Anda di halaman 1dari 7

SOAL DAN KUNCI JAWABAN

BUKTI-BUKTI EVOLUSI

1. Perhatikan gambar dibawah ini

Diatas merupakan gambar kerang yang tertimbun oleh tanah, pasir, lumpur dan akhirnya
membatu. Gambar diatas meupakan contoh bukti evolusi…
a) Fosil
b) Embriologi Perbandingan
c) Homolog
d) Analog
Pembahasan : Fosil merupakan makhluk hidup atau sebagian dari makhluk hidup yang
tertimbun oleh tanah, pasir, lumpur dan akhirnya membatu.Kadang-kadang hanya berupa
bekas-bekas organisme. Pada umumnya fosil yang telah ditemukan terdapat dalam
keadaan tidak utuh, yaitu hanya merupakan suatu bagian atau beberapa bagian dari tubuh
makhluk hidup. Hancurnya tubuh makhluk hidup yang telah mati disebabkan pengaruh
air, angin, bakteri pembusuk, hewan-hewan pemakan bangkai dan lain-lain. Maka
jawaban yang tepat adalah jawaban A
2. Dari sekian banyak fosil yang ditemukan, yang paling lengkap dan dapat digunakan
sebagai petunjuk adanya evolusi adalah fosil kuda yang ditemukan oleh Marsh dan
Osborn. Dibawah ini yang bukan termasuk perubahan dari nenek moyang kuda
(Eohippus) yang hidup 58 juta tahun yang lalu menuju ke bentuk kuda modern sekarang
(Equus) adalah ….
a) Leher makin panjang, kepala makin besar, jarak antara ujung mulut hingga bagian
mata menjadi makin jauh
b) Perubahan dari geraham depan dan belakang dari bentuk yang sesuai untuk makan
daun menjadi bentuk yang sesuai untuk makan rumput
c) Tubuhnya bertambah pendek
d) Bertambah panjangnya anggota tubuh hingga dapat dipakai untuk berlari cepat,
tetapi bersamaan dengan itu kemampuan rotasi tubuh menurun
Pembahasan : Dari sekian banyak fosil yang ditemukan, yang paling lengkap dan
dapat digunakan sebagai petunjuk adanya evolusi adalah fosil kuda yang ditemukan
oleh Marsh dan Osborn. Dari studi yang dilakukan dapat dicatat beberapa perubahan
dari nenek moyang kuda (Eohippus) yang hidup 58 juta tahun yang lalu menuju ke
bentuk kuda modern sekarang (Equus), yaitu:
- tubuh bertambah besar, dari sebesar kucing hingga sebesar kuda sekarang
- leher makin panjang, kepala makin besar, jarak antara ujung mulut hingga bagian mata
menjadi makin jauh
- perubahan dari geraham depan dan belakang dari bentuk yang sesuai untuk makan
daun menjadi bentuk yang sesuai untuk makan rumput
- bertambah panjangnya anggota tubuh hingga dapat dipakai untuk berlari cepat, tetapi
bersamaan dengan itu kemampuan rotasi tubuh menurun.
- adanya reduksi jari kaki dari lima menjadi satu, yaitu jari ketiga yang selanjutnya
memanjang, kemudian disokong teracak.
Maka yang tidak sesuai dengan cirri perubahan Eohippus menuju Equus adalah
jawaban C
3. Perhatikan pernyataan dibawah ini
1) Suatu spesies baru muncul pada satu tempat dan kemudian menyebar menuju
keluar dari titik atau tempat asal.
2) Beberapa spesies kemudian menjadi lebih luas distribusinya, tetapi mereka tidak
dapat melewati barier-barier alami yang terpisah daerah biogeografis yang besar.
3) Meskipun lingkungan hidup sesungguhnya identik pada daerah biogeografis
berbeda, jarang ditempati oleh spesies yang sama

Pernyataan diatas merupakan bukti evolusi…

a) Fosil
b) Biogeografis
c) Homolog
d) Analog
Pembahasan : suatu spesies baru muncul pada satu tempat dan kemudian menyebar
menuju keluar dari titik atau tempat asal.Beberapa spesies kemudian menjadi lebih luas
distribusinya, tetapi mereka tidak dapat melewati barier-barier alami yang terpisah daerah
biogeografis yang besar. Oleh karena itu, meskipun lingkungan hidup sesungguhnya
identik pada daerah biogeografis berbeda, jarang ditempati oleh spesies yang sama.
Buktinya, setiap daerah geografi besar di dunia mempunyai karakteristik kelompok
tanaman dan hewan. Maka jawaban yang tepat adalah jawaban B

4. Perbandingan dua organ tubuh yang mempunyai asal sama (secara embrilogik), tetapi
fungsi dan bentuknya berbeda disebut…
a) Sinergis
b) Fosil
c) Analog
d) Homolog
Pembahasan : Dua organ tubuh dikatakan homolog, apabila mempunyai asal sama
(secara embrilogik), tetapi fungsi dan bentuknya berbeda. Contoh : alat gerak manusia
dan sirip ikan. (memiliki bentuk rangka yang sama, namun berbeda fungsinya). Maka
jawaban yang benar adalah jawaban D
5. Burung mempunyai kerangka tulang sayap sedangkan serangga mempunyai sayap yang
tersusun dari lapisan kitin yang keras, tetapi keduanya berfungsi untuk terbang. Hal ini
termasuk ke dalam..
a) Fosil
b) Sinergis
c) Analog
d) Homolog

Pembahasan : Analogi adalah menunjukkan fungsi yang sama, tetapi mempunyai


struktur dasar yang berbeda. Misalnya sayap burung dengan sayap serangga mempunyai
fungsi yang sama tetapi struktur dasarnya berbeda. Burung mempunyai kerangka tulang
sayap sedangkan serangga mempunyai sayap yang tersusun dari lapisan kitin yang keras,
tetapi keduanya berfungsi untuk terbang. Maka jawaban yang benar adalah jawaban
C
6. Perhatikan pernyataan berikut ini !
1) sifat-sifat umum muncul paling awal kemudian diikuti sifat-sifat khusus
2) perkembangan dimulai dari yang umum sekali, kemudian kurang umum, dan
akhirnya ke sifat-sifat yang khusus
3) hewan yang satu memisah secara progresif dari hewan yang lain
4) dalam perkem-bangannya hewan-hewan multiseluler bentuk embrionya sama,
tetapi kemudian pada saat dewasa bentuknya menjadi berbeda-beda.

Berdasarkan pernyataan-pernyataan diatas membuktikan bahwa evolusi terjadi


berdasarkan…

a) Keadaan geografis
b) Adanya fosil
c) Embriologi
d) Struktur anatomi

Pembahasan : Semua anggota Vertebrata dalam perkembangan embrionya menunjukkan


adanya persamaan. Persamaan perkembangan embrio dimulai dari tahap berikut ini :
peleburan sperma dengan ovum, zigot, pembelahan (cleavage), morulla, blastula,
gastrula, tahap awal perkembangan embrio. Mengenai perkembangan embrio Karl von
Baer, menyatakan bahwa: (a) sifat-sifat umum muncul paling awal kemudian diikuti
sifat-sifat khusus; (b) perkembangan dimulai dari yang umum sekali, kemudian kurang
umum, dan akhirnya ke sifat-sifat yang khusus; (c) hewan yang satu memisah secara
progresif dari hewan yang lain; (d) dalam perkem-bangannya hewan-hewan multiseluler
bentuk embrionya sama, tetapi kemudian pada saat dewasa bentuknya menjadi berbeda-
beda. Adanya persamaan perkembangan pada semua golongan Vertebrata, tersebut
menunjukkan adanya hubungan kekerabatan. Maka jawaban yang tepat adalah
jawaban C

7. Semua organsime hidup memiliki materi genetik (DNA) yang hampir sama, mengunakan
kode-kode genetik yang sama, dan memiliki molekul berenergi tinggi (ATP). Hal ini
merupakan bukti evolusi dalam bentuk..
a) Biogeografi
b) Embiologi
c) Anatomi
d) Molekuler

Pembahasan : Evolusi melekuler merupakan merupakan proses evolusi yang terjadi


pada skala DNA, RNA, dan protein. Di samping kesamaan yang ditemukan pada
struktur-struktur anatomi, para ahli biokimia juga menemukan banyak kesamaan pada
tingkatan molekuler. Kenyataannya semua organsime hidup memiliki materi genetik
(DNA) yang hampir sama, mengunakan kode-kode genetik yang sama, dan memiliki
molekul berenergi tinggi (ATP). Maka jawaban yang tepat adalah jawaban D

8. faktor genetik ciri atau sifat yang diwarisi dari orang tua hanya bergabung untuk
sementara waktu dalam diri anak, dan dalam generasi berikutnya faktor genetik tersebut
akan pecah atau memisah lagi menjadi satuan-satuan yang ada pada induk aslinya.
Pernyataan ini merupakan hasil dari eksperimen Mendel yang membuktikan bahwa
evolusi berkaitan dengan ….
a) Molekuler
b) Biogeografi
c) Embrional
d) Genetika
Jawaban : Eksperimen Mendel membuktikan justru kebalikannyalah yang benar;
yakni faktor genetik ciri atau sifat yang diwarisi dari orang tua hanya bergabung untuk
sementara waktu dalam diri anak, dan dalam generasi berikutnya faktor genetik tersebut
akan pecah atau memisah lagi menjadi satuan-satuan yang ada pada induk
aslinya.Berdasarkan teori tersebut di atas dapat disimpulkan bahwa teori pewarisan
menurut Mendel memberi peluang kejadian evolusi biologi makluk hidup. Maka
jawaban yang tepat adalah D
9. Domestika merupakan pengadopsian tumbuhan dan hewan dari kehidupan liar ke dalam
lingkungan kehidupan sehari-hari manusia. Dibawah ini yang bukan merupakan bukti
evolusi domestika adalah…
a) Faktor genetik ciri atau sifat yang diwarisi dari orang tua hanya bergabung
untuk sementara waktu dalam diri anak, dan dalam generasi berikutnya
faktor genetik tersebut akan pecah atau memisah lagi menjadi satuan-satuan
yang ada pada induk aslinya
b) Bukti tertua adanya hewan peliharaan adalah kerangka anjing berusia sekitar 5
bulan di sisi kerangka seorang perempuan yang ditemukan di dekat Ain Mahalla
(Israel), yang berusia hampir 10.000 tahun SM.
c) Kerangka-kerangka anjing dari masa antara 8.000 dan 7.000 SM juga ditemukan
pada situs-situs purbakala di banyak tempat.
d) Kerangka kucing peliharaan tertua ditemukan di Siprus, berasal dari sekitar 6.000
tahun SM.
Pembahasan : Domestikasi merupakan pengadopsian tumbuhan dan hewan dari
kehidupan liar ke dalam lingkungan kehidupan sehari-hari manusia. Dalam arti yang
sederhana, domestikasi merupakan proses "penjinakan" yang dilakukan terhadap hewan
liar, dan proses penjinakan melibatkan populasi, bukan individu. Adanya awal peristiwa
domestikasi berdasarkan hasil temuan dari situs purbakala.
a) Bukti-bukti domestikasi pada hewan:
- Bukti tertua adanya hewan peliharaan adalah kerangka anjing berusia sekitar 5
bulan di sisi kerangka seorang perempuan yang ditemukan di dekat Ain Mahalla
(Israel), yang berusia hampir 10.000 tahun SM.
- Kerangka-kerangka anjing dari masa antara 8.000 dan 7.000 SM juga ditemukan
pada situs-situs purbakala di banyak tempat.
- Kerangka kucing peliharaan tertua ditemukan di Siprus, berasal dari sekitar 6.000
tahun SM. Diperkirakan, kucing dipelihara untuk mengatasi gangguan tikus di
lumbung pangan.Perkiraan untuk hewan ternak domestik adalah 7.000 tahun SM
pada

Maka jawaban yang tepat adalah jawaban A.

10. Rudimentasi organ merupakan petunjuk adanya evolusi. Dibawah ini yang Bukan
termasuk anggota tubuh yang mengalami rudimenter adalah
a) Tulang ekor pada manusia
b) Gelembung renang pada ikan mujair
c) Mamae pada laki-laki
d) kaki belakang pada ular piton yang mirip benjolan kuku

Pembahasan : Rudimentasi organ merupakan petunjuk adanya evolusi. Organ yang


berguna pada suatu makhluk hidup, pada makhluk hidup lain mungkin kurang berfungsi.
Contoh tulang ekor pada manusia kurang berfungsi sehingga mengalami  rudimenter. 
Organ yang mengalami rudimenter akan membuang waktu saja untuk terus-menerus
menyediakan darah, zat makanan, dan  ruangan bagi organ yang tidak lagi memiliki
fungsi  penting.  seleksi alam cenderung menguntungkan individu yang memiliki organ
dalam bentuk tereduksi, dan dengan demikian cenderung akan menghilangkan struktur
yang tidak berfungsi lagi. Adapun organ-organ sisa antara lain: apendiks, selaput mata
sebelah dalam, otot-otot penggerak telinga, tulang ekor, gigi taring yang runcing,
geraham ketiga, rambut didada, mammae pada laki-laki, musculus piramidalis dan masih
banyak lagi.Sisa-sisa organ tubuh pada hewan yang masih ditemukan antara lain sisa kaki
belakang pada ular piton yang mirip benjolan kuku, dan sisa bangunan sayap pada burung
kiwi. Maka jawaban yang tepat adalah jawaban B

Anda mungkin juga menyukai