Anda di halaman 1dari 8

TUGAS MIT SEMESTER

PERENCANAAN DESA

OLEH:
ZULHIJVES ODE
R1B1 17 038

JURUSAN GEOGRAFI
FAKULTAS ILMU DAN TEKNOLOGI KEBUMIAN
UNIVERSITAS HALU OLEO

KENDARI
2020
1) Jelaskan ruang lingkup perencanaan Desa
Jawab:
Ruang Lingkup Perencanaan Desa, Dalam sistem perencanaan pembangunan
nasional, desa memiliki kewenangan untuk menyusun rencana pembangunan desa
sebagai pola penggalian gagasan, kebutuhan dan aspirasi masyarakat. Undang-Undang
Nomor 25 tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional dan Undang
Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah. Dimana rencana
pembangunan menurut undang undang tersebut dibagi menjadi rencana pembangunan
jangka panjang, rencana pembangunan jangka menengah dan rencana kerja pemerintah
desa.
Terdapat dua dokumen rencana desa, yaitu Rencana Pembangunan Jangka Menengah
Desa (RPJM Desa) untuk lima tahun dan Rencana Kerja Pembangunan Desa (RKP Desa)
tahunan.Dokumen RPJM Desa ditetapkan dalam bentuk Peraturan Desa (Perdes) dan
RKP Desaditetapkan dengan Peraturan Kepala Desa. RKP Desa menjadi acuan
penyusunan dokumenAnggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APB Desa) sebagai hasil
(output) dari musrenbangtahunan.
1. RPJM Desa (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa/Kelurahan) adalah
dokumen perencanaan pembangunan desa/kelurahan untuk periode lima (5) tahun
yang memuatpenjabaran dari visi, misi, dan program Kepala Desa yang
penyusunannya berpedoman pada hasil musyawarah perencanaan pembangunan desa,
RPJM Daerah (Kabupaten/Kota), memuat arah kebijakan keuangan Desa, strategi
pembangunan Desa, kebijakan umum, dan program Satuan Kerja.
2. RKP Desa (Rencana Kerja Pembangunan Desa/Kelurahan) adalah dokumen rencana
pembangunan desa/kelurahan untuk periode 1 (satu) tahun sebagai penjabaran dari
RPJM Desa. RKP Desa memuat kebijakan, prioritas program, dan kegiatan
pembangunan desa baikyang dilaksanakan langsung oleh pemerintah desa maupun
yang ditempuh melalui partisipasi masyarakat
3. APB-Desa (Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa) merupakan bagian integral dari
prosesperencanaan dan penganggaran dimana, desa memiliki kewenangan untuk
menyusun rencana keuangan tahunan pemerintahan desa yang dibahas dan disetujui
bersama olehPemerintah Desa dan BPD, yang ditetapkan dengan Peraturan Desa.
2) Jelaskan dan sebutkan tujuan perencanaan desa beserta ciri-ciri perencanaan desa
Jawab:
 Tujuan Perencanaan DesaSecara umum perencanaan desa dimaksudkan untuk
membantu menemukenali kebutuhan,merumuskan strategi dan mengelola perubahan
masyarakat dalam kerangka perbaikan kesejahteraan dan kualitas hidup di masa
depan. Secara khusus tujuan dari perencanaan desasebagai berikut:
a. Meningkatkan kemampuan kelembagaan masyarakat ditingkat desa dalam
menyusun perencanaan pembangunan secara partisipatif.
b. Meningkatkan keterlibatan seluruh elemen masyarakat dalam memberikan makna
dalamperencanaan pembangunan.
c. Meningkatkan transparansi dan akuntabililitas pembangunan
d. Menghasilkan keterpaduan antarbidang/sektor dan kelembagaan dalam kerangka.
 Ciri-ciri Perencanaan Desa
Dalam konsep pembangunan partisipatif, perencanaan desa memiliki karakteristik dan
cirri-ciri sebagai berikut;
a. Aspiratif, menampung masalah, usulan, kebutuhan, kepentingan, keinginan
darimasyarakat.
b. Menarik, mendorong perhatian dan minat masyarakat desa untuk aktif dan terlibat
dalam pembangunan.
c. Operasional, program yang dihasilkan dapat direalisasikan dalam kehidupan nyata
sesuai
sumber daya setempat dan mudah dalam penerapannya.
d. Inovatif, program pembangunan yang dihasilkan mendorong kreativitas,
perubahan serta
mampu menjawab peluang dan tantangan masyarakat ke depan.
e. Partisipatif, melibatkan seluruh elemen masyarakat terutama bagi kelompok
marjinal
sebagai pelaku pembangunan.
f. Adaptif, menggunakan pendekatan dan metode yang sesuai dengan kondisi sosial
danbudaya masyarakat setempat.
3) Apa yang dimaksud dengan perencanaan desa terpadu?
Jawab:
Perencanaan terpadu atau integrated planning approach diartikan sebagai suatu
pendekatan perencanaan yang melibatkan unit-unit yang lebih kecil dengan
memperhitungkan aspek atau bidang lainnya secara sinergis dan menyeluruh (holistik)
serta diletakkan dalam kerangka strategi pembangunan berkelanjutan. Keterpaduan
menjadi kata kunci dalam menetapkan kebijakan, identifikasi kebutuhan, pelibatan
pelaku (pemerintah, swasta, LSM dan masyarakat), sumber daya dan prosedur yang
harus ditempuh. Misalnya, perencanaan program kemiskinan, maka semua sektor
(ekonomi, pemukiman, kesejahteraan sosial, pendidikan) akan terlibat dalam proses
perencanaan. Mengikutsertakan pengaruh lingkungan dan melibatkan beberapa daerah
atau wilayah
4) Urutkan dan jelaskan tingkat perencanaan
Jawab:
1. Perencanaan Desa Tingkat Kelurahan.
2. Perencanaan desa Tingkat Kecamatan.
5) Apa yang dimaksud dengan Desa Secara Cepat (Rapid Rural Appraisal), apa saja
prinsip dan manfaatnya
Jawab:
Dalam memahami suatu wilayah atau desa secara partisipatif dikenal dua pendekatan,
salah satunya yaitu Rapid Rural Appraisal (RRA). Dalam prkteknya,
RRA (Rapid Rural Appraisal = Penilaian Perdesaan secara Cepat) Adalah suatu
metodologi kuat untuk penelitian pembangunan masyarakat desa. Teknik RRA
memerlukan peneliti untuk berbicara secara ekstensif dan secara informal dengan orang
perdesaan dan untuk mengamati kondisi-kondisi lokal.
RRA digunakan untuk memperoleh informasi di dalam waktu cepat, hemat biaya,
akurat dan mendalam, sebagai basis untuk perencanaan pembangunan dan tindakan.
6) Jelaskan dan gambarkan pola permukiman di Desa
Jawab:

Gambar 1: Pola permukiman mengikuti jalan, karena


bangunanmenghadap ke jalan
Sumber: http://soerya.surabaya.go.id

Gambar 2: Pola permukiman terpusat di daerah


pegunungan.Membentuk kelompok-kelompok kecil
sehingga disebut terpusat.
Sumber: http://soerya.surabaya.go.id

Gambar 3: Pola permukiman tersebar.


Menyebar ke segala arah mengikuti kontur tanah
Sumber: http://soerya.surabaya.go.id

Gambar 4: Pola permukiman cluster


Mengikuti pola jalan dan berkelompok sesuai
dengan kebutuhan, Sumber: modul kuliah, Happy Indira dewi, 2009
Gambar 5: Pola permukiman mengigiti Garis Pantai
Gambar 6: Polapermukiman mengikuti arah aliran Sungai

Gambar 7. Peta Sebaran Permukiman Berdasarkan Topografi


7) Apa yang dimaksud dengan ZOPP atau OOPP (Objective Oriented Project
Planning), apa prinsip ZOPP dan manfaatnya
Jawab:
 Salah satu metode perencanaan yang digunakan untuk mendesain suatu program
pembangunan ialah Zielorientierte Projekt Plannung atau ZOPP. Secara harfiah
ZOPP diartikan sebagai metode perencanaan pembangunan yang berorientasi pada
tujuan. Pada awalnya, metode ini dikembangkan dari konsep Management by
Objectives (MBO) dan pendekatan Kerangka Kerja Logis (Logical Framework
Approach/LFA). Metode ini pertama kali diterapkan di Jerman untuk perencanaan
proyek.
 prinsip ZOPP
a. Dikembangkan berdasarkan konsep Management by Objectives (MBO).
b. Memadukan pendekatan Logical Framework Analysis (LFA) dalam proses
analisisnya.
c. Terdiri dari unsur tambahan seperti analisis partisipatif, analisis masalah,
analisis tujuan, analisis alternatif dan menggabungkannya dengan teknik
visualisasi atau dokumentasi.
d. Mengklarifikasi perbedaan peran dan fungsi dari masing-masing stakeholders
berdasarkan kapasitas dan kompetensi aktual.
 Manfaat ZOPP
a. Membantu dalam melihat masalah dan tujuan dengan jelas, sehingga
memudahkan untuk menentukan alternatif strategi dan prioritas program.
b. Mengharmonisasikan harapan dan pandangan yang berbeda, sehingga
membutuhkan konsensus dari semua pihak yang terlibat.
c. Mendorong kerjasama tim dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat
dalam proses perencanaan pembangunan.
d. Mendorong hasil perencanaan dengan tingkat objektivitas tinggi karena
dilakukan secara partisipatif dengan memanfaatkan keahlian dan pengalaman
dari semua pihak serta analisis terhadap lingkungan melalui penelitian
langsung.
e. Memformulasikan suatu strategi berdasarkan hasil analisis yang mendalam
dan menghubungkan antara kebutuhan dengan kelompok sasaran potensial.
f. Memberikan panduan yang jelas dalam mengelola proses perubahan melalui
fase-fase proyek (project cycle).
g. Digunakan secara fleksibel, aktual dan disesuaikan dengan kebutuhan
administrative penggunanya.
h. Terbuka untuk metode tambahan yang mungkin diperlukan, seperti Cost
Benefit Analysis (CBA), Participatory Rural Appraisal (PRA) dan sebagainya.
8) Deskripsikan lingkungan tempat tinggal mu dengan menggunakan skala
Kelurahan. Mulai dari sarana dan prasarana yang ada, potensi kelurahanmu, apa
yang mesti harus dikembangkan dari kelurahanmu (pengembangannya sesuai
dengan potensi yang dimiliki). Jika tidak memiliki potensi, maka munculkan apa
yang dapat dikembangkan melalui kondisi yang ada. Harus diJelaskan dengan
mengkombinasikan materi dalam buku perencanaan desa Terpadu
Jawab:
“Desa Roko – rook”
 Sarana dan prasarana
a. Sarana Pendidikan
1. Taman Kanak-kanak =
 Potensi
b. Pertanian
1. Tanaman Bibit Pertanian
 Kerjakan di word
 Kumpul tanggal 25/04/2020
 Jika ada yang kopi paste punya temannya, maka kurang 50 %
 Sekian.

Anda mungkin juga menyukai