Anda di halaman 1dari 13

1.

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menyelidiki kasus yang


menjerat Setya Novanto. Dalam perkara ini, mantan ketua DPR itu
menjadi tersangka lantaran dinilai terbukti turut menikmati kucuran
dana e-KTP sebesar Rp 574 miliar. Sejak ditetapkan sebagai
tersangka, Setya Novanto tidak memenuhi panggilan penyidik KPK.
Selalu ada alasan yang disampaikan sehingga proses penyelidikan
kasus e-KTP itu terhambat.
Kasus hukum tersebut diatas yang melibatkan mantan ketua DPR RI
Setya Novanto diproses melalui peradilan ….
a. KPK
b. Pidata
c. Perdata
d. PTUN
e. TIPIKOR

2. Kontingen Garuda XXI merupakan kontribusi TNI dalam misi perdamaian


PBB di Liberia (UNMIL) yang terdiri dari perwira AD, AL, AU yang terlatih
dalam misi PBB dan mempunyai kecakapan khusus sebagai pengamat
militer (UN military observer). Hal ini menunjukan bahwa bangsa
Indonesia untuk kesekian kalinya sejak pengiriman PASUKAN GARUDA
YANG PERTAMA ( 1 ) berkomitmen untuk terciptanya perdamaian dunia.
Berdasarkan ilustrasi diatas bahwa Indonesia memiliki peranan yang
sangat penting dalam menciptakan perdamaian dunia,hal ini sejalan
dengan tujuan nasional bangsa Indonesia yaitu …..
a. Melindungi bangsa dan negara Indonesia dari acaman negara lain yang ingin
menguasai indonesia
b. Mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur bagi seluruh rakyat berdaarkan
Pancasila dan UUD 1945
c. Ikut melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan, perdamaian
abadi dan keadilan sosial.
d. Menciptakan sistem pertahanan dan keamanan yang kuat untuk melin-dungi
segenap bangsa dan negara
e. Memajukan kesejahtraan rakyat untuk memperkuat pertahanan dan keamanan
negara dari ancaman asing

3. Indonesia sebagai negara kepulauan (Archipelagic State) yang memiliki


keaneka ragaman baik dilihat dari segi ras, agama, bahasa, suku bangsa
dan adat istiadat,  serta kondisi faktual ini disatu sisi merupakan kekayaan
bangsa Indonesia yang membedakannya dengan bangsa-bangsa lain yang
tetap harus dipelihara. Keanekaragaman tersebut juga mengandung potensi
konflik yang jika tidak dikelola dengan baik dapat mengancam keutuhan,
persatuan dan kesatuan bangsa, seperti gerakan separatisme yang ingin
memisahkan diri dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) akibat
dari ketidakpuasan dan perbedaan kepentingan yang dapat mengakibatkan
terjadinya disintegrasi bangsa. Oleh karena itu pemerintah harus
melakukan berbagai upaya dalam mengatasi disintegrasi bangsa, upaya
yang tepat yang harus dijalankan pemerintah dalam mengatasi ancaman
seperti tersebut diatas adalah….
a. Merumuskan kebijakan dan regulasi yang konkret, tegas dan tepat dalam aspek
kehidupan dan pembangunan bangsa yang mencerminkan keadilan bagi semua
pihak, semua wilayah.
b. Membangun dan menghidupkan terus komitmen, kesadaran dan kehendak untuk
senantiasa bersatu berdasarkan idiolgi Pancasila dan UUD 1945
c. Membangun kelembagaan (pranata) yang berakar nilai dan norma (nilai-nilai
Pancasila) yang menyuburkan persatuan dan kesatuan bangsa.
d. Menciptakan kondisi dan membiasakan diri untuk selalu membangun consensus
bersama demi kepentingan bersama seluruh rakyat Indonesia
e. Melakukan Upaya bersama dalam pembinaan integrasi nasional memerlukan
kepemimpinan yang arif dan bijaksana, serta efektif yang mengayomi semua
pihak semua golongan dalam masyarakat.
4. Perhatikan Bunyi Pasal 18 ayat 1 UUD Negara Republik Indonesia Tahun
1945 berikut ini ;
Pasal 18 ayat 1
Negara Kesatuan Republik Indonesia dibagi atas daerah-daerah provinsi dan
daerah provinsi itu dibagi atas kabupaten dan kota, yang tiap-tiap provinsi,
kabupaten, dan kota itu mempunyai pemerintahan daerah, yang diatur
dengan undang-undang.
Berdasarkan pasal di atas dapat kita analisis bahwa makna yang terkadung
didalamnya adalah ….
a. Indonesia adalah Negara kesatuan dengan sistem sentralisasi dalam mengatur
pemerintahan dibagi kedalam daerah- daerah yang bertanggung jawab sendiri
b. Indonesia Negara kesatuan yang bersusun tunggal dimana tidak ada daerah yang
berstatus sebagai negara meskipun dibagi kedalam daerah-daerah.
c. Negara kesatuan dimana daerah diberi kewenangan untuk mengatur daerahnya
identik dengan negara vederal dan bertanggung jawab pada pemerintah pusat
d. Negara kesatuan dengan pelimpahan kewenangan secara penuh untuk mengatur
rumah tangga daerahnya sendiri kepada daerah dibawah pengawasan pemerintah
pusat
e. Negara kesatuan dimana daerah diberi kewenangan untuk mengatur daerahnya
identik dengan negara vederal yang masing daerah berdaulat sepenuhnya

5. Perhatikan kasus berikut Ini;


Apabila terjadi suatu kasus hukum dimana seorang warga masyarakaat
melakukan gugatan karena merasa dirugikan oleh pelayanan dan kebijakan
dari Instansi pemerintah yang menyalahi prosedur dalam melaksanakan
tugas dan tanggung jawabnya ,dari kasus tersebut penggugat merasa di
rugikan baik moril maupun materiil ,dalam kasus ini warga masyarakat
tersebut dapat melakukan gugatan ke ….
a. Pengadilan Negeri
b. Pengadialan Tinggi
c. Mahkamah Agung
d. Pengadilan Tata Usaha Negara.
e. Pengadilan Tipikor

6. Perhatikan Bagan Struktur Lembaga Negara Berikut Ini ;

Berdasarkan bagan struktur lembaga Negara tersebut diatas, UUD Negara Kesatuan
RI tahun 1945 mengatur tentang struktur pembagian kekuasaan negara dalam 6
lembaga kekuasaan yaitu Konstitutif, eksekutif, legislative, Yudikatif, eksaminatif dan
Moneter yang masing-masing memiliki kewenangannya sendiri-sendiri.Jika kita
bandingkan kewenangan diantara lembaga tersebut ,kewenangan terbesar dan
terluas dalam hal penyelenggaraan kekuasaan Negara dimiliki oleh…..
a. MPR
b. DPR
c. Presiden
d. MA
e. MK
7. Perhatikan data berikut ini ;
1. koordinasi dan sinkronisasi perumusan, penetapan, dan pelaksanaan kebijakan
Kementerian/Lembaga yang terkait dengan isu di bidang pembangunan manusia
dan kebudayaan
2. pengelolaan barang milik/kekayaan negara yang menjadi tanggung jawab
Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan;
3. Fasilitasi dan pembinaan terhadap kegiatan instansi pemerintah di bidang
Kearsipan.
4. Penyelenggaraan pembinaan dan pelayanan administrasi umum di bidang
perencanaan umum, ketatausahaan, organisasi dan tata laksana, kepegawaian,
keuangan, kearsipan, hukum, persandian, perlengkapan dan rumah tangga.
Data tersebut diatas menggambarkan adanya perbedaan fungsi dari kementrian
Negara dan fungsi lembaga non kementrian, yang merupakan fungsi dari kementrian
Negara adalah nomor ….
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3
d. 2 dan 4
e. 3 dan 4

8. Perhatikan contoh nilai-nilai pancasila dalam praktek penyelenggaraan pemerintahan


Negara berikut ini ;

1. Pengakuan terhadap adanya harkat dan martabat manusia sebagai mahluk


ciptaan Tuhan Yang Maha Esa
2. Mengembangkan sikap tenggang rasa agar tidak berbuat semena-mena terhadap
orang lain.
3. Menempatkan persatuan, kesatuan, kepentingan, dan keselamatan bangsa dan
negara di atas kepentingan pribadi dan golongan
4. Pengakuan terhadap keragaman suku bangsa dan budaya bangsa dan sekaligus
mendorong ke arah pembinaan persatuan dan kesatuan bangsa
5. Mengembangkan perbuatan-perbuatan yang terpuji yang senantiasa
mencerminkan sikap dan suasana kekeluargaan dan kegotong-royongan.

Berdasarkan contoh tersebut diatas, yang merupakan contoh dari nilai-nilai Pancasila
sila ketiga adalah nomor ….
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3
d. 3 dan 4
e. 4 dan 5

9. Perhatikan peta zona wilayah laut Indonesia berikut ini :

Berdasarkan peta wilayah laut tersebut diatas negara pantai memiliki kedaulatan
penuh atas wilayah laut yang dijamin dalam hukum internasional yaitu seluas ….mil
a. 12
b. 24
c. 200
d. 400
e. 1000
10. Asas kewarganegaraan seseorang ditentukan berdasarkan pada keturunan orang
yang bersangkutan. Contohnya, seseorang anak dilahirkan di negara A, sedangkan
orang tuanya berkewarganegaraan negara B, maka anak itu ialah warga negara
B.Jadi berdasarkan asas ini, kewarganegaraan anak selalu mengikuti
kewarganegaraan orang tuanya tanpa memperdulikan di mana anak itu lahir
Berdasarkan contoh kewarganegaraan diatas, asas kewarganegaraan yang
diterapkan adalah ….
a. Ius Sanguinis
b. Ius Soli
c. Ius constitutum
d. Ius konstituendum
e. Bepatride.

11. Perhatikan kewajiban asasi manusia berikut ini ;


1. menjauhi sikap pemerasan terhadap orang lain
2. menghargai setiap hasil karya orang lain
3. menjauhi sikap dan prilaku yang bersifat boros
4. menghindari sikap semena-mena terhadap orang
5. menghargai setiap keputusan yang dibuat bersama
Berdasarkan data diatas, pernyataan yang termasuk kewajiban asasi manusia yang
sesuai dengan nilai-nilai dari Pancasila,sila keadilan sosial adalah ….
a. 1, 2 dan 3.
b. 1, 2dan 4
c. 1, 3 dan 4
d. 2, 4 dan 5
e. 3, 4 dan 5

12. Munir Thalib, merupakan seorang aktivis HAM yang gigih


menangani berbagai kasus pelanggaran HAM, dan meninggal pada
7 September 2004 di dalam pesawat menuju Amsterdam. Wafatnya
Munir tersebut diduga dikarenakan oleh racun arsenik yang sengaja
dimasukkan ke dalam minumannya. Kasus ini hingga sekarang masih
belum terungkap apa sebenarnya motif di balik pembunuhan
tersebut. 
Dari kasus tersebut diatas dapat disimpulkan telah terjadi
pelanggaran HAM terhadap munir oleh pihak yang tidak bertanggung
jawab berupa pelangaran ….
a. Genosida
b. HAM ringan
c. HAM berat
d. Kemanusiaan
e. Diskrimanasi

13. Demokrasi adalah bentuk pemerintahan di mana semua warga negaranya


memiliki hak setara dalam pengambilan keputusan yang dapat mengubah
hidup mereka. Demokrasi mengizinkan warga negara berpartisipasi baik
secara langsung atau melalui perwakilan dalam perumusan,
pengembangan, dan pembuatan hukum. Demokrasi mencakup kondisi
sosial, ekonomi, dan budaya yang memungkinkan adanya praktik 
kebebasan politik secara bebas dan setara.
Berdasarkan uraian di atas dapat disimpulkan bahwa hakekat demokrasi
adalah ….
a. Suatu pemerintahan yang dikelola oleh sekelompok orang untuk rakyat
b. Pemerintahan dari kelompok mayoritas yang mengatur kepentingannya
c. Pemerintahan berasal dari rakyat dikelola oleh rakyat dan untuk rakyat.
d. Pemerintahan yang jalankan oleh mereka yang menang dalam pemilu
e. Pemerintahan dari rakyat dengan kebebasan yang sebebas-bebasnya
14. Perkembangan demokrasi di Indonesia sejak proklamasi hingga
sekarang mengalami pasang surut, dalam perkembangannya
Indonesia mengalami beberapa kali perubahan sistem demokrasi
yang dapat dibedakan kedalam beberapa era demokrasi. Era pertama
dikenal dengan era demokrasi liberal, kemudian demokrasi
terpimpin, kemudian era demokrasi Pancasila dan era demokrasi
masa reformasi. Peristiwa penomenal dalam perkembangan
demokrasi di Indonesia yaitu diselenggarakannya Pemilu pertama di
Indonesia, pristiwa ini terjadi pada masa demokrasi liberal periode…
a. 1945 -1949
b. 1949 -1950
c. 1950 -1959
d. 1959 -1966
e. 1966 -1999

15. Perhatikan sikap perilaku berikut ini;


1. Melaksanakan keputusan yang telah disepakati bersama dengan penuh
tanggungjawab
2. Bekerja keras dengan sungguh-sungguh untuk membangun kehidupan
yang lebih baik
3. Mengembangkan sikap saling menghormati dalam menghadapi
perbedaan pendapat yang terjadi
4. Menghindari sikap prilaku semena-mena terhadap orang lain yang
melakukan kejahatan di masyarakat
Berdasarkan pernyataan di atas, sikap perilaku yang dapat mengembangkan
demokrasi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara adalah nomor ….
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3.
c. 1 dan 4
d. 2 dan 4
e. 3 dan 4

16. Perhatikan data berikut ini ;


1. Hukum tertulis
2. Hukum Nasional
3. Hukum asing
4. Hukum tidak tertulis
5. Hukum positif
Berdasarkan data diatas penggolongan hukum berdasarkan bentuknya terdapat
pada nomor ….
a. 1 dan 2
b. 1 dan 4
c. 2 dan 4
d. 3 dan 4
e. 4 dan 5

17. Perhatikan wacana tentang kasus kewarganegaraan berikut ini;


Bila seorang anak lahir dan mempunyai dua kewarganegaraan (Bipatride), maka anak
tersebut boleh memiliki dua kewarganegaraan sampai ia berusia 18 tahun (atau
sesuai ketentuan yang diatur dalam undang-undang), setelah anak tersebut berusia
18 tahun ia harus melepas / memilih salah satu kewarganegaraanya.
Kasus tersebut di atas merupakan contoh yang diatur dalam undang-undang
kewarganegaraan Indonesia No 12 Tahun 2006 yang dikenal dengan asas….
a. Kewarganegaraan Tunggal
b. Kewarganegaraan ganda terbatas
c. Kewarganegaraan berdasarkan keturunan
d. Kewarganegaraan berdasarkan tempat kelahiran
e. Kewarganegaraan orang asing
18. Perhatikan Bunyi pasal berikut ini;
Pasal 29 ayat (2) negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk
agamanya masing-masing dan untuk beribadat menurut agamanya dan kepercayaan
itu.
Berdasarkan pasal 29 ayat 2 UUD Negara Republik Indonesis Tahun 1945 dapat kita
anlisis bahwa Negara Republik Indonesia berkewajiban untuk….
a. Melindungi segenap bangsa dan seluruh tumapah darah Indonesia tanpa kecuali
dalam hal beragama dan beribadah dan berkepercayaan yang dianut
b. Menjamin sebebas-bebasnya setiap orang yang berada di Indonesia untuk
memeluk agama dan beribadah menurut agamanya dan kepercayaan mereka
c. Menjamin adanya persamaan hak bagi setiap warga Negara untuk menentukan
pilihan agama yang dianut dan beribadah menurut agama dan kepercayaannya.
d. Mengatur dan melindungi setiap warga Negara dalam melilih agama dan
beribadah sesuai dengan agama dan kepercayaaan yang mereka yakini dan
percaya
e. Memberikan Jaminan agar setiap penduduk memiliki agama dan beribadah sesuai
dengan agama dan kepercayaan yang diyakini dan dianutnya

19. Perhatikan Unsur-Unsur Pertahanan Dan Keamanan berikut ini ;


1. TNI
2. Polri
3. Menwa
4. Wanra
5. Sumberdaya alam
Berdasarkan unsur-unsur tersebut diatas yang merupakan pasukan cadangan dalam
sistem pertahanan dan keamanan Indonesia terdapat pada nomor ….
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3
d. 3 dan 4
e. 4 dan 5

20. Perhatikan Uraian berikut ini.


Infrastruktur politik adalah kelompok kekuatan politik dalam masyarakat yang turut
secara aktif mempengaruhi kebijakan Negara. ( Partai politik, kelompok
kepentingan,media masa, kelompok penekan, tokoh masyarakat dll )
Suprastruktur politik adalah lembaga-lembaga kekuasaan dalam Negara yang
merupakan lembaga resmi atau formal yang menetapkan kebijakan Negara dan
menjalankan kekuasaan dalam Negara. (MPR,DPR,DPD,PRESIDEN,BPK,MA,MK)
Berdasarkan Uraian diatas perbedaan mendasar antara Suprastrukur dengan
Infrastruktur adalah bahwa lembaga-lembaga yang masuk dalam suprastruktur
merupakan lembaga Formal sedangkan infrastruktur hanyalah lembaga yang bersifat
….
a. Informal
b. Ad hok
c. Sementara
d. Normatif
e. Vaktual

21. Perhatikan hak-hak lembaga Negara berikut ini :


1. Memegang Kekuasaan Pemerintahan menurut UUD
2. Mengajukan usul perubahan pasal-pasal UUD
3. Memberi amnesti dan abolisi atas pertimbangan DPR
4. Mengajukan usul dan pendapat dalam musyawarah
5. Menguji UU terhadap pasal-pasal Undang-Undang Dasar
Berdasarkan hak tersebut di atas yang merupakan hak Presiden adalah nomor…
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3
d. 3 dan 4
e. 4 dan 5

22. Indonesia adalah Negara yang menganut sistem pembagian


Kekuasaan yang mengharuskan kerjasama diantara lembaga Negara.
Dalam UUD Negra Republik Indonesia Tahun 1945 diatur kerjasama
diantara lembaga Negara dalam berbagai hal atau bidang. Dalam hal
pembuatan Undang-Undang sesuai dengan UUD Negara Republik
Indonesia tahun 1945 diatur hubungan kerjasama antar lembaga yaitu
antara ….
a. MPR, DPR Dan DPD
b. MPR, DPR dan Presiden
c. DPR, DPD dan Presiden
d. DPR, MA dan Presiden
e. MA, MK dan Presiden

23. Salah satu ciri atau karakteristik dari pemerintahan yang baik atau
good governance menurut UNDP adalah adanya partisipasi
masyarakat yang mengandung makna ….
a. Dibukanya semua akses pembangunan kepada masyarakat
b. Disosialisasikan semua program kepada seluruh masyarakat
c. Dimungkinkan adanya koreksi yang dilakukan oleh masyarakat
d. Dimungkinkan adanya keterlibatan seluruh anggota masyarakat
e. Diwajibkan adanya kepedulian masyarakat dalam pembangunan

24. Perhatikan tabel Berikut Ini

No Desentralisasi Deconsentrasi
1 penyerahan urusan pemerintah dari pelimpahan wewenang administrasi
pusat kepada daerah untuk dari suatu pemerintah pusat kepada
mengurus rumah tangganya sendiri pejabat daerah.
2 Memungkinkan terjadinya kontak Pemerintah daerah tak perlu
secara langsung antara pemerintah menunggu instruksi dari pusat untuk
dengan rakyat. menuntaskan masalah
3 Hubungan antar pemerintah pusat Dapat menjadi alat yang efektif
dengan daerah dapat meningkatkan untuk menjamin persatuan dan
gairah kerja kesatuan nasional
4 Dapat menjadi alat yang efektif Hubungan antar pemerintah pusat
untuk menjamin persatuan dan dengan daerah dapat meningkatkan
kesatuan nasional. gairah kerja

Berdasarkan tabel diatas yang merupakan perbedaan antara


desentralisasi dengan deconsentrasi adalah nomor ….
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3
d. 2 dan 4
e. 3 dan 4

25. Dalam menjalankan tugas pemerintahan Negara antara pemerintah


pusat dan daerah memiliki hubungan yang sangat erat baik itu
hubungan secara struktural maupun hubungan secara fungsional.
Adapun hubungan fungsional yang dimaksudkan oleh Undang-undang
adalah menyangkut ….
a. Pembagian tugas dan kewenangan yang harus dijalankan oleh pemerintahan
pusat dan daerah dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan yang baik.
b. Peran dan tanggung jawab masyarakat didaerah dalam mengupayakan
pengelolaan potensi daerah sebagai wujud daerah kewenangan mengurus dan
mengatur rumah tangga sendiri
c. Distribusi dan pengisian jabatan-jabatan dari pemerintah pusat kepada pemerintah
daerah yang disesuaikan dengan kebutuhan dan kemamapuan keungan
pemerintah daerah
d. Pengalokasian dan pendistribusian anggaran yang bersumber dari APBN oleh
pemerintah pusat kepada pemerintah daerah untuk keperluan belanja daerah
sesuai dengan kebutuhan daerah
e. Pendelegasian dan distibusi kekuasaan dari pemerintah pusat kepada daerah
sebagai upaya agar pelakasanan otonomi daerah berjalan dengan efektif, efisien
dan tepat guna

26. Perhatikan wacana berikut ini


Indonesia merupakan negara kepulauan yang terdiri dari beribu-ribu pulau
dan memiliki adat istiadat, bahasa, aturan, kebiasaan dan lain-lain yang
berbeda antara daerah yang satu dengan yang lainnya tanpa adanya
kesadaran sikap untuk menjaga Bhinneka Tunggal Ika pastinya akan terjadi
berbagai kekacauan di dalam kehidupan berbangsa dan bernegara dimana
setiap orang hanya akan mementingkan dirinya atau daerahnya sendiri
tanpa perduli kepentingan bersama. Upaya apapun yang dilakukan untuk
membangun bangsa tidak akan tercapai. Bila hal tersebut terjadi pastinya
negara kita ini akan terpecah belah.
Berdasarkan wacana di atas dapat disimpulkan bahwa Bhineka Tunggal Ika
keterkaitannya dengan pembangnan nasional adalah sebagai ….
a. Sumber konflik
b. Kondisi Objektif
c. Norma Dasar
d. Fakta Potensial
e. Modal Dasar.

27. Makna Integrasi Nasional bagi bangsa Indonesia sangatlah penting dan
strategis mengingat Indonesia secara geografis terdiri dari ribuan pulau dan
secara demografis merupakan masyarakat majemuk. Jadi makna integrasi
Nasional bagi bangsa Indonesia adalah….
a. pembauran hingga menjadi kesatuan yang utuh atau bulat dari berbagai kelompok
budaya dan sosial ke dalam satu kesatuan wilayah dan pembentukan suatu
identitas nasional. 
b. Peleburan dari unsur geografis dan demografis kedalam satu kesatuan yang tak
terpisahkan yang membentuk satu identitas yang membedakan dari bengsa-
bangsa lain di dunia
c. Akulturasi nilai sosial dan nilai budaya sehingga membetuk suatu kepribadian
yang utuh dan unik yang menggambarkan keanekaragaman yang ada pada
mayarakat Indonesia
d. Peleburan dari berbagai unsur idiologi,politik, ekonomi, sosial, budaya dan
hankam menjadi satu kesatuan yang bulat dan untuk yang membentuk lahirnya
kepribadian nasional
e. Asimilasi dari berbagai nilai budaya dan nilai sosial didalam masyarakat yang
menyatu membentuk identitas diri sebagai bangsa yang merdeka berdaulat dan
bersatu padu

28. Perhatikan data berikut ini;


1. Faktor sejarah yang menimbulkan rasa senasib dan seperjuangan.
2. Keinginan untuk bersatu di kalangan bangsa Indonesia sebagaimana
dinyatakan dalam Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 1928.
3. Rasa cinta tanah air di kalangan bangsa Indonesia, sebagaimana
dibuktikan perjuangan merebut, menegakkan, dan mengisi
kemerdekaan.
4. Rasa rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan Negara,
Sebagaimana dibuktikan oleh banyak pahlawan bangsa yang gugur di
medan perjuangan.
5. Adanya ketimpangan dan ketidakpuasan dikalangan masyarakat akan
kondisi yang ada didalam masyarakat Indonesia.
6. Hilangnya rasa kepercayaan masyarakat terhadap para penyelenggara Negara
yang melakukan korupsi berjamah sehingga menyengsarakan rakyat.

Berdasarkan data di atas pernyataan yang termasuk faktor pendukung


terbentuknya integrasi nasional bagi bangsa Indonesia adalah ….
a. 1, 2, 3 dan 4.
b. 1, 3, 4 dan 5
c. 2, 3, 4 dan 5
d. 2, 4, 5 dan 6
e. 3, 4, 5 dan 6

29. Perhatikan Gambar Berikut ini

Berdasarkan gambar diatas, aktifitas politik yang dilakukan


masyarakat Papua merupakan perwujudan dari ….
a. Sosialisasi Politik
b. Budaya Politik
c. Orientasi politik
d. Partisipasi Politik.
e. Mobilisasi politik

30. Sebagai perwujudan dari pelaksanaan otonomi daerah, pemerintah daerah


diberi kewenangan yang luas untuk mengatur dan mengurus daerahnya
sesuai kemampuan daerah bersangkutan.Salah satu keuntungan otonomi
daerah terkait dengan keterlibatan masyarakat didaerah adalah ….
a. Pemerintah daerah bersama rakyat di daerah itu akan bersama-sama
membangun daerah untuk kemajuan dan kepentingan bersama.
b. Daerah dapat mengatur sendiri tata kelola pemerintahannya, PAD dengan
membentuk Perda sepanjang tidak bertentangan dengan peraturan pemerintah
yang lebih tinggi 
c. Dengan dilaksanakannya Otoda maka pembangunan didaerah tersebut akan
maju, berkembang dalam pembangunan daerah, peningkatan pelayanan dan
kesejahteraan rakyat. 
d. Pemda ada yg mengatur daerahnya dengan menetapkan Perda yang
bertentangan dengan peraturan yg lebih tinggi, sehingga berpotensi menimbulkan
kerawanan di daerah 
e. Peraturan yg ditetapkan pemerintah pusat, kadang-kadang tidak sesuai dengan
kondisi daerah tertentu, sehingga menimbulkan salah pengertian yang dapat
merugikan pemda dan rakyat didaerah itu. 
31. Pemerintah dalam melaksakan tugasnya mempunyai berbagi fungsi, salah
satunya adalah melakukan berbagai upaya untuk memenuhi kebutuhan
masyarakat tanpa diskriminasi, tidak memberatkan dan berkualitas.
Pernyataan tersebut merupakan perwujudan dari fungsi ….
a. Pengaturan
b. Pemberdayaan
c. Pelayanan
d. Pendampingan
e. Pengarahan

32. Perhatikan data berikut ini;


1. Faktor sejarah yang menimbulkan rasa senasib dan seperjuangan.
2. Keinginan untuk bersatu di kalangan bangsa Indonesia sebagaimana
dinyatakan dalam Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 1928.
3. Rasa cinta tanah air di kalangan bangsa Indonesia, sebagaimana
dibuktikan perjuangan merebut, menegakkan, dan mengisi
kemerdekaan.
4. Rasa rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan Negara,
Sebagaimana dibuktikan oleh banyak pahlawan bangsa yang gugur di
medan perjuangan.
5. Adanya ketimpangan dan ketidakpuasan dikalangan masyarakat akan
kondisi yang ada didalam masyarakat Indonesia.
7. Hilangnya rasa kepercayaan masyarakat terhadap para penyelenggara Negara
yang melakukan korupsi berjamah sehingga menyengsarakan rakyat.

Berdasarkan data di atas pernyataan yang termasuk faktor pendukung


terbentuknya integrasi nasional bagi bangsa Indonesia adalah ….
a. 1, 2, 3 dan 4.
b. 1, 3, 4 dan 5
c. 2, 3, 4 dan 5
d. 2, 4, 5 dan 6
e. 3, 4, 5 dan 6

33. Perhatikan pola hidup Modern berikut ini;


1. Gaya hidup Hedonisme atau kebarat-barat.
2. Berpakaian Rapih dan Modern mengikuti perkembangan Jaman
3. Menguasai Ilmu pengetahuan dan teknologi modern
4. Bersikap individualistik dalam pergaulan di masyarakat
Berdasarkan data di atas, pola hidup modern yang menjadi tantangan
dalam menjaga eksistensi NKRI adalah….
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 1 dan 4.
d. 2 dan 4
e. 3 dan 4

34. Bahaya dari pemakaian Narkoba telah mengancam sendi-sendi kehidupan


bermasyarakat, berbangsa dan bernegara yang telah merusak berbagai
bidang kehidupan yang meliputi IPOLEKSOSBUDHANKAM.
Pernyataan berikut yang tidak termasuk sebagai dampak dari bahaya
narkoba dalam bidang sosial di masyarakatan adalah …
a. Kondisi rumah tangga yang tidak harmonis dan berantakan
b. Meningkatnya pengangguran dan kriminalias di masyarakat
c. Meningkatnya angka kematian usia remaja di masyarakat
d. Meningkatnya kerugian masyarakat mencapai triliunan rupiah.
e. Meningkatnya ketegangan dan konplik horizontal di masyarakat
35. Peran masyarakat dalam menjaga tetap tegaknya Negara Kesatuan
Republik Indonesia ( NKRI ) sangat penting dan besar, baik dalam
menghadapi acaman yang bersifat militer atau non militer.Tanpa peran dan
dukungan dari masyarakat NKRI akan rapuh dan mudah dihancurkan oleh
musuh. Pernyataan berikut ini yang tidak termasuk sebagai peran masyarakat
dalam menjaga NKRI dari Acaman bangsa-bangsa lain adalah ….
a. Menjaga wilayah dan kekayaan tanah air Indonesia, artinya menjaga seluruh
kekayaan alam yang terkandung di dalamnya dan dimanfaatkan seluas-luasnya
untuk kemakmuran rakyat
b. Menciptakan ketahanan nasional, artinya setiap warga negara menjaga keutuhan,
kedaulatan Negara dan mempererat persatuan dan kesatuan bangsa
c. Menghormati perbedaan suku, budaya, agama dan warna kulit untuk
mewujudkan kerukunan yang menjadi sebuah kebanggaan karena merupakan
salah satu kekayaan bangsa
d. Mempertahankan kesamaan dan kebersamaan, yaitu kesamaan memiliki
bangsa, bahasa persatuan, dan tanah air Indonesia, serta memiliki 
pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, dan Sang saka merah putih
e. Membuka seluas-luasnya pengaruh dan nilai budaya yang datang dari luar tanpa
disaring terlebih dahulu demi kemajuan bangsa guna mengejar ketertinggalan
dari bangsa lain

36. Wawasan nusantara adalah cara pandang dan sikap bangsa Indonesia


 mengenai diri dan bentuk geografinya berdasarkan Pancasila dan UUD
Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dalam pelaksanannya, wawasan
nusantara mengutamakan kesatuan wilayah dan menghargai kebhinekaan
untuk mencapai tujuan nasional.
Pernyataan beriku ini yang bukan perwujudan dari wawasan nusantara
dalam bidang politik adalah ….
a. Mengembangkan sikap hak asasi manusia dan sikap pluralisme untuk
mempersatukan berbagai suku, agama, dan bahasa yamg berbeda, sehingga
menumbuhkan sikap toleran
b. Memperkuat komitmen politik terhadap partai politik dan lembaga
pemerintahan untuk meningkatkan semangat kebangsaan, persatuan dan
kesatuan.
c. Pelaksanaan kehidupan bermasyarakat dan bernegara di Indonesia harus sesuai
dengan hukum yang berlaku. Seluruh bangsa Indonesia harus mempunyai dasar
hukum yang sama bagi setiap warga negara, tanpa pengecualian
d. Meningkatkan peran Indonesia dalam kancah internasional dan
memperkuat korps diplomatik sebagai upaya penjagaan wilayah Indonesia
terutama pulau-pulau terluar dan pulau kosong
e. Membangun rasa persatuan, sehingga ancaman suatu daerah atau pulau juga
menjadi ancaman bagi daerah lain. Rasa persatuan ini dapat diciptakan dengan
membangun  solidaritas  dan hubungan erat antara warga negara yang berbeda
daerah dengan kekuatan keamanan.

37. Bahwa tujuan kemerdekaan Indonesia adalah "untuk melindungi segenap


bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk
mewujudkan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan
ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan
perdamaian abadi dan keadilan sosial".Wacana tersebut di atas merupakan
bagian dari wawasan nusantara yang menjadi landasan dan pola pikir
bangsa Indonesia yaitu penjabaran dari….
a. Hakekat wawasan nusantara
b. Tujuan wawasan nusantara
c. Perwujudan wawasan nusantara
d. Substansi wawasan nusantara
e. Implementasi wawasan nusantara
38. Perhatikan data asta gatra berikut ini ;
1. Keadaan geografi 5. Politik
2. Kekayaan alam 6. Ekonomi
3. Jumlah penduduk 7. Sosial Budaya
4. Idiologi 8. Pertahanan dan keamanan

Berdasarkan data asta gatra diatas yang merupakan unsur alamiah


dalam wawasan nusantara adalah nomor….
a. 1, 2 dan 3
b. 1, 2 dan 4
c. 2, 3 dan 5
d. 4, 5 dan 6
e. 6, 7 dan 8

39. Pernyataan berikut ini yang tidak termasuk dari contoh kasus yang
mengancam persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia, yaitu….
a. Gerakan OPM di Papua.
b. Gerakan PRRI/Permesta
c. Aksi damai umat Islam 212.
d. GAM di Aceh
e. DI/TII di Jawa Barat

40. Perhatikan Wacana berikut ini ;


Wawasan Nusantara merupakan pedoman bagi proses pembangunan
nasional menuju tujuan nasional. Sedangkan ketahanan nasional
merupakan kondisi yang harus diwujudkan agar proses pencapaian tujuan
nasional tersebut dapat berjalan dengan sukses. Oleh karena itu
diperlukan suatu konsepsi Ketahanan Nasional yang sesuai dengan
karakteristik bangsa Indonesia. Dan dapat dikatakan bahwa Wawasan
Nusantara dan ketahanan nasional merupaka dua konsepsi dasar yang saling
mendukung sebagai pedoman bagi penyelenggaraan kehidupan berbangsa dan
bernegara agar tetap jaya dan berkembang seterusnya
Wacana di atas, menggambarkan tentang implementasi wawasan
nusantara dalam dalam bidang ….
a. Idiologi Politik
b. Sosial Ekonomi
c. Sosial Budaya
d. Pertahanan Keamanan.
e. Politik Hukum
f.

SOAL URAIAN
Jawablah pertanyaan berikut ini dengan uraian atau penjelasan singkat!

41. Indonesia adalah Negara Demokrasi yang mengakui dan menjunjung


tinggi Hak asasi Manusia, oleh karena itu setiap warga Negara
dilindungi dan di jamin hak asasinya oleh Negara yang dituangkan di
dalam konstitusi Negara.
Sebutkan paling sedikit 5 substansi hak asasi warga Negara yang
sesuai dengan Pancasila ?

42. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi telah mebawa


pengaruh yang besar terhadap perkembangan kehidupan berbangsa
dan bernegara bagi bangsa Indonesia baik pengaruh yang positif
maupun yang negatif. Salah satu contoh perkembangan teknologi
yang membawa pengaruh besar yaitu HP ( Handpone ) yang telah
merubah pola hubungan komunikasi masyarakat.
Jelaskan denga uraian singkat bagaimana pengaruh HP baik yang
positif maupun yang negatif terhadap bangsa Indonesia ?
43. Indonesia sebagai negara kepulauan (Archipelagic State) yang memiliki
keaneka ragaman baik dilihat dari segi ras, agama, bahasa, suku bangsa
dan adat istiadat,  kondisi faktual ini disatu sisi merupakan kekayaan
bangsa Indonesia yang membedakannya dengan bangsa-bangsa lain yang
tetap harus dipelihara. Disisi yang lain Keanekaragaman tersebut juga
mengandung potensi konflik yang jika tidak dikelola dengan baik dapat
mengancam keutuhan, persatuan dan kesatuan bangsa, seperti gerakan
separatisme yang ingin memisahkan diri dari Negara Kesatuan Republik
Indonesia (NKRI) akibat dari ketidakpuasan dan perbedaan kepentingan
yang dapat mengakibatkan terjadinya disintegrasi bangsa.
Sebutkan masing-masing 4 faktor pendorong dan penghambat integrasi
nasional bangsa Indonesia ?

44. Era Globalisasi telah membawa Perkembangan ilmu pengetahuan dan


teknologi yang membawa pengaruh besar terhadap perkembangan
kehidupan berbangsa dan bernegara bagi bangsa Indonesia dalam
berbagai bidang, baik pengaruh yang positif maupun yang negatif
termasuk sikap dan mental bangsa Indonesia.
Sebutkan paling sedikit 4 sikap selektif bangsa Indonesia dalam
menghadapi pengaruh perkembangan Ilmu pengetahuan dan
teknologi ?

45.Realitas kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara bangsa


Indonesia dalam berbagai kehidupan seperti hukum, politik, sosial,
budaya dan ekonomi masih diwarnai adanya berbagai pelanggaran
hak warga Negara dan terjadinya berbagai pengingkaran kewajiban
oleh warga negara. Hal ini dapat dilihat dengan munculnya berbagai
kasus dimasyarakat baik kasus hukum, politik, sosial dll,seperti
korupsi,pelanggaran HAM, pengingkaran pajak dll.
Tuliskan dengan uraian singkat paling sedikit 4 upaya yang dilakukan
pemerintah dalam mencegah terjadinya pelanggaran hak dan
pengingkaran kewajiban oleh warga Negara ?

Anda mungkin juga menyukai