Anda di halaman 1dari 3

RUMAH SAKITc UMUM PREMAGANA

Jl. Hyang Sangsi No. 2 Komp. Perumahan Chandra Ayu


Br. Tubuh, Batubulan, Sukawati – Gianyar
Telp (0361) 296389 – 8461954 – 8461955 Fax.(0361) 295246
Email : rsupremagana@gmail.com Web: www.rsupremagana.com

PROPOSAL WORKSHOP DOKUMEN AKREDITASI SNARS Edisi I


2018

LATAR BELAKANG
Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) adalah lembaga idependen pelaksana akreditasi
rumah sakit yang bersifat fungsional, non struktural yang mempunyai tugas dan fungsi
melaksanakan akreditasi di Indonesia. Akreditasi Rumah Sakit pertama kali dilaksanakan pada
tahun 1995, dengan 5 pelayanan, kemudian pada tahun 1998 bertambah, kemudian pada tahun
1998 bertambah menjadi 12 pelayanan dan pada tahun 2001 menjadi 16 pelayanan. Namun sejalan
dengan peningkatan tuntutan masyarakat terhadap pelayanan ang berfokus pada pasien, maka
mulai tahun 2012 telah dilakukan perubahan paradigma baru akreditasi yang semula berfokus pada
pasien, mengacu kepada standar akreditasi dari Joint Commision International (JCI).
Rumah Sakit sebagai institusi kesehatan perlu terus meningkatkan mutu layanan dan
keselamatan pasien secara berkesinambungan dan berkelanjutan. Peningkatan mutu dan
keselamatan pasien merupakan proses kegiatan yang tidak pernah berhenti dan harus selalu
dilakukan oleh rumah sakit di Indonesia. Dalam rangka meningkatkan mutu layanan, rumah sakit
wajib diakreditasi secra berkala minimal 3 (tiga) tahun sekali, sesuai amanah undang-undang
nomor 44 tahun 2009 tentang rumah sakit.
Standar Nasional Akreditasi Rumah Sakit edisi 1 (SNARS edisi 1) merupakan standar
akreditasi rumah sakit yang mulai dipergunakan pada tahun 2018. SNARS edisi 1 merupakan hasil
evaluasi dari Versi 2012 baik dari segi tata bahasa, subtansi, penyajian dan berbagai permasalahan
baru (solusi) serta dukungan pada Program Nasional. SNARS edisi 1 meliputi sasaran keselamatan
pasien, standar pelayanan berfokus pasien, standar manajemen rumah sakit, program nasional dan
integrasi pendidikan kesehatan dalam pelayanan di rumah sakit.
Dalam UU no. 44 Th.2009 disebutkan bahwa salah satu kewajiban rumah sakit adalah
untuk mendokumentasikan seluruh kegiatan dan prosedur yang dijalankan oleh Manajemen
Rumah Sakit, karena hal tersebut akan menjadi penting saat dokumen menjadi bukti legal yang
diperlukan dalam memberikan bantuan hukum kepada segenap staf ataupun karyawan rumah sakit
manakala terjadi suatu permasalahan yang terkait dengan proses hukum. Oleh sebab itulah agenda
workshop tersebut sangat penting untuk dapat diikuti oleh jajaran rumah sakit di Indonesia, di
dalam menyiapkan dokumen Akreditasi Rumah Sakit secara tepat dan benar sesuai regulasi yang
berlaku.

TUJUAN
1. Meningkatkan kemampuan Rumah Sakit dalam menghadapi perubahan Standar Baru
Akreditasi Rumah Sakit, yang pada gilirannya akan membawa Rumah sakit ke arah
perbaikan standar input, standar proses dan output
2. Agar rumah sakit mampu menyiapkan dokumen terkait dengan kebijakan, prosedur, dan
dilengkapi bukti pelaksanaan kegiatan rumah sakit, sehingga tersusun dengan baik dalam
rangka persiapan ataupun perbaikan di dalam program perencaan strategis nantinya.
3. Agar rumah sakit mampu menyusun dokumen akreditasi dengan tetap berpedoman pada
psosedur: Tulis apa yang dikerjakan dan kerjakan apa yang ditulis serta dapat
dibuktikan
4. Agar pimpinan rumah sakit dan pokja akreditasi internal mampu mempersiapkan SNARS
edisi 1 dan sekaligus mampu bertindak sebagai asesor internal rumah sakit, yang mana
1
setiap elemen penilaian dilengkapi dengan (R) Regulasi, (D) Dokumen, (O) Observasi,
(W) Wawancara atau kombinasinya, (S) Simulasi serta (Co) Crosscheck atau dikenal
dengan istilah “REDOWS-Co”.
SASARAN
Kegiatan diikuti oleh 3 (tiga) orang peserta yaitu:
1. Nama : dr. I Gusti Ngurah Tri Gunawan
NIK : 162.0306.10
Jabatan : Direktur
2. Nama : dr. I Nyoman Putra Nur Artha
NIK : 163.0107.10
Jabatan : Kepala Bidang Pelayanan Medis
3. Nama : Ns. Putu Gustina Ariani, S.Kep.
NIK : 043.2609.07
Jabatan : Kepala Bidang Pelayanan Keperawatan

RENCANA KEGIATAN
1. Waktu Pelaksanaan : Kamis-Jumat, 12-13 April 2018
2. Lama Pelaksanaan : 2 (dua) hari
3. Tempat kegiatan : Hotel Harris Sunset Road Kuta

PERKIRAAN BIAYA
Untuk pelaksanaan kegiatan Seminar PERSI maka perkiraan biaya dengan rincian sebagai berikut:
1. Biaya seminar Rp 3.500.000 x 3 orang : Rp 10.500.000
2. Uang Perjalanan Rp 75.000 x 2 hari x 3 orang : Rp 450.000
Total Estimasi Biaya : Rp 10.950.000

2
SUMBER DANA
Kegiatan ini mengambil dana dari Kas Keuangan RS Premagana

Mengetahui Batubulan, 28 Maret 2018


KaBid.Umum,SDM&Diklat KaSie SDM & Diklat

Ir. Nyoman Oka Satriawira drg. Putu Eka Suarmini


NIK. 047.0111.07 NIK. 028.0101.07

Menyetujui
Direktur RSU Premagana

dr. I Gusti Ngurah Tri Gunawan


NIK. 162.0306.10

Anda mungkin juga menyukai