boleh bersatu di dalam memuji Engkau, dalam perayaan natal
persatuan umat Kristen Griya Martubung sekitarnya ini.
L+J: Terimalah ucapan syukur kami. dan tumbuhkanlah kiranya rasa satu di antara kami
yang telah Engkau limpahkan suatu tanggungjawab. Sehingga kami saling menghargai
satu sama lain, dan menumbuhkan rasa jujur terhadap diri sendiri, terhadap sesama
dan terlebih terhadap Tuhan. satukan kami di dalam kasih Anak-Mu Yesus Kristus,
Tuhan kami, Amin. Jemaat duduk

02. BERNYANYI KJ NO. 119: 1...


* Hai dunia, gembiralah dan sambut Rajamu! Dihatimu terimalah! Bersama bersyukur,
Bersama bersyukur, Bersama sama bersyukur. (Liturgi I maju ke depan)
* Hai dunia, elukanlah Rajamu, Penebus! Hai bumi, laut, gunung lembah, bersoraklah
terus, Bersoraklah terus, bersorak-soraklah terus.

03. LITURGI I (Awal Dari Segala Sesuatu): Istri Pendeta

04. BERNYANYI NY. ROHANI “Mula Pertama” D= do; 4/4


Mula pertama Allah jadikan langit, bumi dan laut, Surya dan bintang yang memb`ri
terang sempurna dan senang. Segala mahluk penghuni dunia tercipta oleh tanganNya
Dan manusia dib`ri kuasa terhadap segalanya. (Liturgi II maju ke depan)
Tapi semuanya itu hilang Damai dinodai oleh p`rang. Manusia yang sib`ri budi dan akal,
Berbuat dosa ciptakan p`rang.
Dunia semula sempurna sedang ternoda dosa manusia. Dan Yesus datang
menyelamatkan, kembali bawa bahagia.
05. LITURGI II (Dosa Dan Kehancuran): Persatuan Ama

06. BERNYANYI NY. ROHANI “Jalo Ma Tuhan”


Husomba Ho Tuhan, marsinggang di adopan-Mi
Tiop ma au, togu maa au tu dalan na tigor i
Sai tatap ma Tuhan hami angka pardosa on
Sai jalo ma tangiangki sai dongani hami on. (Liturgi III maju ke depan)
Reff: Ajari au o Tuhan di hahuranganki, jotjot sai hulaosi patik-Mi
Ramoti ma o Tuhan di nasa langkangki, uang tarlandit au di dalan i.
Jalo ma, jalo ma,, tangiangnami on (2X)

07. LITURGI III (Janji Keselamatan): Persatuan Perempuan

08. BERNYANYI KJ NO. 91: 1-2


* Put’ri Sion, nyanyilah; soraklah, Yerusalem! Mari sambut Rajamu. Raja Damai
t’rimalah! Put’ri Sion, nyanyilah; soraklah, Yerusalem! (Liturgi IV maju ke depan)
* Hosiana, Put’ra Daud, umat-Mu berkatilah! Dirikanlah takhta-Mu mahatinggi, mulia.
Hosianna Put’ra Daud,, umat-Mu berkatilah!

09. LITURGI IV (Kelahiran Juru Selamat): Persatuan Naposo Bulung

10. BERNYANYI KJ NO. 92: 1-3 (Menyalakan Lilin)


* Malam kudus, sunyi senyap; dunia terlelap. Hanya dua berjaga terus ayah bunda
mesra dan kudus; Anak tidur tenang, Anak tidur tenang.
* Malam kudus, sunyi senyap. Kabar Baik menggegap; bala sorga menyanyikannya,
kaum gembala menyaksikannya: "Lahir Raja Syalom, lahir Raja Syalom!"
* Malam kudus, sunyi senyap. Kurnia dan berkat tercermin bagi kami terus di
wajahMu, ya Anak kudus, cinta kasih kekal, cinta kasih kekal.

11. KHOTBAH
12. BERNYANYI NY. ROHANI “Hari Ini Kurasa Bahagia”
Hari ini kurasa bahagia berkumpul bersama saudara seiman.
Tuhan Yesus t’lah satukan kita tanpa memandang di antara kita
Bergandengan tangan daalam kasih dalam satu hati
Berjalan dalam terang kasih Tuhan
Reff: Kau sahabatku, Kau saudaraku, tiada yang dapat memisahkan kita..oooo...
Kau sahabatku, Kau saudaraku, tiada yang dapat memisahkan kita.

13. PELANTIKAN PENGURUS LEMBAGA PA; PPr & PNB HKI Daerah VI SUMTIM II
a. Pelantikan
b. Bernyanyi KJ NO. 319: 1+3
* Pada-Mu Yesus, kami serahkan orang terpilih dalam jemaat: Pakai mereka, alat di
ladang, untuk mencari yang tersesat.
* Biar mereka jangan ditawan oleh jebakan hidup semu, tapi memakai harta jabatan
untuk memuji Sang Penebus.
14. DOA SYAFAAT

15. BERNYANYI KJ NO.123: 1... Mengumpulkan persembahan


* S’lamat, s’lamat datang, Yesus, Tuhanku! Jauh dari sorga tinggi kunjunganMu.
S’lamat datang, Tuhanku, ke dalam dunia; damai yang Kau bawa tiada taranya.
Salam, salam!
* “Kyrie eleison”: Tuhan, tolonglah! Semoga kidung kami tak bercela. BundaMu Maria
diberi karunia melahirkan Dikau kudus dan mulia. Salam, salam!
* Nyanyian malaikat nyaring bergema; gembala mendengarnya di Efrata: “Kristus
sudah lahir, hai percaya kabarku! Dalam kandang domba kau dapat bertemu.” Salam,
salam!
*. Datang orang Majus ikut bintangNya, membawa pemberian dan menyembah. Yang
dipersembahkan: kemenyan, emas dan mur; pada Jurus’lamat mereka bersyukur.
Salam, salam!

16. DOA PENUTUP + PENGUTUSAN + BERKAT Jemaat berdiri


L: Ya Tuhan Allah, Bapa kami yang di sorga. Kemuliaan bagi-Mu di tempat yang maha
tinggi, dan damai sejahtera di antara manusia yang berkenan kepada-Mu. Mulialah
Engkau ya Raja segala raja, yang telah memberkati ibadah perayaan natal HKI Daerah
VI Sumatera Timur II hari ini.
J: Sungguh, nama-Mu agung di seluruh bumi, setiap insan tunduk kepada nama-Mu.
Karena kesempurnaan-Mu melingkupi jagad raya. Engkau Allah yang setia, yang tidak
berkesudahan. Kemuliaan-Mu kami nyanyikan. Ya, terpujilah Engkau Raja, yang telah
mencurahkan kasih-Mu kepada kami. Kiranya cinta kasih-Mu yang senantiasa
menggerakan persaudaraan kami, sehingga kami dapat membangun persatuan dan
kesatuan yang kuat dan solid di dalam persekutuan kami ini.
L: Tuhan, kami juga menyerahkan kehidupan kami ke dalam tangan pengasihan-Mu.
Sebab Engkau adalah Bapa kami.
J: Tuhan, kami juga menyerahkan jiwa dan raga kami ke dalam tangan-Mu dengan
segenap cinta kasih yang membara di dalam hati kami. Sebab Engkau adalah Bapa
kami.
L: Tuhan, kami juga menyerahkan persembahan kami kepada-Mu yaitu sebahagian dari
hasil usaha dan pekerjaan kami yang Engkau berkati. Terima dan urapilah supaya
menjadi dupa yang harum di hadapan-Mu. Dan ajarlah kami untuk mempergunakannya
demi untuk kemuliaan nama-Mu. Karena Engkau adalah Bapa kami.
J: Ajar kami untuk saling memberi di dalam kekuarangan kami, sehingga hidup kami
melimpah dalam keterbatasan kami. Sebab memberi lebih baik daripada menerima,
agar hidup kami suci dan tidak bercela, sampai maranatha. Sebab Engkau adalah Bapa
kami.
L: Marilah kita sama-sama berdoa dengan Doa Bapa Kami
L+J: Bapa kami yang di sorga.............................................................................. Amin.
L: Ibadah ini sebentar lagi akan berakhir. Namun kasih karunia Tuhan tidak akan beranjak
dari padamu.
J: Tuhan yang memulai, Tuhan jugalah yang mengakhiri.
L: Jadilah pelaku-pelaku Firman kemana pun engkau pergi, di mana pun Engkau berada.
Nayatakan Firman sebagai hidupmu.
J: Tuhan yang memulai, Tuhan jugalah yang mengakhiri.
L: Pulanglah dengan damai sejahtera, kenakanlah cinta kasih Tuhan, untuk menggerakkan
persaudaraan di dalam hidupmu, dan terimalah berkat Tuhan!
Tuhan memberkati engkau dan melindungi engkau. Tuhan menyinari engkau dengan
wajah-Nya dan memberi engkau kasih karunia. Tuhan menghadapkan wajahNya
kepadamu dan memberi engkau damai sejahtera, Amin.
L+J: Menyanyikan: Amin – Amin – Amin. Jemaat duduk

IV. KATA SAMBUTAN + MAKAN BERSAMA + HIBURAN

Anda mungkin juga menyukai