Anda di halaman 1dari 2

Tugas

Pengantar Ekonomi Mikro / S1 Akuntansi


Universitas Jember
2020

Nama : Rifqo Al Ubaidillah Aldian Meindra Deadline. 06 November 2020


NIM : 190810301101
Kelas :E

Harga Keseimbangan

Soal
1. Bilamana terjadi harga keseimbangan?
2. Apa yang saudara ketahui tentang harga di luar keseimbangan :
a. Excess Demand
b. Excess Supply
3. Bilamana terjadi Market Disequilibrium?
4. Sebutkan dan jelaskan 2 kebijakan yang dilakukan pemerintah untuk mencapai harga
keseimbangan!

Jawaban
1. Harga keseimbangan terjadi bilamana permintaan dan penawaran yang terjadi di pasar terletak
pada titik yang sama (tidak kurang dan tidak lebih). Jika harga produk/jasa berada di bawah
harga keseimbangan, maka akan terjadi kelebihan permintaan, karena permintaan akan
meningkat akibat harga yang rendah, dan kemudian penawaran menurun. Sebaliknya, jika harga
pasar melebihi harga keseimbangan maka akan terjadi kelebihan penawaran, dan berdampak
pada permintaan barang/jasa menjadi menurun.
2. Yang saya ketahui tentang harga diluar keseimbangan:
a. Excess demand, adalah suatu kondisi ketika terjadi kelebihan jumlah permintaan akibat
menurunnya harga produk/jasa. Hal ini terjadi ketika pemerintah menetapkan harga
maksimum untuk produk/jasa yang bertujuan untuk melindungi konsumen berdaya beli
rendah. Excess demand ini menimbulkan kekurangan jumlah persediaan yang disebut dengan
shortage (demand > supply).
b. Excess supply, adalah kondisi dimana jumlah barang yang ditawarkan melebihi jumlah
barang yang diinginkan, adapun kelebihan ini disebut sebagai surplus. Excess supply ini
terjadi ketika pemerintah menetapkan harga minimum untuk produk/jasa, dengan tujuan
untuk melindungi produsen dari kerugian (deman < supply).
3. Market Disequilibrium terjadi bilamana harga sebuah barang/jasa dipasaran lebih tinggi atau
lebih rendah dari ekuilibrium (titik keseimbangan). Seperti yang terdapat pada jawaban nomor 2,
ketika harga pasaran diatas ekuilibrium kuantitas yang ditawarkan akan lebih besar dari
permintaan hal tersebut dinamakan exsess supply. Sedangkan ketika harga berada di bawah
ekuilibrium, yang terjadi adalah permintaan akan suatu barang justru melebihi yang diproduksi,
dan hal ini disebut dengan excess demand. Ketika hal tersebut terjadi di pasar bebas, maka hal
tersebut tidak akan bertahan dalam waktu yang lama karena kekuatan dari permintaan dan
penawaran akan memaksa harga suatu produk/jasa agar mencapai titik keseimbangan.
4. Kebijakan pemerintah untuk mencapai harga keseimbangan pasar diantaranya adalah:
a. Penetapan Harga Maksimum. Penetapan harga maksimum dimaksudkan agar harga
produk/jasa dipasaran tidak terlalu tinggi dan juga bertujuan untuk melindungi konsumen
yang memiliki daya beli rendah. Dalam artian, supaya harga produk/jasa di pasaran lebih bisa
dijangkau oleh banyak konsumen.
b. Penetapan Harga Minimum. Penetapan harga minimum ini dimaksudkan agar harga
produk/jasa dipasaran tidak terlalu rendah, dalam hal ini pemerintah juga melihat dari sisi
produsen, agar produsen tetap mendapatkan keuntungan yang sesuai dan menghindarkan dari
kerugian.

Anda mungkin juga menyukai