Anda di halaman 1dari 2

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JEMBER

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK


TERAKREDITASI
Jl. Karimata No. 49 Jember 68121
Kotak Pos 104 Telp. 0331-336728 Fax. 0331-337957

TERM OF REFERENCE (TOR)


DISKUSI PUBLIK “MEWUJUDKAN PEMILUKADA YANG DEMOKRATIS DI KABUPATEN JEMBER”
Dalam Rangka Mensukseskan Penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah Periode 2020 – 2025 di
Kabupaten Jember

Pendahuluan

Memasuki masa reformasi, Pemerintah dituntut untuk segera melakukan upaya percepatan baik
dalam pembangunan ekonomi, politik, maupun sosial. Tujuannya tidak lain adalah untuk
menciptakan kesejahteraan dan memberikan rasa aman kepada warga negara. Salah satu
tuntutan reformasi adalah transaparansi pemerintahan. Bergesernya sistem politik Indonesia
menjadi lebih transparan dapat diwujudkan melalui penyelenggaraan pemilihan umum. Sistem
pemilu merupakan serangkaian metode yang mengkonversi suara konstituen menjadi kursi politik.
Dengan menggunakan suatu sistem pemilu tertentu, akan dapat dihasilkan pemerintahan yang
transparan, bebas korupsi, dan memiliki kredibilitas.

Praktik otonomi daerah menimbulkan konsekuensi bahwa setiap daerah memiliki hak untuk
mengatur rumah tangganya sendiri dalam mewujudkan kesejahteraan kepada warganya. Dengan
demikian, Kepala Daerah yang terpilih melalui proses pemilu bertanggung jawab kepada
warganya. Namun, kenyataan di beberapa daerah justru menunjukkan hal yang pahit. Sebut saja,
banyaknya Kepala Daerah yang terjerat OTT KPK. Data menunjukkan bahwa semenjak tahun 2004
– 2019 KPK telah menangkap 114 Kepala Daerah, yang terdiri dari 17 Gubernur, 74 Bupati, dan 23
Walikota.

Terdapat sejumlah hal yang menyebabkan maraknya kasus korupsi Kepala Daerah. Salah satunya
disebabkan oleh tingginya biaya politik selama kontestasi pilkada berlangsung. Kontestasi
pemilihan lembaga eksekutif yang semakin kompleks juga menyebabkan praktik politik uang
semakin rawan, terutama saat mendekati hari pencoblosan. Oleh karenanya, diperlukan
pengawasan tidak hanya dari penyelenggara namun juga partisipasi masyarakat. Sebagai
penyelenggara pemilu, Bawaslu dan KPU dapat melakukan sosialisasi terkait pencegahan politik
uang kepada masyarakat. Lembaga penyelenggara juga harus aktif menindaklanjuti temuan atau
aduan yang disampaikan oleh masyarakat.

Pendidikan politik yang masih rendah, menyebabkan pemilih belum teredukasi secara baik
tentang pentinya pemilu, tentang pentingnya mengetahui track record dan memilih calon yang
baik, dan mengapa politik uang adalah penyakit bagi demokrasi kita hari ini. Pemerintah terus
melakukan perubahan pada sistem pemilu, harapannya adalah untuk menghasilkan pemimpin
politik yang berkualitas dan berintegritas dalam mewujudkan kesejahteraan sosial.
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JEMBER
FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK
TERAKREDITASI
Jl. Karimata No. 49 Jember 68121
Kotak Pos 104 Telp. 0331-336728 Fax. 0331-337957

Tujuan dan Kegiatan

Berdasarkan pemaparan sebelumnya, Prodi Ilmu Pemerintahan menganggap pentingnya


melakukang kegiatan berupa:

1. Diskusi publik tentang “Penyelenggaraan Pemilukada Periode 2020 – 2025” sebagai upaya
pendidikan politik, khususnya kepada pemilih muda.
2. Sosialisasi terkait Undang-Undang yang berkaitan dengan Pemilukada kepada peserta,
mengingat Kabupaten Jember akan melangsungkan Pemilihan Bupati pada tahun 2020.

Jadwal Kegiatan

Tanggal : 25 November 2019


Waktu : 08.00 – 11.30 WIB
Tempat : Ruang 3.3 Gedung B
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Jember
Jadwal Acara

Waktu Acara Pelaksana


Registrasi Panitia
Pembukaan & Sambutan
1. Dekan FISIPOL UM JEMBER 1. Dr. Emy Kholifah R., M.Si
08.00 – 08.30
2. Kaprodi Ilmu Pemerintahan 2. Drs. Itok Wicaksono, M.Si
FISIPOL UM Jember
Pembacaan Doa
Kegiatan Inti
Diskusi Publik
1. Materi Pengawasan 1. Ketua Bawaslu Kabupaten
Partisipatif Masyarakat Jember
Dalam Penyelenggaraan
Pemilukada
08.30 – 12.00 2. Materi Undang-Undang 2. Ketua KPU Kabupaten
Pemilukada Jember
3. Materi Keamanan 3. Polres Kabupaten Jember
Penyelenggaraan
Pemilukada
4. Diskusi dan Tanya Jawab 4. Moderator
Penutup

Anda mungkin juga menyukai