Anda di halaman 1dari 3

STATISTIK EKONOMI DAN BISNIS II

DOSEN PENGAMPU : Dr. MEITIANA, MM

NAMA :
MAYA NURHALISA
193010302025

JURUSAN MANAJEMEN
FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS PALANGKA RAYA
2020
Tugas

1. Mengapa ilmu statistik sangat berguna bagi keperluan penelitian (research)?


2. Jelaskan arti dari : elemen, karakteristik, populasi, sampel, sensus, dan sampling.

Jawaban

1. Dalam suatu penelitian, peranan statistik sangat besar dalam membantu menjawab
persoalan dalam suatu penelitian. Menurut Sudjana (2002), statistik merupakan salah
satu alat yang sangat penting yang di gunakan dalam menentukan cara
mengumpulkan data, menyajikan, menganalisa dan menyimpulkan hasil dari data
tersebut. Statistik dapat menolong peneliti untuk menyimpulkan apakah suatu
perbedaan yang di peroleh benar- benar berbeda secara signifikan. Apakah
kesimpulan yang di ambil cukup repsentative untuk memberikan infrensi terhadap
populasi tertentu. Penarikan kesimpulan secara statistik memungkinkan peneliti
melakukan kegiatan ilmiah secara lebih ekonomis dalam pembuktian induktif. Tetapi,
harus disadari bahwa statistik haya merupakan alat dan bukan tujuan dari analisa.
Karena itu, janganlah di jadikan statistik sebagai tujuan yang menentukan komponen-
komponen peneliti yang lain.
2. Arti dari :
 Elemen adalah objek- objek yang sifatnya/atributnya di observasi atau di ukur
untuk keperluan statistik. Jadi elemen statistik adalah atributnya di observasi
atau di ukur untuk keperluan statistik yang di pelajari dengan cara
pengumpulan pengelompokkan dan analisa data serta cara pengambilan
kesimpulan.
 Karakteristik adalah ciri yang membedakan satu objek penelitian dengan objek
penelitian yang lain. Contohnya, jika kita mengamati pipa, maka karakteristik
yang bisa kita lihat pada pipa adalah diameternya, ketebalan pipanya,
warnanya dan sebagainya.
 Populasi adalah sekumpulan individu dengan karakteristik khas yang menjadi
perhatian dalam suatu penelitian (pengamatan). Populasi sebut juga
keseluruhan dari objek penelitian.
 Sampel adalah bagian dari populasi, sampel yang baik adalah sampel yang
reprsentatif, yaitu sampel yang dapat mewakili populasinya. Agar
representatif, maka pengambilan sampel dari populasi harus menggunakan
tektik pengambilan sampel (sampling) yang benar.

 Sensus adalah cara pengumpulan data apabila seluruh elemen populasi di


selidiki satu persatu. Data yang di peroleh tersebut merupakan hasil
pengolahan sensus di sebut sebagai data yang sebenarnya (true value), atau
sering juga di sebut parameter.

 Sampling adalah cara pengumpulan data apabila yang di selidiki berupa


sampel dari suatu populasi. Data yang di dapat dari hasil sampling merupakan
data perkiraan (estimated value). Jadi, jika dari 100 perusahaan hanya akan di
selidiki 10 saja, maka hasil dari penyelidikannya merupakan suatu perkiraan.

Anda mungkin juga menyukai