Anda di halaman 1dari 6

Journal Reading SUHARDI

Gastroenterology Subdivision Jumat, 23 Desember 2011

TELAAH KRITIS JURNAL


Efficacy of Proton-Pump Inhibitors in Children With
Gastroesophageal Reflux Disease: A Systematic Review

I. UMUM

No HAL YANG CHECK LIST PENILAIAN YA TIDAK


DINILAI

1 Judul Makalah a. Apakah judul tidak terlalu panjang


atau pendek? 
b. Apakah judul menggambarkan isi
utama penilaian? ü
c. Apakah judul cukup
menarik? ü
d. Apakah judul menggunakan
singkatan selain yang baku? ü

2 Abstrak a. Apakah merupakan abstrak satu 


paragraf, atau abstrak terstruktur? Terstruktur
b. Apakah sudah tercakup komponen
IMRAC (Introduction, methods,
Results, Conclussion?)
c. Apakah secara keseluruhan 
abstrak informatif?
d. Apakah abstrak lebih dari 250
kata? 

243 kata

3 Pendahuluan a. Apakah mengemukakan alasan


dilakukannya penelitian? ü
b. Apakah menyatakan hipotesis
atau tujuan penelitian? , tujuan
c. Apakah pendahuluan didukung penelitian
oleh pustaka yang kuat & relevan?
ü

4 Metode a. Apakah disebutkan desain, tempat ü


& waktu penelitian?
b. Apakah disebutkan populasi
sumber (populasi terjangkau)? ü

c. Apakah kriteria pemilihan (inklusi 


& eksklusi) dijelaskan?
d. Apakah cara pemilihan subjek 
(teknik sampling) disebutkan?
e. Apakah perkiraan besar sampel 
disebutkan & disebut pula
alasannya? 
f. Apakah perkiraan besar sampel
dihitung dengan menggunakan
rumus yang sesuai?
g. Apakah observasi, pengukuran,
serta intervensi dirinci sehingga 
orang lain dapat mengulanginya?
h. Bila teknik pengukuran tidak
dirinci, apakah disebutkan
rujukannya? 
i. Apakah definisi istilah & variabel
penting dikemukakan?
j. Apakah ethical clearance 
diperoleh?
k. Apakah disebutkan rencana
analisis, batas kemaknaan & 
power penelitian?

5 Hasil a. Apakah disertakan tabel deskripsi 


subjek penelitian?
b. Apakah karakteristik subjek yang
penting (data awal) dibandingkan 
kesetaraannya?
c. Apakah dilakukan uji hipotesis untuk
kesetaraan ini? 
d. Apakah disebutkan jumlah subjek
yang diteliti? 
e. Apakah dijelaskan subjek yang drop
out dengan alasannya? 
f. Apakah semua hasil di dalam tabel
disebutkan dalam naskah? ü
g. Apakah semua outcome yang penting
disebutkan dalam hasil? 
h. Apakah subyek yang drop out
diikutkan dalam analisis? 
i. Apakah disertakan hasil uji statistik
(x2,t) derajat kebebasan (degree of 
freedom), dan nilai p? Nilai p

j. Apakah dalam hasil disertakan


komentar & pendapat? 
6 Diskusi a. Apakah semua hal yang relevan
dibahas? ü
b. Apakah dibahas keterbatasan
penelitian, dan kemungkinan
dampaknya terhadap hasil? ü
c. Apakah disebutkan kesulitan
penelitian, penyimpangan dari
protokol, dan kemungkinan 
dampaknya terhadap hasil?
d. Apakah pembahasan dilakukan
dengan menghubungkannya
dengan teori dan hasil penelitian 
terdahulu?
e. Apakah dibahas hubungan hasil
dengan praktek klinis?
f. Apakah disertakan kesimpulan ü
utama penelitian?
g. Apakah kesimpulan didasarkan 
pada data penelitian?
h. Apakah efek samping
dikemukakan dan dibahas? 
i. Apakah disebutkan hasil
tambahan selama diobservasi? 
j. Apakah disebutkan generalisasi
hasil penelitian? 
k. Apakah disertakan saran
penelitian selanjutnya, dengan
anjuran metodologis yang tepat? 


II. KHUSUS
Menilai VIA (Validity, Important, Aplicability)

UJI META-ANALISIS

Validity
1. Apakah disebut latar belakang dilakukan meta-analisis dengan jelas?
Ya, penelitian tentang efikasi dari PPI telah banyak dilakukan pada kasus
GERD dewasa dan secara luas PPI dianggap sebagai terapi Acid
suppresive yang paling efektif pada penderita GERD dewasa. Namun
demikian, efektivitas dan keamanan penggunaan PPI pada bayi dan
anak dengan GERD masih dalam perdebatan. Karena itu dilakukan
penelusuran literatur terbaru untuk menyelidiki kualitas dan kuantitas
Bukti Efikasi dan Keamanan penggunaan PPI pada Bayi, Anak dan
Remaja dengan GERD.
2. Apakah disebut kriteria inklusi studi yang disertakan dalam meta-analisis
dan cara penelusuran pustaka yang relevan?
Ya, yaitu (1) Penelitian adalah SR, RCT, atau studi crossover, (2)
populasi studi terdiri dari anak-anak usia 0 sampai 18 tahun dengan
GERD dan / atau esofagitis; (3) salah satu tujuan dari studi ini adalah
untuk mengevaluasi efikasi, efek samping, tolerabilitas, keamanan, dan
atau efektivitas biaya terapi PPI atau kepuasan pasien, penurunan skor
gejala GERD, atau perubahan jumlah episode refluks asam dan / atau
indeks refluks penggunaan PPI; (4) intervensi terdiri dari PPI dan
dibandingkan dengan plasebo, tidak ada pengobatan, atau pengobatan
alternatif; (5) ukuran hasil adalah "Keberhasilan Pengobatan" yang
ditentukan oleh penulis penelitian.
Cara penelusuran pustakanya dengan melakukan penelusuran melalui
Medline, Embase, The Cochrane Database (Database Elektronik SR)
dan the Cochrane Controlled Trials Register untuk SRs, RCTs dan
penelitian crossover dari awal sampai Mei 2010.
3. Apakah dilakukan telaah validitas setiap studi yang disertakan?
Ya, yaitu teks lengkap hasil penelusuran yang sudah diinklusi divalidasi
oleh 2 asesor secara independen dengan alat sebuah Daftar Terstandar
untuk memvalidasi SR. Karena SR yang valid tidak ditemui maka
penilaian kualitas metodologi dari semua penelitian yang sudah
diidentifikasi menggunakan daftar Delphi (Tabel 1), suatu daftar
terstandar untuk RCT. Kualitas skor metodologi dihitung dalam
persentase, kualitas tinggi untuk skor ≥ 60% (≥ 6 poin) dan kualitas
rendah untuk skor < 60%.

4. Apakah hasil masing-masing studi lebih kurang konsisten satu dengan


yang lain ?
Tidak dapat ditentukan hasil masing-masing studi tentang konsistensi
satu dengan yang lainnya.

Important
1. Apakah hasil total meta-analisis berarti secara klinis sehingga
mempengaruhi tatalaksana pasien ?
Ya, dengan hasil penelitian ini memberi peringatan buat kita dalam
menangani pasien dengan GERD untuk berhati-hati memberikan PPI
pada anak-anak terutama pada pasien bayi, disamping karena
efektifitasnya masih diperdebatkan juga karena tingkat keamanannya
yang belum jelas. Oleh karena itu perlu penelitian lebih lanjut tentang hal
ini dengan jumlah sampel yang lebih besar, metode yang lebih sempurna
dan sampel yang lebih homogen.

Aplicability
1. Apakah pasien kita mirip dengan karakteristik pasien penelitian yang
dilakukan meta-analisis ?
Ya, karakteristik pasien penelitian yang dibagi dalam 3 kelompok umur
yaitu Bayi, Anak dan Remaja yang menderita GERD yang bermanifestasi
klinis berupa menangis keras, iritebel dan muntah sering dijumpai dalam
perawatan pasien kita.
2. Apakah terapi tersebut tersedia, terjangkau dan dapat diterima pasien ?
Ya, obat golongan PPI dapat diperoleh dengan mudah di daerah dan
negara kita meskipun memang harganya sedikit lebih mahal namun masih
cukup terjangkau dan dapat diterima pasien kita.

Anda mungkin juga menyukai