Anda di halaman 1dari 9

RANCANG BANGUN ALAT PARTICLE MIXTURE

SEBAGAI BAGIAN DARI PROSES PEMBUATAN PAPAN PLASTIK

Oleh :
Yamin dan Mujibu. R

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk: (1). Mendesign dan merancang alat mixture partikel
antara limbah sekam dan plastik PP, (3) Menganalisis konstruksi dan perancangan
alat, (4) Menganalisa kualitas kehomogenan hasil akhir percampuran limbah plastik
PP dan limbah sekam sebagai bahan pembuatan papan plastik, (5) Menghitung
kemampuan volume dan kapasitas efektif alat dari hasil pengujian.

Penelitian ini bersifat eksperimen, yaitu mencoba merancang alat mixture


sebagai satu bagian proses dalam rangkaian pembuatan papan plastik. Adapun
penilaian kinerja alat ini adalah menghasilkan mixture yang homogen dari
percampuran partikel. Uji coba penilaian kinerja alat ini menggunakan rasio
percampuran 1 : 1 dan 1 : 2 selama 30 detik antara limbah plastik dan limbah sekam
yang mana merupoakan bahan baku dalam pembuatan papan plastik.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa limbah sekam ini masih sangat minim
pemanfaatannya selain itu dari segi rancangan alat mixture yang diperoleh dari data
pengujian menunjukkan adanya perataan distribusi partikel antara limbah sekam
dan limbah plastik, yakni untuk rasio perbandingan 1: 1 menghasilkan output rasio
1 : 1,1 sedangkan untuk rasio 1:2 mengahasilkan rasio mixture 1 : 1,8. Adapun
kemampuan volume alat mixture adalah 21 kg sedangkan berdasarkan pengujian,
untuk kapasitas efektif lapang adalah senilai 1965 kg /jam.

ABSTRACT

The aim of this study was : (1) to analysis the construction of the particle
mixturer design. (2) to analysis the output of particle mixturer design about the
homogenous output, and (3) to estimate of the volume and the capacity of particle
mixturer design.

The study was experiment to trying of particle mixturer design, which a part
of plastic board production. The main prediction that the design of particle mixturer
will given the good performa i.e. homogeneous output, The mixture ratio of the
trial, using ratio 1 : 1 and 1: 2 for 15 seconds which using plastic and rice hush
waste as raw material mixturing.

The result of the performance of particle mixturer showing the homogeneus


result between plastic and hush rice waste. For the test ratio of 1 : 1, showing the
mixturing output was 1 : 1,1 , while 1 : 2, the output ratio was 1 : 1,8. The effective
quantity of the particle mixture was 21 kg, while base on the study, for the effective
capacity of this mixture was 1965 kg/hours.

A. Latar Belakang Penelitian


Papan plastik merupakan salah satu produk recycle yang menggunakan
limbah yang dapat mencemari lingkungan, yakni serbuk dan plastik buangan.
Pembuatan papan plastik dengan menggunakan matriks dari plastik yang telah
didaur ulang, selain dapat meningkatkan efisiensi pemanfaatan limbah non plastik,
juga dapat mengurangi pembebanan lingkungan terhadap limbah plastik
disamping menghasilkan produk inovatif sebagai bahan bangunan pengganti kayu.
Keunggulan produk ini antara lain : biaya produksi lebih murah, bahan bakunya
melimpah, fleksibel dalam proses pembuatannya, kerapatannya rendah, lebih
bersifat biodegradable (dibanding plastik), memiliki sifat-sifat yang lebih baik
dibandingkan bahan baku asalnya, dapat diaplikasikan untuk berbagai keperluan,
serta bersifat dapat didaur ulang (recycleable). Beberapa contoh penggunaan
produk ini antara lain sebagai komponen interior kendaraan (mobil, kereta api,
pesawat terbang), perabot rumah tangga, maupun komponen bangunan (jendela,
pintu, dinding, lantai dan jembatan). (Febrianto, 1999: Youngquist, 1995).
Sebagai salah satu treatment pra pembuatan produk yang tidak dapat
dipisahkan adalah metode pengadonan antara limbah partikel dan limbah plastik.
Pembuatan papan plastik merupakan suatu rangkaian yang tidak lepas dari sebuah
treatment pengadonan atau mixturing. Semakin sempurna pengadonan, maka sifat
papan platik akan semakin baik dan sempurna. Selama ini dalam pembuatan papan
plastik dan partikel masih dilakukan percampuran (mixture) secara manual, yang
tentunya berskala kecil dan agak sulit jika produksi papan plastik yang diproses
dalam jumlah yang banyak.
Berdasarkan permasalahan ini, maka penulis mengadakan perancangan
dan design alat pencampur parikel (Mixture Partikel), yang mana hasil
percampuran akan digunakan untuk pembutan papan plastik. Menurut Han (1990)
kondisi pengadonan yang paling berpengaruh dalam pembuatan komposit adalah
suhu, laju rotasi, dan waktu pengadonan. Sehingga pada penelitian awal
difokuskan untuk merancang sebuah alat yang bisa memproses pengadonan dalam
skala yang agak besar dan menghasilkan bahan baku dengan percampuran yang
homogen.
Diharapkan penelitian ini akan memberikan hasil yang baik dan produk
akhirnya layak untuk dijadikan sebagai komoditi bagi masyarakat dan menjadi
bahan informasi untuk penelitian-penelitian berikutnya.
B. Hasil dan Pembahasan
1. Gambar dan Detail Alat

2. Analisis Data Konstruksi Alat


a. Perhitungan Sabuk
Uraian Nilai
Rasio kecepatan perbandingan putaran 3,43
Panjang sabuk. (L) 1321 mm
Jarak Sumbu Yang Sebenarnya 511,2775 mm
Kecepatan Sabuk (v) 5,6153 m/s
Koefisien Gesek Sabuk Dengan Puli 0,271
Sudut Kontak Antara Sabuk Dan Puli(θ) 2,798 rad
Gaya Maksimum Sabuk (T) 45 kgf
Gaya Sentrifugal Pada Sabuk(Tc) 0,304 Kgf
Tegangan Sabuk Sisi Kencang(T ¿¿ 1) ¿ 44,696 Kgf
Tegangan Sabuk Sisi Kendor(T ¿¿ 2)¿ 22,313 Kgf

b. Perhitungan Puli
Uraian Nilai
Momen Puntir Puli Penggerak¿ 501,1062 kg . mm
Gaya Keliling Pada Puli Penggerak( F 1) 13,54 Kg
Putaran Pada Poros Yang Digerakkan(n 2) 422,44 rpm
Momen Puntir Puli Penggerak(T 2) 1720 , 017 kg . mm
Gaya Keliling Pada Puli Yang Digerakkan ( F 1 ¿ 13,54 Kg

c. Perhitungan Poros
Uraian Nilai
Tegangan Geser yang diijinkan( τ) 2,67 kg/mm2

3. Analisis Kapasitas Alat Dan Kualitas Mixture

Dalam penelitian ini kualitas mixture merupakan hal mendasar yang dapat
menyimpulkan bahwa alat ini memiliki kemampuan kerja yang baik, sehingga dapat
menjadi rujukan bagi pengguna dalam memproses partikel yang perlu dimixture
misalnya mixture bahan baku papan plastik, papan partikel, pakan ternak ataupun
bahan baku kompos. Namun pada penelitian ini terfokus hanya kepada mixture
bahan baku untuk pembuatan papan plastik, dan yang digunakan sebagai
representasi percobaan adalah limbah sekam dan plastik PP yang mana ditargetkan
sebagai bahan baku untuk pembuatan papan plastic
Dari pengambilan data yang dilakukan nampak bahwa, pada percobaan
selama 15 detik menunjukkan data sebagai mana pada table berikut :

Tabel 1. Hasil kualitas rasio mixturing antara limbah sekam dan limbah plastik

Perlakuan Hasil kualitas rasio mixturing selama 15 detik


Takaran Mixture Setelah diproses dengan menggunakan alat.
Rata-
(Plastik : Sekam) Sample 1 Sample 2 Sample 3 rata
(plastik : sekam) (plastik : sekam) (plastik : sekam)
1:1 1 : 1,02 1 : 1,07 1 ; 1,39 1 : 1,1
1:2 1 : 1,63 1 : 1,33 1 : 2,54 1 : 1,8

Dari hasil di atas nampak bahwa kualitas kerja alat menunjukkan


kecendrungan untuk bercampur secara homogen, dikarenakan nilai rasionya tidak
begitu jauh berbeda terhadap rasio sekam dan plastik pada praprosesing. Hal ini
disebabkan meratanya penyebaran partikel pada saat proses alat.
Sebagaimana pada grafik berikut di bawah:

1.39
1.2 1 1.02 1 1.07 1
0.8
0.4
0
Plastik
Sekam

Gambar 2. Grafik hasil setelah mixture antara plastik dan sekam pada rasio 1:1
2.54
2 1.63
1.33
1 1 1
1
0
Plastik
Sekam

Gambar 3. Grafik hasil setelah mixture antara plastik dan sekam pada rasio 1:2
Dalam table 1. Hasil nilai rata-rata yang di hasilkan untuk rasio 1 : 1 , rasio
hasil percampuran adalah 1: 1,1, sedangkan untuk rasio pra mixture 1 : 2 ternyata
juga menghasilkan rasio percampuran 1: 1,8. Hal ini dapat disimpulkan bahwa
partikel-partikel yang dicampur/mixture menyebar secara homogen pada alat.
Sehingga alat ini dapat menjadi acuan bagi pengguna.

4. Analisa kemampuan volume dan Kapasitas alat


Dari rancangan pembuatan alat menyatakan bahwa volume drum, dengan
panjang dalam 100 cm dan diameter lingkaran 60 cm, adalah seluas 282.600 cm 3 ,
Jika di reduksi 25% sebagai pengurangan untuk ruang kososng dan ruji-ruji dalam,
maka perkiraan luas volume efektif untuk mixturing adalah 211,950 cm 3, atau
sebanyak 21 kg. kg bahan partikel.
Sedangkan kapasitas efektif alat berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan yakni
pada partikel sebanyak 7,86 kg yang dimixture selama 15 detik (0,25
menit= 0,004 jam) adalah :
Berat bahan yang terproses
Kapasitas Alat= ¿ (Kuswoyo,2007)
Waktu yang dibutuhkan
7,86
Kapasitas Alat= ¿ = 1965 kg/jam
0,004
Jadi dari hasil penelitian, diperoleh nilai Kapasitas efektif alat adalah 1965 kg/
jam, hal ini sebenarnya masih ada kemungkinan meningkat dikarenakan pada saat
pengoperasian mengingat pada saat pengujian volume drum masih tersisa ruang
yang kosong sekitar 13 kg.

C. KESIMPULAN DAN SARAN


1. Kesimpulan
a) Hasil rancangan alat mixture partikel dapat digunakan sebagai alat bantu
untuk proses pembuatan papan plastik terutama dalam hal
penghomogenan mixturing partikel – partikel yang merupakan bahan
baku pembuatan papan plastik.
b) Hasil kehomogenan kualitas output misture menunjukkan terjadinya
penyebaran merata antar partikel dengan nilai rasio hampir sama
dengan rasio bahan yang dicampur yakni untuk perbandingan 1: 1,
output yang dihasilkan adalah 1 : 1,1 , seangkan untuk 1 : 2
menghasilkan output 1 : 1,8.
c) Kemampuan volume alat mixture ini, berdasarkan perhitungan adalah
sebanyak 21 kg, sedangkan berdasarkan penelitain yang dilakukan
kapasitas efektip alat adalah sebanyak 1965 kg/ jam.
2. Saran
a) Dalam pengoperasian alat, cara pemeliharaan dan pengoperasian
sedapat mungkin berhati- hati , terutama dalam keselamatan kerja.
Serta lakukan pengecekan sesuai dengan waktu operasi kerja dan
kondisi mesin agar umur pemakaian alat panjang.
b) Perlu dipikirkan adanya hot pressing sebagai rangkaian output alat, agar
alat tidak hanya menghasilkan campuran yang homogen, namun
langsung dapat menghasilkan produk papan plastik.
c) Alternative aplikasi alat, dapat dimodifikasi sebagai alat penyangrai
kemiri, kopi dan bahan pangan lainnya. Serta tidak menutup
kemungkinan untuk proses pembuatan papan partikel dengan
penambahan alat penyemprot perekat.

Anda mungkin juga menyukai