Anda di halaman 1dari 8

MEDSCLUB I SOAL LATIHAN REPRODUKSI 5

1. Perempuan usia 30 tahun datang dengan keluhan keputihan. Pasien hamil 3 bulan, suaminya pernah berkemih nanah,
pasien pernah berhubungan pasca suami terinfeksi, pasien khawatir dengan kondisinya. Terapi apa yang tepat pada
kasus ini?
A. Cefadroxil 400mg
B. Ciprofloxacin 400mg
C. Ofloxacin 400mg
D. Cefixime 400mg
E. Ceftriaxone 250mg  Single dose IM atau Ampisilin (Kemungkinan diagnosis kearah GO)

2. Wanita 30 tahun baru menikah 3 bulan, pasien ingin hamil tetapi ragu karena hasil pemeriksaan menyatakan IgM
toxoplasma (-) IgG Toxoplasma (+). Sebagai dokter, apa yang akan anda sarankan>
A. Tunda kehamilan, periksa ulang 1 tahun kemudian
B. Tunda kehamilan, berikan terapi 3 bulan dulu
C. Boleh hamil, beri suplemen asam folat periksa ulang 3 minggu kemudian, observasi setiap bulan
D. Boleh hamil, sambil dilakukan terapi selama 3 bulan
E. Boleh hamil, sambil dilakukan terapi sampai umur kehamilan aterm

3. Pasien perempuan berusia 20 tahun datang ke UGD RS dengan keluhan perdarahan dari kemaluan saat jalan pagi.
Keluhan tidak dirasakan nyeri, saat ini pasien sedang hamil 35-36 minggu, pemeriksaan fisik TD 100/70mmHg, Nadi
80x/mnt, Respirasi 20x/mnt. Apakah diagnosis pasien tersebut ?
A. Plasenta Previa  pasien tidak merasakan nyeri
B. Solusio Placenta
C. Mola Hidatidosa
D. Involusi Plasenta
E. Vasa Previa

4. Pasien wanita 27 tahun memiliki 2 orang anak datang kepuskesmas mengeluh lupa minum pil kontrasepsi selama 2
hari, pada hari ke 17-18. Anjuran anda sebagai dokter?
A. Minum 1 pil sekarang, 1 pil lagi besok
B. Minum 2 pil sekarang, 1 pil esok harinya
C. Minum 1 pil hari ini, 2 pil lagi esok harinya
D. Minum 2 pil hari ini, minum 1 lagi esok harinya ditambah kontrasepsi cadangan
E. Buka kemasan pil baru, ditambah dengan kontrasepsi cadangan

5. Seorang perempuan berusia 28 tahun, datang ke puskesmas untuk berkonsultasi tentang penggunaan kontrasepsi.
Pasien baru saja melahirkan 2 minggu yang lalu dan menginginkan untuk menggunakan kontrasepsi agak tidak terjadi
kehamilan lagi. Apakah edukasi yang anda sampaikan kepada pasien ?
A. Dua minggu setelah melahirkan menggunakan kontrasepsi alternative dan pil progestin
B. Cukup memberikan ASI eksklusif ibu akan mendapatkan efek kontrasepsi laktational Amenorrhea
C. Memberikan kontrasepsi oral kombinasi pada bulan pertama laktasi
D. Memberikan kontrasepsi injeksi Depo Medroksi Progesteron Asetat (DMPA) pada bulan pertama laktasi
E. Langsung berikan kontrasepsi model implant

6. Pasien perempuan telah melahirkan 2 minggu yang lalu. Memiliki riwayat minum obat jangka panjang. Pasien telah
didiagnosis TB paru. Saat ini pasien hendak memasang KB. KB apa yang cocok?
A. AKDR
B. Hormon estrogen terapi
C. KB suntik
D. Implan
E. Pil Kombinasi
MEDSCLUB I SOAL LATIHAN REPRODUKSI 5

7. Seorang ibu baru melahirkan 1 bulan yang lalu dan saat ini sedang menyusui bayinya. Saat ini datang menggunakan
kontrasepsi, kontrasepsi hormonal apa yang boleh diberikan
A. Pil KB kombinasi progesterone-estrogen biphasic
B. Pil KB progestin only
C. Pil KB kombinasi triphasic
D. Pil KB estrogen only
E. Pil KB kombinasi monophasic

8. Ny. S adalah seorang perempuan umur 25 tahun mempunyai 2 orang anak, saat ini hamil anak ke 3 usia kehamilan 9
bulan berencana menggunakan kontrasepsi IUD setelah melahirkan. Metode kontrasepsi pasca persalinan tersebut
dapat dipasang ketika ?
A. Langsung pasca persalinan, sewaktu SC atau 48 jam pasca persalinan
B. Insersi ditunda sampai 4-6 minggu pasca persalinan
C. Jika haid sudah dapat, dilakukan sesudah yakin tidak ada kehamilan
D. Sebaiknya tidak dipakai dalam waktu 6 minggu – 6 bulan pasca persalinan
E. Dianjurkan insersi setelah 6 bulan pasca persalinan, apabila ibu menyusui

9. Ny. S adalah seorang perempuan dengan 2 orang anak, suaminya bekerja sebagai pelaut dan jarang pulang.
Pemeriksaan fisik umum tampak normal, pemeriksaan ginekologi tidak tampak ada kelainan. Pasien takut terkena
infeksi, maka jenis kontrasepsi yang merupakan metode terbaik untuk pencegahan HIV/AIDS. Bila digunakan terus
menerus dan benar adalah ?
A. Spermisida
B. Suntikan Progestin
C. Kondom Lateks
D. Implan
E. AKDR

10. Ibu Rosi 28 tahun datang ke puskesmas mengeluhkan bahwa sejak dia menggunakan kontrasepsi injeksi 1 tahun
yang lalu, tidak pernah mens padahal sudah suntik dengan teratur setiap 3 bulan, sedangkan sebelumnya dengan
kontrasepsi pil menstruasinya teratur. Keadaan ini terjadi karena :
A. Kontrasepsinya medroxiprogesteron asetat
B. Masa kerja kontrasepsinya 3 bulan
C. Tidak terjadi putus obat (withdrawal) progesterone
D. Menghambat ovulasi
E. Mekanisme homeostatis

11. Ibu ani 35 tahun datang ketempat praktek saudara untuk konsultasi penggunaan kontrasepsi. Dan riwayat diketahui
bahwa ibunya telah meninggal karena Ca Mamae, kakaknya saat ini juga menderita Ca mamae. Dari pemeriksaan
didapatkan tekanan darah 150/90mmHg, lain-lain dalam batas normal. Kontrasepsi apa yang sebaiknya tidak diberikan
pada ibu ani?
A. Kontrasepsi kombinasi oral
B. Kontrasepsi progesterone only
C. Kontrasepsi suntikan tiap 3 bulan
D. Kontrasepsi susuk (implant)
E. Kontrasepsi suntikan siap 2 bulan

12. Ibu dita 30 tahun datang ketempat praktek dokter umum menyampaikan bahwa dia bulan depan akan menunaikan
umroh yang diperkirakan bersamaan dengan saatnya menstruasi. Ibu dita ingin agar dokter dapat mengatur
menstruasinya. Obat apakah yang dapat dokter berikan untuk menstruasinya?
A. COX-2 Inhibitor
B. Ethynil estradiol
MEDSCLUB I SOAL LATIHAN REPRODUKSI 5

C. Kortikosteroid
D. Progesterone
E. Vitamin k

13. wanita 20 tahun, nyeri perut kanan disertai demam 2 hari dengan suhu 39C. nyeri suprapubic kanan ditemukan
secret hijau berbau, nyeri goyang serviks, ditemukan C Tracomatis dan diplococcus gram ngatif. Kriteria diagnosis PID
pada kasus diatas adalah ?
A. Suhu > 38C
B. Secret hijau berbau
C. Nyeri goyang serviks
D. C trakomatis
E. Diplokokus gram negative

14. Wanita 30 tahun mengeluh keluar darah dari jalan lahir 3 hari tanpa nyeri perut. Hamil anak ke 4 dengan usia 34-36
minggu. Habis berhubungan dengan suami. TTV normal, abdomen supel, nyeri tekan (-), TFU 26cm, kepala dibawah
belum masuk panggul. Pernyataan yang sesuai adalah?
A. Lakukan pemeriksaan dalam untuk tahu dilatasinya
B. Reparasi service atau vagina untuk hentikan perdarahan
C. Segera lakukan SC segera
D. Pemeriksaan dalam adalah kontraindikasi
E. Terminasi bayinya segera mungkin

15. Wanita 30 tahun mengeluh keluar darah dari jalan lahir 3 hari tanpa nyeri perut. Hamil anak ke 4 dengan usia 34-36
minggu. Habis berhubungan dengan suami. TTV normal, abdomen supel, nyeri tekan (-), TFU 26cm, kepala dibawah
belum masuk panggul. Perdarahan sekitar ¼ dari pembalut. Factor resiko kasus diataas adalah ?
A. Usia
B. Multiparitas
C. Riwayat sc
D. Riwayat kuretase
E. Keadaan morfologi plasenta

16. Beda paling penting antara solusio plasenta dengan plasenta previa adalah ?
A. Jumlah perdarahan
B. Waktu perdarahan
C. Letak plasenta
D. Besar plasenta
E. Cara persalinan

17. Seorang wanita datang dengan keluhan perdarahan dan nyeri perut. Pada pemeriksaan didapatkan perdarahan
pervaginam sedikit, tampak anemis, dari anamnesa didapatkan riwayat pijat perut. Kemungkinan diagnosis pasien ini
adalah ?
A. Mola
B. Abortus incomplete
C. Rupture uteri
D. Vasa previa
E. Solusio plasenta

18. Pada placenta previa tanpa perdarahan, maka terminasi kehamilan dilakukan saat :
A. Usia kehamilan >42 minggu
B. Usia kehamilan >40 minggu
C. Usia kehamilan 38 minggu
MEDSCLUB I SOAL LATIHAN REPRODUKSI 5

D. Atas permintaan sendiri


E. Usia kehamilan 34 minggu

19. Wanita 30 tahun mengeluh keluar darah dari jalan lahir 3 hari terakhir tanpa nyeri perut. Hamil anak ke 3 dengan
usia 34-36 minggu. Habis berhubungan dengan suami. TTV normal, abdomen supel, nyeri tekan (-), TFU 26cm, kepala
dibawah belum masuk panggul. Pada inspeksi terdapat darah segar per vaginam kurang lebih ¼ pembalut. Diagnosis
yang sesuai adalah?
A. Antepartum bleeding suspect laserasi servix
B. Antepartum bleeding suspect solusio plasenta
C. Antepartum bleeding suspect vasa plasenta
D. Antepartum bleeding suspect plasenta previa
E. Antepartum bleeding suspect abruption plasenta

20. Seorang wanita usia 30 tahun keluar cairan keputihan dari vaginanya. Terdapat gatal, vulva dan vagina lecet karena
sering digaruk. Pada pemeriksaan cairan vagina di laboratorium ditermukan bentukan parasite pear shaped, motil dan
jerky movement. Organisme apa yang paling mungkin menyebabkan gejala diatas?
A. Trichomonas vaginalis
B. Candida albicans
C. Escherecia coli
D. Salmonella Spp
E. Gardnella vaginalis

21. Treatment pilihan pada kasus diatas adalah ?


A. Mebendazole
B. Metronidazole
C. Albendazole
D. Paromysin
E. Tetracyclin

22. Seorang wanita 21 tahun memiliki aktifitas seksual aktif datang dengan keputihan dan rasa agak panas, terutama
setelah berhubungan badan. Keputihan berbau, amis, dan serviks dalam batas normal. Jika dilakukan pemeriksaan
microbiologi apakah yang akan ditermukan?
A. Pseudohifa
B. Hifa dan septa
C. Clue cell
D. Fimbriae
E. Harta karun

23. Terapi kasus diatas adalah ?


A. Membunuh / menghilangkan pathogen
B. Memulihkan ekosistem vagina
C. Pengobatan pasangan tidak dianjurkan
D. Drug of choice adalah fluconazole
E. Drug of choice adalah golongan sefalosporin

24. Wanita 26 tahun riwayat abortus berulang, memiliki anak usia 1 tahun yang mengalami kejang berulang. Hasil CT
Scan kepala didapatkan kalsifikasi intracranial. Infeksi apakah yang dialami ?
A. Tuberkulosis
B. Ricketsiosis
C. Leptospirosis
D. Toxoplasmosis
MEDSCLUB I SOAL LATIHAN REPRODUKSI 5

E. Malaria

25. Pengobatan yang tepat pada kasus diatas jika saat ini ibu hamil usia 15 minggu adalah ?
A. Pirimethamin
B. Metronidazole
C. Sulfadiazin
D. Spiramysin

26. Yang tersering tersering tentang flora normal adalah


A. pH<3.5
B. pH >4.5
C. Glikogen di dinding sel vagina rendah
D. Estrogen menurunkan glikogen didinding sel vagina
E. Yang tersering adalah hydrogen peroxide secreting lactobacillus

27. Seorang perempuan 23 yahun, P1-1 post partum hari kr-6, datang ke bidan kontrol dan menanyakan alat kontrasepsi
yang tidak mengganggu ASI. Dia mengatakan ingin menggunakan alat kontrasepsi, selain suntik. Pada pemeriksaan fisik
normal. pemeriksaan ginekologi yang rasional untuk pasien tersebut ?
A. Pil, IUD, kondom
B. Minipil, IUD, kondom
C. Minipill
D. Pil, implant, IUD
E. IUD. Pil, implant

28. Seorang perempuan 22 tahun datang ke dokter berencana untuk memakai kontrasepsi. Dia seorang pengantin baru,
dan terikat kontrak diperusahaan tempatnya bekerja, boleh hamil setelah 1 tahun bekerja di perusahaan terswebut.
Pemeriksaan fisik dan ginekologi normal. bagaiman urutan pemilihan kontrasepsi yang rasional untuk pasien tersebut
A. Fase menunda kehamilan: pil, kondom, implant, suntikan
B. Fase menjarangkan kehamilan: pil, kondom, implant, suntikan
C. Fase menunda kehamilan: suntikan, minipill, pil, implant, kondom
D. Fase menjarangkan kehamilan: suntikan, minipil, pil, implant, kondom
E. Fase menunda kehamialan: kondom, pil, implant, suntikan

29. Seorang perempuan, berusia 35 tahun, datang ke dokter, berencana menggunakan kontrasepsi. Dia mempunyai 2
orang anak, suaminya bekerja sebagai pelaut dan jarang pulang. Dia takut terkena infeksi HIV/AIDS. Pemeriksaan fisik
umum normal, pemeriksaan ginekologi tidak ada kelainan. Metode kontrasepsi apakah yang terbaik untuk pasien
tersebut?
Pil kombinasi
A. Suntikan progestin
B. Kondom lateks
C. Implant
D. AKDR

30. Wanita 21 tahun melakukan hubungan seksual dengan suaminya tiap masa suburnya. Suatu hari pasangan ini lupa
tidak memakai kondom. Pasangan ini datang ke dokter karena khawatir terjadi kehamilan, saat ini pasangan belum
merencanakan hamil.
Kontrasepsi apa yang diberikan oleh dokter?
A. Implant
B. IUD
C. Spermiside
D. Pil progesterone
MEDSCLUB I SOAL LATIHAN REPRODUKSI 5

E. Kondom

31. Apa yang terjadi pada masa subur wanita tersebut:


A. Lendir serviks kental, suhu basal tubuh meningkat
B. Lendir serviks kental, suhu basal tubuh menurun
C. Lendir serviks encer, suhu basal tubuh meningkat
D. Lendir serviks encer, suhu basal tubuh meningkat

32. Struktur penghasil progesterone adalah


A. Sel granulosa
B. Sel theca
C. Corpus luteum
D. Tuba

33. Wanita 23 tahun seorang IRT, G1P0000Ab000, hamil 8 bulan datang ke tempat praktek ingin berkonsulasi tentang
kontrasepsi setelah melahirkan nanti. Ibu ingin memberi bayinya ASI eksklusif dan ibu tersebut adalah orang yang
pelupa. Apakah kontrasepsi yang cocok untuk ibu tersebut?
A. Pil KB kombinasi
B. Kondom
C. IUD
D. Injeksi hormonal

34. Apakah kontraindikasi kontrasepsi tersebut?


A. PID
B. Bekas SC
C. Hipertensi
D. Nyeri pinggang

35. Seorang ibu yang minum pil kontrasepsi kombinasi akan tetap mengalami menstruasi secara teratur. Hal ini
disebabkan karena
A. Efek putus obat terjadi pada hari ke 15 setelah terjadi penurunan kadar estrogen pada hari ke 14
B. Estrogen dan progesterone secara bersama mempunyai efek keteraturan
C. Efek pil kontrasepsi kombinasi tidak menghambat ovulasi 100% sehingga masih dapat menimbulkan menstruasi
teratur
D. Siklus minum pil kontrasepsi kombinasi yang sampai pada hari ke 21 menyebabkan efek putus obat terhadap
progesterone
E. Efek estrogen yang dihentikan pada hari ke 21 sehingga menimbulkan efek putus obat terhadap estrogen

36. Mekanisme kerja utama obat oral kombinasi dalam meghambat konsepsi adalah
A. Meningkatkan viskositas sekresi kelenjar serviks menjadi lebih kental (progestin only)
B. Menghambat LH surge sehingga tidak terjadi ovulasi
C. Menghambat menkanisme feedback inihbisi estrogen sehingga FSH terhambat
D. Menghambat motilitas tuba falopi
E. Menyebabkan endometrium atropi

37. Seorang wanita 23 tahun datang ke rumah sakit dengan keluhan nyeri saat buang air kecil dan mengeluarkan sekret
yang kental seperti susu dari kemaluannya. Hal ini diderita sejak empat hari yang lalu. dari pemeriksaan didapatkan
serviks yang mukopurulen dan tampak serviks yang hiperemia. Dari kasus diatas kemungkinan wanita tersebut
menderita:
A. Nongonoccal urethritis
B. Chancroid
MEDSCLUB I SOAL LATIHAN REPRODUKSI 5

C. Gonorrhea
D. syohilis
E. lymphogranuloma venereum

38. Untuk mengetahui penyebabnya, dilakukan pengecatan gram akan didapatkan bakteri
A. bentuk kokus warna ungu
B. bentuk batang warna ungu
C. bentuk kokus warna merah
D. bentuk batang warna merah
E. bentuk spiral

39. Untuk isolasi bakteri tersebut, dilakukan kultur pada media


A. nutrient agar plate
B. bismuth sulfit agar
C. thayer martin medium
D. lowenstein jensen
E. eosin methilen blue

40. Infeksi Toxoplasma gondii pada ibu hamil dapat menyebabkan hal di bawah ini
A. Toxoplasma Congenital
B. Toxoplasma plasenta
C. Anemia berat
D. Hipoglikemi
E. Edema paru

41. Seorang wanita merasa hamil 8 bulan datang dengan keluhan perdarahan pervaginam. Ini merupakan perdarahan
kedua dimana perdarahan pertama saat usia kehamilan 7 bulan dan tanpa rasa sakit. Didapatkan bayi letak bujur kepala
di bawah, plasenta menutupi ostium uteri. Apa yang menyebabkan perdarahan ?
A. Solusio plasenta
B. Plasenta previa
C. Vasa previa
D. Ruptur uteri

42. Apakah tindakan persalinan yang harus dilakukan pada kasus di atas
A. SC
B. Induksi persalinan
C. Observasi inpartu
D. VT di kamar operasi

43. Pada kasus plasenta previa tindakan yang TIDAK disarankan adalah:
A. USG
B. Inspekulo
C. VT
D. Leopold

44. Berikut ini faktor risiko terjadinya plasenta previa, KECUALI


A. Anemia
B. Ibu perokok
C. Riwayat kuretase
D. Pijat oyok  solusio
MEDSCLUB I SOAL LATIHAN REPRODUKSI 5

45. Seorang wanita 2 tahun dengan G1P0000Ab0000 datang ke dokter dengan membawa hasil laboratorium IgM anti
toxoplasma (+). Apa pengobatan yang aman pada wanita tersebut?
A. Sulfadiazine (2 dan 3)
B. Pirimethamin (2 dan 3)
C. Spiramicin
D. Sulfadiazine+piremethamin

46. Yang termasuk diagnosis bakterial vaginosis


A. Sekresi vagina berwarna gray membentuk lapisan tipis pada dinding vagina
B. Penambahan KOH vagina pada sekresi vagina menimbulkan bau amis (fishy odor)
C. Microscopis ditemukan clue cell
D. Jawaban a,b, dan c benar
E. Jawaban a, b, dan c salah

47. Pengobatan terhadap wanita hamil yang dicurigai mengalami infeksi toxoplasmosis diberikan bila hasil pemeriksaan
serologis menunjukkan hasil:
A. IgG (-), IgM (+)
B. IgG (+), IgM (-)
C. IgG (+) secara peristen
D. IgG (+), IgM (+), IgG avidity tinggi (>40%)
E. IgG (-), IgM (+), IgG avidity rendah (<35%)

48. Manifestasi komplikasi pada janin lebih berat bila infeksi Toxoplasma Gondii terjadi pada:
A. Sebelum kehamilan
B. Trimester pertama kehamilan
C. Trimester kedua kehamilan
D. Trimester ke tiga kehamilan
E. Saat melahirkan

49. Yang tersebut di bawah ini virus tergolong ToRCH agent:


A. Herpes zoster virus
B. Varicella virus
C. Toxoplasma gondii
D. Morbilli virus
E. Rubella virus

50. Bentuk dibawah ini yang berperan dalam penularan Toxoplasma Congenital adalah ?
A. Sporozoit
B. Bradyzoit
C. Ookista
D. Tachyzoite
E. Merozoite

Anda mungkin juga menyukai