Anda di halaman 1dari 3

Lampiran 4 : Materi

Perilaku Hidup Bersih dan Sehat

1. Definisi

PHBS adalah semua perilaku kesehatan yang dilakukan atas kesadaran sehingga
anggota keluarga atau keluarga dapat menolong dirinya sendiri di bidang kesehatan dan
berperan aktif dalam kegiatan-kegiatan kesehatan di masyarakat. PHBS di Rumah Tangga
adalah upaya untuk memberdayakan anggota rumah tangga agar tahu, mau dan mampu
melaksanakanperilaku hidup bersih dan sehat serta berperan aktif dalam gerakan
kesehatan di masyarakat.

2. Tujuan PHBS di Rumah Tangga

Tujuan dilakukannya perilaku hidup bersih dan sehat di rumah tangga adalah untuk
mencapai rumah tangga sehat.

3. Manfaat Rumah Tangga Sehat


1. Bagi Rumah Tangga:
a. Setiap anggota keluarga menjadi sehat dan tidak mudah sakit.
b. Anak tumbuh sehat dan cerdas.
c. Anggota keluarga giat bekerja.
d. Pengeluaran biaya rumah tangga dapat ditujukan untuk memenuhi gizi keluarga,
pendidikan dan modal usaha untuk menambah pendapatan keluarga
2. Bagi Masyarakat:
a. Masyarakat mampu mengupayakan lingkungan sehat.
b. Masyarakat mampu mencegah dan menanggulangi masalah-masalah kesehatan.
c. Masyarakat memanfaatkan pelayanan kesehatan yang ada.
d. Masyarakat mampu mengembangkan Upaya Kesehatan Bersumber Masyarakat
(UKBM) seperti posyandu, tabungan ibu bersalin, arisan jamban, ambulans desa
dan lain-lain.
4. Indikator Rumah Sehat
Rumah Sehat adalah rumah yang melakukan yaitu :
Rumah sehat termasuk k 3m, (harus ada ventilasi di rumah, sumur tertutup
dengan rapat, dinding sumur harus dilapisi, mengolah sampah yang baik dengan
upaya yang meliputi kegiatan mengurangi (reduce), menggunakan kembali (reuse)
dan mendaur ulang sampah (recycle), tempat sampah tertutup, saluran buang limbah
harus ada septiteng, kondisi rumah yang permanen (tembok), pencahayaan rumah
harus ada, air bersih, jamban .

Gizi Seimbang

1. Definisi Gizi Seimbang


Masa Balita merupakan penentu kehidupan selanjutnya. Agar tumbuh kembang
optimal, berikan anak balita makanan dengan gizi seimbang. Gizi Seimbang meruapakan
susunan pangan sehari-hari yang mengandung zat gizi dalam jenis dan jumlah yang sesuai
dengan kebutuhan tubuh, dengan memperhatikan prinsip keanekaragaman pangan, aktivitas
fisik, perilaku hidup bersih dan mempertahankan berat badan normal untuk mencegah
masalah gizi (Depkes, 2014). Gizi seimbang nutrisi dan zat gizi yang disesuaikan dengan
kebutuhan tubuh, tidak berlebihan, dan tidak kekurangan.

2. Tujuan pemberian gizi seimbang adalah


a. Menanamkan kebiasaan makan yang baik dan benar kepada anak.
b. Memberikan gizi yang seimbang sesuai kebutuhan untuk tumbuh kembang anak yang
optimal
c. Memelihara dan meningkatkan daya tahan tubuh anak terhadap penyakit.

3. Makanan yang baik bagi anak terdiri dari:


 Sumber zat tenaga ( beras, beras jagung,kentang, sagu, bihun, mie, roti, makaroni,
biskuit).
 Sumber zat pembangun ( ayam, ikan, daging, telur, hati, keju, susu, kacang-kacangan,
tahu, tempe).
 Sumber zat pengatur ( sayur dan buah yang berwarna segar).

1. Bahan Makanan yang Dibatasi


Makanan dan minuman yang manis atau gurih seperti dodol, coklat (kecuali coklat
bubuk), permen, junk food, dan soft drink.
2. Hal-Hal Yang Perlu Diperhatikan
a. Gunakan bahan makanan yang beraneka ragam
b. Pilih bahan makanan yang mudah dicerna
c. Irisan dibuat dalam potongan- potongan kecil
d. Hindari makanan yang membuat tersedak seperti kacang goreng, anggur atau
klengkeng dalam bentuk utuh.
e. Gunakan alat makan yang aman, menarik dan berwarna-warni
f. Agar anak balita mau makan sendiri, bujuk dan dampingi dengan sabar.

3. Cara Pembuatan Mpasi sayur


1. Siapkan bahan yang diperlukan untuk proses MPASI sayur (bayam, wortel,
kentang)
2. Cuci bayam, wortel dan kentang higga bersih dengan air mengalir
3. Ambil wortel dan kentang untuk dikupas dan dipotong kecil kecil di telenan sesuai
keinginan
4. Rebus bayam, wortel dan kentang sampai lunak
5. Siapkan untuk membuat MPASI sayur dengan cara memasukkan bayam, wortel
dan kentang pada blender untuk menghaluskan sayuran yang sudah di rebus
6. Kemudian, saring sayuran yang sudah di haluskan
7. Campurkan sayuran yang sudah di saring dengan asi.
8. MPASI siap dinikmati

Anda mungkin juga menyukai