Anda di halaman 1dari 3

SOAL ULANGAN SEMESTER GANJIL

ILMU PENGETAHUAN ALAM

KELAS VIII

NAMA LENGKAP : ________________________________________________

JAWABLAH PERTANYAAN DIBAWAH INI DENGAN TEPAT DAN JUJUR !!!

1. Gerak tumbuhan yang memerlukan rangsang berupa perubahan kadar air di dalam sel
sehingga terjadi pengerutan yang tidak merata disebut…

a. gerak hidronasti c. gerak hidrostatis

b. gerak hidrotropisme d. gerak higroskopis

2. Contoh gerak tumbuhan berikut yang bukan merupakan contoh dari gerak nasti adalah….

a. menguncupnya daun tanaman Leguminosae

b. mekarnya bunga pukul empat

c. menutupnya daun putri malu

d. merekahnya kulit buah-buahan yang sudah kering pada tumbuhan polong-polongan

3. Perhatikan pernyataan-pertanyaan di bawah ini!

1) Sebagian ikan memiliki bentuk tubuh torpedo

2) Sirip diperlukan untuk melakukan berbagai manuver di dalam air

3) Ekor dan sirip ikan berfungsi untuk menahan laju air

4) Bentuk stream line tubuh ikan berfungsi untuk mengurangi hambatan di dalam air

Berdasarkan pernyataan-pernyataan di atas, yang mendukung ikan untuk melakukan berbagai


gerakan di dalam air adalah pernyataan nomor…

a. 1, 2, dan 3 c. 3, 4, dan 1

b. 2, 3, dan 4 d. 1, 2, dan 4

4. Berdasarkan fungsi tubuh untuk melakukan aktivitas gerak, hewan berikut yang memiliki otot
paling elastis adalah….

a. burung c. koala

b. gajah d. kijang

5. Gerak pada tumbuhan yang dipengaruhi rangsangan dari luar disebut gerak.....
a. Taksis c.Endonom
b. Esionom d.Tropisme

6. Gerak menutupnya daun pada putri malu ketika disentuh disebabkan oleh....
a. Pengerutan batang putrimalu
b. Membesarnya tekananturgor
c. Naiknya kadar air dari akar menuju daerahsentuhan
d. Aliran air yang menjauhi daerahsentuhan

7. Ujung akar tanaman yang selalu tumbuh ke daerah yang memilikibanyak


kandungan air disebut gerak.....
a. Hidrotropisme c. Geotropismepositif
b. Higroskopis d. Geotropismenegatif

8. Melilitnya pohon sirih pada batang bambu merupakan contoh dari gerak....
a. Tigmotropisme c.Seismonasti
b. Tigmonasti d.Geotropisme

9. Tumbuhan memerlukan energi untuk bernafas, bergerak menganggapi rangsang,


tumbuh dan berkembang biak. Energi yang diperoleh tumbuhan berasal dari proses
kimiawi yang disebut.....
a. Respirasi c.Katabolisme
b. Fototaksis d.Fotosintesis

10. Ceetah dan kuda dapat bergerak lebih lincah dibandingkan hewan lain karena terdapat
perbedaan….

a. struktur tulang dan otot c. gaya gesek

b. gaya aksi-reaksi d. kekuatan ajaib

11. Berikut ini merupakan contoh dari tulang pipih adalah .....
a. tulang paha, tulang lengan, dan tulang betis
b. rusuk, tulang telapak kaki, dan tulang jari tangan
c. tulang kepala, ruas tulang belakang, dan tulang rahang
d. tulang rusuk, tulang tempurung kepala dan tulang dada

12. Sendi yang memungkinkan melakukan gerakan ke segala arah adalah sendi ....
a. pelana c. peluru
b. geser d. putar

13. Berikut ini adalah fungsi rangka sebagai alat gerak, kecuali…
a. menggerakkan daun telinga
b. sebagai tempat pelekatan otot
c. bekerja sebagai pengungkit
d. melindungi organ-organ yang halus/ lunak

14. Berikut ini yang bukan merupakan bentuk tulang adalah ....
a. tulang panjang dan tulang pipih
b. tulang pendek dan tulang pipih
c. tulang panjang dan tulang dada
d. tulang panjang dan tulang pendek

15. Persendian yang menghubungkan tulang-tulang tengkorak kepala adalah....


a. sendi mati c. sendi kaku
b. sendi putar d. sendi pelana

16. Berikut ini yang tidak termasuk fungsi rangka tubuh adalah....
a. tempat melekatnya otot/daging.
b. melindungi organ tubuh yang penting.
c. sebagai alat gerak aktif.
d. pemberi bentuk tubuh.
17. Apabila seseorang ditanya dan menjawab “tidak” sambil menggelengkan kepala, persendian
yang terlibat dalam gerakan tersebut adalah ....
a. putar c. luncur
b. peluru d. pelana

18. Tipe persendian yang terdapat pada rahang adalah ….

a. Sendi geser c. Sendi pelana

b. Sendi putar d. Sendi engsel

19. Berikut ini merupakan contoh otot yang bekerja secara sadar dan tidak sadar yang disebutkan
secara berturut-turut adalah …

a. Otot jantung dan otot dahi

b. Otot jantung dan otot trisep

c. Otot bisep dan otot jantung

d. Otot dahi dan otot gastronemius

20. Fungsi sistem rangka antara lain melindungi organ internal. Pada tubuh manusia tulang yang
melindungi jantung dan paru-paru serta otak secara berturut-turut adalah ….

a. Tulang belakang dan tulang rusuk

b. Tulang rusuk dan tulang tengkorak

c. Tulang tengkorak dan tulang rusuk

d. Tulang belakang dan tulang tengkorak

SOAL ESSAY

1. Apa yang dimaksud dengan Gerak Higroskopis dan Gerak Endonom pada tumbuhan?

2. Sebutkan dan jelaskan bagian-bagian dari Gerak Tropisme, Gerak Nasti dan Gerak Taksis
pada tumbuhan!

3. Sebutkan ciri khas gerak hewan dalam air, gerak hewan di udara dan gerak hewan di darat!

4. Tuliskan 7 fungsi rangka manusia!

5. Tuliskan bagian-bagian tulang tengkorak, tulang badan dan tulang anggota gerak!

SELAMAT BEKERJA 

Allah Maha Melihat apa yang kalian lakukan termasuk kejujuran dalam
mengerjakan soal 

Anda mungkin juga menyukai