Anda di halaman 1dari 28

MICROSOFT OFFICE POWERPOINT 2007

TEKNIK PRESENTASI YANG EFEKTIF

SIMULASI DAN KOMUNIKASI DIGITAL

Kelas X

Sekolah Menengah Kejuruan


Kontributor Naskah :

Penelaah :

Pereview :

Penyedia Penerbitan :

Cetakan ke

Disusun dengan huruf Times New Roman, 12 pt


Kata Pengantar
Modul 2 Simulasi dan Komunikasi Digital Sekolah Menengah Kejuruan dengan materi
Microsoft Office 2007 disusun sebagai media pembelajaran dan informasi untuk
meningkatkan efektifitas pembelajaran siswa.

Dalam modul ini, siswa diajak untuk mempelajari aplikasi perkantoran dari Microsoft Office
2007 antara lain Microsoft Word (perangkat lunak pengolah kata), Microsoft Excel
(perangkat lunak Lembar Sebar) dan Microsoft Powerpoint (perangkat lunak presentasi).

Semoga modul ini bermanfaat dan dapat menambah semangat belajar untuk mengikuti modul
selanjutnya.

Pasuruan, Februari 2018

........................................
Daftar Isi
Halaman

Halaman Judul ........................................................................................................ i

Halaman Francis ...................................................................................................... ii

Kata Pengantar ......................................................................................................... iii

Daftar Isi .................................................................................................................. iv

Glossary ................................................................................................................... v

BAB I PENDAHULUAN

A. Deskripsi ......................................................................................... 1

B. Prasyarat .......................................................................................... 6

C. Petunjuk Penggunaan Modul .......................................................... 6

D. Tujuan Akhir ................................................................................... 7

E. Kompetensi................................................ ...................................... 7

F. Cek kemampuan .............................................................................. 8

BAB II PEMBELAJARAN

A. Rencana Belajar Siswa .................................................................... 9

B. Kegiatan Belajar 1 ........................................................................... 13

a. Tujuan Kegiatan Pembelajaran ............................................... 13

b. Uraian Materi 1 ....................................................................... 13

c. Rangkuman ............................................................................. 13

d. Tugas....................................................................................... 13

C. Kegiatan Belajar 2 ........................................................................... 18

a. Tujuan Kegiatan Pembelajaran ............................................... 13

b. Uraian Materi 2 ....................................................................... 13

c. Rangkuman ............................................................................. 13

d. Tugas....................................................................................... 13
D. Kegiatan Belajar 3 ......................................................................... 21

a. Tujuan Kegiatan Pembelajaran ............................................... 13

b. Uraian Materi 3 ....................................................................... 13

c. Rangkuman ............................................................................. 13

d. Tugas....................................................................................... 13

E. Kegiatan Belajar 4 ........................................................................... 22

a. Tujuan Kegiatan Pembelajaran ............................................... 13

b. Uraian Materi 4 ....................................................................... 13

c. Rangkuman ............................................................................. 13

d. Tugas....................................................................................... 13

F. Kegiatan Belajar 5 ........................................................................... 28

a. Tujuan Kegiatan Pembelajaran ............................................... 13

b. Uraian Materi 5 ....................................................................... 13

c. Rangkuman ............................................................................. 13

d. Tugas....................................................................................... 13

BAB III EVALUASI

BAB IV PENUTUP

DAFTAR PUSTAKA
PETA KEDUDUKAN
MODUL

3.1 Menerapkan logika dan algoritma


MODUL 1 komputer
4.1 Menggunakan fungsi-fungsi Perintah
(Command)

3.2 Menerapkan metode peta minda

4.2 Membuat peta-minda

3.3 Mengevaluasi paragraf deskriptif,


argumentatif, naratif, dan persuasif.

4.3 Menyusun kembali format dokumen


MODUL 2
pengolah kata

3.4 Menerapkan logika, dan operasi


perhitungan data

4.4 Mengoperasikan perangkat lunak


pengolah angka

3.5 Menganalisis fitur yang tepat untuk


pembuatan slide

4.5 Membuat slide untuk presentasi

3.6 Menerapkan teknik presentasi yang


efektif

4.6 Melakukan presentasi yang efektif

MODUL 3 3.7 Menganalisis pembuatan E-book

4.7 Membuat E-book dengan perangkat


lunak E-book Editor
Glossary

Istilah Keterangan
BAB I. PENDAHULUAN

A. Deskripsi

Microsoft Office Power Point 2007 adalah sebuah program aplikasi dari
Microsoft Office yang dirancang khusus untuk membuat slide presentasi. Dari
banyaknya aplikasi presentasi, Microsoft Power Point merupakan program yang
mudah digunakan dan diaplikasikan untuk kalangan pemula. Presentasi dibuat
berdasarkan slide demi slide yang ditampilkan melalui layar monitor atau layar lebar
dengan bantuan alat LCD Proyektor atau infocus. Dalam modul ini kita belajar
bagaimana menampilkan dan menyajikan file presentasi yang efektif dan menarik
agar tujuan presentasi dapat tersampaikan dengan baik. Keberhasilan suatu presentasi
ditentukan oleh seberapa banyak informasi yag bisa diterima pendengar.

B. Prasyarat

Prasyarat untuk mempelajari modul ini adalah anda minimal telah


mempelajari materi sebelumnya yaiu Microsoft Word dari Microsoft Office,
terampil, tekun dan mau berusaha untuk bisa. Praktikum sangat dibutuhkan untuk
melatih kemampuan dalam modul ini.

C. Petunjuk Penggunaan Modul


Penjelasan Bagi Siswa
Untuk mempelajari modul ini, hal-hal yang perlu anda lakukan adalah sebagai
berikut:
1. Pelajari daftar isi serta skema modul dengan cermat, karena daftar isi dan
skema akan menuntun anda dalam mempelajari modul ini dan kaitannya
dengan modul-modul yang lain.
2. Untuk mempelajari modul ini haruslah berurutan, karena materi yang
mendahului merupakan prasyarat untuk mempelajari materi berikutnya.
3. Pahamilah contoh-contoh soal yang ada, dan kerjakanlah semua soal latihan
yang ada. Jika dalam mengerjakan soal anda menemui kesulitan, kembalilah
mempelajari materi yang terkait.
4. Kerjakanlah soal evaluasi dengan cermat. Jika anda menemui kesulitan
dalam mengerjakan soal evaluasi, kembalilah mempelajari materi yang
terkait.
5. Jika anda mempunyai kesulitan yang tidak dapat anda pecahkan, catatlah,
kemudian tanyakan kepada guru pada saat kegiatan tatap muka atau bacalah
referensi lain yang berhubungan dengan materi modul ini. Dengan membaca
referensi lain, anda juga akan mendapatkan pengetahuan tambahan.

Peran Guru
1. Membantu siswa dalam merencanakan proses belajar
2. Membimbing siswa melalui tugas tugas pelatihan yang dijelaskan dalam
tahap belajar.
3. Memebantu siswa dalam memahami konsep dan praktek baru serta
menjawab pertanyaan siswa mengenai proses belajar.
4. Membantu siswa dalam menentukan dan mengakses sumber tambahan lain
yang diperlukan untuk belajar.
5. Mengorganisasikan kegiatan belajar kelompok jika diperlukan.
6. Melaksanakan penilaian.
7. Menjelaskan kepada siswa mengenai bagian yang perlu dibenahi dan
merundingkan rencana pembelajaran selanjutnya.
8. Mencatat pencapaian kemajuan siswa.

D. Tujuan Akhir

Setelah mempelajari modul ini diharapkan Anda dapat:


1. Menentukan desain presentasi yang efektif.
2. Membandingkan kesesuaian desain slide dengan informasi yang disampaikan.
3. Membuat Slide dengan pertimbangan proporsi, komposisi dan harmoni.
4. Menilai teknik penyampaian presentasi orang lain.
5. Melaksanakan penyampaian sesuai kaidah teknik presentasi.
E. Kompetensi

KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR


KI-3.6 KD 3.6
Memahami, menerapkan dan menganalisis Memahami penggelaran presentasi dan
pengetahuan faktual, konseptual, dan komunikasi secara efektif
prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya
tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, KD 4.6
budaya, dan humaniora dalam wawasan Menyajikan hasil presentasi yang efektif.
kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan
peradaban terkait penyebab fenomena dan
kejadian dalam bidang kerja yang spesifik
untuk memecahkan masalah.

KI 4-6
Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah
konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di
sekolah secara mandiri, dan mampu
melaksanakan tugas spesifik di bawah
pengawasan langsung.

F. Cek Kemampuan

Pilihlah jawaban yang benar!


1. Apakah yang kalian lakukan sebelum melakukan presentasi?
A. Membeli alat tulis
B. Membuat program belajar
C. Melakukan perencanaan
D. Mengajak teman untuk mengevaluasi
E. Membuat judul yang baik

2. Berikut merupakan tipe presentasi, kecuali..


A. Informasi
B. Persuasi
C. Entertaining
D. Hiburan
E. Fiktif

3. Dibawah ini beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam mengatur slide materi
presentasi, kecuali..
A. Kontras warna
B. Urutan slide
C. Membuat slide baru
D. Kesesuaian gambar
E. Ukuran huruf

4. Di bawah ini beberapa hal yang perlu dilakukan saat kita siap presentasi, kecuali..

A. Atur slide sesuai urutan.


B. Pastikan alat-alat bantu bekerja dengan baik.
C. Menghalangi tampilan slide
D. Pastikan pengeras suara bekerja dengan baik
E. Datang lebih awal.

5. Yang tidak boleh dilakukan ketika presentasi adalah..


A. Sedikit sopan santun
B. Berbicara dengan baik
C. Melakukan interaksi dengan pendengar
D. Mengurangi perkataan yang selalu sama
E. Minta maaf pada akhir sesi
BAB II. PEMBELAJARAN

A. Rencana Belajar Peserta Diklat

Kompetensi : Menerapkan presentasi yang efektif


Sub Kompetensi : Melakukan presentasi yang efektif

Tulislah semua jenis kegiatan yang anda lakukan didalam tabel kegiatan dibawah ini ,
jika ada perubahan dari jadwal semula berilahalasannya kemudian mintalah tandatangan
guru pembimbing atau insrtuktur.

Jenis Tempat Alasan Tandatangan


Kegiatan Tanggal Waktu Belajar perubahan Guru
B. Kegiatan Belajar

1. Kegiatan Belajar 1
a. Tujuan Kegiatan Pembelajaran

Setelah mempelajari kegiatan belajar ini, diharapkan anda dapat:

- Mengetahui faktor yang mempengaruhi dalam presentasi


- Menentukan desain presentasi yang efektif
b. Uraian Materi

Melakukan Presentesi yang efektif


Sebelum kita membuat file presentasi dan melakukan presentasi, sebaiknya kita perlu
memahami bagaimana cara melakukan presentasi yang efektif agar sesuai dengan hasil
yang diharapkan. Berikut ada beberapa tips melakukan presentasi yang efektif
sebagaimana yang dikemukakan ole Bob Hardian antara lain :
1. Perencanaan
Sebelum mempersiapkan sebuah presentasi, perencanaan sangat diperlukan
agar presentasi berjalan sesuai dengan tujuannya. Beberapa hal perlu diketahui
dalam perencaan presentasi antara lain kita perlu mengetahui:
 Situation : Perhatikan waktu dan tempat Anda akan memberikan presentasi
 Purpose (Tujuan) : Apa tujuan yang ingin dicapai dari presentasi yang dilakukan
 Audience : perhatikan siapa saja yang menjadi peserta dari presentasi Anda
 Method : metode apa yang akan Anda pakai sehingga tujuan presentasi dapat
tercapai

2. Tipe Presentasi
Beberapa tipe presentasi berdasarkan tujuan penyampaiannya antara lain:
 Informasi : menyampaikan suatu informasi baru kepada audience dengan
harapan audience akan mengetahui dan memahami topik yang dipresentasikan,
mis: workshop, seminar, kuliah, dsb.
 Persuasi: bertujuan untuk mengubah perilaku atau kebiasaan dari audience,
misalnya: kampanye, penyuluhan narkoba, dsb.
 Entertaining: bertujuan untuk menghibur peserta, berusaha agar peserta tetap
memperhatikan kita
3. Persiapan
Langkah pertama dalam presentasi adalah memilih topik (apa yg akan
dipresentasikan), diantaranya:
a. Apakah Anda tertarik dengan topik ?
b. Apakah Anda enjoy berbicara ttg topik tsb ?
c. Apakah Anda ingin entertain, inform atau persuade ?
d. Apakah audience akan tertarik dengan topik ?
e. Apakah topik yg dibicarakan topik yg sensitif thd sekelompok pihak dari
audience ?
f. Apakah ada peristiwa tertentu yang berkaitan dengan topik ?
Setelah mendapatkan topik presentasi, selanjutnya bagaimana membuat dan
menyampaikannya.
Beberapa hal yang dipersiapkan:
– Apa yang dibutuhkan untuk disampaikan
– Kumpulkan materi-materi presentasi yang terkait
– Buatlah materi presentasi yang baik, dan
– Gunakan komputer (mis: Powerpoint) sedapat mungkin

4. Outlining
 Isi presentasi yang disampaikan agar tetap diingat audience.
 Materi presentasi perlu outline yang baik
 Apakah materinya sudah cukup atau terlalu banyak?
Dalam menyusun slide materi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan antara
lain:
a. Desain Slide
Tidak banyak menggunakan kalimat atau gambar yang menyebabkan audiens
kesulitan memahami pesan utama sebuah slide.
b. Urutan Slide
Mulai slide pertama hingga terakhir berisi rangkaian gagasan yang sistematis,
logis dan tidak loncat-loncat .
c. Ukuran Huruf
Menggunakan jenis font yang sederhana dan jelas, sehingga mudah dibaca
audiens yang duduk di barisan depan hingga paling belakang.
Untuk mengatur ukuran huruf pada slide, dapat kita lakukan dengan cara:
- Blok kalimat/ kata yang akan diubah jenis atau ukuran hurufnya
- Pada menu Home pilihjenis huruf dan ukuran huruf yang diinginkan

d. Kesesuaian Gambar
Memilih gambar atau foto yang relevan, proporsional dan memperkuat
gagasan dalam sebuah slide.
Untuk memasukkan gambar atau image ke dalam slide bisa kita lakukan
dengan cara :
- Klik menu insert, kemudian pilih gambar melalui picture, clip art atau
photo album
- Atau bisa dilakukan dengan cara : pada slide bagian tengah terdapat menu
insert, pilih toolbar gambar melalui picture, clip art atau photo album
e. Kontras Warna
Menggunakan tulisan dengan warna yang kontras dengan latar belakang slide.
Misalkan, tulisan hitam untuk slide dengan latar belakang putih atau cerah.
Untuk mengatur warna tulisan dengan cara :
Pada menu home  klik font color
Sedangkan untuk mengatur warna slide bis a dilakukan dengan cara:
Pada menu Design  pilih themes, colors atau effects sesuai yang diinginkan

5. Elemen Penting
Beberapa elemen penting yang perlu diperhatikan ketika presentasi antara lain:
 Kecepatan presentasi
 Pembukaan yang menarik -- examples
 Transisi yang benar
 Konklusi (relevansi topik)
 Panjang presentasi: jangan melebihi waktu yang tersedia!
 Audience mendengarkan!

6. Latihan
Sebelum melakukan presentasi, akan lebih baik kalau kita berlatih terlebih
dahulu. Latihan presentasi bisa dilakukan di depan teman, di rumah atau di depan
kaca dengan melihat ekspresi kita sendiri saat presentasi. Beberapa manfaat berlatih
presentasi antara lain:
 Latihan akan membantu menghasilkan presentasi yang baik.
 Mendapatkan bagaimana presentasi tersebut mengalir.
 Mendapatkan feedback.

Maka lakukan latihan presentasi beberapa kali agar dapat tampil maksimal.

7. Siap Presentasi
Hal-hal yang perluu diperhatikan ketika kita siap presentasi antara lain:
 Kalau bisa, sehari sebelumnya coba lagi presentasi anda. (dapat dibantu dengan
kaca)
 Atur slide sesuai urutan.
 Pastikan alat-alat bantu bekerja dengan baik.
 Pastikan siapa yang membantu (apabila diperlukan)
 Pastikan pengeras suara bekerja dengan baik
 Datang lebih awal.
 Perhatikan: penampilan
 Jangan berdiri dibelakang meja, jangan menghalangi slide, usahakan dekat
dengan audience

8. Saat Presentasi
Beberapa hal yang perlu dilakukan ketika kita presentasi antara lain:
 Utarakan tujuan diawal presentasi, dan ulangi kembali di akhir presentasi.
 Jangan membuat lawakan kalau anda tidak ahli untuk itu.
 Perhatikan kelakuan anda, hindari kebiasaan tidak baik.
 Gunakan laser pointer dengan benar, dan jangan ganggu audience anda
dengannya.
 Libatkan audience dalam proses
 Awasi waktu!
 Jangan mengkritik hal-hal diluar topik.
 Hindari membaca notes, kata per kata
 Usahakan Anda lihat terlebih dahulu setiap transisi slide ke layar…apakah
Audience dapat melihat slide Anda dengan baik ?

9. Yang tidak boleh dilakukan ketika presentasi


 Berbicara dengan menggerutu
 Berbicara menghadap papan tulis atau layar
 Sering meminta maaf
 Membaca teks seperti ceramah
 Duduk ketika penjelasan belum selesai
 Berbicara terlalu monoton
 Sedikit sopan santun
 Berkata “um” berulang kali
 Diskusi sesuatu yang belum dimengerti

10. Menarik perhatian penonton


Dalam melakukan presentasi sangat penting membuat penonton agar tetap
konsentrasi memperhatikan presentasi kita. Berikut tips agar perhatian penonton
tetap tertuju pada presentasi kita:
 Berhenti berbicara (stop talking) / diam
 Ajukan pertanyaan ke audience
 Gunakan board untuk membuat lebih jelas
 Ubah intonasi suara
 Lakukan sesuatu yang tidak terduga (jatuhkan buku, matikan slide, dsb)
 Apabila melihat kejenuhan, maka ada baiknya kita mengajak bermain atau
berdiri agar penonton kembali segar.

11. Menangani tanya jawab


Pertanyaan audience tidak selalu bisa diprediksi, maka kita harus bisa mengangani
hal tersebut dengan :
 Ulangi pertanyaan audience agar yang lain tahu apa yang ditanyakan.
 Berikan jawaban untuk si penanya dan audience
 Tunggu penanya selesai sebelum menjawabnya, atau potonglah dengan taktis.
 Apabila ada pertanyaannya selama presentasi mengenai ketidak
jelasan/kerancuan jawablah segera
 Tundalah pertanyaan yang terlalu spesifik pada akhir presentasi atau tawarkan
“offline”
 Hindari pertanyaan yang mengarah ke diskusi panjang dengan seseorang
(Berikan batasan waktu dalam menjawab pertanyaan)
Untuk menghasilkan presentasi yang baik perlu persiapan yang baik pula.
c. Penugasan
1) Diskusi
- Bentuk kelompok diskusi, kemudian diskusikan hal tersebut di bawah ini dengan
kelompok kalian:
a) Bagaimana persiapan yang kalian lakukan ketika akan presentasi?
b) Apa saja persiapan alat yang kalian butuhkan dalam presentasi?
2) Latihan soal
1. Sebutkan beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam melakukan presentasi yang
efektif?
2. Sebutkan hal-hal yang perlu dilakukan dalam perencanaan presentasi!
3. Bagaaimana desain slide yang efektif dalam presentasi?
4. Bagaimana cara menarik perhatian penonton agar tertuju pada presentasi kita?
5. Bagaimana cara menangani tanya jawab ketika presentasi?

d. Rangkuman
Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam melakukan presentasi antara lain :
Perencanaan
Tipe Presentasi
Persiapan
Outlining
Elemen-elemen penting
Latihan
Siap presentasi
Saat presentasi
Menangani tanya-jawab

2. Kegiatan Belajar 2
a. Tujuan Kegiatan Pembelajaran
Setelah mempelajari kegiatan belajar ini, diharapkan anda dapat:

- Membandingkan kesesuaian desain slide dengan informasi yang disampaikan


- Mengetahui teknik mendesain slide
b. Uraian Materi
1. Teknik mendesain slide
Mengatur Urutan Slide
Langkah-langkah mengatur urutan slide :
- Tampilkan salah satu slide yang pernah anda buat
- Kemudian klik tab Slide Show, maka akan tampil seperti di bawah ini

- Klik pilihan Set up Slide show, tampilan menjadi seperti di bawah ini
- Setelah itu centang pada pilihan Loop continuosly until “esc”
Pilihan ini dimaksudkan untuk melakukan perintah pengulangan secara terus
menerus dan berhenti saat ditekan tombol esc pada keyboard
- Pada bagian From : isi dengan angka 1 dan To : isi dengan angka 2
- Kemudian klik OK
- Tekan tombol F5 untuk menjalankan slide

2. Mengatur Tampilan Slide


A. Tampilan Slide sorter
Langkah-langkah menampilkan tampilan slide sorter adalah:
- Pertama klik tab View
- Kemudian klik slide sorter, berikut tampilan slide sorter
B. Tampilan Notes Pages
Untuk mengatur tampilan Notes page caranya adalah :
- Klik tab View
- Pada tab View klik Notes page, berikut tampilan Notes page

C. Mengatur tampilan Handout Master


- Klik tab View
- Pada tab View klik Handout master, berikut tampilan dari handout master

D. Tampilan Notes Master


- Klik tab View
- Pada tab View klik Notes Master, berikut tampilan dari Notes Master

c. Soal Latihan
1. Jelasan langkah-langkah mengatur urutan slide!
2. Sebutkan macam-macam tampilan slide bisa dilakukan pada slide presentasi?
3. Jelaskan langkah-langkah menampilkan slide sorter?
4. Jelaskan langkah-langkah menampilkan slide dalam pilihan handout master!
5. Jelaskan langkah-langkah menampilkan slide dalam pilihan notes master!
d. Rangkuman
- Untuk mengatur urutan slide dapat dilakukan pada menu tab slide show
- Tampilan slide ada empat macam yaitu, slide sorter, notes page, handout master
dan notes master

3. Kegiatan Belajar 3
a. Tujuan Kegiatan Pembelajaran
Setelah mempelajari kegiatan belajar ini, diharapkan anda dapat:

- Menilai teknik penyampaian presentasi orang lain

b. Uraian Materi

Menilai teknik penyampaian presentasi merupakan bentuk evaluasi agar lebih

baik kemampuannya dalam menyampaikan presentasi di depan umum. Dalam suatu


presentasi, perlu dilakukan evaluasi baik itu dari pendengar, teman atau guru. Evaluasi

dapat bertujuan untuk mengukur tingkat pencapaian, sebagai umpan balik bagi

perbaikan dan juga sebagai dasar dalam menyusun laporan.

Contoh format yang dapat digunakan untuk penilaian presentasi bisa dilakukan

seperti ini :

Blangko Penilaian

No Uraian Penilaian Skor (1-4) Keterangan

1 Persiapan
a. Persiapan mteri
b. Persiapan alat
2 Pembukaan
a. Salam
b. Perkenalan
c. Penyampaian tema
3 Materi Presentasi
a. Desain slide
b. Urutan slide
c. Ukuran huruf
d. Kesesuaian gambar
e. Kekontrasan slide
4 Cara penyampaian
a. Suara
b. Kepercayaan diri
c. Ekspresi
d. kelancaran
e. Efektifitas
f. Proses tanya jawab
g. Kerjasama
5 Penutup
a. Ucapan terima kasih
b. Permohonan maaf
c. Salam
Kriteria skor penilaian :

1 = Kurang

2 = Cukup

3 = Baik

4 = Sangat Baik

Contoh blangko penilaian tersebut dapat ditambah atau dikurangi sesuai dengan

kebutuhan masing-masing.

c. Soal Latihan
d. Rangkuman

4. Kegiatan Belajar 4
a. Tujuan Kegiatan Pembelajaran
Setelah mempelajari kegiatan belajar ini, diharapkan anda dapat:

- Membuat slide dengan pertimbangan proporsi, komposisi dan harmoni

b. Uraian Materi
1. Membuat Slide menggunakan tombol action button
Action button digunakan untuk membuat slide dengan menggunakan
tombol-tombol yang ada pada fasilitas Shapes atau hyperlink dengan tujuan agar
dengan meng-klik tombol tersebut dapat pindah ke slide yang dituju.
Langkah untuk membuat tombol action button sebagai berikut:
- Buatlah slide pertama, contoh :
Langkah-langkah membuat slide pertama
 Buatlah slide baru seperti tampilan berikut
 Kemudian klik pada pilihan Click to add title
 Lalu ketik dengan kata Belajar Presentasi seperti tampilan berikut:
 Kemudian klik pada pilihan click to subtitle
- Kemudian slide kedua
- Setelah itu buat slide ketiga
- Selanjutnya buat slide keempat
- Terakhir buatlah slide kelima
-
2. Membuat Tombol Link

3. Soal Latihan
4. Rangkuman

5. Kegiatan Belajar 5
a. Tujuan Kegiatan Pembelajaran
Setelah mempelajari kegiatan belajar ini, diharapkan anda dapat:

- Melaksanakan penyampaian sesuai kaidah teknik presentasi

b. Uraian Materi
1. Mencetak File Presentasi

c. Soal Latihan
d. Rangkuman
BAB III. EVALUASI

A. Soal Tes Evaluasi

B. Kunci Jawaban Tes Evaluasi

RANGKUMAN

BAB IV. PENUTUP

Setelah menyelesaikan modul ini, anda berhak untuk mengikuti tes praktek
untuk menguji kompetensi yang telah anda pelajari. Apabila anda dinyatakan
memenuhi syarat kelulusan dari hasil evaluasi dalam modul ini, maka anda berhak
untuk melanjutkan ke topik/modul berikutnya.

Mintalah pada guru untuk uji kompetensi dengan sistem penilaian yang
dilakukan langsung oleh pihak industri atau asosiasi yang berkompeten apabila
anda telah menyelesaikan seluruh evaluasi dari setiap modul, maka hasil yang
berupa nilai dari guru atau berupa portofolio dapat dijadikan bahan verifikasi oleh
pihak industri atau asosiasi profesi. Kemudian selanjutnya hasil tersebut dapat
dijadikan sebagai penentu standar pemenuhan kompetensi dan bila memenuhi
syarat anda berhak mendapatkan sertifikat kompetensi yang dikeluarkan oleh dunia
industri atau asosiasi profesi.
DAFTAR PUSTAKA

Nana Suarna, S.T, 2009, Pedoman Panduan Praktikum Microsoft Office


2007, Yrama Widya, Bandung

Anda mungkin juga menyukai