Anda di halaman 1dari 1

SOAL LATIHAN KESETIMBANGAN KIMIA

KETENTUAN :

1. Kerjakan soal berikut dengan jelas dan tepat dan setiap perhitungan harus menulis rumus yang benar
dan menulis reaksi jika diperlukan !
2. Silakan buka google dan berdiskusi dengan teman untuk mencari jawaban, asalkan tidak
memindahkan jawaban teman dan pelajari sampai paham ya !
3. Jawaban ditulis yang rapi pakai kertas volio/ HVS
4. Jawaban dikumpulkan ke meja ibu lewat perwakilan kelas ,paling lambat hari kamis tgl 22 oktober
2020 jam 16.00.

SOAL:

1. Jika 0,1 mol HI dimasukkan dalam tabung 1 liter dan terurai sesuai reaksi :
2HI(g) ↔ H2(g) + I2(g). Dan jika I2 yang terbentuk adalah 0,02 mol, hitunglah harga K?
2. Tetapan kesetimbangan untuk reaksi :
A(g) + 2B(g) ↔ AB2(g) adalah 0,25.
Berapa jumlah mol A yang harus dicampurkan pada 4 mol B dalam volume 5 lt agar
menghasilkan 1 mol AB2.
3. Jika natrium bikarbonat dipanaskan menurut reaksi
2NaHCO3(s)⇌NaCO3(s) +CO2(g) +H2O(g)
Ternyata tekanan total pada saat setimbang = 0, 004 atm. Berapakah harga Kp?
4. Dalam suatu ruang 1 liter pada suhu T°C terdapat dalam keadaan setimbang 2 mol NH3, 1
mol O2, dan 2 mol H2 menurut persamaan reaksi:
2NH3(g) ↔ O2(g) +2 H2 (g)
Tentukan harga tetapan kesetimbangan Kc pada suhu tersebut!
5.   HBr sejumlah 0,1 mol dimasukkan ke dalam labu satu liter dan terurai menurut reaksi
HBr(g) ↔ H2(g) + Br2 (g)
Jika Br2 yang terbentuk 0,015 mol maka tetapan kesetimbangannya sama dengan....
6. Dalam ruang 5 liter direaksikan 0,5 mol N2 dengan 0,4 mol gas O2 menurut reaksi:
N2 (g) + O2 (g) ↔ 2NO (g)
Setelah tercapai keadaan setimbang terbentuk 0,2 mol gas NO. Harga Kc adalah.....

7. Gas N2 bereaksi dengan gas H2 pada suhu 30° membentuk gas NH3. Pada keadaan
setimbang, tekanan parsial gas H2 = 1/4 atm, gas N2 = 1/12 atm dan gas NH3 = 1/4 atm.
Tentukan tetapan kesetimbangan Kp pada suhu tersebut!

.  8. PCl5 dapat terdekomposisi menjadi PCl3 dan Cl2 membentuk reaksi kesetimbangan
PCl5 (g) ↔ PCl3 (g) + Cl2 (g)
Jika pada suhu 250°C harga Kp untuk reaksi tersebut adalah 2 dan PCl5 terdisosiasi sebanyak
10%, tentukan tekanan total sistem!

Anda mungkin juga menyukai