Anda di halaman 1dari 2

Pembahsan tanah sawah

(a) (b)
Gambar pengamatan pertumbuhan kacang hijau
(a) Pada hari ke 2 (b)pda hari ke 3

Pertumbuhan kecambah kacang hijau pada media tanah sawah didapatkan hasil
sebagai berikut pada biji kacang hijau pertama didapatkan data penambahan panjang
kacang hijau selama pengamatan 6 hari berturut-turut yaitu 0.6 cm; 1,2 cm; 3,3 cm; 6,8
cm; 9,2 cm; dan 12,5 cm, serta muncul daun 2 helai pada hari ke 4. Pada biji kacang hijau
pertama tersebut adalah pertumbuhan yang paling cepat terutama pada hari ke empat dan
ke enam . Pada biji kacang hijau kedua  didapatkan data penambahan panjang kacang
hijau selama 6 hari berturut-turut yaitu 0,4 cm; 0,8 cm; 2,7 cm; 5,7 cm; 8,4 cm; dan 11,8
cm serta mempunyai 2 helai daun yang terbentuk. Pada biji kacang hijau yang kedua
mengalami pertumbuhan yang cepat pada hari keenam dengan pertambahan 3,4 cm. Pada
biji kacang hijau ketiga didapatkan data penambahan  panjang kacang hijau selama 6 hari
berturut-turut yaitu 0,5 cm; 1,0 cm; 3,2cm; 6,7cm; 9,0 cm; dan 12,2 cm serta terdapat 2
helai daun. Pertumbuhan biji kacang hijau yang ketiga tumbuh dengan cepat pada hari
keenam dengan mengalami penambahan panjang sebesar 3,2 cm. Pada biji kacang hijau
keempat didapatkan data penambahan panjang kacang hijau selama 6 hari berturut-turut
yaitu 0,3 cm; 0,6 cm; 2,5 cm; 5,5 cm; 8,2 cm; dan 11,5 cm serta terdapat dua helai daun
yang terbentuk. Pada biji kacang hijau keempat  pertumbuhan paling cepat terjadi pada
hari ke enam karena mengalami penambahan panjang 3,2 cm. Dari data tersebut dapat
dilihat bahwa kebanyakan pertumbuhan tanaman kacang hijau yang mengalami kenaikan
pesat pada hari keenam.
Biji kacang hijau yang yang ditanam pada media tanah sawah mengalami
pertumbuhan yang sangat baik. Hal ini disebabkan karena tanah sawah merupakan jenis
tanah yang cenderung subur dan banyak unsur hara yang terkandung di dalamnya,
terlebih di dalam tanah sawah juga mengandung mikroorganisme yang dapat
menyuburkan tanaman. Tekstur dari tanah sawah tersebut juga sangat coock untuk
pertumbuhan tanaman. Praktikan melakukan penyiraman pada tanaman kacang hijau
sebanyak 2 kali dalam sehari untuk mencegah agar tanah tidak kekeringan. Sehingga
pertumbuhan dari kacang hijau dapat berlangsung dengan cepat.

Hal tersebut sesuai dengan literature bahwa tanaman kacang hijau yang terdapat
dalam tanah sawah akan mengalami pertumbuhan dengan cepat. Batangnya berwarna
hijau segar dan daunnya lebar. Tanah sawah merupakan media tanam yang paling banyak
mengandung unsur hara mineral yang diperlukan kacang hijau. Beberapa unsur hara
mineral dalam tanah sawah antara lain ; Kwarsa (SiO2), Ca, Mg, K,Na, Fe,P. Selain itu
dalam tanah sawah terdapat bahan organik (sumber unsur hara N, P, S, unsur mikro dan
lainnya) air serta udara. Agar dapat terus tumbuh dan berkembang kacang hijau seperti
tumbuhan pada umumnya melakukan aktivitas –aktivitas hidup dengan menyerap unsur-
unsur hara, mineral dan air dari dalam tanah. Melalui penyerapan unsur hara, air, dan
mineral, kacang hijau dapat memperoleh berbagai zat yang diperlukan dalam masa
pertumbuhan dan perkembangannya. Karena tanah sawah kaya akan unsur hara maka
kacang hijau dapat tumbuh dengan baik.( Aryulina, diah, dkk.2004).

Aryulina, diah, dkk.2004. Biologi 2. Jakarta :Erlangga.

Anda mungkin juga menyukai