Anda di halaman 1dari 3

FASILITAS P3K

Untuk mendukung pelaksanaan P3K dibutuhkan fasilitas P3K, meliputi :

1. Personil atau petugas P3K

Jumlah petugas P3K disesuaikan dengan jumlah tenaga kerja yang ada di perusahaan, faktor
risiko di perusahaan dan jumlah shift kerja perusahaan. Untuk menjadi petugas P3K perlu
dilakukan seleksi personil (seleksi kepribadian,kesehatan jasmani dan rohani, serta ketrampilan).
Calon petugas yang telah diseleksi, harus mengikuti pelatihan terlebih dahulu sebelum
menjalankan tugasnya.
Adapun rasio jumlah petugas P3K di tempat kerja dengan jumlah pekerja berdasarkan klasifikasi
tempat kerja dapat dilihat pada tabel berikut ini :

Klasifikasi Tempat
Jumlah Pekerja Jumlah petugas P3K.
Kerja.
25 – 150. 1 orang
Tempat kerja dengan
1 orang untuk setiap 150 orang
potensi bahaya rendah. > 150
atau kurang.
< 100 1 orang
Tempat kerja dengan
1 orang untuk setiap 100 orang
potensi bahaya tinggi. > 100
atau kurang.

2. Kotak P3K
Bahan kotak P3K harus kuat. Kotak P3K mudah dipindahkan dan diberi label. Kotak P3K
diletakkan di tempat yang mudah dilihat dan terjangkau. Isi kotak P3K, jumlah dan jenis kotak
P3K diatur berdasarkan Permenakertrans No : Per.15/Men/VIII/2008 tentang P3K di Tempat
Kerja. Isi Kotak P3K (Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan) yang harus disediakan oleh
Perusahaan adalah sebagai berikut :

No. Isi Kotak A Kotak B Kotak C


1 Kasa steril terbungkus 20 40 40
4 Plester 2 4 6
5 Plester Cepat 10 15 20
6 Kapas (25 gram) 1 2 3
7 Kain segitiga/mittela 2 4 6
8 Gunting 1 1 1
9 Peniti 12 12 12
10 Sarung tangan sekali pakai (pasangan) 2 3 4
11 Masker 2 4 6
12 Pinset 1 1 1
13 Lampu senter 1 1 1
14 Gelas untuk cuci mata 1 1 1
15 Kantong plastik bersih 1 2 3
16 Aquades (100 ml larutan Saline) 1 1 1
17 Povidon Iodin (60 ml) 1 1 1
18 Alkohol 70% 1 1 1
19 Buku panduan P3K di tempat kerja 1 1 1
20 Buku catatan 1 1 1
21 Daftar isi kotak 1 1 1

Keterangan :

 Isi Kotak A P3K untuk perusahaan yang memiliki 25 orang pekerja atau kurang
 Isi Kotak B P3K untuk perusahaan yang memiliki 50 orang pekerja atau kurang
 Isi Kotak C P3K untuk perusahaan yang memiliki 100 orang pekerja atau kurang

3. Ruang P3K
Ruang P3K harus cukup menampung satu tempat tidur pasien dan masih terdapat ruang gerak
bagi seorang petugas P3K serta penempatan fasilitas P3K lainnya. Kondisi ruang P3K harus
bersih, terang dan memiliki ventilasi udara yang baik. Agar mudah saat memindahkan korban,
pintu ruang P3K dibuat cukup lebar. Lokasinya mudah dijangkau dari tempat kerja, dekat
dengan kamar mandi serta jalan keluar dan tempat parkir. Ruang P3K dilengkapi dengan
perlengkapan-perlengkapan berikut ini :

 Wastafel dengan air mengalir


 Kertas tisue/lap
 Usungan/tandu
 Bidai/spalk
 Kotak P3K dan isi
 Tempat tidur dengan bantal dan selimut
 Tempat menyimpan tandu atau kursi roda
 Sabun dan sikat
 Pakaian bersih untuk penolong
 Tempat sampah dan Kursi tunggu, bila diperlukan
4. Alat evakuasi dan alat transportasi
Alat evakuasi seperti tandu, kursi roda, dan alat lainnya yang digunakan untuk memindahkan
korban ke tempat yang aman. Alat transportasi dapat berupa mobil ambulans atau kendaraan
lainnya yang digunakan untuk pengangkutan.

Anda mungkin juga menyukai