Anda di halaman 1dari 5

KELOMPOK TANI

B E R S A T U
GAMPONG ALUE DUA BAKARAN BATEE
KECAMATAN LANGSA BARO KOTA LANGSA

Alue Dua Bakaran Batee, 2 September 2019


Nomor : Ist/KT-B/IX/2019
Lampiran : 1 (Satu) eks
Perihal : Permohonan Pengadaan
Kepada Yth,
Bibit Udang Windu.= = = Gurbernur Aceh
c.q. Kepala Dinas Kelautan dan
Perikanan Provinsi Aceh
di –
Banda Aceh

Assalamu’alaikum Wr. Wb

Dengan hormat

Sehubungan dengan upaya peningkatan pendapatan masyarakat, maka hal ini


tidak terlepas dari dukungan pemerintah baik dalam bentuk Finansial maupun
dalam bentuk dukungan pembinaan. Sejalan dengan hal tersebut di atas, kami
sebagai petani tambak mempunyai keterbatasan dalam mengelolah lahan yang
ada, melalui kesempatan ini kami mengajukan permohonan bantuan modal usaha
untuk kegiatan usaha pembudidayaan udang windu, dan untuk mewujudkan
rencana tersebut kami sangat mengharapkan bantuan sepenuhnya dari bapak agar
sudikiranya memberikan bantuan kepada kelompok kami.

Sebagai bahan pertimbangan Bapak bersama ini turut kami lampirkan :

1. Rencana Anggaran Biaya (RAB)


2. Susunan Pengurus Kelompok
3. Surat Keterangan Geuchik
4. Rekomendasi Camat
5. Foto Copy KTP Pengurus Kelompok

Demikian surat permohonan ini kami sampaikan , atas bantuan dan perhatian
Bapak kami ucapkan terima kasih.

Pengurus Kelompok Tani “BERSATU”


Gampong Alue Dua Bakaran Batee Kec. Langsa Baro

Ketua Sekretaris

TM. NURDIN KHAIRUL NISSAK


Tembusan :
1. DRP Aceh di Banda Aceh
2. BAPPEDA Aceh di Banda Aceh
3. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Langsa
4. Camat Langsa Baro
5. Arsip
KELOMPOK TANI

B E R S A T U
GAMPONG ALUE DUA BAKARAN BATEE
KECAMATAN LANGSA BARO KOTA LANGSA

I. LATAR BELAKANG
Perikanan budidaya air payau mempunyai potensi yang besar dan sampai saat ini belum
dimanfaatkan secara optimal, padahal dilihat dari luas lahan dan karateristik serta kajian
analisa ekonominya sangatlah mendukung untuk dikembangkan khususnya di Gampong
Alue Dua Bakaran Batee Kecamatan Langsa Baro.
Udang merupakan komoditas andalan dari sektor perikanan air payau yang merupakan
salah satu penghasil devisa bagi negara. Permintaan pasar domestik maupun dari manca
negara cenderung mengalami peningkatan, sehingga usaha membudidayakan udang
memiliki prospek yang cerah untuk dijadikan bisnis yang menguntungkan.
Udang windu merupakan komoditas produk hasil budidaya air payau yang mempunyai
nilai ekonomi yang sangat tinggi karena merupakan salah satu andalam ekspor non
migas yang sedang digalakkan pemerintah, dalam hal ini Departemen Kelautan dan
Perikanan.
Pembudidayaan udang windu sebenarnya sudah lama diusahakan oleh petambak, namun
tidak mengalami banyak kemajuan karena pasar yang ada tidak bisa dipenuhi semua,
untuk itu maka perlu ada upaya nyata untuk meningkatkan produktivitas budidaya
udang windu sehingga produksinya bias meningkat, dengan demikian secara bertahap
pangsa pasar yang ada bisa terpenuhi dan pendapatan masyarakat juga sembari akan
meningkat.

II. MAKSUD DAN TUJUAN


1. Meningkatkan produksi budidaya tambak undang windu untuk memenuhi
permintaan pasar.
2. Meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan para petani tambak udang windu di
Gampong Alue Dua Bakaran Batee
3. Memberdayakan perekonomian masyarakat di Gampong Alue Dua Bakaran Batee.

III. TEMPAT KEGIATAN


Kegiatan akan dilaksanakan di Gampong Alue Dua Bakaran Batee Kecamatan Langsa
Baro Kota Langsa.

IV. JUMLAH ANGGARAN


Terlampir
KELOMPOK TANI

B E R S A T U
GAMPONG ALUE DUA BAKARAN BATEE
KECAMATAN LANGSA BARO KOTA LANGSA

V. PENANGGUNG JAWAB KEGIATAN


Struktur Pengurus Kelompok Tani Terlampir

VI. PENUTUP
Demikian proposal ini kami susun untuk menjadi bahan pertimbangan Bapak, atas
perhatian dan bantuan nya kami ucapkan ribuan terima kasih.

Alue Dua Bakaran Batee, 2 September 2019


Pengurus Kelompok Tani “BERSATU”
Gampong Alue Dua Bakaran Batee Kec. Langsa Baro

Ketua Sekretaris

TM. NURDIN KHAIRUL NISSAK


KELOMPOK TANI

B E R S A T U
GAMPONG ALUE DUA BAKARAN BATEE
KECAMATAN LANGSA BARO KOTA LANGSA

RENCANA ANGGARAN BIAYA (RAB)


Komoditas : Udang Windu
Gampong : Alue Dua Bakaran Batee
Kecamatan : Langsa Baro
Kabupaten/Kota : Langsa
Nama Kelompok : BERSATU

Harga Satuan Jumlah


No Uraian Volume Satuan
(Rp) (Rp)

1 Benur Udang 245.000 Ekor 50 12.250.000


2 Racun Siput (Bisnot) 1,5 Kg 1.000.000 1.500.000
3 Pupuk Urea 5 Sak 110.000 550.000
4 Pupuk Merah 5 Botol 175.000 875.000
5 Pupuk TSP 3 Sak 300.000 900.000
6 Racun Akodan (500 cc) 10 Botol 35.000 350.000
7 Darmasan (500 cc) 5 Kaleng 40.000 200.000
8 Dusban (500 cc) 5 kaleng 40.000 200.000
9 Pakan 416 Sak 420.000 174.720.000
191.545.000
Terbilang : Seratus Sembilan Puluh Satu Juta Lima Ratus Empat Puluh Lima Ribu Rupiah

Alue Dua Bakaran Batee, 2 September 2019


Pengurus Kelompok Tani “BERSATU”
Gampong Alue Dua Bakaran Batee Kec. Langsa Baro

Ketua Sekretaris Bendahara

TM. NURDIN KHAIRUL NISSAK ALFIANDI SAPUTRA


KELOMPOK TANI

B E R S A T U
GAMPONG ALUE DUA BAKARAN BATEE
KECAMATAN LANGSA BARO KOTA LANGSA

SUSUNAN PENGURUS KELOMPOK TANI “BARSATU”

NO NAMA JABATAN TANDA TANGAN

1 TM. NURDIN Ketua 1

2 KHAIRUL NISSAK Sekretaris 2

3 ALFIANDI SAPUTRA Bendahara 3

4 ISMAIL KARIM Anggota 4

5 ABDULLAH Anggota 5

6 ALWAHYUDI Anggota 6

7 DENI Anggota 7

8 FAJAR RAMADHANA Anggota 8

9 ANDI PRAGANA Anggota 9

10 MEIRIZAL Anggota 10

Alue Dua Bakaran Batee, 2 September 2019


Pengurus Kelompok Tani “BERSATU”
Gampong Alue Dua Bakaran Batee Kec. Langsa Baro

Ketua Sekretaris

TM. NURDIN KHAIRUL NISSAK

Anda mungkin juga menyukai