Anda di halaman 1dari 4

1.

Identifikasi jenis-jenis enzim yang ada pada organ pencernaan ternak, mulai dari mulut hingga
ke usus, susunlah secara berurutan sesuai dengan organ pencernaannya.

Jawab:

Jenis-jenis enzim yang ada pada organ pencernaan ternak yaitu:

Mulut

Enzim yang terdapat pada mulut yaitu enzim ptialin (amilase ludah).

Lambung

Enzim yang terdapat pada lambung yaitu enzim pepsin.

Usus halus

Enzim yang terdapat pada usus halus yaitu enzim enterokinase, enzim laktase, enzim
erepsin atau dipeptidase, enzim maltase, enzim disakarase, enzim peptidase, enzim
sukrase, dan enzim lipase.

Pankreas

Enzim yang terdapat pada pankreas yaitu natrium bikarbonat, enzim amilase, enzim
lipase, tripsin dan kimotripsin, enzim peptidase dan enzim nuklease.

2. Jelaskan masing-masing fungsi enzim tersebut, yang anda kaitkan dengan organ pencernaan
tempat enzim tersebut disekresikan.

Jawab:

Mulut

Air liur mengandung Enzim ptialin (amilase ludah), yakni enzim yang berfungsi untuk
mengurai karbohidrat polisakarida (amilum) menjadi maltose (disakarida).

Lambung
Selain getah lambung ditemukan pulan enzim pepsin yang berfungsi sebagai hidrolisis
(mencerna) protein. Pepsin memecah ikatan kompleks dan rumit pada protein menjadi
bagian sederhana dari protein yakni asam amino. Dimana pepsin adalah salah satu enzim
yang bekerja dengan baik pada larutan asam pekat (getah lambung) yang terdapat pada
lambung.

Usus halus

a) Enzim enterokinase berfungsi untuk mengaktifkan tripsinogen yang dihasilkan


ppancreas

b) Enzim laktase berfungsi untuk mengubah laktosa (semacam protein susu) menjadi
gglukosa

c) Enzim erepsin atau dipeptidase berfungsi untuk mengubah dipeptida atau pepton
menjadi asam aamino.

d) Enzim maltase berfungsi untuk mengubah maltose menjadi glukosa.

e) Enzim disakarase berfungsi untuk mengubah disakarida (gula yang memiliki lebih dari
1 monosakarida) menjadi monosakarida (suatu gugus gula yang paling sederhana).

f) Enzim peptidase berfungsi untuk mengubah polipeptida menjadi asam amino.

g) Enzim sukrase berfungsi untuk mengubah sukrosa menjadi glukosa dan fruktosa.

h) Enzim lipase berfungsi untuk mengubah trigliserid menjadi asam lemak dan gliserol.

Pankreas

Natrium bikarbonat (Na₂CO₃) berfungsi untuk menetralkan keasaman isi usus.

Amylase berfungsi untuk mengubah/mencerna amilum (zat pati) menjadi maltosa dan glukosa.

Lipase berfungsi untuk mengubah lemak menjadi campuran asam lemak dan monogliserid.

Tripsin dan kimotripsin berfungsi untuk mengurai molekul protein.

Peptidase berfungsi mengubah peptida menjadi asam amino.


Nuclease berfungsi untuk mengubah asam nukleat (RNA dan DNA) menjadi komponen
nukleotida.

3. Kategorikan enzim tersebut apakah termasuk jenis pencerna lemak/ protein/ karbohidrat.

Jawab:

Enzim pencerna lemak

Pencernaan lipid atau lemak dimulai setelah bahan makanan yang mengandung lipid
sampai di usus. Pencernaan terjadi dengan bantuan enzim lipase usus, lipase
lambung dan lipase pankreas. Enzim lipase akan menghidrolisis lipid dan trigliserida
menjadi digliserida, monogliserida dan asam lemak bebas. Pencernaan lemak ini
akan dipermudah oleh keberadaan garam empedu yang mampu menurunkan
tegangan permukaan dan mengemulsikan tetes lemak ukuran besar menjadi butiran
yang lebih kecil.

Enzim pencerna protein

Enzim proteolitik (pemecah protein) terdiri atas dua kelompok yaitu endopeptidase
dan eksopeptidase. Kedua jenis enzim tersebut diperlukan untuk pencernaan protein
baik pencernaan intraseluler maupun ekstraseluler. Endopeptidase
bertanggungjawab untuk memecah ikatan peptida spesifik pada bagian tengah rantai
protein. Kelompok enzim ini terdiri atas pepsin, tripsin dan kimotripsin. Sedangkan
eksopeptida berfungsi untuk memutuskan ikatan peptida di bagian ujung rantai
polipeptida, baik yang diujung yang mengandung gugus amino maupun dekat ujung
yang mengandung gugus karboksil. Pemutusan ikatan peptida dilakukan dengan
bantuan enzim aminopeptidase.

Enzim pencerna karbohidrat


Pada ternak tidak mempunyai enzim yang dapat memecah ikatan glikosidik ini
sehingga perlu bantuan bakteri dan protozoa yang memiliki enzim pemecah ikatan
tersebut. Enzim yang bertanggungjawab terhadap pemecahan ikatan glikosidik
tersebut adalah karbohidrase. Hasil pemecahan ini adalah disakarida, trisakarida
dan polisakarida lain yang berantai lebih pendek. Karbohidrat dibedakan menjadi
polisakarida dan oligosakarida. Enzim lain yang bertanggungjawab terhadap
pencernaan karbohidrat adalah amilase yang terdapat pada ludah dan pankreas.
Amilase ludah bertugas memecah ikatan glikosidik pada pati dan glikogen menjadi
maltosa, glukosa dan oligosakarida. Amilase pankreas memecah pati menjadi
dekstrin, maltotriosa dan maltosa. Enzim lain yang penting dalam pencernaan
karbohidrat adalah disakarida datau gliukosidae yang akan menyederhanakan
disakarida seperti maltosa, laktosa dan sukrosa menjadi glukosa, galaktosa dan
fruktosa.

Anda mungkin juga menyukai