Anda di halaman 1dari 3

Tugas Kimia Organik

Dosen Pengampu : Hendrik Pratama, M.Pd

Nama : Kaesta Uri Winggi


NIM : 201810500038
Prodi : Pendidikan IPA
Semester :4

“Pembuatan Sabun dan Shampo Organik”

Pembuatan Sabun Organik

Saya akan menjelaskan bagaimna cara untuk membuat sabun organik. Kali ini bukan sabun
mandi yang akan buat tetapi sabun untuk membersihkab noda pada serben atau kain lap. Sabun
ini sangat bermanfaat untuk para ibu rumah tangga yang biasa berkecimpung di dapur yang biasa
kesulitan membersihkan noda pada serbet atau kain lap, dengan adanya sabun ini dapat
membantu dan hasilnya tidak kalah dengan sabun yang dijual di toko.

Alat dan Bahan :


Bahan :
1. Minyak jelantah 500 ml / 450 gr
2. Arang ditumbuk kasar
3. NaOH 84,46 gr
4. Air pandan 171 gr
5. Pewangi Sabun

Alat :
1. Pengaduk kayu
2. Gelas takar
3. Timbangan digital
4. Wadah stenlist
5. Cetakan
6. Saringan
7. Hand mixer

 Jangam memakai bahan dari aluminium karena kalau bereaski dengan NaOh
mengjasilkan gas hidrogen yang dapat meledak
 Gunakan pengaman seperti masker dan sarung tangan

Cara Kerja :
1. Siapkan Alat dan Bahan
2. Masukkan air pandan kedalam wadah
3. Masukkan soda api NaOH (Jangan sampai kebalik NaOH lalu air pandan karena bisa
meledam bahaya )
4. Aduk hingga larut dan biarkan dingin dengan suhu ruangan
5. Masukkan minyak jelantah lalu aduk dengan kayu pengaduk
6. Aduk dengan hand mixer
7. Masukkan pewangi
8. Tuang dalan cetakan yang disiapkan
9. Diamkan sekitar satu malam sampai mengeras
10. Lepas sabun dari cetakan , lalu biarkan sekitar 3-4 minggu baru bisa dipakai

Note :
 Penggunaan arang berfungsi untuk mengurangi bau dan kotoran pada minyak jelantah ,
jadi minyak jelantah direndam dengan arang terlebih dahulu selama satu malam baru bisa
digunakan.
 Peralatan yang sudah dipakai untuk pembuatan sabun, tidan boleh dipakai untuk masak
atau makan makab khususnya bahab kayu dan plastik.
 Sabun akan lebih bagus apabila dibiarkan sekitaf 2-3 bulan baru dipakai.

Pembuatan Shampo Organik

Shampo rambut berguna dalam merawat rambut yaitu untuk membersihkab kotoran pada rambut
dan kulit kepala, ketombe, memperkuat akar rambut, dan menghitamkan rambut.
Saya akan menjelaskan bagaimna cara membuat shampo rambut, ada 2 cara yang akan saya
sampaikan. Dan salah satunya saya memilih untuk membuat shampo jernih.

Alat dan Bahan yang harus dipersiapkan :


Alat :
1. Pengaduk
2. Botol shampo / botol plastik
3. pH universal / pH meter
4. Beaker glass
5. Gelas ukur
6. Wadah

Bahan :
1. Na2CO3 1 gr
2. Nipagin 5 gr
3. Aquadest 100 ml
4. Emal 30 gr
5. SLS 5 gr
6. Parfum secukupnya
7. Pewarna secukupnya

Cara Membuat Shampo Jernih :


1. Siapkan alat dan Bahan
2. Masukkan bahan - bahannya, kemudiab campurkan semua bahan (kecuali emal) hingga
menyatu (homogen)
3. Masukkan emal kedalam wadah lalu masukkan campuran tadi dan aduk hingga emal
terlarut atau homogen
4. Tambahkan parfum dan pewarna secukupnya
5. Siapkan botol shampo lalu masukan olahan tadi kedalamnya
6. Tutup rapat botol shampo tersebut
7. Shampo sudah siap digunakan

Yang kedua saya akan menelaskan bagaimana caraembuat shampo gang sangat
sederhana.
Alat dan Bahan yang harus disiapkan :
1. Wadah plastik
2. Botol shampo atau botol parfume yang tidak digubakan lagi
3. Pengaduk /sendok / spatula
4. Daun lidah buaya (yang sudah diblender dan disaring)
5. Teh hijau yang sudah dilarutkan dalam air
6. Madu
7. Pewangi

Cara pembuatannya :
1. Siapkan alat dan bahan
2. Mengambil ekstrak lidah buaya dengan cara diblender daginya lalu disaring
3. Masukkan kedalam wadah lalu tambahkan teh hijau
4. Aduk hingga merata, lalu tambahkan madu secukupnya
5. Tambahkan juga pewangi secukupnya lalu aduk hingga merata
6. Masukkan shampo kedalam botol
7. Shampo sudah siap digunakan

Anda mungkin juga menyukai