Anda di halaman 1dari 5

BAB I

PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Pendapatan adalah seluruh penerimaan baik berupa uang mauoun berupa
barang yang berasal dari ihak lain maupun hasil industry yang dinilai atas dasar
sejumlah uang dari harta yang berlaku saat itu. Pendapatan merupakan sumber
penghasilan seseorang untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dan sangat penting
artinya bagi kelangsungan hidup dan penghidupan seseorang secara langsung
maupun tidak langsung (Suroto, 2000).

Transfer ke Daerah merupakan Bagian dari Belanja Negara dalam rangka


mendanai pelaksanaan desentralisasi fiskal berupa Dana Perimbangan, Dana
Insentif Daerah, Dana Otonomi Khusus, dan Dana Keistimewaan Daerah
Istimewa Yogyakarta. (sumber : UU No.14 Tahun 2015 tentang Anggaran
Pendaptan dan Belanja Negara Tahun Anggaran 2016)

Transfer ke Daerah adalah dana yang bersumber dari Anggaran Pendapatan


dan Belanja Negara (APBN) yang dialokasikan kepada daerah dalam rangka
pelaksanaan desentralisasi yang terdiri dari Dana Perimbangan dan Dana Otonomi
Khusus dan Penyesuaian. Dana Transfer ke Daerah dialokasikan untuk
mengurangi ketimpangan sumber pendanaan antara pusat dan daerah, mengurangi
kesenjangan pendanaan urusan pemerintahan antar daerah, mengurangi
kesenjangan layanan publik antar daerah, mendanai pelaksanaan otonomi khusus
dan keistimewaan daerah.

Transfer ke Daerah ditetapkan dalam APBN, Peraturan Presiden, dan


Peraturan Menteri Keuangan (PMK) yang selanjutnya dituangkan dalam Daftar
Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) yang ditandatangani oleh Direktur Jenderal
Perimbangan Keuangan selaku Kuasa Pengguna Anggaran atas nama Menteri
Keuangan selaku Pengguna Anggaran untuk tiap jenis Transfer ke Daerah dengan
dilampiri rincian alokasi per daerah.

Kinerja keuangan adalah suatu ukuran kinerja yang menggunakan indikator


keuangan. Karena menggunakan indikator keuangan, maka alat analisis yang tepat

1
2

untuk mengukur kinerja keuangan adalah analisis keuangan (Hidayat dan Ghozali,
2013).
Pemerintah Kabupaten Ciamis merupakan salah satu Kabupaten yang ada di
Jawa Barat yang tidak terlepas dari Pendapatan Transfer Daerah dan Dana Desa
sebagai penopang ekonomi. Kegiatan fiskal daerah Ciamis juga dibiayai oleh
Pendapatan Asli Daerah yang bersumber dari objek pajak daerah, seperti pajak
bumi dan bangunan, pajak restaurant, pajak hiburan dan pajak lainnya yang
berasal dari daerah Kabupaten Ciamis, juga Dana Perimbangan dan Dana otonomi
Khusus.
Adanya pendapatan Transfer ke Daerah dan Dana Desa memberi salah satu
sumber dana daerah yang dapat diperoleh dengan berbagai jenis sumber seperti
Dana Transfer Umum, dan juga Dana transfer khusus dan berbagai sumber lain
anak dari sumber dana tersebut. Adanya pendaatan tersebut tidak terlepas
dariberbagai kebijakan yang muncul sebagai dasar dari adanya dana tersebut
seperti diatur dalam Peraturan Presiden, dan Peraturan Menteri. Dari berbagai
sumber dana tersebut berbagai kebijakan dan peraturan muncul sebagai acuan dari
pelaksanaan pengelolaan kinerja keuanga daerah. Namun dengan adanya
kebijakan dan peraturan tersebut, berimbas pada kinerja dan juga pada kebijakan
daerah mengenai perubahan anggaran dan juga pengurangan maupun penambahan
pada penganggaran pendapatan.
Maka dari itu penulis ingin mengulas serta megetahui pengaruh Pendapatan
Transfer Daerah dan Dana Desa terhadap keberhasilan Kinerja Keuangan Daerah,
dan melakukan analisis dampak dari Pendapatan Transfer ke Daerah dan Dana
Desa bagi kelangsungan kegiatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat
kabupaten Ciamis pada tahun 2018 sampai dengan tahun 2019.

1.2 Identifikasi dan Rumusan Masalah


1.2.1 Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang penelitian diatas maka dapat diidentifikasi
permasalahannya sebagai berikut:
3

1. Perubahan pada kebijakan yang dikeluarkan pemerintah pusat berakibat pada


penambahan, pemotongan, serta adanya kurang bayar yang harus diperbaharui
setiap kali ada perubahan
2. Perbandingan antara tahun ke satu dan kedua pada peraturan yang mengatur
Transfer Daerah dan Dana Desa cukup signifikan, dan akan sangat berdampak
jika terjadi kejadian yang tidak terduga.
3. Perbaharuan informasi dan data sangat penting dan juga hal yang tidak dapat
terlewatkan dalam mencapai kinerja yang baik dan sesuai dengan peraturan
yang berlaku.

1.2.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan identifikasi masalah tersebut maka rumusan masalahnya adalah
sebagai berikut:
1. Apa itu Pendapatan Transfer Ke Daerah dan Dana Desa ;
2. Pembagian Transfer Ke Daerah dan Dana Desa beserta Kebijakan dan
Peraturan yang melatarbelakangi Transfer ke Daerah dan Dana Desa ?;
3. Pengaruh Transfer Ke Daerah dan Dana Desa terhadap Kinerja Pengelolaan
Keuangan Daerah.

1.3 Tujuan Penelitian


Berdasarkan pada rumusan masalah di atas maka tujuan dari diadakannya
penelitian ini adalah :
1. Mengetahui apa itu Pendapatan Transfer ke Daerah dan Dana Desa ;
2. Mengetahui apa saja pembagian sub dana yang bersumber dari dana Transfer
tersebut;
3. Mengetahui kebijakan apa saja yang dikeluarkan pemerintah pusat untuk
mengatur kegiatan Transfer tersebut;
4. Mengetahui pengaruh yang ditimbulkan terhadap Kinerja Pengelolaan
Keuangan Daerah
4

1.4 Manfaat Penelitian


1.4.1 Manfaat Teoritis
Dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi
dalam pengembangan ilmu ekonomi Akuntansi/Manajemen, terutama yang
berkaitan dengan Akuntansi Sektor Publik maupun Akuntansi Pemerintahan
dalam pelaksanaan Pengelolaan Keuangan Daerah.

1.4.2 Manfaat Praktis


1. Bagi Pemerintah
Membantu mengetahui klasifikasi dana yang bersumber dari Transfer ke Daerah dan
Dana Desa serta memberikan kontribusi untuk masyarakat dalam optimalisasi
pengelolaan anggaran untuk kesejahteraan masyarakat
2. Bagi Mahasiswa
Mahasiswa dapat belajar untuk menyerap dan mengaplikasikan penelitian ini untuk
selanjutnya di praktikan dalam kinerja karyawan pemerintah di masa yang akan datang
maupun dalam pengerjaan tugas akhir.
3. Bagi Pihak lain
Usulan penelitian ini dapat dijadikan informasi dan referensi bagi mahasiswa maupun
masyarakat untuk lebih memahami dan mengetahui proses turunnya dana untuk
masyarakat dan kesejahteraan umum.
5

Anda mungkin juga menyukai