Anda di halaman 1dari 24

1

4
1

PO ALC PAKET 1
PELATIHAN ONLINE
2017
GEOGRAFI – PAKET
4

TIMELINE PELATIHAN ONLINE 2017 ALC INDONESIA (GELOMBANG 1)

Open Time Akses Materi Soal Close Time (Deadline) Input Waktu
Pengumuman Ranking
Agustus Agustus
Agustus
Paket Hari Tanggal Jam Hari Tanggal Jam Hari
Tanggal Jam
1 Sabtu 13-Agt 09.00 WIB Kamis 18-Agt 23.59 WIB Minggu 21-Agt
20.00 WIB
2 Sabtu 20-Agt 09.00 WIB Kamis 25-Agt 23.59 WIB Minggu 28-Agt
20.00 WIB
3 Sabtu 27-Agt 09.00 WIB Kamis 01-Sep 23.59 WIB Minggu 04-Sep
20.00 WIB
Paket September September
September
4 Sabtu 03-Sep 09.00 WIB Kamis 08-Sep 23.59 WIB Minggu 11-Sep
20.00 WIB
5 Sabtu 10-Sep 09.00 WIB Kamis 15-Sep 23.59 WIB Minggu 18-Sep
20.00 WIB
6 Sabtu 17-Sep 09.00 WIB Kamis 22-Sep 23.59 WIB Minggu 25-Sep
20.00 WIB
7 Sabtu 24-Sep 09.00 WIB Kamis 29-Sep 23.59 WIB Minggu 02-Okt
20.00 WIB
Paket Oktober Oktober
Oktober
8 Sabtu 01-Okt 09.00 WIB Kamis 06-Okt 23.59 WIB Minggu 09-Okt
20.00 WIB
9 Sabtu 08-Okt 09.00 WIB Kamis 13-Okt 23.59 WIB Minggu 16-Okt
20.00 WIB
10 Sabtu 15-Okt 09.00 WIB Kamis 20-Okt 23.59 WIB Minggu 23-Okt
20.00 WIB
11 Sabtu 22-Okt 09.00 WIB Kamis 27-Okt 23.59 WIB Minggu 30-Okt
20.00 WIB
12 Sabtu 29-Okt 09.00 WIB Kamis 03-Nov 23.59 WIB Minggu 06-Nov
20.00 WIB
Paket November November
November
13 Sabtu 05-Nov 09.00 WIB Kamis 10-Nov 23.59 WIB Minggu 13-Nov
20.00 WIB
14 Sabtu 12-Nov 09.00 WIB Kamis 17-Nov 23.59 WIB Minggu 20-Nov
20.00 WIB
15 Sabtu 19-Nov 09.00 WIB Kamis 24-Nov 23.59 WIB Minggu 27-Nov
20.00 WIB
PELATIHAN ONLINE 2017
GEOGRAFI – PAKET 4
Sumber Daya dan Manajemen Sumber Daya

Sumber daya alam adalah unsur unsur lingkungan alam yang diperlukan manusia untuk
memenuhi kebutuhan serta meningkatkan kesejahteraan hidupnya.

KLASIFIKASI SUMBER DAYA ALAM

Berdasarkan bentuknya, SDA dapat dibagi menjadi 5 kelompok


1. Sumber daya lahan atau tanah
2. Sumber daya hutan
3. Sumber daya air
4. Sumber daya laut
5. Smber daya mineral

Adapun SDA dibagi ke dalam 3 jenis

Berdasarkan sifatnya :
1. Renewable resources
SDA yang apabila dimanfaatkan dan habis dapat dilestarikan kembali. Sumber daya
alam
ini dapat bereproduksi dan memiliki daya regenerasi (pulih kembali)
2. Non renewable resources
SDA yang tidak dapat diperbaharui adalah sumber daya alam yang apabila dimanfaatkan
atau digunakan sampai habis maka sumber daya alam itu tidak dapat dilestarikan
kembali, seperti emas, batu bara, minyak bumi, tembaga dan lain-lain.

Berdasarkan potensinya:
1. SDA materi
Sumber daya alam materi merupakan sumber daya alam yang dimanfaatkan oleh manusia
dalam bentuk fisiknya, seperti batu, besi, kayu, kapas dan sejenisnya
2. SDA energi
 Sumber daya energi konvensional
Sumber daya energi yang digunakan untuk memenuhi sebagian besar kebutuhan energi
manusia sekarang. Sumber daya energi konvensional terdiri dari 1 minyak bumi 2
batubara 3 gas alam.
 Sumber daya energi nuklir
Merupakan sumber daya yang tersedia di alam dan hanya dapat dikonversi menjadi
bentuk energi yang dapat dikonsumsi oleh manusia melalui reaksi nuklir. Sumber daya
energi nuklir terdiri dari
1) Sumberdaya energi fisi nuklir (uranium)
2) Material radioaktif alami
3) Sumber daya energi terbarukan
Sumber daya energi terbarukan
Sumber daya energi yang tersedia secara terus menerus dalam waktu sangat lama
karena siklus alaminya. Sumber daya energi terbarukan terdiri dari : energi angin,
PELATIHAN ONLINE 2017
GEOGRAFI – PAKET 4
energi surya, geothermal, aliran air (sungai), biomassa (sampah, kultivasi), atau
energi
kelautan (arus laut, gelombang, pasang surut)
3. SDA ruang
Sumber daya alam yang berupa ruang atau tempat hidup, contohnya hamparan tanah
atau
dataran dan ruang angkasa.
Berdasarkan Jenisnya:
1. SDA hayati
2. SDA non hayati
Berikut ini penjelasan tentang beberapa jenis sumber daya alam
a. Sumber Daya Bahan Galian
Menurut cara pembentukannya, bahan galian dibedakan menjadi sebagai berikut.
1. Bahan galian pegmatit, terbentuk di saluran gunung api dan dalam bentuk
intrusi
2. Bahan galian magnetit, berasal dari magma dan terdapat di dekat dapur magma
3. Bahan galian hidrotermal, resapan magma cair membeku di celah-celah struktur
lapisan bumi atau pada lapisan yang bersuhu relatif rendah
4. Bahan galian pengendapan, terkonsentrasi karena pengendapan di dasar sungai
atau genangan air melalui proses pelarutan atau tidak
5. Bahan galian pengayaan sekunder, terkonsentrasi karena proses pelarutan pada
batuan
hasil pelapukan
Selain itu, Pemerintah Indonesia juga membagi jenis bahan galian menjadi tiga,
yaitu:
1) Golongan A, yaitu golongan bahan galian yang strategis. Artinya bahan galian
tersebut
penting untuk pertahanan/keamanan Negara atau untuk menjamin perekonomian
negara
Contohnya : Minyak bumi, Batu bara
2) Golongan B, yaitu golongan galian yang vital, yang dapat menjamin hajat
hidup
orang banyak
Contohnya : emas, perak, asbes
3) Golongan C, yaitu bahan galian yang tidak termasuk ke dalam golongan A
maupun
B.

b. Sumber Daya Air


Sumber daya air adalah sumber daya berupa air yang berguna atau potensial bagi
manusia. Kegunaan air meliputi penggunaan di bidang pertanian, industri, rumah
tangga,
rekreasi, dan aktivitas lingkungan. Sangat jelas terlihat bahwa seluruh manusia
membutuhkan air tawar sedangkan hanya 3% dari air di bumi yang merupakan air tawar
dan itupun lebih dari 2/3 bagiannya berada dalam bentuk es di glasier dan es kutub.
Air
tawar merupakan sumber daya terbarukan, meski suplai air bersih terus berkurang.
Permintaan air telah melebihi suplai di beberapa bagian di dunia dan populasi dunia
terus
meningkat dan mengakibatkan kelangkaan air bersih di beberapa tempat.
PELATIHAN ONLINE 2017
GEOGRAFI – PAKET 4
c. Sumber Daya Laut
Sekurang-kurangnya ada 10 manfaat besar dari laut :
 Sarana Transportasi
 Sumber Pangan
 Pertambangan
 Energi
 Rekreasi dan Pariwisata
 Bahan Baku Obat-obatan
 Pendidikan dan Penelitian
 Konservasi Alam
 Pertahanan dan Keamanan
 Sumber Air Bersih

d. Sumber daya Biotik


 Tumbuhan
Tumbuhan memiliki kemampuan untuk menghasilkan oksigen dan pati melalui proses
fotosintesis. Oleh karena itu, tumbuhan merupakan produsen penyusun dasar rantai
makanan. Pemanfaatan tumbuhan oleh manusia diantaranya bahan makanan, bahan
bangunan, bahan bakar (bio solar)
 Pertanian dan Perkebunan
Pertanian di Indonesia menghasilkan berbagai macam tumbuhan komoditi ekspor antara
lain padi, jagung, kedelai dan singkong. Di samping itu, Indonesia juga dikenal
dengan
hasil perkebunannya, antara lain karet, kelapa sawit, tembakau, dan lain-lain.
 Hewan, peternakan dan perikanan
Sumber daya alam hewan dapat berupa hewan liar maupun hewan yang sudah
dibudidayakan. Pemanfaatannya dapat sebagai pembantu pekerjaan berat manusia,
seperti kerbau dan kuda atau sebagai sumber bahan pangan, seperti unggas dan sapi.

e. Sumber Daya Manusia


Sumber daya manusia atau biasa disingkat menjadi SDM merupakan potensi yang
terkandung dalam diri manusia untuk mewujudkan perannya sebagai makhluk sosial yang
adaptif dan transformatif yang mampu mengelola dirinya sendiri serta seluruh
potensi
yang terkandung di alam menuju tercapainya kesejahteraan kehidupan dalam tatanan
yang seimbang dan berkelanjutan. Dalam pengertian praktis sehari-hari, SDM lebih
dimengerti sebagai bagian integral dari sistem yang membentuk suatu organisasi.
Oleh
karena itu, dalam bidang kajian psikologi, para praktisi SDM harus mengambil
penjurusan industri dan organisasi. Sebagai ilmu, SDM dipelajari dalam manajemen
sumber daya manusia (MSDM). Dalam bidang ilmu seni ini, terjadi sintesa antara ilmu
manajemen dan psikologi. Mengingat struktur SDM dalam industri-organisasi
dipelajari
oleh ilmu manajemen, sementara manusia-nya sebagai subjek pelaku adalah bidang
kajian
psikologi.
PELATIHAN ONLINE
2017
GEOGRAFI – PAKET
4

SOAL
1. Salah satu tempat penambangan batubara terbesar di Indonesia berada di
daerah ....
a. Arun, Nanggroe Aceh Darussalam
b. Martapura, Kalimantan Selatan
c. Belitung, Kepulauan Bangka Belitung
d. Buton, Sulawesi Tenggara
e.Tanjung Enim, Sumatera Selatan

2. Salah satu hasil pengolahan minyak bumi yang dimanfaatkan untuk mesin diesel
karena
memiliki kandungan oktan yang sesuai, olahan minyak bumi tersebut adalah ....
a. Solar d. Kerosin
b. Bensin e. Aspal
c. Avtur

3. Manakah sumber energi yang paling besar hasilnya untuk wilayah Indonesia....
a. Air bendungan ( PLTA ) d. Gelombang laut ( PLTGL )
b. Geothermal ( PLTG ) e. Nuklir ( PLTN )
c. Uap air ( PLTU )

4. Dari mineral berikut manakah yang tidak termasuk pada bahan galian golongan B ?
a. Emas d. Uranium
b. Perak e. Besi
c. Tembaga

5. Gambar di samping adalah salah satu tempat


penambangan Freeport yang ada di Papua. Tempat
tersebut merupakan tempat penambangan emas
terbesar di dunia dan terbesar ketiga untuk tembaga.
Apa nama tempat penambangan tersebut ?
a. Goldsmith d. Mc Morran
b. Tembagapura e. Freesmith
c. Grasberg

6. Salah satu negara OPEC di benua Afrika yang pada tahun 2014 lalu mengadakan
kerjasama perdagangan internasional dengan Indonesia untuk pembelian komoditas
minyak dengan harga yang relatif lebih murah adalah ....
a. Libya d. Angola
b. Tunisia e. Aljazair
PELATIHAN ONLINE 2017
GEOGRAFI – PAKET 4
c. Kamerun

7. Di antara negara berikut, manakah negara yang menggunakan


pembangkit listrik pada gambar tersebut dengan persentase
penggunaan domestik yang terbesar?
a. Amerika Serikat d. Rusia
b. Perancis e. Korea Selatan
c. China

8. Manakah di antara jawaban berikut yang bukan merupakan daerah utama jebakan
minyak
( Hydrocarbon Trap ) ?
a. Saltdome d. Unconformity
b. Antiklinal e. Sinklinal
c. Pinchout

9. Benda di samping menggunakan salah satu material yang memiliki


karakteristik ringan dan mudah untuk menghantarkan panas. Apa
nama material yang digunakan untuk benda tersebut ?
a. Perak d. Timah
b. Besi e. Baja
c. Aluminium

10. Tenaga air merupakan salah satu pembangkit tenaga listrik terbesar di Indonesia
dikarenakan air merupakan salah satu sumber daya alam yang dapat diperbaharui dan
mudah untuk didapatkan. Tenaga listrik tersebut dihasilkan oleh yang namanya
Pembangkit Listrik Tenaga Air ( PLTA ), dimanakah PLTA terbesar di Indonesia
bahkan
se Asia Tenggara ?
a. PLTA Cirata d. PLTA Karangkates
b. PLTA Ir. Juanda e. PLTA Gajahmungkur
c. PLTA Ir. Sutami

11. Pembangkit listrik yang ada di Paiton, Probolinggo


adalah salah satu pembangkit listrik utama yang
ada di Indonesia. PLT tersebut digerakkan oleh
tenaga .... .
a. Kinetik Air d. Gelombang laut
b. Geothermal e. Nuklir
c. Uap air
PELATIHAN ONLINE
2017
GEOGRAFI –
PAKET 4
12. Pukat harimau adalah salah satu metode penangkapan ikan di lautan yang dilarang
oleh
negara, dikarenakan ....
a. Mengganggu migrasi ikan
b. Merugikan negara karena pencurian ikan besar – besaran
c. Mencemari lautan karena pukat harimau mengandung zat berbahaya
d. Mengganggu keseimbangan ekosistem laut
e. Mahal harganya sehingga menambah biaya produksi yang ada

13.Negara di dunia yang yang salah satu penyangga ekonominya berasal dari
perdagangan
tanaman bibit dan bunga adalah ....
a. Belanda
b. Perancis
c. Brazil
d. Jepang
e. Filipina

14.Salah satu isi undang – undang Minerba adalah menyebutkan tentang larangan
ekspor
bahan mentah, dikarenakan ....
a. Sumber daya manusia Indonesia sudah bagus
b. Biaya pengolahan mahal jika dilakukan langsung
c. Bahan yang sudah diproses di luar negeri akan masuk kembali ke Indonesia dengan
harga murah
d. Alat di Indonesia sudah memadai, sehingga perlu diproses di dalam negeri
e. Pajak sudah diturunkan sehingga tidak memberatkan produsen

15. Pulau yang dijuluki sebagai pulau aspal di Indonesia adalah ....
a. Buton d. Belitung
b. Bawean e. Karimun Jawa
c. Madura

16. Pertanian termasuk sumber daya alam yang dapat diperbaharui,artinya pertanian
bersifat ....
a. Menghasilkan bahan pangan
b. Diusahakan manusia
c. Dapat berlangsung tanpa dibudidayakan
d. Dapat pulih secara alami maupun melalui budidaya
e. Bernilai ekonomis
PELATIHAN
ONLINE 2017
GEOGRAFI –
PAKET 4
17. Di bawah ini yang termasuk komponen abiotik adalah…
(1)manusia (2)air
(3)tumbuhan (4)hewan
(5)tanah (6)pantai
(7)udara (8)binatang
Ditunjukkan oleh nomor …
a. 2, 5 dan 7
b. 1, 3 dan 4
c. 2, 6 dan 8
d. 1, 3 dan 8
e. 1, 4 dan 7

18. Banyak daerah di Indonesia yang mempunyai perkebunan kelapa yang luas
dikarenakan
iklim di wilayah tersebut cocok untuk kelapa. Perkebunan kelapa terluas di
Indonesia
terletak di ....
a. Bagian ujung utara Pulau Sumatera
b. Lembah Baliem Pulau Papua
c. Pulau Lombok,NTB
d. Indragiri Hilir, Riau
e. Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah

19. Jawa Barat sangat cocok untuk penanaman tumbuhan kina, karena memenuhi syarat –
syarat yang diperlukan oleh tanaman tersebut yaitu ...
a. tanah tinggi di atas 1000 m, kurang hujan, tanah subur
b. tanah vulkanis, banyak hujan, udara panas
c. tanah subur, suhu tinggi, musim kemarau yang panjang
d. tanah tinggi di atas 1000 m, banyak hujan, tanah subur, iklim yang lembab
e. tanah tinggi di bawah 1000 m, kurang hujan, tanah subur, iklim yang lembab

20. Sumber energi dapat diambil dari berbagai barang tambang. Barang tambang di
bawah
ini yang termasuk sumber energi adalah ...
a.timah d. Batu granit
b. belerang e. Batu kapur
c. batubara

21. Persediaan cadangan minyak bumi saat ini sudah semakin tipis, penggunaan sumber
daya
alternatif pun mulai beralih ke batu bara. Persebaran batu bara di Indonesia
terdapat di ....
a. Sumatera bagian utara d. Sumatera Selatan
b. Kepala burung Papua e. Kalimantan Selatan
PELATIHAN ONLINE
2017
GEOGRAFI – PAKET
4
c. Banten

22. Eceng gondok sering dianggap sebagai tanaman pengganggu atau gulma. Namun,
eceng
gondok termasuk sumber daya flora yang dapat dimanfaatkan sebagai ....
a. Tanaman hias d. Makanan ternak
b. Penahan erosi e. Bahan kerajinan
c. Bahan makanan

23. Pemupukan dengan kapur pada tanah gambut bertujuan untuk memperbaiki ....
a. Tekstur tanah d. Warna tanah
b. struktur tanah e. Drainase tanah
c. pH tanah

24. Jenis bahan bakar yang terutama digunakan untuk industri skala besar adalah....
a. bensin
b. batu bara
c. minyak bumi
d. gas alam
e. biogas

25. Negara dengan tingkat konsumsi gas alam tertinggi adalah ....
a. Inggris d. Jerman
b. Amerika Serikat e. China
c. Jepang

Selamat Mengerjakan 
PELATIHAN ONLINE 2017
GEOGRAFI – PAKET 4

PEMBAHASAN PAKET 3

1. A 11. A 21. C
2. A 12. B 22. B
3. A 13. E 23. A
4. E 14. E 24. B
5. A 15. A 25. D
6. B 16. D
7. A 17. B
8. B 18. C
9. A 19. C
10. D 20. B
Pembahasan Paket 3 :
1. A. Batuan yang terbentuk karena pengaruh tekanan yang tinggi
Batuan metamorf dinamo adalah batuan yang berubah bentuk karena pengaruh tekanan
yang
sangat tinggi, dalam waktu yang sangat lama, dan dihasilkan dari proses
pembentukkan kulit
bumi oleh tenaga endogen. Adanya tekanan dari arah yang berlawanan menyebabkan
butiran-
butiran mineral menjadi pipih dan ada yang mengkristal kembali, contohnya, batu
lumpur
(mudstone) menjadi batu tulis (slate).

2. A. Merapi
Letusan tipe Merapi memiliki ciri khas pada mengeluarkan lava kental sehingga
menyumbat
mulut kawah. Akibatnya, tekanan gas menjadi semakin bertambah kuat dan memecahkan
sumbatan lava. Sumbatan yang pecah-pecah terdorong ke atas dan akhirnya terlempar
keluar.
Material ini menuruni lereng gunung sebagai ladu atau gloedlawine. Selain itu,
terjadi pula
awan panas (gloedwolk) atau sering disebut wedhus gembel. Letusan tipe merapi
sangat
berbahaya bagi penduduk di sekitarnya.
Terdapat 7 tipe letusan gunung berapi yaitu Hawai, Vulkano, Stromboli, Merapi, St.
Vincent,
Pelee, dan Plinian.

3. A. Konsekuen
Klasifikasi Sungai Berdasarkan Arah Alirannya
a) Sungai konsekuen adalah sungai yang arah aliran airnya searah dengan
kemiringan
lerengnya.
PELATIHAN ONLINE 2017
GEOGRAFI – PAKET 4
b) Sungai subsekuen adalah sungai yang arah aliran airnya tegak lurus dengan
sungai
konsekuen.
c) Sungai resekuen adalah sungai yang arah aliran airnya sejajar dengan sungai
konsekuen.
d) Sungai obsekuen adalah sungai arah aliran airnya berlawanan dengan sungai
konsekuen.
e) Sungai anteseden adalah sungai yang kekuatan erosi ke dalamnya mampu
mengimbangi pengangkatan daerah yang dilaluinya.
f) Sungai reverse adalah sungai yang kekuatan erosi ke dalammya tidak mampu
mengimbangi pengangkatan daerah yang dilaluinya. Oleh karena itu arah aliran
sungai ini berbelok menuju ke tempat lain yang lebih rendah
g) Sungai insekuen ialah sungai yang arah aliran airnya tidak mengikuti
perlapisan
batuan sehingga arahnya tidak menentu.

4. E. Subsidence
Penurunan muka tanah (land subsidence) merupakan suatu proses gerakan penurunan
muka
tanah yang didasarkan atas suatu datum tertentu (kerangka referensi geodesi) dimana
terdapat
berbagai macam variabel penyebabnya (Marfai, 2006). Penurunan muka tanah ini di
akibatkan oleh banyak hal seperti pembebanan di atas permukaan, hilangnya air tanah
akibat
eksploitasi berlebihan, gempa yang mengakibatkan rusaknya struktur tanah,
ketidakstabilan
bidang tanah akibat proses tertentu, dan sebagainya.

5. A. Terpaan angin yang membawa pasir di daerah gurun

Mushroom Rock ini terbentuk di daerah yang


kering.
proses pembentukannya disebabkan oleh angin
atau
disebut proses Eolian. Angin membawa material
pasir
yang berukuran kecil kemudian mengikis batu
yang
lebih besar, proses ini dinamakan
Deflasi.Karena
material batuan yang terletak di bagian atas
lebih keras
daripada material batuan yang di bawah, maka
material
batuan yan di bawah lebih mudah tergerus.
Dengan
demikian menghasilkan tiang tegak seperti
batang jamur.
Mushroom Rock seperti gambar di atas biasanya
terjadi
di daerah yang kering (arid) seperti gurun. Di
daerah
pantai, Mushroom Rock juga dapat terjadi, tapi
tenaganya bukan dihasilkan oleh angin melainkan
oleh
tenaga ombak atau disebut proses Marin.
6. B. Lempeng anak benua India yang terus mendesak lempeng Eurasia

Pegunungan Himalaya terbentuk karena


proses
tektonik konvergen (saling mendekat)
antara
lempeng India dengan lempeng Eurasia.
Jenis
pergerakan konvergen pada kedua lempeng
ini
adalah Kolisi atau pertemuan antara
lempeng
benua dengan lempeng benua.
PELATIHAN ONLINE
2017
GEOGRAFI – PAKET
4

7. A. Hogback
Hogback : Sudut antara kedua sisinya relatif
sama,
dengan sudut lereng yang searah perlapisan
batuan lebih
dari 30 derajat. Hogback memiliki kelerengan
scarp slope
dan dip slope yang hampir sama sehingga terlihat
simetri.

Cuesta : Bentuk lahan struktural dengan kemiringan


antara kedua sisi lerengnya tidak simetri dengan sudut
lereng yang searah perlapisan batuan kurang dari 30
derajat.

8. B. Pertanian
Aluvial adalah jenis tanah yang terbentuk karena endapan. Daerah endapan terjadi di
sungai,
danau yang berada di dataran rendah, ataupun cekungan yang memungkin kan terjadinya
endapan.Tanah aluvial memiliki manfaat di bidang pertanian salah satunya untuk
mempermudah proses irigasi pada lahan pertanian. Tanah ini terbentuk akibat endapan
dari
berbagai bahan seperti aluvial dan koluvial yang juga berasal dari berbagai macam
asal.
Tanah aluvial tergolong sebagai tanah muda, yang terbentuk dari endapan halus di
aliran
sungai. Tanah aluvial dapat dimanfaatkan sebagai lahan pertanian karena kandungan
unsur
hara yang relatif tinggi. Tanah aluvial memiliki struktur tanah yang pejal dan
tergolong liat
atau liat berpasir dengan kandungan pasir kurang dari 50%.Contoh tanah aluvial di
Indonesia
antara lain: sepanjang aliran Sungai Bengawan Solo, Sungai Opak, dan Sungai Glagah.

9. A. Lipatan
Geometri dari pola aliran trellis adalah pola aliran yang
menyerupai bentuk pagar yang umum dijumpai di perkebunan
anggur. Pola aliran trellis dicirikan oleh sungai yang mengalir
lurus di sepanjang lembah dengan cabang-cabangnya berasal dari
lereng yang curam dari kedua sisinya. Sungai utama dengan
cabang-cabangnya membentuk sudut tegak lurus sehingga
menyerupai bentuk pagar. Pola aliran trellis adalah pola aliran
sungai yang berbentuk pagar (trellis) dan dikontrol oleh struktur
geologi berupa perlipatan sinklin dan antilin. Sungai trellis
dicirikan oleh saluran-saluran air yang berpola sejajar, mengalir
searah kemiringan lereng dan tegak lurus dengan saluran
utamanya. Saluran utama berarah searah dengan sumbu lipatan.
PELATIHAN ONLINE 2017
GEOGRAFI – PAKET 4
10. D. Peneplain
Peneplain adalah dataran yang luas dan hampir rata
terbentuk dari proses tenaga eksogen yang
berlangsung terus menerus. Umumnya peneplain
terbentuk karena pengikisan oleh angin dan air.
Peneplain merupakan dataran luas yang merupakan
hasil akhir dari proses geografis atau proses erosi.

11. A. Sesar Naik


Penentuan dari sesar naik dan sesar turun
dapat
dilihat pada pergerakan hanging wallnya,
apabila
hanging wall naik maka masuk ke dalam sesar
naik
atau sesar balik (reverse), sedangkan
apabila
hanging wallnya bergerak turun, maka
disebut
sebagai sesar turun atau sesar normal.

12. B. C dan F

13. E. Subduksi antara lempeng benua Amerika Selatan di atas lempeng samudera Nazca
Pegunungan Andes berada di
Amerika Selatan, terletak
karena
proses subduksi antara lempeng
Nazca dengan lempeng Amerika
Selatan (Ditunjukkan pada
panah).
PELATIHAN ONLINE 2017
GEOGRAFI – PAKET 4
14. E. C,B, A

15. A. punggungan pasir terbentuk memanjang tegak lurus terhadap arah angin yang
dominan
Transverse dune (gumuk pasir) terbentuk di daerah yang
tidak berpenghalang dan banyak cadangan pasirnya. Bentuk
gumuk pasir melintang menyerupai ombak dan tegak lurus
terhadap arah angin. Awalnya, gumuk pasir ini mungkin
hanya beberapa saja, kemudian karena proses eolin yang
terus menerus maka terbentuklah bagian yang lain dan
menjadi sebuah koloni. Gumuk pasir ini akan berkembang
menjadi bulan sabit apabila pasokan pasirnya berkurang.

16. D. Birdfoot delta


Birdfoot delta atau delta kaki
burung
adalah salah satu tipe delta yang
dipengaruhi atas gaya dominan arus
sungai
(river). Nama lain dari Birdfoot
delta
adalah Elongate delta. Contoh
wilayah
yang memiliki bentukan delta kaki
burung
adalah pada delta sungai Mississipi
di
Amerika Serikat.

17. B.
PELATIHAN ONLINE
2017
GEOGRAFI –
PAKET 4
Karst
Guilin ialah sebuah kota di Republik Rakyat Tiongkok yang terletak di timur laut
Kawasan
Otonomi Guangxi Zhuang. Kota ini berpenduduk 707.200 jiwa (2004) dan sejak lama
menjadi daerah tujuan wisata. Terletak di bantaran Sungai Li, namanya berarti hutan
Osmanthus fragrans, karena banyaknya tanaman ini di kota ini. Bentang alam yang ada
di
kota ini adalah bentang alam karst.

18. C. Mogote
Mogote adalah bukit terjal yang merupakan sisa pelarutan
dan erosi, umumnya dikelilingi oleh dataran alluvial yang
hampir rata (flat). Bentuknya kadang-kadang tidak simetri
antara sisi yang mengarah kearah datangnya angin dengan
sisi sebaliknya . Mogote dan menara kars dibedakan dari
bentuk dan keterjalan lereng sisi-sisinya.

19. C. Masswasting
Masswasting adalah pengangkutan material. Masswasting terjadi karena adanya gaya
gravitasi bumi sehingga terjadi pengangkutan atau perpindahan material dari satu
tempat ke
tempat lain. Proses terjadinya hampir sama dengan proses erosi.

20. B. Horst

21. C. Rawa Belakang


Backswamp atau Rawa belakang adalah bagian dari dataran banjir dimana simpanan
tanah
liat menetap setelah banjir. Backswamps biasanya terletak di belakang sungai alam
sebuah
tanggul. Kemudian kembali rawa-rawa yang terletak agak jauh dari saluran sungai di
dataran
banjir tersebut. Ketika air tumpah ke dataran banjir, material terberat tetes
keluar pertama dan
materi terbaik dilakukan jarak yang lebih besar
Relief : Cekung – datar
Batuan/struktur :Berlapis, tidak kompak
Proses :Sedimentasi
Karakteristik :Relief cekung - datar, selalu tergenang, proses sedimentassi.ang

22. B. Submergence
PELATIHAN ONLINE 2017
GEOGRAFI – PAKET 4
Shoreline of submergence merupakan jenis pantai yang terjadi apabila permukaan air
mencapai atau menggenangi permukaan daratan yang mengalami penenggelaman. Disebut
pantai tenggelam karena permukaan air berada jauh di bawah permukaan air yang
sekarang.
Untuk mengetahui apakah laut mengalami penenggelaman atau tidak dapat dilihat dari
keadaan pantainya. Naik turunnya permukaan air laut selama periode glasial pada
jaman
pleistosin menyebabkan maju mundurnya permukaan air laut yang sangat besar. Selain
itu,
penenggelaman pantai juga bisa terjadi akibat penenggelaman daratan. Hal ini
terjadi karena
permukaan bumi pada daerah tertentu dapat mengalami pengangkatan atau penurunan
yang
juga dapat mempengaruhi keadaan permukaan air laut. Pengaruh ini sangat terlihat di
daerah
pantai dan pesisir.

23. A. Cuspate
Merujuk pada gambar nomor 16, jenis delta yang didominasi oleh gaya gelombang laut
adalah jenis delta cuspate.

24. B. Guyot
Guyot adalah gunung di dasar laut yang bentuknya serupa dengan seamount tetapi
bagian
puncaknya datar.
Proses pembentukan Guyot
1. New Oceanic Island : Pada awalnya, terbentuklah pulau baru di tengah
samudra.
Pulau itu sebenarnya adalah gunung api bawah laut yang terbentuk akibat
pemekaran
kerak samudra.
2. Terumbu Karang Tepi : Selanjutnya di sekeliling pulau baru tadi tumbuh
karang tepi.
Terumbu tepi (fringing reef) adalah terumbu karang yang terdapat di pantai
suatu
pulau atau benua.
3. Terumbu Karang Penghalang : Seiring waktu, pulau tadi kehilangan aktivitas
magmanya. Tidak ada lagi material yang dikeluarkan. Ditambah lagi semakin
menjamurnya karang-karang tadi. Akibatnya pulau tadi mulai tenggelam.
Kemudian
terbentuklah laguna di pulau tersebut yaitu daerah yang digenangi air.
Sementara
terumbu karang sendiri masih mengelilingi pulau tersebut dan membentuk
karang
penghalang Barrier Reef. Terumbu penghalang (barrier reef), merupakan
terumbu
karang yang berbentuk memanjang melindungi pulau (benua) dari lautan atau
samudera dan memiliki goba (lagoon) diantara terumbu dan pulau.
4. Atol : Pulau tadi akhirnya tenggelam menyisakan cincin karang yang disebut
atol.
Atol adalah terumbu karang yang sebagian terendam air laut yang membentuk
lingkaran, dengan pulau-pulau rendah di sekeliling laguna besar yang
berbentuk
gelang.
5. Guyot : Akibat erosi pulau rendah yang menjadi tempat tumbuhnya terumbu
karang
tadipun semakin tenggelam. Padahal terumbu karang hanya dapat tumbuh di laut
dangkal, tenang dan jernih. Terumbu karang pun mati dengan sendirinya.
Hingga
akhirnya, menyisakan guyot yaitu gunung bawah laut yang permukaannya datar.
PELATIHAN ONLINE 2017
GEOGRAFI – PAKET 4

25. D. Arete
Arete berasal dari Bahasa Prancis “arête” yang berarti sisi tajam pisau. Arete
merupakan
kenampakan yang terbentuk apabila dinding cirque terus tererosi sehingga
menghasilkan
pematang dengan punggung yang tajam. Arete memiliki dinding yang curam dan
merupakan
bentuk residual dari pemotongan oleh gletsyer pada lereng berbatuan. Cirque yang
terbentuk
oleh erosi gletsyer dalam waktu lama akan terus mengalami pelebaran sehingga
dinding
tepinya semakin menyempit dan curam. Apabila cirque terus melebar dan tepiannya
menjadi
sempit dan tajam, maka arete telah terbentuk pada dinding cirque tersebut. Sebagai
bentuk
sisa, arete nampak apabila gletsyer yang mengerosinya telah mengalami pencairan.
PELATIHAN
ONLINE 2017
GEOGRAFI –
PAKET 4
KISAH PERJALANAN MEDALIS

Andini Ika Fitri (Matematika UI 2013) – Bidang Matematika

Saya mengikuti olimpiade sains sejak masih di sekolah dasar. Saat SD saya lolos
sampai tingkat
provinsi sebanyak dua kali. Begitu juga pada saat SMP. Pencapaian terbaik saya
waktu SMP hanya
meraih juara 2 tingkat provinsi. Berasal dari Aceh, membuat sarana dan prasarana
yang saya
dapatkan dalam persiapan olimpiade tidak sebaik teman-teman saya di Jawa. Pada saat
itu saya
hanya diajari oleh guru sekolah dengan buku-buku olimpiade yang beredar di toko
buku.

Memasuki jenjang SMA, saya bersekolah di PASIAD. Sebuah sekolah yang sudah terkenal
dengan
performanya dalam bidang OSN. Setiap tahunnya kami dikirim ke sekolah PASIAD yang
berada di
Jakarta untuk mengikuti Olimp Camp selama sebulan. Saya ingat betul masa itu
merupakan sebuah
titik balik dari saya. Saya belajar bersama orang-orang yang sudah berulang kali
mengikuti OSN dan
meraih medali. Sedangkan saya bahkan belum pernah lolos sampai tingkat nasional.

Pertama kali saya mengikuti olimp camp saat kelas 10, saya menjadi peringkat
terakhir di kelas
tersebut. saya belum pernah merasa sebodoh itu seumur hidup saya. Memang, kenyataan
bahwa
teman-teman yang lain kemampuannya jauh diatas saya membuat saya langsung menyerah
dan
bermalas-malasan. Kembalinya dari Olimp Camp saya tidak lagi memiliki guru, kami
belajar secara
otodidak di sekolah. Akhirnya untuk pertama kalinya saya tidak lolos tingkat kota.

Kenyataan itu seolah menjadi tamparan untuk saya. Ditambah lagi sahabat saya
berhasil meraih
medali perunggu di bidang astronomi. Saya berjanji pada diri saya sendiri untuk
mengeluarkan
seluruh kemampuan saya di tahun berikutnya, karena itu adalah kesempatan terakhir
yang saya
miliki.

Disaat peserta OSN 2011 masih menyiapkan diri untuk mengikuti tingkat provinsi,
saya sudah mulai
belajar lagi untuk persiapan OSN 2012. Jadi, selama setahun penuh saya berusaha
menyamakan
kemampuan saya dengan teman-teman saya yang berada di Jawa, para medalis. Pada saat
olimp
camp kelas 11, saya berhasil masuk ke kelas advance, bergabung dengan para dewa.
Saya cukup
terkejut dengan pencapaian ini dan membuat saya semakin bersemangat.
Pola belajar saya bisa disebut gila saat itu. saya mulai belajar selesai shalat
subuh, berhenti hanya
untuk sarapan dan makan siang. Sore harinya saya juga berhenti belajar hanya untuk
mandi dan
shalat. Malam hari juga diisi dengan belajar hingga tidur sekitar pukul 10-11
malam. Karena terlalu
memaksakan diri akhirnya saya sempat jatuh sakit karena tekanan darah saya hanya
60/80. Tapi,
saya mendapatkan bayarannya. Dalam setiap perlombaan matematika yang saya ikuti,
baik tingkat
kota maupun provinsi, saya selalu mendapatkan juara 1. Begitu juga ketika saya
mengikuti olimpiade
online tingkat nasional. Tabungan saya banyak terisi saat itu. ah masa-masa yang
indah.

Puncaknya adalah saat saya akhirnya berhasil ke tingkat nasional. Saat itu saya
tidak berharap
banyak dapat meraih medali, mengingat saya hanya perwakilan dari Aceh sedangkan
saya sangat
mengetahui kemampuan peserta-peserta lain. Tapi, alhamdulillah doa saya dikabulkan
sehingga
kesempatan terakhir saya mengikuti OSN membuahkan sebuah medali perunggu. Saya
membawa
PELATIHAN ONLINE 2017
GEOGRAFI – PAKET 4
medali pertama dalam bidang matematika untuk sekolah saya. Sayangnya saya tidak
menghadiri
pelatihan nasional karena mengalami kesulitan dalam mendapatkan ijin dari sekolah.

Keuntungan yang saya dapatkan dari


OSN tidak berhenti sampai disitu
saja. Saya menerima surat dari
Universitas Indonesia bahwa saya
telah resmi diterima sebagai
mahasiswanya. Saat itu saya masih
mengikuti Ujian Nasional dan
kedatangan surat tersebut tidak
pernah saya duga sebelumnya.
Selain itu, hingga saat ini saya aktif
mengajar olimpiade di beberapa
sekolah. Mengenal banyak orang
hebat, mengunjungi tempat-tempat
baru, melestarikan ilmu saya, dan
menambah tabungan.

Anda mungkin juga menyukai