Anda di halaman 1dari 1

TUGAS MATA KULIAH HIV/AIDS

Nama : Yumna Nur Rofifah

NIM : P1337420617051

Kelas : 4A3-REG

Sudah ditetapkannya hari AIDS sedunia, namun masih banyak pula beberapa stigma dan
dikriminasi dari masyarakat yang hamya mengerti AIDS dari pengertiannya saja. Tidak
banyak dari masyarakat yang paham dengan betul mengenai ODHA ini. Dari perlakuan
masyarakat yang sering mencibir dan mengucilkan ODHA dampak buruknya bagi penderita
ODHA ini yang kadang menjadi hal yang meresahkan masyarakat sekitar. Merasa
diperlakukan seperti itu, penderita ODHA menjadi tidak mau mengakui dirinya menderita
AIDS dan semakin menutupi keadaan dirinya. Karena merasa tidak dihargai kedudukannya
dihadapan masyarakat inilah yang menjadi penyebab utama penderita ODHA berfikir untuk
diam saja mengenao kondisi dirinya. Dari dua sisi pun memang salah, khususnya masyarakat
sekitar, ketika ada dorongan positif dari masyarakat, maka penderita ODHA pun juga akan
terang-terangan memeriksakan dan mengakui dirinya adalah ODHA dengan hati yang besar.
Untuk itu, membangun stigma baik di masyarakat tidaklah mudah, tidak seorangpun ingin
menjadi seorang ODHA, namun tidak ada salahnya jika kita sebagai masyarakat membantu
membangkitkan semangat para penderita ODHA ini dengan semangat hidup berdampingan
layaknya manusia biasa tanpa memiliki penyakit AIDS. Cara kita mendukung penderita
ODHA ini ialah dengan : dengan menganggap ODHA seperti masyarakat lain yang tidak
terinfeksi HIV. Makan bersama, bekerja, berorganisasi, saling curhat, jalan-jalan, olahraga
dan aktivitas lainnya, tidak ada pengecualian apapun. Dukungan ini untuk menjaga emosi
tetap stabil sehingga mencegah ODHA menularkan virus HIV kepada orang lain. Pengaruh
dukungan sosial terhadap optimisme ODHA sangat signifikan. Selalu optimis dan berpikir
positif membuat ODHA menjadi lebih tenang dalam menjalani kehidupan. Menjadi ODHA
bukan akhir dari segalanya, mari bersama bangkit untuk kehidupan yang lebih baik. Sudah
saatnya negara kita tercinta ini bebas dari diskriminasi dan stigma terhadap orang-orang yang
hidup dengan HIV/AIDS. Marilah kita menjadi warga negara yang baik dengan membantu
mewujudkan negara tanpa diskriminasi dan stigma salah satunya dengan berkawan baik
dengan ODHA.

Anda mungkin juga menyukai