Anda di halaman 1dari 21

Cermatilah bacaan berikut ini!

Lubang resapan biopori adalah lubang sliindris yang dibuat secara vertika l
ke dalam tanah dengan diamater 10 cm dan kedalaman 100 cm. Dalam kasus
tanah dengan permukaan air tanah dangkal, kedalaman lubang tidak melebihi
muka air tanah.
Lubang
1. Makna kata bioporipada
“biopori” diisiteks
dengan sampah
tersebut organik untuk memicu terbentuknya
adalah....
A.biopori.
SaluranBiopori
air yang adalah pori-poriairberbentuk
mengeluarkan lubangbumi
tanah dari dalam (terowongan kecil ) yang
terbentuk oleh aktivitas fauna tanah atau akar tanaman.
B. Lubang bawah tanah untuk memasukkan udara ke dalam tanah
C. Pori-pori tanah yang terbentuk oleh aktivitas fauna dan flora
D. terowongan bawah tanah yang terbentuk oleh aktivitas hewan tanah

2. Cermatilah teks biografi berkut ini!


Popularitas Sri Sultan Hamengku Buwana VIII memang tidak seperti Panembahan
Senopati, Sultan Agung, Pangeran Mangkubumi, Pangeran Diponegoro, dan Sultan Sri
Sultan Hamengku Buwana IX. Namun, peran Raja Yogya ini Iaksana lentera di kegelapan.
Visi global telah berkembang di istana, meski tanpa perumusan rumit yang memusingkan
kepala. Sri Sultan Hamengku Buwana VIII sadar betul akan perlunya pendidikan putra-
putrinya dalam rangka menghadapi perkembangan dan perubahan zaman salah satu
Iangkah kontroversial yang ia lakukan adalah menyingkirkan Dorojatun, putra beliau yang
masih belia berumur 4 tahun untuk kos pada keluarga Belanda, belajar hidup mandiri, jauh
dari sikap manja dan bermalas-malas, serta harus menjalani hidup disiplin dan kerja keras.

Keistimewaan Sultan Sri Sultan Hamengku Buwana VIII adalah


A. Sri Sultan menyingkirkan Dorojatun.
B. Raja menitipkan anaknya pada keluarga Belanda.
C. Sri Sultan Hamengku Buwana VIII sadar dalam pendidikan putra-putrinya.
D. Sri Sultan Hamengku Buwana VIII mengembangkan visi global di Iingkungan istana

3. Keteladanan Sri Sultan Hamengku Buwana VIII adalah ….


A. Mencintai anak-anaknya dengan tulus tanpa pamrih
B. Menganggap Saudara kepada siapa pun termasuk penjajah
C. Memahami pentingnya disipn dan mandiri untuk masa depan
D. Keberanian mengambil Iangkah-langkah yang kontroversial

4. Cermatilah teks eksposisi berikut ini!


Remaja adalah masa transisi dari masa anak-anak ke masa awal dewasa. Usia remaja
berada pada kisaran 10—21tahun. Pada masa itu remaja sedang mencari identitas dirinya.
Oleh karena itu, remaja harus mendapat pendidikan karakter agar dapat mengarahkan
minatnya pada kegiatan-kegiatan positif. Pendidikan karakter yang bisa diberikan remaja
antara lain: perilaku jujur, kreatif, percaya diri, santun, dan peduli.

Teks tersebut termasuk bagian…


A. tesis
B. argumentasi
C. penegasan
D. manfaat
5. Cermatilah kutipan teks berikut ini!
Apa sebetulnya kunci kesuksesan SpongeBob ? Boleh dikatakan salah satu
kunci kesuksesan serial ini karena tokohh sentralnya, SpongeBob, digambarkan sebagai
tokoh sederhana yang nai dan jujur. Ia berkali-kali dibohongi atau diperlakukan tidak
adil oleh lingkungannya, tetapi selalu beruntung karena ia jujur.

Ide pokok paragraf diatas adalah ....


A. Apa sebetulnya kunci kesuksesan SpongeBob ?
B. Salah satu kunci kesuksesan serial ini karena tokoh sentralnya SpongeBob
C. Kunci kesuksesan SpongeBob sebagai tokoh sederhana yang naif dan jujur
D. Ia selalu dibohongi atau diperlakukan tidak ada oleh lingkungannya

6. Cermati kutipan teks laporan hasil observasi berikut ini !

Anoa merupakan hewan khas Indonesia. Satwa ini berasal dari Sulawesi. Terdapat dua
jenis spesies anoa, yaitu anoa pegunungan (nubalus quarlesi) dan anoa dataran rendah
(bubalus depressicornis).Habitat anoa yaitu hutan tropika dataran atau savanna. Savanna
merupakan hamparan padang rumput yang luas. Di sava.na juga terdapat pohon-pohon yang
letaknya saling berjauhan.
Simpulan yang tepat berdasarkan bacaan tersebut adalah …
A. Anoa berasal dari Sulawesi dan tinggal di dataran rumput.
B. Habitat anoa di dataran rumput dan dibedakan menjadi dua.
C. Anoa dataran rendah tinggal di Sulawesi di dekat pohon di savana.
D. Anoa merupakan binatang khas Indonesia yang tinggal di hutan savana.

7. Cermati kutipan teks eksposisi berikut ini !


Rambut rontok biasanya menjadi kendala untuk kaum wanita. Meski demikian,
tak jarang pula gangguan kesehatan pada rambut ini juga terjadi pada laki-laki.
Banyak hal yang bisa memicu kerontokan rambut, seperti perubahan hormon, efek
pengobatan sampo yang tidak cocok atau stres.
Salah satu pengobatan alami untuk mengatasi rambut rontok, yakni
menggunakan semangka. Kulit buah yang biasa berperan sebagai pencuci mulut ini
ternyata bermanfaat untuk menagatasi kerontokan.

Kesimpulan yang tepat sesuai dengan wacana diatas adalah ....


A. Rambut rontok biasanya menjadi kendala untuk wanita. Salah satu pengobatan
alami untuk mengatasi rambut rontok, yakni menggunakan semangka
B. Kerontokan rambut juga terjadi pada laki-laki. Akan tetapi ada cara mudah
untuk mengatasi kerontokan rambut
C. Banyak hal bisa memicu kerontokan rambut, seperti perubahan hormon, efek
pengobatan, sampo yang tidak cocok atau stres. Salah satu pengobatan alami
untuk mengatasi rambut rontok, yakni dengan menggunakan semangka.
D. Kerontokan rambut bisa terjadi pada kaum wanita maupun laki-laki. Ada
banyak pemicu terjadi kerontokan rambut. Semangka ternyata bermanfaat untuk
mengatasi masalah tersebut
8. Cermatilah kutipan teks berikut ini!
Banjir sudah menjadi agenda tahunan bagi masyarakat Indonesia. Tidak heran bila
pemerintah berjuang keras dan mengeluarkan biaya yang sangat besar untuk
menyelesaikan masalah ini. Membangun saluran air yang bagus merupakan salah satu
cara pemerintah menanggulangi banjir. Namun, itu semua tidak akan berhasil apabila
tidak diimbangi dengan pembangunan daerah resapan air. Jadi, resapan air ini
merupakan syarat mutlak untuk menanggulangi banjir.

Simpulan pendapat yang mendukung kutipan isi teks tersebut adalah ...
A. Solusi tersebut hanya akan menghamburkan uang negara.
B. Solusi seperti itu sudah tepat sehingga harus segera direalisasikan.
C. Solusi yang dipilih pemerintah tidak akan mampu menanggulangi banjir.
D. Solusi tersebut masuk akal, tetapi sulit membangun resapan air di perkotaan.

9. Bacalah ilustrasi berikut!


Sesungguhnya tari tradisional tidak kalah bagus dengan tari modern. Tari tradisional
sarat nilai budaya. Namun, kesadaran terhadap keindahan tari tradisional jauh dari benak para
remaja. Mereka justru dekat dengan tari modern yang popular saat ini. Tarian modern tidak
mencerminkan kepribadian bangsa Indonesia.
Kalimat tanggapan positif berdasarkan ilustrasi tersebut adalah….
A. Saya setuju, para remaja menekuni tari modern agar tidak dikatakan ketinggalan zaman.
B. Saya setuju, tari tradisional tetap ditekuni para remaja karena mencerminkan kepribadian
bangsa Indonesia.
C. Saya setuju, para remaja menekuni tari tradisional di sanggar tari tradisional agar tetap
lestari.
D. Sebaiknya tari tradisional tetap dikenalkan kepada generasi muda melalui program
ekstrakurikuler di sekolah.

10. Cermatilah paragraf berikut ini!


Kini batik mulai mendunia. Batik selalu dicari dan dijual di pasar lokal dan
internasional. Batik sungguh menginspirasi setiap orang. Daya tarik batik tidak hanya terletak
dalam proses pembuatannya. Motif batik juga ikut meramaikan pasaran. Ternyata, proses
membatik dan motif batik menjadi tolok ukur bagi konsumen.
Warna batik juga memiliki daya pikat yang cukup tinggi. Pada awalnya batik hanya
terdiri atas satu warna. Di Jawa Barat warna yang paling populer putih-merah tua dan putih-
biru tua. Cirebon terkenal dengan batik mega mendung. Batik Solo terkenal dengan warna
batik sogan (coklat-putih). Batik Yogyakarta terkenal dengan warna hijau-putih.
Ringkasan tepat bacaan tersebut adalah….

A. Setiap daerah memiliki ciri khas tersendiri mengenai warna batik.


B. Batik Cirebon terkenal dengan batik mega mendung.
C. Daya tarik batik meliputi proses pembuatan, motif, dan warna.
D. Pada awalnya batik memiliki satu warna, tetapi kini warna batik bermacam-macam.
11. Cermatilah paragraf berikut ini!
Saat pesawat mulai menurunkan ketinggian, dataran hijau dan gunung batu kecoklatan
mulai tampak. Bentuk dataran terlihat oval. Lembah Khasmir, benar-benar berupa dataran
hijau yang diapit Gunung Khasmir Utara, Pir Panjal, dan The Great Himalayan Range.
Lembah Khasmir terletak di ketinggian 1.600 meter. Lembah Khasmir menarik karena
keindahan dan kekayaan sejarahnya. Sejak lama Lembah Khasmir menjadi perebutan antara
beberapa Negara. Kini, lembah subur tersebut masuk wilayah India.

Ringkasan tepat berdasarkan paragraf tersebut adalah….


A. Dataran hijau dan luas hanya ada di Lembah Khasmir. Lembah Khasmir terkenal sangat
subur.
B. Puncak gunung di Lembah Khasmir ditutupi salju. Pemandangan tersebut hanya bisa
ditemui di Lembah Khasmir.
C. Lembah Khasmir, dataran hijau diapit beberapa gunung. Keindahan alam dan kekayaan
sejarah membuat Lembah Khasmir menarik untuk dikunjungi.
D. Lembah Khasmir unik, indah, menarik, dan sangat luas. Lembah Khasmir diperebutkan
banyak Negara di sekitarnya.

12. Cermatilah kutipan teks berikut ini!

Teks I Teks II
Di dataran rendah yang kering, tanaman Kegiatan transportasi harian relatif
mangga dapat menerima sinar matahari menimbulkan pergerakan yang bersifat
selama 12 jam penuh sepanjang tahun. Sinar berulang, misalnya yang terjadi pada para
matahari berperan untuk pembentukan buah. pekerja dan mereka yang menempuh
Semakin intensif sinar matahari, semakin pendidikan di sekolah. Di Yogyakarta, kota
manis buah yang dihasilkan. Itulah kita tercinta ini, kemacetan terjadi setiap
sebabnya kawasan gurun dapat hari pada titik-titik yang menjadi jalur
menghasilkan buah mangga yang cukup pergerakan para pekerja dan siswa dari
manis. tempat tinggal menuju lokasi kerja dan
sekolah.
Perbedaan penggunaan bahasa kedua kutipan teks tersebut adalah….

Teks I Teks II
A beragam bahasa resmi beragam bahasa tidak resmi
B beragam bahasa tidak resmi beragam bahasa resmi
C menggunakan kata penghubung sebab menggunakan kata penghubung dan
D menggunakan kata penghubung dan menggunakan kata penghubung sebab

13. Cermatilah identitas buku berikut ini!


Judul buku : Pamekasan Membatik
Pengarang : Kadarisman Sastrowidiwirjo
Penerbit : Jepe Press Media Utama
Tahun Terbit : 2012
Jumlah Halaman : Pertama, Juni 2011

Paragraf yang menyatakan keunggulan buku tersebut adalah….


A. Buku ini mengupas sejarah batik itu sendiri. Mulanya, batik berperan sebagai alat dan
simbolisme yang memerkuat supremasi aristokrasi keratin dan hanya dipakai oleh para
raja, keluarga, dan para pengikutnya. Kemudian, batik menyebar dibawa oleh abdi keratin
yang berdiam di luar keraton.
B. Penggunaan bahasa sederhana dan pemaparan yang menarik, runtut, dan detail membuat
buku ini mudah dipahami oleh pembaca. Sajian berbagai desain motif batik Madura
menambah daya tarik dan nilai tambah buku ini untuk ditelusuri oleh pembaca dalam
memahami arti dan filosofi yang terkandung dalam batik Madura.
C. Secara keseluruhan penulisan buku ini memberikan lebih banyak porsi penceritaan terkait
batik-batik di berbagai kabupaten di Madura. Judul buku ini dirasa kurang tepat jika kita
membaca keseluruhan isi dan judul buku. Dalam penulisan English Version masih banyak
kekurangan, tepatnya dalam Grammar sehingga menimbulkan lost meaning.
D. Tidak ada gading yang tidak retak. Kehadiran buku bernuansa budaya ini merupakan
bentuk upaya menjaga kelestarian batik Madura. Selain itu, buku ini menunjukkan
kecintaan yang besar terhadap batik sebagia ikon budaya kebanggaan masyarakat Madura.
Oleh karenanya, buku ini layak untuk diapresiasi.

14. Cermatilah kutipan fabel berikut ini!

Seekor beruang mengelilingi hutan mencari buah-buahan. Ia menemukan pohon


tumbang. Pohon tersebut terdapat sarang tempat lebah menyimpan madu. Beruang itu mulai
mengendus-endus dengan hati-hati di sekitar pohon tumbang tersebut. Tepat pada saat itu,
sekumpulan kecil lebah terbang pulang dengan membawa banyak madu. Lebah-lebah
tersebut tahu maksud sang beruang. Mereka terbang mendekati sang beruang, lalu
menyengatnya dengan tajam. Kemudian, mereka terbang ke dalam lubang batang pohon.

Beruang tersebut sangat marah. Seketika itu juga, ia meloncat ke atas batang yang
tumbang tersebut. Dengan cakarnya, ia menghancurkan sarang lebah. Akibatnya, seluruh
kawanan lebah yang berada di dalam sarang keluar dan menyerang sang beruang. Beruang
yang sial itu akhirnya lari terbirit-birit menyelamatkan dirinya ke dalam sungai.

Kata bercetak tersebut mengandung makna ….


A. rebah
B. jatuh
C. patah
D. runtuh

15. Cermatilah kutipan cerpen berikut ini!


“Kalian ini mau jadi apa? Masih kecil sudah mengecat rambut. Ini lagi ada yang
manjangin rambutnya. Kamu mau jadi cewek hah!” katanya dengan tatapan tajam. Aku dan
beberapa temanku menjadi diam terpaku. Keringat dingin bercucuran di keningku hingga
membasahi kerah bajuku. Setelah dimarahi dan diberi peringatan, kami disuruh untuk
memotong rambu. Besok kami harus melapor kembali ke guru yang bersangkutan tadi.

Keesokan harinya, aku datang dengan potongan rambut baru. Aku sudah memotong
rambutku dengan potongan mohak tren masa itu. Kemudian, aku melapor pada guru BP.
Beliau mengatakan bahwa rambutku masih kurang pendek. Beliau menyuruhku
memendekkan rambut lagi. Dengan hati kesal aku mengiakan saja sambil tertunduk takut.
Sepulang sekolah aku langsung pergi ke salon untuk memotong rambut lagi. Kali ini aku
akan mengejutkan beliau biar beliau puas.

Dikutip dari : http://cerpenmu.com/cerpen-kisah-nyata/namaku-bukan-bolen.html, diunduh


5 November 2015

Pernyataan yang menunjukkan tokoh aku patuh adalah ..

A. Tokoh aku diam terpaku dengan keringat dingin bercucuran di keningnya.


B. Tokoh aku dimarahi dan diperingatkan oleh guru BP agar memotong rambutnya.
C. Tokoh aku memotong rambutnya hingga dua kali atas permintaan guru BP.
D. Tokoh aku memotong rambutnya dengan potongan mohak yang sedang tren.

16. Cermatilah kutipan cerpen berikut ini!


1. Danu adalah anak dari orang yang kurang mampu,Ibunya meninggal dunia saat Danu
berumur 2 tahun. Sepeninggal Ibunya, Ayah Danu mempunyai banyak hutang
sehingga untuk membayar uang sekolah, Danu yang telah menunggak selama 4 bulan
sangat sulit.
2. Danu sudah 5 hari tidak masuk sekolah, ia berusaha mencari uang.
3. Tiga minggu kemudian hasil Ujian Nasional … dalam belajar.
4. Akhirnya Danu… seorang guru.

Bagian penyelesaian pada kutipan cerpen di atas ditandai dengan nomor ….


A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

17. Cermatilah kutipan cerpen berikut ini!

Ayah mengamati aku dari atas ke bawah. Ia berdiri dan menjangkau tangan kananku.
Katanya :
“Untuk apa bunga ini, heh.”

Aku tidak tahu karena apa, telah mencintai bunga di tanganku ini.

Ayah meraih. Merenggutnya dari tanganku. Kulihat bungkah otot tangan Ayah
menggenggam bunga kecil-kecil itu. Aku menahan untuk tidak berteriak.

“Laki-laki tidak perlu bunga, Buyung. Kalau perempuan, bolehlah. Tetapi engkau
laki-laki.”

Ayah melemparkan bunga itu. Aku menjerit. Ayah pergi. Ibu masih berdiri. Aku
membungkuk, mengambil bunga itu, membawanya ke kamar.

Dikutip dari : Kuntowijoyo, “Dilarang Mencintai Bunga-Bunga” dalam Dilarang Mencintai


Bunga-Bunga, Jakarta, Pustaka Firdaus, 1996.

Makna simbol kata bunga dalam kutipan tersebut adalah …

A. Bunga melambangkan keindahan sehingga tidak boleh dipetik.


B. Bunga melambangkan kesucian, hanya boleh dipandang.
C. Bunga melambangkan kelembutan sehingga identik dengan perempuan.
D. Bunga melambangkan kemurnian yang harus dilindungi

18. Cermatilah kutipan teks cerpen berikut ini!

Nada, minggu depan kita harus pindah ke Jogjakarta. Ayah dipindahtugaskan di


sana.” Bagaikan petir di siang bolong menyambar Nada yang seketika itu langsung diam
mematung. “Kenapa mendadak, Bunda? Nada senang tinggal di sini. Apa Nada tidak bisa
tetap tinggal di sini? Sekolah Nada gimana?” “Tidak bisa, sayang. Kamu mau tinggal
sama siapa di sini? Masalah sekolah, semua sudah diurus Ayah. Kamu hanya tinggal
mengemasi barang-barangmu.” Nada terdiam. Tak mungkin mampu ia membantah.
Minggu depan ia harus meninggalkan tempat ini. Tepat di hari ulang tahun Dio yang ke-
18. Terasa berat untuknya meninggalkan tempat ini. Terlalu banyak kenangan yang
terukir.Semakin terasa berat ketika harus meninggalkan Dio.
Penyebab terjadinya konflik pada kutipan cerpen tersebut adalah ...
A. Perasaan berat hati Nada harus meninggalkan Dio.
B. Nada merasa bingung dengan masalah sekolahnya.
C. Kepindahan tempat tugas ayah Nada yang mendadak.
D. Nada merasa berat meninggalkan tempat tinggal yang sekarang

19. Cermatilah kutipan teks cerpen dan fabel berikut ini!

Teks 1 Teks 2
Tami tak kuasa menahan tangisnya, dia Pekarangan rumah tempat si Kancil tinggal
langsung memalingkan wajahnya dan berlari kini dipenuhi dengan berbagai macam buah-
ke kamar. Braaakk!!!! Pintu kamar berwarna buahan yang tumbuh sangat subur. Kancil
merah muda itu tertutup sangat cepat. berkeliling melihat tanamanya satu persatu.
“Menyebalkan. Padahal aku sudah berusaha Di sebelah kiri rumah si Kancil terdapat
belajar sungguh-sungguh. Tapi hasilnya kebun mentimun yang dia tanam sendiri
masih jauh dari harapan.” Wajahnya semakin sudah berbuah lebat. Tak lupa di pojok kanan
tenggelam di hamparan kasur empuk rumah tak ketinggalan kancil menanam buah
kamarnya. Terlihat ibunya menghampiri tomat yang kini pun telah berbuah. Di
Tami. belakang rumah tanaman buah semangka si
“Nak, sudah jangan bersedih. Ibu yakin kamu Kancil juga banyak yang telah masak dan
pasti berhasil di lain kesempatan.” Sambil siap panen.
mengelus lembut rambut Tami. “Wah syukur deh, sudah pada masak semua
Seketika itu Tami bangun dan terus saja buah-buahanku. Besok siap dibagikan ke
terisak sambil memeluk ibunya. teman-teman nih.”
“M..m.mm .maafkan, Tami, Bunda. Kemudian kancil menghampiri rumah si
Ta..Ta..Tami gagal menjuarai turnamen.” Kelinci untuk meminta bantuan.
Tangisnya semakin menjadi-jadi. “Kelinci apa kamu di rumah?” Tanya si
“Sudah Nak, Ibu yakin jika kmau terus Kancil
berlatih dengan giat kamu pasti akan berhasil “Iya, Cil.” Sambil menghampiri si Kancil.
menjadi juara Nak.” “Minta tolong bantuin saya memetik buah.”
“T..t..ttapi, Bunda.” Tami semakin erat “oke, Cil siaap.”
memeluk Ibunya, sambil terus saja terisak- Si Knacil kembali lagi ke rumahnya beserta
isak. si kelinci, mereka sibuk di kebun milik si
Kancil memetik buah yang sudah masak

Perbedaan pola pengembangan kedua teks di atas adalah….


Teks 1 Teks 2
A. Memunculkan latar waktu Menampilkan uasana gembira
B. Menampilkan suasana sedih Menggambarkan tempat
C. Menampilkan suasana haru Menjelaskan latar waktu
D. Memunculkan tempat kejadian Menggambarkan suasana menyenangkan

20. Cermatilah kutipan teks cerpen dan fabel berikut ini!

Teks 1 Teks 2
Sore yang dingin menusuk mengusik seorang Sore yang tenang, ada sebuah keramaian di
anak kecil yang tertidur di bawah pohon sebuah rumah di tepi hutan Panderman.
kelapa. Namun hal itu sejenak saja, debur Terlihat seluruh binatang hutan berbonndong-
ombak dan suara gemerisik pasir bondong datang ke rumah tersebut.
menyanyikan lagu pengantar tidur untuknya “Silakan masuk di gubuku yang reot ini Pak
kembali. Seakan dalam pelukan sang bunda, Kijang.”
daun kelapa meniupkan angina sepoi hingga “Terima kasih atas undangan, Pak Singa.
tidurnya makin lelap. Tak terasa matahari Maaf ini ada sebiji jagung buat Pak Singa
mulai beranjak ke paeraduanya, gelap mulai barangkali bisa berguna.”
menyambutnya berganti dengan cahaya “Wah terima kasih Pak Kijang atas kadonya.
rembulan yang akan menemani anak itu. Terima kasih Pak Kijang sudi mampir.
“Wah sudah malam, lelap sekali tidurku sore Sekarang silakan duduk menikmati hidangan
ini. yang ala kadarnya dari keluarga kami, Pak
Anak itu mulai melngkahkan kakinya tak ia Kijang.”
hiraukan gelombang laut menari “Terima kasih banyak, Pak Singa.”
menghalnagi langkahnya di hamparan pasir.

Perbedaan penggunaan bahasa kutipan teks di atas adalah….

Teks 1 Teks 2
A. personifikasi litotes
B. hiperbola ironi
C. personifikasi hiperbola
D. ironi litotes

21. Cermatilah kutipan teks cerpen berikut ini!

Sejuk pun telah beralih ketika mega hitam telah bersemayam di jantung langit yang maha
luas, gmericik tirta mengusik dan membuat tubuh mungilnya menggigil. Anak kecil itu hanya
bersandar pad tembok teras sempit belakang toko kelontong dipojok kota. Waktu sudah tidak
muda lagi dan sebentar lagi berujung pagi, namun tak ada tanda-tanda anak itu di jemput oleh
kedua orang tuanya.
“Ayah….Bundaaa.”
Rintihan anak kecil itu bak ditelan derasnya tirta yang ribuan jumlahnya. Tubuh mungilnya
semakin meringkuk.

Latar yang tergambar pada kutipan cerpen di atas adalah….


A. Tengah hari, di teras toko, kedinginan
B. Malam hari, gelap gulita, hujan badai
C. Larut malam, di belakang toko, hujan deras
D. Subuh, di pojok kota, dalam kegelapan
22. Cermatilah Kutipan teks cerpen berikut ini!

(1) Semakin ke dalam, pohon-pohon yang tumbuh semakin besar. “Aini, hutannya tidak ada
binatang buasnya, kan?” tanya Tina selagi kami brejalan beriringan meniti jalan setapak.
(2) “Sudah tidak ada, paling ada juga ular kali,” jawab Aini.

(3) “Hiii…, serem juga, dong!” Tina bergidik ngeri. Kami berhenti di tempat Alimin.

(4) “Selamat siang, Mbak,” sapa Joko kepada kami. Aku langsung menaruh kayu yang
dikumpulkannya dari hutan.

Mushola di Atas Bukit, karya Dian Y. Fajri

Bukti bahwa Tina adalah tokoh yang memiliki watak penakut dalam kutipan cerita tersebut
terdapat pada bagian nomor ….
A. (2)
B. (1)
C. (4)
D. (3)

23. Cermatilah kalimat berikut ini!

Pemerintah akan menggalakkan kembali kegiatan ... agar pembangunan


dapat dilaksanakan secara merata di seluruh Indonesia.

Istilah yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah….


A. Imigrasi
B. Emigrasi
C. Urbanisasi
D. Transmigrasi

24. Cermatilah kalimat rumpang berikut ini!

Upaya mendekatkan lokasi tempat tinggal dengan lokasi kegiatan


merupakan salah satu ...yang dapat dilakukan dalam mengatasi
kemacetan.
Kata yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah ....
A. alternatif
B. pemikiran
C. perkiraan
D. solusi

25. Cermatilah kalimat-kalimat berikut ini!

(1) Sebenarnya datangnya hujan es ini dapat kita ketahui melalui tanda- tanda tertentu.
(2) Hujan es ini sudah seringkali terjadi.
(3) Terjadinya hujan es ini bisa saja menimpa daerah-daerah tropis bahkan ketika tidak
sedang musim penghujan.
(4) Salah satu yang menyebabkan terjadinya hujan es adalah pembekuan.
(5) Hujan es ini dalam ilmu meteorologi disebut juga dengan hail.
(6) Hujan es ini datangnya biasanya disertai dengan angin darat kencang atau kadang
angin puting beliung.

Urutan kalimat yang tepat agar menjadi sebuah paragraf yang padu adalah...
A. (5)-(6)-(1)-(2)-(3)-(4)
B. (5)-(2)-(4)-(3)-(1)-(6)
C. (5)-(2)-(6)-(1)-(3)-(4)
D. (5)-(1)-(4)-(2)-(3)-(6)

26. Cermatilah berikut ini!

Cara menanam bunga mawar

1. Pilih pot bunga yang memiliki lubang sirkulasi udara.


2. Sebagai media tanam di dalam pot, campurkan tanah, pasir, serta pupuk kandang.
3. Tambahkan pecahan bata atau bebatuan kecil yang ditempatkan di dasar pot.
Kemudian tambahkan campuran yang telah dibuat sebelumnya.
4. Siapkan bibit mawar. Tanam bibit 5 cm dari permukaan pot.
5. ...
6. Siram tanaman dan letakkan di tempat yang mendapatkan sinar matahari.

Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks prosedur tersebut adalah...


A. Tambahkan media tanam sampai permukaan pot kemudian tekan secara kuat.
B. Ambil tanah secukupnya untuk memenuhi bagian pot yang kosong.
C. Letakkan pot sesuai dengan habitat tanaman.
D. Jangan sampai permukaan pot tidak terkena cahaya matahari.
27. Bacalah teks berikut dengan cermat!

Hutan bakau adalah hutan yang tumbuh di air payau dan dipengaruhi oleh pasang
surut air laut. Hutan ini tumbuh khususnya ditempat-tempat yang di sana terjadi
pelumpuran dan akumulasi bahan organik. Salah satu fungsi utama hutan bakau
adalah untuk melindungi garis pantai dari abrasi atau pengikisan serta meredam
gelombang besar. ..... Selain itu, kawasan hutan bakau juga dapat dikembangkan
sebagai objek wisata yang dapat berdampak baik bagi ekonomi masyarakat sekitar.

Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah...

A. Ekosistem hutan bakau bersifat khas karena adanya pelumpuran yang mengakibatkan
kurangnya abrasi tanah.
B. Di Indonesia terdapat sekitar 28 wilayah hutan bakau yang telah beralih fungsi menjadi
tambak, kebun kelapa sawit, dan alih fungsi lain.
C. Dari segi ekonomi, hutan bakau menghasilkan beberapa jenis kayu yang berkualitas baik
dan hasil-hasil lain.
Manfaat lain dari hutan bakau adalah sebagai habitat berbagai tumbuhan, jenis satwa,
dan tempat persebaran banyak jenis ikan laut.

28. Cermatilah teks berikut ini!

Pemandangan Pantai Pangandaran sangat memesona. Di sekeliling pantai terlihat


perbukitan yang memanjang. Selain itu, di sisi kiri terdapat perkampungan nelayan
dengan beraneka perahu tradisional. ..... Kawasan pantainya pun sangat bersih. Tak heran
jika Pantai Pangandaran banyak dikunjungi para wisatawan.

Kalimat yang sesuai untuk mengisi bagian rumpang teks tersebut adalah...
A. Dari kejauhan tampak hamparan permadani biru toska berpadu dengan hiasan buih-buih
putih bersih.
B. Bukit-bukit tangguh nampak menjadi latar bagian pantai semakin menambah keindahan
Pantai Panggandaran.
C. Pantai Senggigi dengan pesonanya benar-benar seperti lukisan di kanvas alam yang luas
terbentang.
D. Sementara itu, di sisi kanan pun terdapat hutan cagar alam Pananjung yang dipakai
sebagai penyangga ekosistem sekaligus tujuan wisata.

29. Cermatilah kalimat berikut ini!


…. gelagatnya, kedatangan mereka mempunyai maksud yang kurang baik.

Kata yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah....


A. Melihat
B. Menyaksikan
C. Menengok
D. Mengetahui

30. Cermatilah paragraf berikut ini!

Di tengah persaingan ponsel saat ini, konsumen Indonesia semakin rasional menentukan
pilihan. [....] Kualitas, produk, keragaman fitur, layanan purnajual, dan harga yang
terjangkau kini telah menjadi pertimbangan utama. Konsumen yang semakin rasional
memberikan peluang kepada Star Tech Mobile untuk berkembang. "Dengan konsumen
yang semakin rasional, kami yakin dapat memberikan pilihan terbaik di pasar ponsel
tanah Air," ujar Untung.

Kalimat yang tepat untuk mengisi bagian rumpang pada paragraf di atas adalah ....
A. Harga yang bersaing memungkinkan ponsel itu dilirik konsumen.
B. Memang merek yang terkenal dan harga yang terjangkau menjadi bahan pertimbangan.
C. Kini merek tidak lagi menjadi pertimbangan utama.
D. Pilihan utama tentu saja pada merek yang terkenal.

31. Cermatilah data berikut ini!

Judul novel : Rindu


Pengarang : Darwis Tere Liye
Tahun terbit : 2014
Kelebihan : Ide novel sederhana, namun tidak muluk-muluk dan segar. Jalan cerita
sangat menarik dan mudah dipahami pembaca.
Kekurangan : menggunakan beberapa dialog dalam bahasa Belanda namun tidak
disisipkan artinya.

Ulasan yang tepat berdasarkan data tersebut adalah...


A. Rindu adalah persembahan Tere Liye di tahun 2014 yang betul-betul dirindukan. Rindu
merupakan buku ke-20 karya pengarang produktif tersebut. Semua karya-karyanya
memiliki ciri khas dan cita rasa yang berbeda. Namun, Rindu adalah karya yang tak
pernah terbayangkan. Tere Liye menyuguhkan tema yang tidak biasa. Selain itu, ide
penulisan novel Rindu belum pernah ada di dunia perbukuan Indonesia.
B. Pada novel ini Tere Liye menyuguhkan tema yang tidak biasa. Ide penulisan novel Rindu
ini sederhana, namun tidak muluk-muluk dan segar. Novel ini ditulis dengan alur maju
sehingga memudahkan pembaca mengikuti jalan cerita. Novel ini dengan latar kehidupan
Zaman Hindia Belanda ini banyak menyisipkan dialog bahasa Belanda, yang meski tidak
disertakan artinya, pembaca akan terbantu memahami maksud kalimat dengan deskripsi
yang ditulis Tere Liye.
C. Novel ini bercerita tentang perjalanan panjang jamaah haji Indonesia tahun 1938.
Tentang kapal uap Blitar Holland. Tentang sejarah nusantara. Dan tentang pertanyaan-
pertanyaan seputar masa lalu, kebencian, takdir, cinta, dan kemunafikan. Namun, novel
ini banyak menggunakan bahasa Belanda yang tidak disertai dengan arti sehingga
menyulitkan pemahaman pembaca.
D. Rindu merupakan novel karya Tere Liye yang bercerita tentang kehidupan masa kolonial
Belanda. Pemilihan setting pada zaman Belanda tersebut juga mempengaruhi
penggunaan bahasa dalam novel. Tere Liye menyisipkan banyak dialog yang
menggunakan bahasa Belanda. Meskipun tidak disertai arti, novel ini cocok bagi
pembaca yang ingin belajar bahasa Belanda.

32. Cermatilah data-data berikut ini!

1) Cuaca ekstrem yang melanda wilayah Kepulauan Seribu selama sepekan terakhir.
2) Para nelayan tidak bisa melaut.
3) Mengisi waktu dengan merawat jaring dan memasang bubu rajungan.
4) Penghasilan dari mencari ikan melalui bubu rajungan tak sebesar hasil dari melaut.

Teks yang sesuai dengan data-data tersebut adalah...


A. Cuaca ekstrem yang melanda wilayah Kepulauan Seribu selama sepekan terakhir. Hal
tersebut berdampak buruk bagi nelayan sekitar. Hasil tangkapan mereka tak sebanyak
hari biasa sehingga omzet penjualan pun sangat menurun. Para nelayan harus bersabar
menunggu berakhirnya cuaca ekstrem ini agar mereka bisa kembali melaut.
B. Cuaca ekstrem diperkirakan masih akan terjadi selama sepekan ke depan. Hal ini
memberikan dampak buruk bagi ekonomi nelayan di wilayah Kepulauan Seribu. Mereka
kini tak bisa melaut dan hanya menggantungkan hidup dari penghasilan menangkap ikan
dengan bubu rajungan.
C. Para nelayan kini memiliki aktivitas baru sembari menunggu berakhirnya cuaca ekstrem
di wilayah Kepulaun Seribu. Aktivitas tersebut adalah merawat jaring dan memasang
bubu rajungan. Mereka masih beruntung karena aktivitas tersebut cukup bisa
menghasilkan uang meski tak sebesar jumlahnya bila dibandingkan dengan penghasilan
mereka ketika melaut.
D. Sudah sepekan ini nelayan di Kepulauan Seribu tidak bisa melaut. Hal tersebut
disebabkan cuaca ekstrem yang melanda wilayah tersebut. Sementara itu, untuk mengisi
waktu luang, mereka memilih untuk merawat jaring dan memasang bubu rajungan.
Namun, pendapatan yang mereka peroleh tak sebesar jika dibandingkan dengan hasil
melaut.

33. Cermatilah kutipan teks berikut ini!

Pengembangbiakan tanaman dapat dilakukan melalui pencakokan. Selain mudah


dilakukan, pencakokan juga murah biayanya. Pencakokan dilakukan untuk
mendapatkan keturunan yang lebih baik pada suatu tumbuhan sehingga
pemanfaatannya terhadap tumbuhan tersebut lebih maksimal. Misalnya, pencakokan
tumbuhan mangga dapat menghasilkan kualitas buah mangga yang lebih baik daripada
mangga yang tidak dicangkok. Selain itu, hasil pencakokan memiliki masa tumbuh
yang relatif lebih singkat.
Ringkasan isi teks tersebut adalah…
A. Pemanfaatan tanaman lebih maksimal dengan cara mencangkok.
B. Pengembangbiakan tanaman dapat dilakukan dengan mencangkok.
C. Pengembangbiakan tanaman mangga lebih baik dengan cara mencangkok.
D. Pengembangbiakan tanaman dengan mencangkok memiliki banyak kelebihan.

34. Cermatilah kutipan teks berikut ini!


(1) Langkah ini dilanjutkan dengan deklarasi kepedulian internasional untuk
menyediakan tempat tinggal bagi orang yang tidak memiliki rumah pada tahun 1987.
(2) Selanjutnya secara simultan PBB mengkongkritkan kepeduliannya tentang
perumahan bagi kaum miskin. (3) Melalui Konferensi Habitat II 1996 PBB mengajak
semua anggotanya untuk melakukan langkah guna memenuhi kewajiban menyediakan
pemukiman yang layak bagi warga negaranya. (4) Pada tahun 2000 melalui Majelis
Umum PBB mengeluarkan ketentuan tentang strategi global untuk pemukinan.
Penggunaan kata yang tidak tepat pada teks tersebut terdapat pada kalimat …
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)

35. Cermatilah kutipan teks berikut ini!

(1) Pesan Mario Teguh tentang kehidupan sangat banyak, bahkan sudah tidak
terhitung lagi berapa jumlahnya yang telah beredar di berbagai media daring. (2)
Namun, kendati demikian kita sering menganggap remeh apa yang telah
dinasihatkan orang lain kepada kita. (3) Dengan mudahnya kita melupakannya dan
hanya menganggapnya angin lalu. (4) Pesan tersebut disampaikan Mario Teguh
pada acara Golden Ways yang ditayangkan Metro TV beberapa bulan yang lalu.

Kalimat tidak efektif pada paragraf tersebut terdapat pada…


A. kalimat 1
B. kalimat 2
C. kalimat 3
D. kalimat 4
36. Cermatilah kalimat berikut ini!

Kondisi ekonomi yang sangat sulit memaksa anak perempuan


itu harus dewasa di usianya yang masih 14 tahun. Pagi hari ia
bersekolah di SMPN 2 Abang, Bali. Kemudian dia….ibunya
berjualan. Setelah itu ia mencari …. di pinggir pantai. Hal itu
dilakukannya sejak ayahnya meninggal. Ketika mencari barang
tersebut, ia ….kamera foto milik Tuan Dolly Amarho, seorang
wisatawan Inggris yang dikenalnya.

Kata bentukan yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang paragraf tersebut adalah….
A. menolong
tersisa
menggunakan
B. membantu
rosokan
meminjam
C. membantu
rosok
menggunakan
D. membantu
rongsok
memanfaatkan

37. Cermatilah kalimat berikut ini!


Penampakan aurora bisa berubah-ubah. Aurora kadang seperti tirai … pita yang bergerak …
berombak-ombak pada malam hari.

Kata yang tepat untuk mengisi bagian rumpang tersebut adalah ….


A. dengan, tetapi
B. atau, dan
C. pada, dan
D. atau, tetapi

38. Cermatilah paragraf berikut ini!

Ujian nasional telah selesai dilaksanakan. Banyak siswa yang cemas menunggu hari
pengumuman kelulusan. Siswa yang memiliki nilai rata-rata di bawah standar
kelulusan harus menanggung risiko untuk mengikuti perbaikan ujian nasional.
Sebelumnya, agar lebih afdol para guru sudah mengantisipasi hal ini dengan
memberikan nasihat sebelum ujian nasional dilaksanakan.

Perbaikan kata bercetak tebal pada kutipan paragraf tersebut adalah …


A. standar seharusnya standart
B. risiko seharusnya resiko
C. nasihat seharusnya nasehat
D. afdol seharusnya afdal

39. Cermatilah kalimat berikut ini!


Pembangunan perusahaan sering selalu dibarengi masalah limbah yang mengganggu
warga.
Perbaikan kalimat tersebut agar menjadi kalimat efektif adalah….
A. Pembangunan perusahaan sering diikuti masalah limbah yang mengganggu warga.
B. Pembangunan perusahaan dibarengi masalah limbah yang mengganggu warga.
C. Pembangunan selalu dibarengi masalah limbah yang mengganggu warga.
D. Pembangunan perusahaan selalu diikuti masalah limbah.

40. Cermatilah teks berikut ini!!


(1) Kata kunci untuk menghemat listrik adalah membangun kebiasaan. (2) Berbagai
macam kebiasaan sering kita anggap sebagai hal yang lumrah. (3) Maksudnya adalah
kebiasaan 3M yang tengah gencar dikampanyekan oleh Direktorat Konversi Energi.(4)
Pertama, mematikan lampu dan peralatan listrik yang tidak digunakan. (5) Kedua,
mencabut sambungan listrik. (5) Kemudian “M” terakhir, mengatur suhu ruangan pada
angka 24-26 derajat celcius.
Ketidakpaduan pada kutipan teks tersebut terdapat pada kalimat nomor …
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)

41. Cermatilah kalimat berikut ini!


Penglepasan siswa kelas IX SMP Nusa Dua akan dilaksanakan di Hotel Bumi.

Kata penglepasan pada kalimat tersebut tidak tepat, karena …


A. tidak tepat secara analogi, seharusnya pelepasan
B. kesalahan paradigma, seharusnya penglepasan
C. tidak tepat secara kaidah
D. tidak lain digunakan

42. Cermatilah kalimat berikut ini!

Sejak dari masa kecil Habibie sudah sangat senang sekali membaca banyak
buku- buku.

Alasan ketidakefektifan kalimat tersebut adalah karena berlebihan menggunakan kata …


A. dari, masa, sudah, dan sekali
B. dari, masa, sekali, dan banyak
C. sudah,sangat, senang, dan buku
D. sejak, sudah, banyak, dan buku

43. Cermatilah kalimat berikut ini!

1) Upacara hari Pahlawan diperingati setiap tanggal 10 Nopember.


(2) Ismail Marzuki lahir di Kwitang, Senen, Batavia, 11 Mai 1914.
(3) Thomas Alva Edison lahir di Milan, Amerika Serikat, 11 Februari 1847.
(4) Gus Dur pernah berkata, “Di Indonesia ini cuman ada tiga polisi jujur, polisi tidur,
patung polisi, dan Hoegeng.”
Penggunaan ejaan yang tepat pada keempat kalimat tersebut ditandai nomor ….
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)

44. Cermatilah kalimat berikut ini!

Maafkan aku Andi selama ini aku menjauhimu Padahal kamu tidak pernah
menyakitiku kata Imran
Penggunaan tanda baca yang tepat pada kalimat tersebut adalah …
A. “Maafkan aku, Andi, selama ini aku menjauhimu”. Padahal kamu tidak pernah
menyakitiku tanya Imran.
B. “Maafkan aku, Andi, selama ini aku menjauhimu. Padahal kamu tidak pernah
menyakitiku,” kata Imran.
C. “Maafkan aku. Andi, selama ini aku menjauhimu.” “Padahal kamu tidak pernah
menyakitiku?” kata Imran.
D. “Maafkan aku Andi, selama ini aku menjauhimu. Padahal kamu tidak pernah
menyakitiku kata Imran.”

45. Cermatilah paragraf berikut ini!

Sejak awal bulan Januari penderita Demam Berdarah di DKI Jakarta mencapai 1.752
orang. Mereka rata-rata penduduk usia produktif. Pemerintah DKI Jakarta segera
menerjunkan petugas medis untuk secepatnya membantu para pasien. Bantuan obat-obatan
dikirim ke rumah-rumah sakit yang menampung para pasien. Pada musim hujan memang
wabah ini sering melanda warga yang tinggal di kawasan padat penduduk dengan lingkungan
yang kumuh.
Perbaikan kesalahan penggunaan huruf kapital pada kalimat pertama adalah….
A. Sejak awal Bulan Januari penderita Demam Berdarah di DKI Jakarta mencapai 1.752
orang.
B. Sejak awal bulan Januari penderita demam berdarah di DKI Jakarta mencapai 1.752
orang.
C. Sejak awal bulan januari penderita Demam Berdarah di DKI Jakarta mencapai 1.752
orang.
D. Sejak awal bulan Januari penderita Demam Berdarah di dki Jakarta mencapai 1.752
orang.

46. Cermatilah kalimat berikut!


Hari ini langit terlihat begitu biru dan enak dipandang jelas rina kepadaku dengan penuh
keceriaan.
Kalimat langsung yang benar adalah ....
A. “Hari ini langit terlihat begitu biru dan enak dipandang.” Jelas rina kepadaku dengan
penuh keceriaan!
B. “Hari ini langit terlihat begitu biru dan enak dipandang.” jelas rina kepadaku dengan
penuh keceriaan.
C. “Hari ini langit terlihat begitu biru dan enak dipandang” Jelas rina kepadaku dengan
penuh keceriaan.
D. “Hari ini langit terlihat begitu biru dan enak dipandang.” jelas rina kepadaku dengan
penuh keceriaan?

47. Cermatilah kalimat berikut ini!

Bandar udara internasional di jakarta, bandar udara soekarno-hatta,


menggunakan namanya sebagai penghormatan terhadap jasa-jasanya
Perbaikan ejaan pada kalimat tersebut yang tepat adalah …
A. Bandar udara internasional di Jakarta, Bandar Udara Soekarno-Hatta,
menggunakan namanya sebagai penghormatan terhadap jasa-jasanya.
B. Bandar udara Internasional di Jakarta, Bandar Udara Soekarno-Hatta,
menggunakan namanya sebagai penghormatan terhadap jasa-jasanya.
C. Bandar udara internasional di Jakarta, bandar udara Soekarno-Hatta,
menggunakan namanya sebagai penghormatan terhadap jasa-jasanya.
D. Bandar Udara Internasional di Jakarta, bandar udara Soekarno-Hatta,
menggunakan namanya sebagai penghormatan terhadap jasa-jasanya.

48. Cermatilah kalimat berikut ini!

Pohon itu menjawab! Wahai Burung Jalak, tinggallah sesukamu! “Kau


tinggal pilih buah mana yang kau suka.”

Perbaikan penggunaan tanda baca kalimat pada kalimat tersebut yang tepat adalah …
A. Pohon itu menjawab; “Wahai Burung Jalak, tinggallah sesukamu?” Kau tinggal pilih
buah mana yang kau suka.
B. Pohon itu menjawab; Wahai Burung Jalak, tinggallah sesukamu! Kau tinggal pilih buah
mana yang kau suka!
C. Pohon itu menjawab, “Wahai Burung Jalak tinggallah sesukamu” Kau tinggal pilih
buah mana yang kau suka!”
D. Pohon itu menjawab, “Wahai Burung Jalak, tinggallah sesukamu. Kau tinggal pilih
buah mana yang kau suka.”
49. Cermatilah kalimat berikut ini!

Taufiq ismail lahir di Bukittinggi, 25 Juni 1935. Masa kanak-kanak sebelum sekolah
dilalui di pekalongan, Jawa Tengah.

Alasan ketidaktepatan penggunaan ejaan pada kalimat tersebut yang tepat adalah …
A. Nama diri seharusnya menggunakan huruf besar atau kapital.
B. Nama diri dan nama kota seharusnya menggunakan huruf kapital.
C. Kalimat tersebut seharusnya menggunakan tanda baca, tanda seru.
D. Kalimat tersebut tidak sesuai penulisannya dengan struktur kalimat.

50. Cermatilahlah kalimat berikut ini!

Kita memerlukan: kertas, gunting, dan lem untuk membuat tugas kerajinan tangan.

Alasan ketidaktepatan penggunaan tanda baca pada kalimat tersebut adalah karena …
A. tanda titik dua (:) tidak diperlukan
B. tanda titik (.) diganti tanda seru (!)
C. tambahkan tanda koma (,) setelah kata untuk
D. tanda koma (,) setelah kata gunting, tidak perlu

Anda mungkin juga menyukai