Anda di halaman 1dari 1

TATA TERTIB PENGGUNAAN PRINTER/MESIN FOTO

COPY

1. Karyawan Wajib Menjaga dan merawat fasilitas mesin Printer/foto copy


yang ada dengan memperhatikan cara penggunaannya untuk mengantisifasi
terjadinya kerusakan unit yang ada.
2. Matikan Sesuai Aturan, matikan printer sesuai dengan aturan, yaitu
menekan tombol off barulah mencabut kabel yang terhubung dengan
listrik. Jangan langsung mencabut kabel listriknya, jika hal ini sering
dilakukan, maka BIOS komputer bisa error, lebih parahnya BIOS rusak secara
fisik. Bahaya lainnya adalah saat kita mencabut kabel langsung, posisi head
printer saat itu mungkin belum pada posisi yang seharusnya. Akibatnya,
tinta mengendap dan mengering pada head.
3. Jangan Langusung Matikan Setelah Mencetak, Jika printer sering digunakan
jangan langsung matikan printer setiap kali habis mencetak. Semua printer
memiliki batasan jumlah mencetak.Setiap kita menyalakan printer, ada
penghitung yang menambahkan jumlah cetak.
4. Jika Tidak Diperlukan Jangan Mencetak Gambar Yang Pekat, usahakan
jangan terlalu sering mencetak gambar yang pekat, seperti kotak hitam
ataupun font dengan ukuran besar. Karena hal ini dapat membebani kerja
head, yang dampaknya akan memperpendek umur head printer kita.
5. Jangan Mencetak Dengan Kertas Rusak/Kotor, Saat mencetak, selalu
gunakan kertas yang masih layak digunakan ( tidak lecek ), kenapa? Ya
karena kertas lecek bisa tersangkut, atau sering kita dengar dengan istilah
“paper jam”. Pastikan juga kertas yang kita gunakan adalah kertas yang
bersih, karena jika kertas kotor, kotoran tersebut dapat menempel di head
printer, yang menyebabkan tinta menjadi macet.
6. Cartridge Jangan Kosong, jangan biarkan cartridge sampai benar-benar
kosong, segera Ganti jika tinta di dalam cartridge mulai kosong
7. Selalu Periksa Tempat penyimpanan kertas bersih dari benda-benda seperti
isi staples, trigonal clip, serpihan kertas, dll.

Anda mungkin juga menyukai