Anda di halaman 1dari 2

Program Studi Sarjana Keperawatan

2020

ABSTRAK

HUBUNGAN KEPUASAN KERJA DENGAN KINERJA PERAWAT


PELAKSAN DI RUANG RAWAT INAP RS BHAYANGKARA SETUKPA
KOTA SUKABUMI

Yulia, I., Kusmiran, E., Haryanto, S.

Latar Belakang: Rumah sakit sebagai institusi yang bergerak di bidang


kesehatan perlu untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan yang baik kepada
masyarakat. Perawat mempunyai kontribusi yang sangat besar dalam
meningkatkan mutu pelayanan yang diberikan kepada pasien. Sehingga perawat
dituntut memiliki kinerja yang baik agar menjamin kualitas pelayanan kesehatan.
Faktor yang dapat mempengaruhi kinerja perawat salah satunya adalah kepuasan
kerja. Tujuan penelitian: Penelitian ini untuk mengetahui hubungan kepuasan
kerja dengan kinerja perawat pelaksana di Ruang Rawat Inap RS Bhayangkara
Setukpa Kota Sukabumi. Metode: Jenis penelitian adalah penelitian korelasional
dengan pendekatan Cross Sectional. Populasinya adalah seluruh perawat di Ruang
Rawat Inap RS Bhayangkara Setukpa Kota Sukabumi yang berjumlah 39 orang.
Tekhnik pengambilan sampel menngunakan total sampling, dengan ukuran
sampel sebanyak 39 perawat berdasarkan kriteria inklusi dan ekslusi. Analisis
hipotesis menggunakan uji exact fisher’s. Hasil penelitian: Sebagian besar
Perawat di Ruang Rawat Inap RS Bhayangkara Setukpa Kota Sukabumi memiliki
kepuasan kerja sedang sebanyak 20 perawat (51,3%) dan sebagian kecil memiliki
kepuasan kerja rendah sebanyak 19 perawat (48,7 %). Sedangkan mengenai
kinerja, menunjukan bahwa sebagian besar Perawat di ruang rawat inap RS
Bhayangkara Setukpa Kota Sukabumi memiliki kinerja baik sebanyak 21 perawat
(53,8%) dan sebagian kecil perawat memiliki kinerja kurang baik sebanyak 18
orang (46,2%). Hasil uji exact fisher’s didapatkan nilai P 0,000 yaitu < 0,05.
Kesimpulan: Ada hubungan kepuasan kerja dengan Kinerja Perawat di Ruang
Rawat Inap RS Bhayangkara Setukpa Kota Sukabumi.

Kata kunci : Kepuasan kerja, kinerja, perawat, rumah sakit


Kepustakaan : 47 referensi, 2008-2019
Program Studi Sarjana Keperawatan
2020

ABSTRACT

RELATIONSHIP BETWEEN WORK SATISFACTION WITH NURSING


PERFORMANCE IN HOSPITAL SPACES BHAYANGKARA SETUKPA
SUKABUMI CITY

Yulia, I., A.A., Kusmiran, E., Haryanto, S.

Background: Hospitals as institutions engaged in the health sector need to


improve the quality of good health services to the community. Nurses have a very
large contribution in improving the quality of services provided to patients. So
nurses are required to have good performance in order to guarantee the quality of
health services. One factor that can affect the performance of nurses is job
satisfaction. Objective: This study was to determine the relationship of job
satisfaction with the performance of implementing nurses in the Inpatient Room
of Bhayangkara Setukpa Hospital, Sukabumi City. Method: This type of research
is correlational research with a cross sectional approach. The population is all
nurses in the Inpatient Room of the Bhayangkara Setukpa Hospital, Sukabumi
City, which numbered 39 people. The sampling technique uses total sampling,
with a sample size of 39 nurses based on inclusion and exclusion criteria.
Hypothesis analysis using the exact fisher's test. Results: Most of the nurses in the
Inpatient Room of Bhayangkara Setukpa Hospital in Sukabumi City had moderate
job satisfaction of 20 nurses (51.3%) and a small percentage had low job
satisfaction of 19 nurses (48.7%). As for performance, it shows that the majority
of nurses in the inpatient rooms of Bhayangkara Setukpa Hospital in Sukabumi
City have good performance of 21 nurses (53.8%) and a small percentage of
nurses have poor performance of 18 people (46.2%). The exact fisher's test results
obtained a P value of 0,000 ie <0.05. Conclusion: There is a relationship of job
satisfaction with the performance of nurses in the Inpatient Room of Sosakit
Bhayangkara Setukpa Hospital Sukabumi City.

Keywords : Job satisfaction, performance, nurses, hospital


Literature : 47 references, 2008-2019

Anda mungkin juga menyukai