Anda di halaman 1dari 3

Nama : Muh.

Idul
Nim : 20021014008

1. Jelaskan fungsi bahasa sebagai alat sosial kontrol !


Jawab :
Bahasa digunakan sebagai alat kontrol sosial
karena bahasa digunakan sebagai usaha untuk mempengaruhi tingkah laku dan
tindak-tanduk orang lain. Semua kegiatan sosial akan berjalan dengan baik
karena dapat disatukan dengan mempergunakan bahasa. Bahasa berfungsi untuk
mempengaruhi sikap dan pendapat orang lain.
2. Sebutkan fungsi dan kedudukan bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional !
Jawab :
Dalam kedudukannya sebagai bahasa nasional, fungsi bahasa Indonesia adalah
sebagai lambang kebanggaan kebangsaan, indentitas nasional, alat perhubungan
antar warga, antar daerah dan antar budaya, serta alat pemersatu suku, budaya
dan bahasa di Nusantara. Sedangkan dalam kedudukannya sebagai bahasa
negara, fungsi bahasa Indonesia adalah sebagai bahasa resmi kenegaraan,
bahasa pengantar pendidikan, alat perhubungan tingkat nasional dan alat
pengembangan kebudayaan, ilmu pengetahuan dan teknologi.
3. Apa yang dimaksud ragam bahasa ?
Jawab :
Ragam Bahasa adalah variasi bahasa menurut pemakaian, yang berbeda-beda
menurut topik yang dibicarakan, menurut hubungan pembicara, kawan bicara,
orang yang dibicarakan, serta menurut medium pembicara.
4. Apa yang dimaksud dengan kata “mubazir” atau ketidakhematan ? Berikan
contohnya
Jawab :
Menjadi sia-sia atau tidak berguna ; terbuang-buang (Karena berlebihan) ;
berlebih(an); bersifat memboroskan; berlebihan; royal; orang yang berlaku boros;
pemboros. Contohnya yaitu Ia adalah seorang dokter –> Ia seorang dokter.
5. Tulislah lima unsur atau ciri-ciri kalimat efektif ?
Jawab :
a. Kesepadanan kata : Hal pertama yang harus diperhatikan adalah
kelengkapan struktur dan penggunaannya.
b. Kehematan kata : Karena salah satu syarat kalimat efektif adalah ringkas
dan tidak bertele-tele.
c. Kesejajaran bentuk : Ciri-ciri yang satu ini menyangkut soal imbuhan dalam
kata-kata yang ada di kalimat, sesuai kedudukannya pada kalimat itu. Pada
intinya, kalimat efektif haruslah berimbuhan pararel dan konsisten.
d. Ketegasan makna.
e. Kelogisan kalimat.
6. Apa yang dimaksud paragraf dan berikan contoh paragraf yang sifatnya
“argumentatif” ?
Jawab :
Paragraf adalah kumpulan kalimat yang biasanya mempunyai satu ide pokok dan
cara penulisannya sedikit menjorok ke bagian dalam atau menggunakan garis
baru. Nama lain dari paragraf adalah alinea.
Contoh paragraf yang argumentatif :
Facebook memang dibuat khusus untuk media pertemanan secara online
namun pada kenyatannya media sosial yang satu ini tidak selamanya
memberikan dampak positif, ini dibuktikan dengan adanya beberapa tindakan
kriminal yang bersumber dari media sosial ini contohnya, misalnya, penculikan,
penipuan dan dampak negatif lainnya yang berhasil diungkap oleh kepolisian,
oleh karena itu bijak dan selalu berhati-hatilah ketika menggunakan aplikasi ini.
7. Sebutkan 3 hal yang perlu diperhatikan kalau membuat surat yang baik ?
Jawab :
Dalam membuat Surat Undangan harus memperhatikan : Kop Surat yang
menjelaskan si pengundang dan Hal/acara yang diadakan, Alamat yang di Tuju,
Pembukaan/kata pembukaan dalam Undangan, Isi Surat Undangan yang
menjelaskan Hari, Tanggal Acara, Tempat,jam,Hiburan Dalam Acara itu,
Kemudian penutup Undangan lewat ucapan salam/terima kasih, Tanda Hormat
dari Pengundang disertai nama pengundang secara jelas.
8. Jelaskan persamaan dan perbedaan topik dan judul karangan ?
Jawab :

 Persamaan topik, dan judul yaitu sama-sama merupakan suatu inti atau


pokok pikiran dari suatu diskusi, dialog, maupun sebuah manuskrip.  
 Perbedaan topik, dan judul yaitu terletak pada cangkupannya. Judul memilih
cangkupan yang lebih sempit dari pada topik dan tema. Tema merupakan
sangkupan yang paling luas, dan topik memiliki cangkupan yang lebih sempit
dari tema.
9. Tuliskan kalimat menurut tipe/rumus berikut :
a. SPO
 Petani menanam padi. (S: petani, P: menanam, O: padi)
b. S1 S2 P
Sawahnya, pekarangannya, dan rumahnya digadaikan.
c. S P1 P2
Ayah menulis dan ibu mengirimkan surat itu.
10. Sebutkan 4 komponen dasar dalam keterampilan berbahasa ?
Jawab :
 Menyimak
 Berbicara
 Membaca
 Menulis

Anda mungkin juga menyukai