Anda di halaman 1dari 1

Nama : Neng Siti Syarifah

Nim : 1800001020

Tingkat II

"seberapa pentingkah mengenal diri sendiri dan bagaimana cara kalian mengenal diri sendiri"

Sangatlah penting mengenal diri sendiri karena merupakan penilaian untuk diri kita sendiri.
Sekarang saya telah berhasil untuk mencoba berpikir positif dan menerima diri saya secara
penuh dengan kekurangan terhadap diri saya. Saya sekarang menyadari bahwa tidak ada
manusia yang dilahirkan sempurna di dunia ini dan saya sendiri memiliki kekurangan dan
kelebihan terhadap diri saya. Sedikit demi sedikit saya telah berhasil mengurangi sikap rendah
diri yang saya miliki. Perasaan ini cenderung membuat saya menjadi pribadi yang negatif. Hal
yang berhasil saya capai untuk merubah sikap tersebut saya menjadi seseorang yang lebih bisa
memahami diri saya sendiri tanpa ada rasa hal negatif dari pikiran saya dalam meluruskan
masalah terhadap kekurangan yang banyak saya miliki, saya selalu ingat bahwa dibalik
kekurangan dalam diri kita pasti ada kelebihan yang bisa orang lain lihat. Saya juga bisa
mengenali sikap malu terhadap orang banyak tetapi saya sekarang telah berhasil memulai
pembicaraan lebih dahulu dari lawan bicara saya atau teman saya, mencoba untuk tersenyum
ramah kepada orang-orang di sekitar saya. Saya bisa mendengar dan tanggap kepada orang-
orang di sekitar lingkungan rumah bahkan keluarga. Saya berhasil mengingatkan diri saya ketika
saya ingin berkomentar dan terlalu banyak bicara kepada teman dan keluarga saya, bahwa
tidak semua urusan mereka adalah urusan saya jadi saya tidak berhak untuk turut campur
dalam masalah mereka. Saya juga berhasil menghadapi ejekan dan candaan dari teman-teman
dengan ejekan tanpa rasa dendam dan tidak bersikap serius terhadap candaan tersebut. Karena
saya harus bisa berfikir positif dan janganlah mempunyai rasa negatif yang berlebih dalam diri
kita sendri.

Anda mungkin juga menyukai