Anda di halaman 1dari 18

Modul Matakuliah

Analisis dan perancangan Sistem Akuntansi

Dosen:

Anim Wiyana, SE., M.Sc

STIEM BONGAYA MAKASSAR


2020
BAB 1
Tata Tertib dan Sistem perkuliahan

Perkuliahan akan diselenggarakan secara offline melalui grup WA, hal ini
menimbang pertama banyaknya keluhan mengenai sulitnya jaringan di daerah dan
kuota internet yang terbatas. Meskipun kampus telah mendaftarkan nomor HP
setiap mahasiswa untuk mendapatkan program internet belajar dari mendikbud.
Mengingat kebanyakan mahasiswa sering berganti kartu seluler dan tidak
melaporkan ke pihak kampus sehingga tidak terdata. Kedua keluhan jadwal kelas
yang berbenturan dengan kelas lain, meskipun jadwal dibuat tidak mungkin
berbenturan tetapi karena mahasiswa memprogramkan kelas dengan tidak
memperhatikan jadwal.
Absensi dan kehadiran akan diperhitungkan dalam pengerjaan tugas kuliah,
tidak ada absensi setiap minggunya. Mahasiswa dalam grup ini akan di gabung
menjadi 1 kelas tidak ada pembeda kelas ( kecuali dalam penulisan laporan tugas
akhir). Konsultasi tugas hanya dilayani dalam chat WA grup, tidak melayani Wapri.
Etika chat dan konsultasi harap diperhatikan, gunakan bahasa yang sopan dan jelas.
Budayakan membaca seluruh chat sebelum bertanya sehingga tidak mengulangi
pertanyaan yang sama.
Sistem perkuliahan matakuliah ini 90% praktik dan 10% materi (buku,
internet, dan observasi mandiri). Praktik akan dilaksanakan secara berkelompok
dengan peserta 3-5 mahasiswa setiap kelompok. Pembentukan kelompok
dilaksanakan mandiri dengan mempertimbangkan azas kemudahan ( komunikasi,
lokasi dan pribadi), sehingga setiap kelompok boleh terdiri dari mahasiswa kelas
C,D,E,F,G dan X. Apabila dalam proses pengerjaan tugas kelompok ada anggota yang
pasif dan tidak berpartisipasi dalam pengerjaan tugas dapat langsung dikeluarkan
dari anggota kelompok.
BAB II
Materi Perkulihan

Matakuliah ini melanjutkan matakuliah sebelumnya Sistem Informasi Akuntansi


yang telah anda pelajari pada semester sebelumnya. Sehingga materinya masih
berkaitan dan berkelanjutan dan buku yang digunakan ( Romney & Steinbart. Edisi 13.
Sistem Informasi Akuntansi. Salemba Empat. Jakarta), meneruskan materi SIA dimulai
dari bab 12-22. Untuk materinya silahkan anda baca, yang tidak dapat dimengerti bisa
ditanyakan dalam grup kelas.

Tujuan matakuliah Analisis dan perancangan sistem adalah mahasiswa dapat


menganalisis dan merancang sistem akuntansi secara sederhana menggunakan
software excel pada usaha kecil dilingkungan sekitar mahasiswa. Dalam hal ini
dibutuhkan keahlian mahasiswa dalam mengumpulkan data- data yang akan diolah
menggunakan software excel, serta kemampuan mengoperasikan excel dengan tinggkat
andal. Bagi yang belum mendalami excel diharapkan dapat lebih belajar karena ini
sangat berguna dalam mengerjakan tugas yang berkaitan dengan akuntansi dipekerjaan
nantinya. Tidak ada kata terlambat dan tidak bisa, serta saya tidak bisa mentolelir yang
tidak bisa menggunakan excel ( berkaitan dengan rumus dan fungsi2 tombol).

Gambaran umum tugas yang akan dikerjakan setiap kelompok adalah seperti
praktikum pengantar akuntansi, yang membedakan adalah setiap kelompok harus
mengumpulkan data dan bahan yang diperlukan untuk diolah menjadi laporan
keuangan (dimulai dari jurnal umum penerimaan/pengeluaran kas, buku besar, buku
pembantu,jurnal penyesuaian, L/R, dan Neraca). Data keuangan yang dikumpulkan
adalah data keuangan selama 1 bulan (bebas bulan berapa saja asalkan datanya
lengkap), karena jika tidak lengkap tidak bisa diolah menjadi laporan keuangan. Silahkan
buka kembali buku praktikum pengantar akuntansi. Pendalaman materi akuntansi
lainnya yang dibutuhkan selama mengerjakan tugas ini adalah Akuntansi Biaya,
Akuntansi Manajemen, dan Pajak.
Contoh halaman excel yang akan dikerjakan:

Dalam setiap kelompok silahkan dibagi tugas untuk masing-masing anggota, karena
nantinya setiap anggota akan mempertanggungjawabkan laporan tugasnya masing-
masing. Tetapi yang perlu diingat karena tugas setiap anggota saling berkaitan jika ada
anggota yang tidak menyelesaikan tugasnya akan mempengaruhi pekerjaan anggota
yang lainnya. distribusikanlah tugas pada anggota sesuai dengan kapabilitas dan
kemampuan masing-masing, karena kalian yang lebih mengenal anggota kelompoknya
masing-masing.
Tahapan menganalisis dan merancang sistem akuntansi seperti tertuang dalam
tahapan SDLC dibawah ini:

Untuk penjelasan rinci gambar diatas dapat kalian baca pada buku SIA bab 20
Dengan urutan tahapan pengerjaan dibawah ini:

Jenis dan skala usaha yang akan dianalisis dan dirancang sistemnya bebas dengan
acuan belum membuat laporan keuangan usaha sesuai dengan format akuntansi yang
telah dipelajari dalam matakuliah pengantar akuntansi. Contoh usaha: penjual makanan
(nasi kuning, bakso, siomay, coto, ikan bakar, dll), penjual minuman ( pop ice, buble,
thaitea, dll), kafe/warkop, penjual campuran/minimarket, jasa(salon, laundry,bengkel
dll), industri(pabrik tahu/tempe, pabrik sirup, toko kue dll), atau usaha apapun yang
bisa anda temukan disekitar lingkungan anda.

Makanya pembentukan anggota kelompok sangat menentukan disini untuk


mendapatkan tempat usaha yang akan dianalisis. Tempat usaha yang akan dianalisis
bisa diwakilkan oleh 1 orang anggota kelompok. Misalnya anggota kelompok ada yang
di Makassar, gowa, bulukumba dan pare-pare, tempat usaha yang akan dianalisis bisa
yang dekat dengan rumah anggota yang di makassar atau salah 1 nya. Teknis diskusi
tiap kelompok dalam mengerjakan tugas silahkan diatur sendiri.
BAB III
Tugas
1. carilah 1 jenis usaha yang akan anda analisis, tidak boleh meggunakan tempat
usaha yang telah dianalisis oleh kelompok angkatan sebelumnya. Kemudian
minta ijin dengan memberikan penjelasan bahwa anda akan menganalisis dan
merancangkan sistem pelaporan akuntasinya, pemilik usaha harus mau untuk
terbuka dan memberikan data keuangan secara jujur, karena jika data tidak
tersedia tidak akan jadi laporan keuangannya. Lampirkan bukti foto diri bersama
pemiliknya di tempat usaha yang tertera jelas nama usahanya. Untuk anggota
kelompok yang berbeda daerah dan tidak bisa berkumpul untuk berfoto bersama
bisa diwakilkan dengan anggota yang dekat dengan tempat tinggalnya ,
kemudian untuk anggota yang lainnya tinggal ditambahkan foto dirinya.
Contohnya dibawah ini:

2. Lakukan observasi dan tuliskan dalam bentuk laporan adalah informasi umum
usaha. Semakin jelas dan lengkap informasi yang diberikan semakin bagus.
Contoh laporan:
3. Analisis prosedur penerimaan dan pengeluaran kas, deskripsikan aktifitas yang
dilakukan disertai bukti transaksinya. Deskripsikan 1 aktifitas saja (karena
kejadian yang sama berulangkali) tidak perlu seluruh aktifitas selama 1bulan.
Contohnya:
jika tempat usaha tidak mengggunakan nota/faktur bisa menggunakan catatan
sederhana yang dibukukan. Contohnya:

4. Buatlah chart of Account untuk usaha yang akan anda analisis dengan mengikuti
panduan pengkodean ( Materi SIA bab 2 hal.33). Nama akun dan kode akun bisa
berbeda-beda sesuai jenis usaha. Buatkan juga tabel klasifikasi masing-masing
akunnya. contoh pembuatan kode akun:

5. Pencatatan transaksi kedalam jurnal penerimaan kas, jurnal pengeluaran kas


atau digabung kedalam jurnal umum untuk semua transaksi penerimaan dan
pengeluaran kas. contohnya:
6. lakukan pemostingan kebuku besar secara otomatis (dengan menggunakan Hyperlink)
sumber angka Rp 24000pada tabel buku besar menerima pendapatan usaha
bersumber otomatis dari jurnal umumpendapatan kas. Dibuktikan dengan tulisan
angka Rp 24000 berwarna biru dan jika di klik akan otomatis pindah ke sheet jurnal
umu angka 24000, serta jika angka di jurnal umum di hapus (untuk bulan berikutnya)
maka angka di buku besar juga otomatis akan menghilang. Berlaku untuk seterusnya
semua isi buku besar.

7. Lakukan perhitungan HPP: harga pokok penjualan atau harga pokok produksi. Untuk
usaha dagang dan jasa lakukan perhitungan harga pokok penjualan ( buka buku
pengantar Akuntansi), sedangkan untuk usaha manufaktur/industri lakukan
perhitungan harga pokok produksi (buka buku Akuntansi Biaya dan Akuntansi
Manajemen).
Contoh tabel perhitungan Harga pokok produksi:
Buatkanlah tabel perhitungan HPP untuk masing biaya dalam satu Sheet terpisah:

Kemudian buatkan Kartu HPP dalam Sheet berikutnya dengan data angka perhitungan dari
sheet perhitungan HPP secara otomatis. Dalam tabel kartu HPP sumber angka kopi Rp 900
bersumber dari sheet perhitungan HPP (otomatis menggunakan Hyperlink) dilihat dari angka
Rp 900 berwarna biru dan jika di klik akan otomatis pindah ke sheet perhitungan HPP, jika
angka 900 pada sheet perhitungan HPP dihapus maka otomatis angka Rp 900 di sheet Kartu
Hpp juga akan hilang.
Contoh tabel perhitungan untuk Harga pokok penjualan:

Keempat gambar tabel diatas saling berkaitan pengisian datanya sama seperti pengisian
pada Harga pokok produksi sebelumnya.
8. Buatlah perhitungan gaji dan upah untuk karyawan dan pemiliknya (jika
menginginkan) Gaji dan upah. Jika tidak tersedia perhitungannya anda buatkan
sendiri dengan mengikuti format perpajakan. Contoh tabel perhitungan gaji:

9. Buatlah tabel stok opname persediaan akhir dan perhitungan Penyusutan


peralatan (metode penyusutan menyesuaikan tergantung peralatannya, serta
diskusikan dengan pemilik usaha) baca panduan perhitungan penyusutan mada
buku pengantar akuntansi dan perpajakan. Untuk peralatan yang telah habis
masa umur ekonomisnya perhitungan penyusutannya menggunakan nilai
revaluasi (pelajari tentang revaluasi aset tetap pada buku pengantar akuntansi
dan perpajakan)
10. Buatlah kertas kerja 10 kolom dengan format dibawah ini.

Seluruh pengisian angka pada laporan keuangan dibawah ini neraca dan laba rugi tidak diisi
manual, tetapi link dari sumber- sumber yang telah anda kerjakan pada poin 1-9
sebelumnya, bisa dilihat dari tulisan angka yang berwarna biru.
BAB IV
Teknis Pengumpulan Tugas
1. Tugas pertama yang dilakukan kelompok adalah pembentukan anggota
kelompok dan melaporkannya dalam grup WA (tidak ada urutan kelompok 1dst).
2. Tentukan tempat usaha yang akan dilakukan analisis kemudian kirimkan bukti
foto untuk saya setujui.
3. Jika telah disetujui buatlah laporan ( dengan berkonsultasi) dalam bentuk file
word untuk tugas 1-3. Dalam laporan buatkanlah cover yang menuliskan nama
tempat usaha serta nama-nama anggota kelompok (nama, NIM, Kelas). Tuliskan
pengantar alasan anda membuat laporan ini kemudian baru mulai
mendeskripsikan tugas 1-3. Tidak perlu rumusan masalah dan daftar isi, karena
ini bukan makalah tetapi laporan analisis tugas.
4. Tugas 4-10 dikerjakan dengan menggunakan file ecxel
5. Buatlah video presentasi tugas yang telah anda kerjakan dengan durasi maksimal
10menit, ukuran file maksimal 50mb. 1 kelompok 1 video presentasi, tinggal
disatukan file videonya jika anda berbeda daerah. Ketika presentasi setiap
anggota kelompok harus menjelaskan bagian tugasnya masing-masing, dengan
didahului menyebutkan nama, kelas, dan nama tempat usaha.
6. Buatkanlah judul file laporan dan video sesuai dengan nama tempat usaha yang
anda analisis. Contohnya: laporan keuangan warung bakso pak amin.
7. Kirimkan file laporan yang telah disatukan dalam bentuk compress file (berisi 3
file: word, Excel dan video) dengan diberi nama tempat usaha yang dianalisis ke
email animwiyana@gmail.com , contoh: warung bakso pak amin.
8. Laporan paling akhir diterima tanggal 20 Desember 2020 jam 00.00 Wita.
BAB V
Penilaian
Penilaian berdasarkan laporan tugas yang dikirimkan dengan acuan penilaian:
1. kelengkapan, dan kejelasan penulisan dalam pembuatan laporan. Dalam laporan
file word apakah menjabarkan secara jelas tentang deskripsi usaha dan aktivitas
usahanya yang dilengkapi dengan bukti foto dokumennya. Jika tidak terlampirkan
bukti foto dokumen akan mengurangi penilaian.
2. Dalam laporan excel apakah format tabel, perhitungan dan hyperlink yang
digunakan jelas. Jika tidak dilakukan hyperlink sudah pasti nilainya akan jauh
berkurang, karena saya kesulitan untuk mengetahui sumber perhitungan
angkanya darimana. Kemudian jika dalam melakukan perhitungan anda tidak
mengunakan rumus juga saya akan kesulitan untuk mengeceknya. Dalam laporan
neraca jika tidak balance lakukan pengecekan mundur ke sumber
dokumen/perhitungan awal.
3. Dalam video presentasi jika cara anda mempresentasikan tidak jelas, dan
kelihatan anda tidak menguasai apa yang anda jelaskan berarti saya menduga
bahwa anda tidak mengerjakan sendiri tetapi hanya sekedar numpang nama dan
nilai. Maka dari itu fahamilah apa yang anda akan ucapkan dalam presentasinya.
4. Seperti telah saya sampaikan dalam tatatertib dan teknis perkuliahan bahwa
anggota yang tidak aktif dapat dikeluarkan sebelumnya, jadi namanya tidak akan
tertera pada laporan tugas yang dikumpulkan. Atau anda bisa melaporkan secara
Wapri jika hanya ingin menjadi whistleblower karena takut dibombe’() oleh
yang bersangkutan.

Selamat mengerjakan  Good Luck!

Anda mungkin juga menyukai