Anda di halaman 1dari 1

Assalamualaikum wr, wb

Semoga adik-adik mahasiswa semua dalam keadaan sehat. Seharusnya pagi selasa kita masuk untuk
terakhir kali, tetapi karena kondisi kita tidak masuk, kuliah sebenarnya di ganti online, tapi saya tidak
melakukan secara online. Untuk mengganti kuliah tatap muka kita,terlebih dahulu saya akan
memberikan beberapa pertanyaan terkait materi kita.

Kita sudah menyelesaikan materi kita tentang sifat mekanik batuan menurut uji Indeks dan sifat
mekanik massa batuan in situ, saya berharap kalian semua memahami materi tersebut, silahkan di
pelajari kembali, jika ada yang bingung silahkan tanya ke saya melalui whatshap atau email.

Untuk materi mekanika batuan selanjutnya adalah Perilaku Batuan

Pada materi Perilaku Batuan,kita akan mempelajari tentang :

 Perilaku Kurva Tegangan-Regangan


 Perilaku kurva Rayapan (creep)

Untuk mempermudah kalian mempelajarinya, saya akan memberikan beberapa pertanyaan :

1. Apa itu kurva tegangan dan regangan batuan?Bagaimana cara untuk mengetahui perilaku
batuan melalui hubungan tegangan regangan pada batuan?
2. Apa itu tegangan dan regangan?
3. Gambarkan dan jelaskan kurva tegangan-regangan pada batuan
4. Apa yang dimaksud deformasi batuan? Sebutkan dan jelaskan faktor-faktor yang
mempengaruhi deformasi batuan ?
5. Apa yang dimaksud dengan material elastis, material plastis, material getas dan material
duktil
6. Apa yang dimaksud dengan sifat batuan isotrop, sifat batuan anistrop, sifat batuan
diskontinu dan kontinu.
7. Apa yang dimaksud dengan kekuatan jangka panjang dan apa gunanya nilai kekuatan jangka
panjang yang di hasilkan batuan ?
8. Apa yang dimaksud dengan rayapan (creep)? Dan jelaskan pengujian rayapan pada batuan
9. Jelaskan dan gambarkan kurva rayapan pada batuan
10. Sebutkan dan jelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi rayapan

Semua pertanyaan di jawab dengan menggunakan bahasa sediri setelah membaca buku , dan
referensi di cantumkan. Jika ada yang copi paste akan ketahuan .

Tugas di kumpul kolektif melalui ketua kelas dan ketua kelas mengirim ke saya paling telat senin tgl
23 maret 2020 jam 23.55.

Jika ada yang bingun silahkan di tanya melalui wahtshap atau email saya
alhuda.nafisah10@gmail.com

Wassalama

Nafisah AL-huda

Anda mungkin juga menyukai