Anda di halaman 1dari 5

NAMA : ELSAFANA SURBAKTI

NIM/NO ABSEN : 06131381924056/19

PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR SEMESTER 1

KELAS PALEMBANG

SOAL SISTEM PERSAMAAN LINEAR DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI

1. Sebuah Toko buah menjual bermacam-macam buah-buahan diantaranya Alpukat,


Mangga, dan Apel. Kayrala membeli1 kg Alpukat , 3 kg Mangga, 2 kg Apel harus
membayar Rp. 33.000.00,-. Echa membeli 2 kg Alpukat ,1 kg Mangga, dan1 kg Apel
harus membayar Rp. 23.500.00,- . Shabina membeli 1 kg Alpukat , 2 kg Mangga, dan 3
kg Apel harus membayar Rp. 36.500.00- .Berapakah harga per kilogram Alpukat, harga
per kilogram Mangga, dan harga per kilogram Apel?

jawab :
misalkan
x = Alpukat
y = Mangga
x = Apel
Berdasarkan persoalan diatas, diperoleh system persamaan linear tiga variable berikut.
x + 3y + 2z = 33.000
2x + y + z = 23.500
x + 2y + 3z = 36.500
● Eliminasi variabel x pada persamaan 1 dan 2
x + 3y + 2z = 33.000 [x2} 2x + 6y + = 66.000
2x + y + z = 23.500 [x1] 2x + y + z = 23.500
5y + 3z = 42.500
● Eliminasi variabel x pada persamaan 1 dan 3
x + 3y + 2z = 33.000
x + 2y + 3z = 36.500
y–z = - 3500
Subtitusikan y = z – 3.500 ke persamaam 5y + 3z = 42.500 sehingga diperoleh:
⇒ 5y + 3z = 42.500
⇒ 5(z – 3.500) + 3z = 42.500
⇒ 5z – 17.500 + 3z = 42.500
⇒ 8z – 17.500 = 42.500
⇒ 8z = 42.500 + 17.500
⇒ 8z = 42.500 + 17.500
⇒ 8z = 60.000
⇒ z = 7.500
Subtitusikan nilai z = 7.500 ke persamaan y = z – 3.500 sehingga diperoleh nilai y sebagai
berikut.
⇒ y = z – 3.500
⇒ y = 7.500 – 3.500
⇒ y = 4.000
Terakhir subtitusikan nilai y = 4.000 dan nilai z = 7.500 ke persamaan x + 3y + 2z = 33.000
sehingga diperoleh nilai x sebagai berikut.
⇒ x + 3y + 2z = 33.000
⇒ x + 3(4.000) + 2(7.500) = 33.000
⇒ x + 12.000 + 15.000 = 33.000
⇒ x + 27.000 = 33.000
⇒ x = 33.000 – 27.000
⇒ x = 6.000
Dengan demikian, harga 1 kg Alpukat adalah Rp6.000,00; harga 1 kg Mangga adalah
Rp4.000,00; dan harga 1 kg Apel adalah Rp7.500,00.
2. UmurAwan 5 tahunlebihtuadaripadaumur Elsa, sedangkanjumlahumurmerekaadalah 55
tahun. Berapakahumurmerekamasing-masing?
Jawab :
Misalkan, x = Awan
y = Elsa
maka model matematika yang sesuai dengan permasalahan inia dalah sebagai berikut :
x=y+5
x + y = 55
Substitusi x = y + 5 ke persamaan x + y = 55
x + y = 55
(y + 5) + y = 55
2y + 5 = 55
2y = 55 - 5
2y = 50
y = 25
Substitusi y = 25 ke dalam persamaan x = y + 5
x=y+5
x = 25 + 5
x = 30
jadi, umur awan adalah 30 tahun dan umu relsa 25 tahun

SOAL SISTEM PERTIDAKSAMAAN LINEAR DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI

Suatu jenis makanan ternak membutuhkan 5 kg daging dan 3 kg tepung. Makanan ternak jenis
lain membutuhkan 6 kg daging dan 8 kg tepung. Jika tersedia daging 60 kg dan tepung 48 kg,
sedangkan bahan yang lain cukup tersedia, maka Gambarlah daerah penyelesaian sistem
pertidaksamaan liniernya.
Jawab :
Misalkan
x = banyaknya makanan ternak jenis pertama
y = banyaknya makanan ternak jenis kedua
maka model matemaikanya dapat ditentukan dengan bantuan table

x y Persediaan
Daging 5 6 60
Tepung 3 8 48
Dari tabel di atas dapat disusun sistem pertidaksamaan liniernya, yakni :
5x + 6y ≤ 60
3x + 8y ≤ 48
x≥0
y≥0
Selanjutnya digambar daerah penyelesaiannya ke dalam koordinat Cartesius

Himpunan penyelesaiannya adalah daerah segiempat yang bebas dari arsiran.

SOAL SISTEM PERSAMAAN KUADRAT DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI

Sebidang tanah akan dibangun kolam renang dengan ukuran 10 m x 8 m. Jika luas tanah tersebut
168 m2. Tentukan lebar sisa tanah di sekeliling kolam renang tersebut!
Jawab:
L = pxl
168 = (10 + 2x)(8+2x)
168 = 80 + 20x + 16x + 4x2
168 = 4x2 + 36x + 80
4x2 + 36x + 80 – 168 = 0
x2 + 9x – 22 = 0
(x - 2)(x +11) = 0
x = 2 atau x = -11 ( tidak memenuhi )
Jadi lebar sisa tanah di sekeliling kolam renang adalah 2 m.
SOAL SISTEM PERTIDAKSAMAAN KUADRAT DALAM KEHIDUPAN SEHARI-
HARI

Permukaan sebuah meja berbentuk persegi panjang dengan panjang 16x cm dan lebar 10x cm.
Jika luasnya tidak kurang dari 40 dm2, tentukan ukuran minimum permukaan meja tersebut.

Jawab:
Diketahui panjang permukaan meja (p) = 16x, lebar (l) = 10 x, dan luas = L. Model
matematika dari luas persegi panjang adalah sebagai berikut.
L=p×l
L = 16x × 10x
L = 160x2
Dari soal ditentukan bahwa luas tidak kurang dari 40 dm2 = 4.000 cm2 sehinga
pertidaksamaannya dapat ditulis sebagai berikut.
L = 160x2 ≥ 4.000
160x2 ≥ 4.000
Selanjutnya kita selesaikan pertidaksamaan tersebut, yaitu sebagai berikut.
160x2 ≥ 4.000
⇒ x2 ≥ 25
⇒ x ≥ ±5
Karena ukuran besaran tidak boleh negatif, maka nilai minimum x = 5 cm, sehingga diperoleh:
p = 16x cm = 16(5) cm = 80 cm
l = 10x cm = 10(5) cm = 50 cm
Jadi, ukuran minimum permukaan meja tersebut adalah (80 × 50) cm.

Anda mungkin juga menyukai