Anda di halaman 1dari 3

MATERI PROPOSAL BAGIAN 1 (KD 3.

12)

1.     Menganalisis Isi, Sistematika, dan Kebahasaan Teks Proposal

 
 

Teks proposal yaitu : rencana yang dituangkan dalam bentuk rancangan kerja, diajukan untuk
mendapatkan izin atau persetujuan atas kegiatan yang dilaksanakan.

Jenis proposal:

a)    Formal

Proposal bentuk formal terdiri atas tiga bagian utama, yaitu : 1) Pendahuluan, terdiri atas : sampul
dan halaman judul, surat pengantar (kata pengantar, ikhtisar, daftar isi, dan penegasan. 2) Bagian isi,
yaitu : latar belakang, pembatasan masalah, tujuan, ruang lingkup, pemikiran dasar,
metodologi,fasilitas, personalia (susunan panitia), keuntungan dan kerugian, waktu dan biaya. 3)
Bagian pelengkap, yaitu : berisi daftar pustaka, lampiran, table, dll.

b)    Nonformal

Proposal nonformal merupakan variasi atau bentuk lain dari proposal formal,karena tidak memenuhi
syarat-syarat tertentu atau ridak selengkap seperti formal.

Sebuah proposal nonformal biasanya disampaikan dalam bentuk  formal. Biasanya disampaikan dalm
bentuk memorandum atau surat, sehinga sebah proposal nonformal harus selalu mengandung unsur-
unsur berikut,masalah, saran, dan permohonan.

a.  Sitematika Proposal Penelitian

Sistematika penulisan proposal penelitian tediri atas :

1)     Judul, proposal penelitian ini harus memuat gambaran dan lingkup penelitian. Syarat judul
sebagai berikut :

a)     Menarik minat peneliti

b)     Dapat dilaksanakan

c)     Menggandung kegunaan praktis

d)     Berupa kalimat pernyataan

e)     Jelas dan singkat

2)     Latar Belakang Masalah

Latar belakang merupakan pengantar singkat materi penelitian yang ditulis secara sistematis dan
terarah, dan merupakan landasan pembuatan sebuah penelitian.

3)     Rumusan Masalah

Rumusan masalah dapat berupa pernyataan masalah atau pertanyaan masalah yang muncul dilator
belakang.
4)     Tujuan penelitian

Tujuan penelitian hendaknya diuraikan singkat dan jelas, ditulis dengan kata yang bersifar
operasional, seperti menguraikan, mengidentifikasi atau menggambarkan. Tujuan penelitian biasanya
dibuat dua kategori, yaitu tujuan umum dan khusus. Tujuan umum menjelaskan tujuan yang hendak
dicapai secara umum. Sementara itu, tujuan khusus menjelaskan langkah yang diambil untuk
mencapai tujuan umum.

5)      Manfaat Penelitian

Konstribusi penelitian sama dengan manfaat penelitian, hendaknya diuraikan secara singkat dan jelas.
Selain itu, harus menunjukkan kontribusinya bagi pengembangan ilmu pengetahuan.

6)      Tinjauan Pustaka

Tinjauan pustaka berisi teori yang mendasari penelitian. Bahan bacaan yang dipakai sebaiknya yang
mutakhir dan relevan dengan topic penelitian.

7)      Metode Penelitian

Metode penelitian adalah suatu cara atau prosedur yang digunakan untuk melakukan penelitian
sehinga mampu menjawab rumusan masalah dan tujuan penelitian.

8)      Jadwal Pelaksana

Jadwal penelitian ini berisi rencana , tempat dan waktu penelitian yang akan dilakukan. Jadwal ini
meliputi kegiatan persiapan, pelaksanaan, dan pelaporan.

9)      Rencana anggaran

Biaya merupakan salah satu topik yang juga sangat diperhatikanpenerima usul

10)  Daftar Pustaka

b.      Kaidah kebahasaan proposal penelitian

Kebahasaan yang menandai proposal adalah :

1)        Pernyataan argumentatif

Adalah : pernyataan yang berisi argument dan menggunakan konjungsi karena, sebab, oleh karena
itu.

Contoh :Tindakan kekerasan sering menimbulkan efek negatif karena kejadian tersebut akan terekam
dan menimbulkan efek trauma korban kekerasan.

2)        Pernyataan persuasif

Adalah : kalimat yang bersifat ajakan dan mempengaruhi orang lain.

Contoh : Kami mengharapkan esediaan Bapak dan Ibuk mengizinkan kegiatan ini.

3)        Kata-kata teknis
Adalah : kata yang artinya sesuai dengan kamus Bahasa Indonesia.

Contoh : Anarkisme artinya kekerasan

4)        Kata kerja tindakan

Adalah : kata kerjayang berupa tindakan untuk menyatakan langkah-langkah kegiatan.

Contoh : mengamati, mendokumentasikan, melakukan

5)        Kata pendefinisian

Adalah : kata yang mengacu kepada pengertian

Contoh : ialah, merupakan, adalah, yaitu,yakni

6)        Kata perincian

Contoh : pertama, kedua, ketiga, dst.

7)        Kata keakanan

Contoh: akan, diharapkan,direncanakan

Anda mungkin juga menyukai