Anda di halaman 1dari 7

PERNYATAAN KOMITMEN

NAMA : NANANG SURYANA

NIK : 3201272702930001

JABATAN : KETUA UNIT USAHA JASA WISATA ALAM

KARANG TARUNA DESA CIPELANG

ALAMAT : KP.CIHIDEUNG RT.04 RW.02 DESA CIPELANG KECAMATAN CIJERUK

KABUPATEN BOGOR – 16781

SELAKU PENANGGUNGJAWAB DARI : UNIT USAHA PENYEDIA JASA WISATA ALAM

KARANG TARUNA DESA CIPELANG

NAMA UNIT USAHA : USAHA JASA WISATA ALAM “BUKIT PADAWAAS”

ALAMAT : Balai Desa Cipelang JL.KH.Halimi Cipelang Kec,Cijeruk

Kabupaten Bogor- 16781

NO.TELP UNIT USAHA : 081617678440 / 085814058882

MENYATAKAN AKAN MELAKSANAKAN KEWAJIBAN PEMBAYARAN PENERIMAAN NEGARA BUKAN


PAJAK IURAN IJIN DALAM JANGKA WAKTU DAN BESARAN SEBAGAIMANA YANG TELAH
DITENTUKAN, SEBAGAI SALAH SATU SYARAT UNTUK KAMI DAPAT MELAKUKAN KEGIATAN USAHA.

DEMIKIAN PERNYATAAN KOMITMEN INI KAMI BUAT DENGAN SEBENAR-BENARNYA.

BOGOR, 13 PEBRUARI 2021


UNIT UPJWA KARANG TARUNA CIPELANG
KETUA

NANANG SURYANA
FAKTA INTEGRITAS

Saya yang bertanda tangan di bawah ini;

Nama : NANANG SURYANA

NIK : 3201272702930001

Jabatan : Ketua Unit

Alamat : Kp,Cihideung Rt.04 Rw.02 Desa Cipelang Kecamatan Cijeruk

Nomor Telp/HP : 081617678440

Selaku Penanggungjawab dari : UNIT USAHA PENYEDIAAN JASA WISATA ALAM

“BUKIT PADAWAAS”

Nama Perusahaan : Karang Taruna Desa Cipelang

Alamat : Balai Desa Cipelang JL.KH.Halimi Cipelang Kec,Cijeruk

Kabupaten Bogor- 16781

No.Telp/HP : 081617678440 / 085814058882

Menyatakan bahwa Saya dan Karangtaruna Desa Cipelang yang saya wakili

1. Menjamin bahwa semua dokumen yang dilampirkan dalam permohonan adalah benar dan
Sah;
2. Melakukan permohonan Perijinan Sesuai dengan ketentuan Perundang-undangan;
3. Tidak Memberi,Menerima,Menjanjikan sesuatu dalam bentuk apapun berkaitan dengan
Permohonan;
4. Sanggup untuk memenuhi semua kewajiban.

Demikian Fakta Integritas ini dibuat untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

Bogor, 13 Februari 2021

KETUA UPJWA Mengetahui;


KETUA KARANG TARUNA DESA CIPELANG

NANANG SURYANA RUSMAN SRIUS SAKTI


KATA PENGANTAR

Desa Cipelang Kecamatan Cijeruk Kabupaten Bogor merupakan Wilayah administratif


dibawah Pemerintah Daerah Kabupaten Bogor. Kondisi wilayah Desa Cipelang sebagian besar
berupa lahan Perbukitan yang berbatasan langsung dengan kawasan Taman Nasional Gunung
Halimun Salak (TNGHS).

Gunung salak termasuk Icon wilayah Kecamatan Cijeruk, dimana keberadaan gunung Salak
menyimpan daya tarik bagi siapa saja yang pernah mendengan, melihat dan mengalami atau
berkunjung ke kawasan Gunung Salak, khususnya yang melalui Desa Cipelang. Dikalangan para
pecinta alam khususnya di wilayah Jabodetabek dan sekitarnya , Gunung Salak merupakan salah
satu target kunjungan yang dianggap wajib untuk dikunjungi, sehingga mereka sering melakukan
aktifitas di wilayah gunung salak.

Perkembangan Komunikasi dan Informasi Global menjadi salah satu faktor yang
memberikan kontribusi terhadap pengenalan dan sosialisasi keindahan alam yang ada di gunung
salak, sehingga dari waktu kewaktu tingkat kunjungan wisatawan pecinta alam semakin
bertambah, terutama dimasa liburan. Hal ini juga dirasakan oleh masyarakat Desa Cipelang yang
sudah terbiasa menyaksikan banyaknya pengunjung yang ingin memasuki kawasan Gunung salak.

Dilain pihak, pemerintah Kecamatan Cijeruk juga sangat menaruh perhatian besar terhadap
sektor pariwisata yang mengandalkan keindahan alam yang ada di wilayah Kecamatan Cijeruk,
termasuk wilayah kawasan Gunung Salak. Kondisi tersebut menjadi salah satu alasan kami selaku
organisasi Pemuda dibawah wadah Karang Taruna Desa Cipelang untuk turut berperan aktif dalam
memanfaatkan adanya peluang Usaha Jasa Pariwisata Alam. Hal inilah yang mendasari kami untuk
melakukan upaya untuk membuka Usaha Penyediaan jasa pariwisata Alam.

Salah satu lokasi di areal Taman Nasional Gunung Halimun Salak yang terdekat dengan
Desa Cipelang yaitu wilayah Bukit Padawaas. Banyak pendatang yang melakukan kegiatan
camping, Jurit Malam, Water Tracking, Jungle Tracking dan lain-lain. Namun kegiatan wisata
tersebut masih bersifat sepihak atau bisa dikatakan Liar karena tidak memiliki ijin dari aparat yang
berwenang. Hal inilah yang mengundang ketertarikan kami untuk menangkap peluang Usaha Jasa
Wisata Alam selain itu salah satu tujuan kami sebagai warga disekitar kawasan TNGHS ingin turut
berkontribusi dalam menjaga dan melestarikan kawasan Hutan dan ekosistem yang ada.

Selain membuat usaha Jasa wisata alam , karang taruna desa cipelang berkomitmen untuk
bersinergi dengan TNGHS khususnya wilayah hukum Resort Salak I seksi PTN Wilayah II Bogor
dalam menjaga dan memberikan edukasi kepada para pengunjung yang akan melakukan
aktifitasnya di wilayah TNGHS khususnya di bukit padawaas. Semoga rencana ini mendapat
dukungan dan Ijin dari Balai Taman Nasional Halimun Salak.
DAFTAR ISI

I. KATA PENGANTAR...................................................................................... hal 1

II. BAB I PENDAHULUAN.............................................................................. hal 2

III. BAB II RENCANA KEGIATAN USAHA ........................................................ hal 3

IV. BAB III PENUTUP ........................................................................................ hal 4

LAMPIRAN-LAMPIRAN
BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Salah satu upaya untuk turut berperan aktif dalam menjaga dan melestarikan alam
yaitu dengan menanamkan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga dan
melestarikan alam diatas keinginan untuk menikmati dan mengekploitasi alam itu sendiri.
Disisi lain karang taruna dituntut untuk mampu menangkap peluang dari adanya potensi di
wilayah kami salah satunya keberadaan kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak
sebagai daya tarik wisata alam yang sangat potensial. Motif itulah yang mendasari karang
taruna Desa Cipelang untuk membuka Usaha Penyediaan Jasa Pariwisata Alam “BUKIT
PADAWAAS”.

B. TUJUAN KEGIATAN USAHA

Usaha Penyediaan Jasa Wisata Alam yang dikelola Karang Taruna Desa Cipelang bertujuan
untuk Turut bersinergi dengan Taman Nasional Gunung Halimun Salak dalam menjaga
kawasan Hutan dan Ekosistemnya.
BAB II
RENCANA KEGIATAN USAHA

Kegiatan Usaha Jasa Wisata Alam yang akan dikelola Karang Taruna dilaksanakan oleh
Unit Usaha yang dibentuk oleh Karang Taruna Desa Cipelang sebagai salh satu Kegiatan Produktif
yang dilakukan oleh karang taruna Karang Taruna Desa Cipelang. Adapun Jenis kegiatan yang akan
dilakukan dalam Usaha Jasa Wisata Alam ini antara lain :
1. Kegiatan Camping Ground
2. Lintas Alam
3. Caraka
4. Jungle Tracking
5. Wisata Air Terjun Curug Manuri
6. Penanaman Pohon dalam rangka Penghijauan dll

Pengelolaan dan manajemen Usaha akan dilakukan oleh Unit Usaha Jasa Wisata Alam
“Bukit Padawaas” dan bekerjasama dengan beberapa komponen masyarakat seperti Kelompok
Tani Hutan dan Pemerintah Desa dalam rangka menciptakan peluang bagi masyarakat untuk turut
memanfaatkan keberadaan kawasan Bukit Padawaas sebagai Destinasi Wisata Alam, yang akan
mendatangkan Multiflier Effect bagi sektor Usaha Mikro, Kecil dan Menenengah yang dapat
memanfaatkan kunjungan wisatawan untuk membuka usaha seperti warung, home stay dll.

Pola usaha yang akan dijalankan rencananya juga dapat dijadikan Paket Wisata Alam yang
berintegrasi dengan para pelaku usaha pariwisata yang ada di sekitar wilayah Desa Cipelang
seperti Wisata Sepeda Gunung ( Down Hill ), Perkebunan Milik Kelompok Tani Hutan (KTH)
“Lingkung Gunung “, Cafe dan obyek wisata lainya. Sehingga dapat disediakan Paket Wisata yang
terintegrasi. Paket ini akan menjadi daya tarik wisatawan yang ingin menikmati suasana alam
dalam bentuk Paket Wisata One Stop Service Packaging.
BAB III
PENUTUP

Kami sangat berharap Ijin Usaha Penyedia Jasa Wisata Alam ( IUPJWA ) dapat terkabul dan
terealisasi dengan tujuan dapat memberikan kontribusi positif bagi upaya Edukasi dan Pelestarian
Alam kepada masyarakat, dilain pihak Usaha ini dapat menjadi sumber penghasilan untuk Karang
Taruna Desa Cipelang khususnya dan memberikan manfaat serta peluang bagi warga sekitar untuk
turut membuka usaha yang bersinergi dengan sektor Wisata Alam yang dikelola oleh Karang
Taruna Desa Cipelang.

Anda mungkin juga menyukai