Anda di halaman 1dari 6

TUGAS APLIKASI KOMPUTER

KELAS :

3 MRK 5

DISUSUN OLEH :

FARIZ HIKMATYAR AZZAM (10)


FILAR FAJAR PANDU KUSUMA (11)

PROGRAM STUDI D-IV MANAJEMEN REKAYASA KONSTRUKSI


JURUSAN TEKNIK SIPIL
POLITEKNIK NEGERI MALANG
2020
Langkah penyelesaian menggunakan MS Project adalah sebagai berikut:

1. Buka file baru dengan klik 2x ikon MS Project pada desktop → pilih Blank Project.
2. Masukkan nama kegiatan pada kolom Task Name dan durasi pada kolom Duration.

3. Pilih menu Project → Project Information, lalu ubah pengaturan Scheduled from menjadi
Project Finish Date dan masukkan tanggal berakhirnya proyek.

4. Tambah kolom Successors pada tabel dengan cara klik Add New Column → Successors
5. Isilah kolom Successors sesuai dengan soal.

6. Setelah mengisi data Successors, dapat diketahui tanggal dimulainya proyek tersebut
7. Kemudian masukkan jam kerja dengan cara klik Project → Change Working Time →Work
Weeks → Details, lalu klik Set days to these specific working times dan masukkan jam kerja 8
jam per hari (Senin-Kamis, Sabtu-Minggu 08.00-12.00 & 13.00-17.00, dan Jumat 08.00-11.30 &
13.00-17.30)

8. Setelah itu, atur hari libur dengan cara klik tab Exceptions pada menu Change Working Time,
kemudian masukkan nama hari libur, tanggal mulai dan berakhirnya hari libur tersebut.
9. Untuk menampilkan hari libur pada Gantt Chart, klik 2x pada tanggal hingga muncul menu
Timescale, pilih tab nonworking time dan ganti warnanya.

10. Untuk menampilkan kegiatan mana saja yang harus dilaksanakan tepat waktu (Critical Task)
pada Gantt Chart, klik tab Format kemudian centang di Critical Task
11. Untuk menampilkan kegiatan mana saja yang harus dilaksanakan tepat waktu (Critical Task)
pada tabel, klik tab Format → Text Style, lalu pada pengaturan Item to change ganti ke Critical
Tasks, kemudian ganti warna di pengaturan Color

12. Untuk menampilkan waktu tunda (Slack), klik pada tab View → Table, kemudian pilih Schedule

Anda mungkin juga menyukai