Anda di halaman 1dari 3

TUGAS FALSAFAH KEPERAWATAN

Nama : Eka Puji Lestari

Nim : 1914314201042

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN MAHARANI MALANG

S1 KEPERAWATAN

2019/2020
Kasus

INDOZONE.ID - Seorang pasien dalam pengawasan (PDP) virus corona di Kolaka,


Sulawesi Tenggara meninggal dunia setelah menjalani perawatan di RSUD
Bahteramas, Kendari, Sulawesi Tenggara. Dalam video yang beredar, terlihat
keluarga membawa jenazah tersebut menggunakan kendaraan pribadi. Jenazah
perempuan berusia 34 tahun tersebut diletakkan di bagasi mobil dan masih dalam
kondisi terbungkus plastik. Keluarga yang sudah berkumpul di rumah almarhumah
terlihat histeris dan menangis saat jenazah dikeluarkan dari bagasi mobil lalu dibawa
ke dalam sebuah kamar. Jenazah diletakkan di tempat tidur dan dibuka plastik
pembungkusnya. Terlihat seorang perempuan mencium wajah jenazah tersebut,
sementara dua laki-laki lain membuka tali yang mengikat kedua tangan dan kaki
jenazah. Jenazah tersebut masih mengenakan pakaian terakhir yang dia kenakan dan
mengenakan kerudung berwarna biru. Belakangan diketahui, keluarga menolak
jenazah ditangani dengan standar Covid-19. Jenazah juga dimandikan oleh pihak
keluarga sebelum akhirnya dimakamkan.  Direktur RSUD Bahteramas Syarif
Subijakto membenarkan ada seorang PDP yang meninggal dunia. Pasien tersebut
merupakan warga Kolaka dan sudah menjalani tes Covid-19 namun hasilnya belum
keluar.

"PDP meninggal belum positif (corona), meninggal karena faktor penyakitnya yaitu
bronkopneumonia. Baru dua hari dirawat, ditangani oleh dokter spesialis penyakit
dalam," tutur Syarif.

 Soal

Menurut pendekatan teori HBM

1. Bagaimana pasien ini menurut teori HBM Nola J Pender ?

Jawaban :

 Perceived barriers
Perceived barriers disebut juga sebagai rintangan atau hambatan
yang dirasakan. Pada kasus ini mengacu pada perasaan keluarga pasien yang
menolak jenazah ditangani dengan standard covid-19. Ada variasi yang luas
dalam perasaan penghalang, atau hambatan, yang menghasilkan analisis
biaya/manfaat/perasaan. Orang tersebut mempertimbangkan keefektifan
tindakan terhadap persepsi bahwa hal itu mungkin mahal, berbahaya
(misalnya, efek samping), tidak menyenangkan (misalnya menyakitkan),
menyita waktu, atau merepotkan. Dalam kasus ini, keluarga juga ingin
mengurus jenazah pada umumnya. Sehingga jenazah dibawa pulang oleh
keluarga dengan kendaraan pribadi dan juga di mandikan pihak keluarga
sebelum akhirnya dimakamkan.

2. Apakah yang harus anda lakukan sebagai perawat saat menghadapi


pasien seperti ini ?

Jawaban :

Perawat harus memberikan informasi kepada keluarga tentang


penangan jenazah covid-19 (walaupun jenazah masih belum dikatakan
positif corona) dalam kesehatan jika perlu juga disertai dengan pendapat
berbagai agama. Sehingga memberikan pemahaman yang diperlukan oleh
setiap keluarga agar tidak terjadi penyebaran virus.

Anda mungkin juga menyukai